Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KEGIATAN (TERM OF REFERENCE)

PENGADAAN TEMPERATUR LOGGER

TAHUN 2024

Kabupaten : Bengkalis

Bidang DAK Fisik : Kesehatan dan KB

Subbidang DAK : Penguatan Penurunan Angka Kematian Ibu, Bayi dan Investasi Stanting

Menu Kegiatan : Peralatan Imunisasi Dasar Lengkap

Instansi Pelaksana : Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis

A. LATAR BELAKANG

1. Dasar Hukum

a. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;

b. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah;

c. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah Pemerintahan Daerah

Provinsi Dan Pemerintahan Daerah Kabupaten Kota;

d. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang Pekerjaan Kefarmasian;

e. Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah;

f. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan;

g. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun

2020-2024;

h. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018

tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah;

i. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;

j. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Kesehatan Tahun

2020 – 2024;

k. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 5 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kesehatan;

l. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Permenkes 21/2020 tentang Rencana Strategis

Kementerian Kesehatan Tahun 2020-2024;

m. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor HK.02.02/Menkes/068/I/2010 tentang Kewajiban Menggunakan Obat Generik di Fasilitas

Pelayanan Kesehatan Pemerintah;

n. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 189/MENKES/111/2006 tentang Kebijakan Obat Nasional (KONAS);

o. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 374/Menkes/SKN/2009 tentang Sistem Kesehatan Nasional;

2. Gambaran Umum

Imunisasi merupakan upaya kesehatan masyarakat paling efektif dan efisien dalam mencegah penyakit dan menurunkan angka

kematian seperti cacar, polio, tubercolosis, hepatitis B, difteri, campak, rubella dan sindrom kecacatan bawaan akibat rubella (congenital

rubella syndrome/CRS), tetanus, pneumonia (radang paru) serta meningitis (radang selaput otak). Pelaksanaan imunisasi pada balita

menyelamatkan sekitar 2–3 juta nyawa di seluruh dunia setiap tahun dan berkontribusi besar pada penurunan angka kematian bayi global

dari 65 per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 1990 menjadi 29 pada tahun 2018 (Nandi & Shet, 2020).

Pelaksanaan imunisasi diharapkan dapat menurunkan jumlah balita yang meninggal akibat penyakit yang dapat dicegah dengan

imunisasi (PD31) (InfoDatin Kementerian Kesehatan, 2016). Namun dalam beberapa tahun terakhir, angka kematian balita akibat penyakit

infeksi yang seharusnya dapat dicegah dengan imunisasi masih terbilang tinggi. Laporan WHO tahun 2020 menyebutkan bahwa terdapat 20

juta anak belum mendapatkan pelayanan imunisasi untuk balita di seluruh dunia secara rutin setiap tahun. Tingginya jumlah anak yang
belum mendapatkan imunisasi mengakibatkan beberapa penyakit yang dapat menyebabkan kelumpuhan bahkan kematian, yang

seharusnya dapat dicegah dengan vaksin, muncul kembali di negara maju dan 2 berkembang. Penyakit tersebut antara lain campak,

pertusis, difteri dan polio (Hidayah et al., 2018; UNICEF, 2020)

Pelaksanaan imunisasi dasar lengkap merupakan hal yang sangat penting untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian

akibat penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, 2020).

Sehubungan dengan hal tersebut, perlu dilakukan peningkatan sarana dan prasarana dalam rangka pelaksanaan Imunisasi di

Kabupaten Bengkalis.

B. TUJUAN

Pengadaan Temperatur Logger ini bertujuan untuk memantau suhu ruangan penyimpanan vaksin

C. OUTPUT DAN OUTCOME

No. Rincian Menu Kegiatan Jumlah Penerima Target Output Target Outcome

1 Pengadaan Temperatur logger 18 Puskesmas 18 unit temperatur Suhu vaksin

logger terpantau dengan baik

D. PENERIMA MANFAAT

Penerima manfaat dari kegiatan ini adalah: 18 Puskesmas

E. INDIKASI KEBUTUHAN DANA DAN LOKASI KEGIATAN

Indikasi rincian Kebutuhan Dana kegiatan ini terlampir dalam RAB dan Lokasi Kegiatan dilakukan

F. DUKUNGAN APBD NON DAK

Di Pra RKA APBD Kab. Bengkalis Tahun 2024 tidak dianggarkan dikarenakan adanya rasionalisasi anggaran sehingga untuk pen-

gadaan Temperatur Logger tidak mencukupi, namun mengingat pengadaan ini sangat penting, maka memerlukan tambahan dana dari DAK Non

fisik.

G. METODE PELAKSANAAN

Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan secara Penyedia (e-catalog)

H. KURUN WAKTU PENCAPAIAN KELUARAN

Pengadaan Temperatur Logger dilakukan dalam kurun waktu 1 (satu) tahun anggaran 2024.

Bengkalis, 10 Juli 2024

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN BENGKALIS
dr. ERSAN SAPUTRA. TH
Pembina Utama Muda
NIP.19740220 200312 1 007

Anda mungkin juga menyukai