Anda di halaman 1dari 7

A.

Latar Belakang

Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Langkat Nomor 34 Tahun 2000 tentang


Pembentukan , kedudukan, susunan Organisasi, tugas dan Fungsi, serta tata kerja Unit
Pelaksana Teknis Pusat Kesehatan Masyarakat dan Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung
Pura.

Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat selalu berusaha untuk melaksanakan setiap


program kesehatan yang lebih berdayaguna dan berhasilguna, yaitu dengan membuat
suatu perencanaan yang strategis dan dapat dilaksanakan dengan baik sesuai dengan
kemampuan Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat, untuk mencapai visi Kabupaten
Langkat yaitu “ MENINGKATKAN PELAYANAN KEBUTUHAN DASAR UNTUK
PENINGKATAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA “. Dalam pelaksanaan
kegiatan tersebut dilakukan penilaian setiap saat dengan dibuat laporan kegiatan sebagai
bentuk evaluasi dalam setiap kegiatan kesehatan di Kabupaten Langkat.

a. TUGAS POKOK
Menyelenggarakan Urusan Rumah Tangga dalam bidang Kesehatan dan Tugas yang
diberikan oleh Pemerintah Daerah di Bidang kesehatan.

b. FUNGSI
Adapun Fungsi Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat sebagaimana tertera dalam
Peraturan Daerah Nomor 34 tahun 2000 adalah sebagai berikut :

1. Perumusan kebijakan teknis dibidang kesehatan.

2. Pemberian perizinan dan pelaksanaan pelayanan kesehatan.

3. Pembinaan terhadap unit pelaksana teknis / pelayanan

Identifikasi masalah merupakan tindakan dalam mengobservasi dan menguraikan


masalah-masalah yang muncul sehingga dapat diambil rumusan guna mendapatkan solusi
yang tepat untuk memperbaiki dan menyelesaikan permasalahan tersebut khususnya
penanggulangan di masa yang akan datang.
Dinas Kesehatan menyelenggarakan Urusan Rumah Tangga dalam bidang
Kesehatan dan Tugas yang diberikan oleh Pemerintah Daerah di Bidang kesehatan.
Dalam penyusunan perencanaan tersebut telah mempertimbangkan lingkungan strategis
yang menuntut adanya perubahan dalam sistem perencanaan pembangunan yang dianut
selama ini. Terutama menyangkut berbagai isu strategis yang terkait dengan proses
perencanaan pembangunan daerah, pengendalian dan evaluasi pelaksanaan pembangunan
daerah, diharapkan proses perencanaan pembangunan daerah akan berjalan lebih efektif
dan efisien, dan akan dihasilkan suatu rencana program dan kegiatan pembangunan yang
terarah, terpadu dan berkesinambungan
Visi Kabupaten Langkat adalah “Menjadikan Langkat Yang Maju, Sejahtera,
Dan Religius Melalui Pengembangan Pariwisata Dan Infrastruktur Yang
Berkelanjutan”.
Untuk mewujudkan pencapaian visi tersebut, dijabarkan 5 (lima) misi
pembangunan Kabupaten Langkat sebagai berikut :
1. Mewujudkan Pemberdayaan Masyarakat Untuk Peningkatan Kesejahteraan dan
Pengentasan Permasalahan Sosial.
2. Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan Dasar Untuk Peningkatan Kualitas Sumber Daya
Manusia.
3. Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Dengan Prioritas Pengembangan Pada Sektor
Pariwisata.
4. Meningkatkan Kinerja Infrastruktur dan Tata Ruang Berkelanjutan.
5. Menciptakan Reformasi Birokrasi dalam Mendukung Penyelenggaraan Sistem Tata
Kelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih.

Visi dan Misi Kepala Daerah


a. Visi
Menurut Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional (SPPN), visi merupakan rumusan umum mengenai keadaan yang
diinginkan pada akhir periode perencanaan.
“Menjadikan Langkat yang Maju, Sejahtera, dan Religius melalui
Pengembangan Pariwisata dan Infrastruktur yang berkelanjutan”

Visi tersebut mengandung tiga elemen penting dalam capaian pembangunan


Kabupaten Langkat periode 2019-2024 yakni sejahtera, masyarakat religius dan
pembangunan berwawasan lingkungan. Dari tiga elemen tersebut maka dapat
ditelaah bahwa kepala daerah ingin membangun Kabupaten Langkat menjadi
masyarakat maju dengan tetap mempertahankan kesejahteraan, moral religiusitas
dan pembangunan berwawasan seperti yang tergambar pada gambar berikut.
Maju : Kabupaten Langkat memiliki tingkat perekonomian yang
maju dan unggul dengan berbasis pengelolaan SDA yang
berkelanjutan dengan didukung infrastruktur yang
memadai. Kemajuan daerah Kabupaten Langkat juga
dicirikan oleh masyarakat yang berkualitas dan memiliki
modal sosial yang tinggi. Tata Kelola pemerintahan
Kabupaten Langkat yang baik dengan penyelenggaraan
urusan pemerintahan yang berbasis Sistem Informasi dan
Teknologi serta inovasi.
Sejahtera : Masyarakat Kabupaten Langkat tercukupi kebutuhan
dasarnya dalam aspek, pendidikan, kesehatan, dan
lingkungan perumahan yang sehat dan
tentram.Terwujudnya pelestarian budaya dan
tertanamnya nilai-nilai budaya, kebangsaan dan
kerukunan dalam masyarakat.Partisipasi dan kerjasama
di seluruh lapisan masyarakat terwujud dalam
pengentasan kemiskinan dan penyelesaian masalah-
masalah sosial.
Religius : Meningkatnya kegiatan-kegiatan keagamaan di
Kabupaten Langkat yang didukung oleh partisipasi aktif
masyarakat.Nilai-nilai agama diresapi masyarakat dan
ditunjukkan dalam pikiran, sikap, perilaku, tindakan, dan
aktivitas sehari-hari.Perwujudan nilai-nilai agamai
dilakukan dalam aspek penyelenggaraan pemerintahan,
pembangunan dan kemasyarakatan.
Pengembangan Pariwisata : adalah merupakan suatu rangkaian upaya
untuk mewujudkan keterpaduan dalam
penggunaan berbagai sumber daya pariwisata
dan mengintegrasikan segala bentuk aspek di
luar pariwisata yang berkaitan secara langsung
maupun tidak langsung akan kelangsungan
pengembangan pariwisata.
Pemenuhan Infrastruktur : dimaksudkan sebagai pemenuhan kebutuhan
dasar fisik pengorganisasian sistem struktur
yang diperlukan untuk jaminan ekonomi sektor
publik dan sektor privat sebagai layanan dan
fasilitas yang diperlukan agar perekonomian
dapat berfungsi dengan baik.
b. Misi
Secara harfiah Misi berarti serangkaian tujuan terukur dan terstruktur dalam
upaya mewujudkan visi. Misi adalah rumusan mengenai upaya-upaya yang akan
dilaksanakan untuk mewujudkan visi.
Sejalan dengan Visi di atas, maka ada 6 (enam) Misi Utama yang akan
dijalankan, yaitu :
Misi Kabupaten Langkat :
1. Mewujudkan pemberdayaan masyarakat untuk peningkatan kesejahteraan
dan pengentasan permasalahan sosial.
2. Meningkatkan pelayanan kebutuhan dasar untuk peningkatan kualitas
Sumber Daya Manusia.
3. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan prioritas pengembangan pada
sektor pariwisata.
4. Meningkatkan kinerja infrastruktur dan tata ruang berkelanjutan.
5. Terciptanya reformasi birokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan
dengan peningkatan inovasi, pemanfaatan sistem informasi dan teknologi.
Mengacu pada Visi dan Misi Bupati Langkat yang tertuang dalam RPJMD
Kabupaten Langkat Tahun 2019 - 2024, maka Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat
melaksanakan perwujudan dari Misi kedua yaitu “Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan
Dasar Untuk Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia”.
Peningkatan pelayanan kebutuhan dasar, bertujuan untuk menyelesaikan isu
kualitas SDM, yaitu kualitas pendidikan dan kesehata serta kualitas tenaga kerja local yang
rendah. Peningkatan pelayanan kebutuhan dasar seperti pendidikan dan kesehatan untuk
menciptakan masyarakat yang berkualitas dan berdaya saing sehingga kehidupan
masyarakat menjadi lebih sejahtera dan terhindar dari kemiskinan. Selain itu, prningkatan
kualitas pendidikan dan kesehatan masyarakat Kabupaten Langkat juga ditujukan untuk
meningkatkan kualitas sumber daya tenaga kerja local terutama dalam hal penyiapan
pengembangan sector pariwisata.
Penekanan misi tersebut adalah meningkatkan indeks Pembangunan Manusia
sebagai indicator utama pengukuran kualitas sumber daya manusia. Misi ini akan dicapai
dengan meningkatkan kualitas pelayanan dasar di bidang pendidikan dan kesehatan. Dinas
kesehatan Kabupaten Langkat merupakan salah satu instansi yang mendukung terkait
dengan Urusan pemerintahan daerah ini.Strategi dari masing-masing sasaran pada misi ini
adalah sebagai berikut:

Tujuan 2.1 : Terciptanya peningkatan kualitas pelayanan dasar di bidang pendidikan


dan kesehatan.

Sasaran 2.1.1 : Meningkatnya pelayanan pendidikan bagi masyarakat.

Sasaran 2.1.3 : Meningkatnya pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Dari masing-masing strategi tersebut ditentukan arah kebijakan dan kerangka waktu
pelaksanaannya sebagaimana panduan dalam perumusan program prioritas pembangunan.
Penjabaran tujuan, sasaran, strategi dan arah kebijakan pembangunan untuk perwujudan misi
keenam ialah sebagai berikut :
Tujuan, Sasaran, Strategi, dan Kebijakan

VISI : “Menjadikan Langkat Yang Maju, Sejahtera , Dan Religius Melalui


Pengembangan Pariwisata Dan Infrastruktur Yang Berkelanjutan”

Misi : Meningkatkan Pelayanan Kebutuhan Dasar Untuk Peningkatan Kualitas Sumber


Daya Manusia

Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

Terciptanya Meningkatnya Meningkatkan Peningkatan kuantitas


peningkatan pelayanan pendidikan penduduk dan kualitas sarana dan
kualitas pendidikan bagi untuk memenuhi prasarana pendidikan
pelayanan dasar masyarakat wajib pendidikan pendidikan dan tenaga
di bidang dasar 9 tahun pendidik
pendidikan dan
kesehatan

Meningkatkan mutu Peningkatan kuantitas


pendidikan dasar dan kualitas sarana dan
prasarana kesehatan.

Meningkatkan literasi Peningkatan kuantitas


penduduk dan kualitas sarana dan
prasarana perpustakaan

Meningkatnya Meningkatkan kondisi Peningkatan pelayanan


pelayanan gizi masyarakat, pola kesehatan, perbaikan
kesehatan bagi hidup bersih dan gizi, pengobatan serta
masyarakat sehat, serta pencegahan penyakit
keselamatan menular
melahirkan.

Meningkatkan akses Penyusunan system


masyarakat miskin informasi dan database
terhadap pelayanan pengelolaan jaminan
kesehatan kesehatan bagi
masyarakat miskin
berbasis TIK

Meningkatkan kualitas Peningkatan jumlah


dan kuantitas SDM SDM pelayanan
kesehatan yang memiliki
pelayanan kesehatan kompetensi sesuai
standar

Meningkatkan Peningkatan kuantitas


kuantitas dan kualitas dan kualitas sarana dan
sarana dan prasarana prasarana kesehatan
kesehatan

Meningkatkan akses Peningkatan pengetahuan


masyarakat pada masyarakat terkait
layanan KB keluarga berencana

Anda mungkin juga menyukai