Anda di halaman 1dari 3

TH16_ANNIVA JUNCTION_16/11/2022

ADDENDUM
PERJANJIAN WARALABA

Nomor: SAT- CV BTRA /PWL- ADDI / IX / 2022/034

Addendum Perjanjian Waralaba ini (“Addendum”), dibuat dan ditandatangani di Kota


Bojonegoro pada hari Kamis, tanggal 10 - 11 - 2022 (tanggal Sepuluh Bulan November
Tahun Dua Ribu Dua Puluh Dua ), oleh dan antara:

1. PT SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk, suatu perseroan terbatas terbuka yang didirikan
berdasarkan hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia, berkedudukan hukum dan
berkantor pusat di Kota Tangerang, melalui kantor cabang Rembang beralamat di Jl Raya
Rembang - Lasem Km.03 Desa Pasarbanggi Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang,
dalam hal ini diwakili oleh KRISTANTO INWAHYUDI, dalam kedudukannya selaku
pimpinan cabang, dari dan oleh karenanya sah bertindak untuk dan atas nama Direksi
serta mewakili PT SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk ("Pemberi Waralaba"); dan

2. CV.BAURENO TIGA RAYA NUSANTARA, suatu badan usaha yang didirikan berdasarkan
hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia, berkedudukan hukum di Bojogenoro,
dan berkantor di Jl. Raya Baureno - Kepoh Baru Rt.016 Rw.006 Dsn Plumbungan Desa
Baureno Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro dalam hal ini diwakili oleh TONY
HARDIYANTO ,dalam kedudukannya selaku Direktur, yang dalam melakukan
penandatanganan Perjanjian ini telah mendapatkan persetujuan yang patut daripesero
komanditer dari dan oleh karenanya bertindak untuk dan atas nama Direksi serta mewakili
CV. BAURENO TIGA RAYA NUSANTARA ("Penerima Waralaba").

Pihak Pertama dan Pihak Kedua secara bersama-sama selanjutnya disebut sebagai “Para
Pihak” dan secara sendiri-sendiri disebut “Pihak”, menerangkan terlebih dahulu hal-hal sebagai
berikut:

a. Bahwa Pihak Pertama dan Pihak Kedua telah menandatangani Perjanjian Waralaba Nomor
SAT - CVBTRA / FRC/ PWL/ IX / 2022 / 034, tertanggal 10 - 11 - 2022 (tanggal Sepuluh
Bulan November Tahun Dua Ribu Dua Puluh Dua ) (”Perjanjian Waralaba”).

b. Bahwa Para Pihak dengan ini sepakat untuk mengubah beberapa ketentuan dari Perjanjian
Waralaba dan Lampiran mengenai Penyetoran Penjualan Kotor dan Penghasilan.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, Para Pihak setuju dan sepakat untuk membuat dan
menandatangani Addendum, dengan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:

1. Mengubah ketentuan mengenai definisi Penghasilan dalam Pasal 1 butir 18 Perjanjian


Waralaba, sehingga berbunyi sebagai berikut:

18. Penghasilan adalah penghasilan partisipasi dan penghasilan di luar usaha Gerai, yang
nilai dan jenisnya dapat berubah dari waktu ke waktu sesuai dengan kebijakan Pemberi
Waralaba.

Addendum Perjanjian Waralaba Tahun 2022 Page 1 of 3


Paraf Pemberi Waralaba Paraf Penerima Waralaba
TH16_ANNIVA JUNCTION_16/11/2022

2. Mengubah ketentuan Pasal 16 Perjanjian Waralaba, sehingga Pasal 16 Perjanjian


Waralaba seluruhnya menjadi berbunyi sebagai berikut:

PASAL 16
PENYETORAN PENJUALAN KOTOR DAN PENGHASILAN

Penyetoran Penjualan Kotor dan Penghasilan khusus penghasilan di luar usaha Gerai akan
dilakukan oleh Pemberi Waralaba selaku kuasa dari Penerima Waralaba sesuai dan
berdasarkan ketentuan sebagai berikut :

A. Setoran atas Penjualan Kotor dan penghasilan diluar usaha Gerai diantaranya :

1. Setoran seluruh penjualan Produk yang berbentuk fisik uang tunai.


2. Setoran penghasilan diluar usaha Gerai berupa :
- sewa tenant UKM yang pembayarannya dilakukan secara tunai.
- penghasilan yang diperoleh dari transaksi jasa (fee based income).
3. Setoran dana tunai pihak ketiga melalui Gerai seperti pembayaran kredit kendaraan,
pembayaran listrik & air, pembelian tiket transportasi, dan transaksi lainnya yang
akan diatur kemudian hari.
4. Setoran tunai lainnya yang akan diatur dikemudian hari.

B. Mekanisme penyetoran atas Penjualan Kotor dan penghasilan diluar usaha Gerai,
dilakukan dengan cara sebagai berikut namun tidak terbatas pada :
1. Penyetoran melalui mobil pengiriman warehouse untuk diserahkan ke branch
cashier collection.
2. Penyetoran melalui Bank yang disetorkan langsung ke bank yang bekerjasama
dengan SAT seperti : BCA, BNI, Mandiri, BRI, CIMB, dan Danamon oleh karyawan
gerai (COS/ ACOS).
3. Penyetoran melalui mesin ATM setor tarik tunai yang ada di dalam Gerai.
4. Penyetoran melalui Area Coordinator/Area Manager yang dilakukan sesuai jadwal
collect sales.
5. Penyetoran melalui CDM (Cash Deposit Machine).

- CDM adalah sebuah mesin yang digunakan untuk penyetoran uang tunai hasil
penjualan (uang kertas) dan penghasilan diluar usaha Gerai.
- Pemilihan gerai yang akan diberikan fasilitas mesin CDM ditentukan oleh
Pemberi Waralaba dengan melihat ketersediaan ruangan (area gudang) dan
posisi lokasi Gerai.
- Mesin CDM ditempatkan di 1 Gerai (induk) untuk menampung setoran uang
tunai hasil penjualan dan penghasilan diluar usaha dari beberapa Gerai.
- Penyetoran uang tunai ke mesin CDM dilakukan oleh karyawan Gerai (COS/
ACOS) paling cepat 1 hari setelah akhir hari transaksi penjualan Produk dan
penghasilan diluar usaha Gerai (setoran tersebut masuk ke rekening Pemberi
Waralaba sesuai nama dan kode Gerai).
- Setoran uang tunai hasil penjualan Produk dan penghasilan diluar usaha Gerai
yang telah masuk ke rekening Pemberi Waralaba akan di transfer ke Rekening
Bank paling cepat pada hari kerja bank berikutnya.

Addendum Perjanjian Waralaba Tahun 2022 Page 2 of 3


Paraf Pemberi Waralaba Paraf Penerima Waralaba
TH16_ANNIVA JUNCTION_16/11/2022

Bahwa segala ketentuan-ketentuan dan syarat–syarat lain dalam Perjanjian Waralaba yang
tidak diubah dalam Addendum ini tetap berlaku dan mengikat Para Pihak serta Addendum ini
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Perjanjian Waralaba.

Demikian Addendum ini dibuat dan ditandatangani oleh Para Pihak, dalam rangkap 2 (dua),
bermeterai cukup dan mempunyai kekuatan hukum yang sama, pada tanggal sebagaimana
tersebut pada bagian awal Addendum ini.

Pemberi Waralaba Penerima Waralaba


PT SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk CV. BAURENO TIGA RAYA
NUSANTARA

[ KRISTANTO INWAHYUDI ] [ TONY HARDIYANTO ]

Addendum Perjanjian Waralaba Tahun 2022 Page 3 of 3


Paraf Pemberi Waralaba Paraf Penerima Waralaba

Anda mungkin juga menyukai