Anda di halaman 1dari 2

Naskah Upgrade Sore

✨Judul :
“ Al-Qur’an sebagai Pedoman Hidup ”

✨Alur Script :
1. Pembukaan
2. Materi
3. Penutup

✨Materi

Teman-teman yang dirahmati Allah,

Di dalam setiap sholat kita, kita selalu membaca surah Al-Fatihah bukan?
Iya, Dan pada ayat ke-6 kita membaca ayat

‫ٱه ِدنَا ٱلصِّ ٰ َرطَ ۡٱل ُم ۡستَقِي َم‬


ۡ

"Tunjukilah kami jalan yang lurus,"


(QS. Al-Fatihah : 6)

Artinya dalam 5x Sehari pastilah kita meminta kepada Allah agar ditunjukan kepada Jalan yang
Lurus, meminta petunjuk agar sukses menjalani kehidupan, di dunia hingga di akhirat.

Betapa butuhnya kita terhadap ilmu dan petunjuk dari Allah dalam mengarungi kehidupan ini.
Maka di surah Al-Baqarah ayat 2, Allah langsung menjawab permintaan kita.

َ ‫ٰ َذلِكَ ۡٱل ِك ٰتَبُ اَل َر ۡي‬


َ‫ب ۛ فِي ِه ۛ هُدًى لِّ ۡل ُمتَّقِين‬

"Kitab (Al-Qur’an) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa,"
(QS. Al-Baqarah : 2)

Benar teman-teman, Al-Qur’an adalah petunjuk, Al-Qur’an adalah cahaya dan Al-Qur’an adalah
Pedoman hidup bagi orang-orang yang bertakwa. Kemudian Rasululloh SAW juga bersabda :

Aku telah tinggalkan kepada kamu dua perkara. Kamu tidak akan sesat selama berpegang kepada
keduanya, (yaitu) Kitab Allah dan Sunnah Rasul-Nya.”

Al-Qur’an menjelaskan segala petunjuk, baik tentang Aqidah, Ibadah, akhlak, maupun muamalah.

Baik petunjuk tentang hubungan kita kepada Allah maupun sebagai petunjuk hubungan kita
kepada sesama manusia.
Contohnya petunjuk adab bergaul, yaitu menyebutkan nama teman dengan sebutan yang
disukainya. Berkata-kata yang baik dan tidak mengolok olok, rendah hati dan tidak sombong.

Makan, agar sehat dan berkah kita harus makan dengan makanan yang halal dan baik.

Bahkan Belajar, barang siapa yang belajar Allah akan tinggikan derajat orang-orang yang belajar.

Maka petunjuk dari apapun yang kita butuhkan, apapun yang kita inginkan, semua ada di dalam
Al-Qur’an.

di segala kondisi, situasi dan zaman, Al Qur’an akan selalu menjadi petunjuk yang relevan karena
Al-Qur’an adalah kitab Allah yang terakhir diturunkan, dan berlaku hingga hari kiamat nanti.

Maka, mari kita senantiasa dekat dengan Al-Qur’an. Membaca dan memahami artinya sehingga
Al-Qur’an benar-benar Menjadi petunjuk bagi kita. Petunjuk yang akan menyelamatkan kita di
dunia dan diakhirat. Aamiin

Barakallahu fiikum
Allohu a’lam.

Sumber https://rumaysho.com/33267-mau-selamat-ikuti-petunjuk-al-quran-dan-sunnah-
nabi.html

https://almanhaj.or.id/2043-islam-adalah-agama-yang-sempurna.html

Anda mungkin juga menyukai