Anda di halaman 1dari 173

Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian

perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalimantan Barat dan


Papua

Laporan Investigasi
Eyes on the Forest

Desember 2022

Eyes on the Forest (EoF) merupakan koalisi LSM di Riau, Sumatera, terdiri dari: WALHI Riau, Jikalahari
“Jaringan Kerja Penyelamat Hutan Riau” dan WWF-Indonesia

EoF juga membentuk jaringan kelompok anggota di Sumatera (KKI Warsi) dan Kalimantan: Environmental Law
Clinic, Lembaga Gemawan, JARI Indonesia Borneo Barat, Kontak Rakyat Borneo, POINT, Swandiri Institute,
Yayasan Titian, Green of Borneo dan WWF-Indonesia Program Kalimantan

EoF memonitor deforestasi dan status dari hutan alam yang tersisa di Sumatra dan Kalimantan dan
mendiseminasi informasi secara luas. Untuk informasi lebih lanjut tentang Eyes on the Forest, sila kunjungi
Website EoF: http://www.eyesontheforest.or.id, Peta interaktif EoF: http://maps.eyesontheforest.or.id

i
Gambar Sampul: Hamparan sawit milik PT Citra Riau Sarana berumur 25 tahun yang ditanam di
riparian sungai. Foto diambil pada titik koordinat S0°12'48.57" E101°29'21.70" tanggal 23 Juni 2021
©Eyesontheforest.

ii
INDEKS
RINGKASAN EKSEKUTIF .............................................................................................................. 1

PENDAHULUAN ......................................................................................................................... 3

PERATURAN NILAI ISPO INDONESIA............................................................................................ 11

PERUBAHAN KRITERIA DAN INDIKATOR ISPO DI INDONESIA ....................................................... 17

STATUS SERTIFIKASI ISPO INDONESIA TAHUN 2020 ..................................................................... 24

TEMUAN INVESTIGASI ................................................................................................................ 34

A. RIAU .............................................................................................................................. 34
1. PT Citra Riau Sarana .............................................................................................................. 34
2. PT Bumi Palma Lestari Persada .............................................................................................. 38
3. PT Adei Plantation .................................................................................................................. 40
4. PT Teguh Karsa Wana Lestari ................................................................................................. 42
5. PT Cipta Daya Sejati Luhur ..................................................................................................... 44
6. PT Musim Mas ....................................................................................................................... 48
7. PT Mega Nusa Inti Sawit ........................................................................................................ 50
8. PT Wanasari Nusantara .......................................................................................................... 54
9. PT Tri Bakti Sarimas ................................................................................................................ 60
10. PT Mitra Unggul Pusaka ......................................................................................................... 65
11. PT Meskom Agri Sarimas ........................................................................................................ 69
12. PT Tabung Haji Indo Plantation .............................................................................................. 71
13. PT Bhumireksa Nusa Sejati ..................................................................................................... 75
14. PT Tunggal Mitra Plantation ................................................................................................... 77
15. PT Lahan Tani Sakti ................................................................................................................ 78
16. PT Inti Kamparindo Sejahtera ................................................................................................ 80
17. PT Padasa Enam Utama ......................................................................................................... 83
18. PT Sawit Asahan Indah ........................................................................................................... 87
19. PT Cerenti Subur .................................................................................................................... 91
20. PT Duta Palma Nusantara ..................................................................................................... 98
21. PT Gandaerah Hendana .................................................................................................... 105
22. PT Kencana Amal Tani ...................................................................................................... 109
23. PT Sari Lembah Subur ....................................................................................................... 114
24. PT Jatim Jaya Perkasa ........................................................................................................ 118
25. PT Ramajaya Pramukti ..................................................................................................... 120
26. PT Ivomas Tunggal ............................................................................................................ 128
27. PT Muriniwood Indah Industri .......................................................................................... 132

B. KALIMANTAN BARAT ........................................................................................................... 133


28. PT PatI Ware ....................................................................................................................... 133
29. PT Rezeki Kencana ............................................................................................................... 137
30. PT Cipta Tumbuh Berbuah .................................................................................................. 139
31. PT Kayung Agro Lestari ........................................................................................................ 139
32. PT Limpah Sejahtera ............................................................................................................ 142

iii
C. PAPUA ................................................................................................................................. 144
33. PT Berkat Cipta Abadi POP C ................................................................................................ 144
34. PT Henrison Inti Persada ...................................................................................................... 147
35. PT Tunas Sawa Erma POP A.................................................................................................. 153
36. PT Tunas Sawa Erma POP B .................................................................................................. 159

DAFTAR TABEL

1. Tabel RE. Ringkasan 36 perusahaan ..................................................................................... 2


2. Tabel 1. Perbandingan prinsip dan kriteria ISPO .................................................................. 6
3. Tabel 2. Perubahan standar dan panduan peniliaian ISPO................................................... 12
4. Tabel 3. Perubahan prinsip, kriteria dan indikator ISPO....................................................... 17
5. Tabel 4. Sertifikasi ISPO per provinsi di Indonesia tahun 2020 ............................................ 24
6. Tabel 5. Sertifikasi ISPO di Riau tahun 2020 ......................................................................... 24
7. Tabel 6. Sertiifikasi ISPO di Kalimantan Barat tahun 2020 ................................................... 30
8. Tabel 7. Sertfifikasi ISPO di Papua tahun 2020 ..................................................................... 33

KESIMPULAN .......................................................................................................................... 166

REKOMENDASI......................................................................................................................... 166

REFERENSI .............................................................................................................................. 168

iv
RINGKASAN EKSEKUTIF
Sepanjang tahun 2021-2022 koalisi Eyes on the Forest melakukan kegiatan verifikasi lapangan di tiga
provinsi terhadap penerapan standar Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO) oleh perusahaan budidaya
perkebunan pemegang sertifikasi ISPO seperti di Riau, maupun di beberapa lokasi di Kalimantan
(Kalimantan Barat) dan Papua. Setidaknya 36 lokasi perkebunan sawit, 27 di antaranya di Riau, 5 di
Kalbar dan 4 di Papua dilakukan pemantauan kinerja ISPO dengan menggunakan beberapa standard
dan indikator sertifikasi sawit lestari ini. Secara garis besar ada empat aspek yang disasar dalam
pemantauan lapangan kinerja pemegang sertifikasi ISPO ini: kesesuaian tata ruang, penanaman di
Kawasan Hutan, penanaman di lahan gambut dan penanaman di riparian sungai. Mayoritas pemegang
sertifikasi memiliki penilaian kurang baik di dalam prinsip kesesuaian tata ruang dan melakukan
operasi di riparian sungai. Di dalam laporan ini, Permentan 2015 banyak menjadi acuan kondisi di
lapangan karena saat investigasi dilakukan, Permentan 2020 belum berjalan satu tahun, sehingga
belum banyak pemegang sertifikasi ISPO yang menjalankan sistem sertifikasi sesuai dengan
Permentan 2020.

Dengan usia tanaman ada yang lebih dari dua dekade di banyak lokasi perkebunan, tentu aturan
Pemerintah terkait rehabilitasi di riparian sungai maupun lahan gambut harus ditindaklanjuti oleh
perusahaan yang melakukan indikasi ketidakpatuhan ini. Meninggalkan riparian sungai dan
melindungi lahan gambut tidak bisa lagi ditunda-tunda lagi jika pemegang sertifikasi ingin menegaskan
ke publik bahwa mereka memang layak memegang sertifikasi kelestarian itu. Karena pada verifier
kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai
sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program
rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting). Dan berdasarkan Permentan 19/2011 dan Permentan
11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan
dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi
lingkungan.

Banyaknya temuan penanaman sawit di daerah riparian sungai maupun lahan gambut menunjukkan
tuduhan peran buruk industri sawit terhadap bencana banjir maupun kebakaran lahan dan hutan
musti dijawab dengan penegakan prinsip-prinsip keberlanjutan ISPO yang tegas dan konsisten. Jika
industri sawit mendorong pelestarian dan rehabilitasi anak sungai dan sungai-sungai melalui
pelaksanaan sistem ISPO ini, tentu akan menunjukkan industri ini memiliki kontribusi positif di bidang
lingkungan hidup.

Terkait dengan temuan kebun sawit tidak sesuai tata ruang wilayah provinsi, maka penyelesaian sawit
dalam Kawasan Hutan menjadi tanggungjawab para pemangku sistem ISPO, sehingga reputasi sistem
sertifikasi ini bisa dicapai di mata internasional.

Koalisi Eyes on the Forest mendesak para pemangku sistem ISPO untuk konsisten menegakkan prinsip-
prinsip keberlanjutan sawit lestari dan meningkatkan kualitas sistem sehingga membantu
memperjuangkan perlindungan terhadap lingkungan hidup dan ekosistem.

Untuk mendapatkan data dan informasi dalam kegiatan ini, tim EoF melakukan dengan cara observasi
langsung, wawancara, pengambilan titik koordinat secara langsung atau memperkirakan secara visual.
Berikut ikhtisar dari hasil temuan kinerja ISPO di masing-masing perusahaan yang dipantau di
lapangan oleh EoF di tiga provinsi:

1 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
TABEL RE -- Tabel ringkasan 36 kebun sawit dan kinerja ISPO terpantau tim investigasi di tiga
provinsi

No Nama perusahaan Adakah Adakah Adakah Adakah


indikasi tak indikasi indikasi indikasi
sesuai tata penanaman lahan menanam
ruang? di Kawasan gambut? di
Hutan riparian?
RIAU
1 PT Citra Riau Sarana    ✓
2 PT Bumi Palma Lestari Persada ✓ ✓ ✓ ✓
3 PT Adei Plantation ✓ ✓ ✓ ✓
4 PT Teguh Karsawana Lestari ✓ ✓ ✓ ✓
5 PT Cipta Daya Sejati Luhur ✓ ✓ ✓ ✓
6 PT Musim Mas ✓ ✓ ✓ ✓
7 PT Mega Nusa Inti Sawit ✓ ✓ ✓ ✓
8 PT Wanasari Nusantara ✓ ✓ ✓ ✓
9 PT Tri Bakti Sarimas ✓ ✓ ✓ ✓
10 PT Mitra Unggul Pusaka ✓ ✓ ✓ ✓
11 PT Meskom Agro Sarimas ✓  ✓ ✓
12 PT Multi Gambut ✓ ✓ ✓ ✓
Industri/Tabungan Haji Indo
Plantation (THIP)
13 PT Bhumireksa Nusa Sejati ✓  ✓ ✓
14 PT Tunggal Mitra Plantation ✓ ✓ ✓ ✓
15 PT Lahan Tani Sakti ✓ ✓ ✓ ✓
16 PT Inti Kamparindo Sejahtera ✓ ✓ ✓ ✓
17 PT Padasa Enam Utama ✓ ✓ ✓ ✓
18 PT Sawit Asahan Indah ✓ ✓  ✓
19 PT Cerenti Subur ✓ ✓  ✓
20 PT Dutapalma Nusantara ✓ ✓  ✓
21 PT Gandaerah Hendana ✓ ✓  ✓
22 PT Kencana Amal Tani ✓ ✓  ✓
23 PT Sari Lembah Subur ✓  ✓ ✓
24 PT Jatim Jaya Perkasa ✓   
25 PT Ramajaya Pramukti ✓   ✓
26 PT Ivomas Tunggal    ✓
27 PT Muriniwood Indah Industri   ✓ 
KALIMANTAN BARAT
28 PT Pati Ware ✓ ✓  ✓
29 PT Rezeki Kencana ✓ ✓  
30 PT Cipta Tumbuh Berbuah   ✓ 
31 PT Kayung Agro Lestari   ✓ 
32 PT Limpah Sejahtera   ✓ 
PAPUA
33 PT Berkat Cipta Abadi POP C    ✓
34 PT Henrison Inti Persada    ✓
35 PT Tunas Sawa Erma POP A    ✓
36 PT Tunas Sawa Erma POP B    ✓

2 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
PENDAHULUAN

1. Latar Belakang – Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia atau Indonesian


Sustainable Palm Oil (ISPO) salah satunya bertujuan untuk menjamin legalitas dan kelestarian
produk Crude Palm Oil (CPO) atau minyak sawit mentah Indonesia.

Mengacu pada tujuan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia atau Indonesian Sustainable
Palm Oil (ISPO) sebagaimana dalam Peraturan Presiden Nomor 44 tahun 2020 (Perpres 44/2020)
tentang Sistem Sertifikasi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia adalah untuk
memastikan dan meningkatkan pengelolaan serta pengembangan perkebunan kelapa sawit sesuai
prinsip dan kriteria ISPO dan upaya meningkatkan keberterimaan dan daya saing hasil perkebunan
kelapa sawit Indonesia di pasar nasional dan internasional serta meningkatkan upaya percepatan
penurunan emisi gas rumah kaca1. Sehingga untuk menjamin perkebunan kelapa sawit Indonesia yang
berkelanjutan dilakukan Sertifikasi ISPO. Sertifikasi ISPO merupakan penerapan terhadap prinsip yang
meliputi: a) kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan; b) penerapan praktik perkebunan
yang baik; c) pengelolaan lingkungan hidup, sumber daya alam dan keanekaragaman hayati dan d)
tanggung jawab ketenagakerjaan.

Perpres 44/2020 mewajibkan perusahaan perkebunan untuk memiliki sertifikasi ISPO sejak April 2020
dan bagi pekebun atau petani mandiri sawit diwajibkan memiliki sertifikasi ISPO lima tahun (2024).
Artinya Perpres 44/2020 menargetkan semua perusahaan perkebunan sawit telah memperoleh
sertifikasi ISPO tanpa alasan dan semua pekebun atau petani mandiri diberikan kesempatan hingga 5
tahun kedepan untuk menerapkan sertifikasi ISPO.

Langkah pemerintah untuk segera mewajibkan semua perusahaan perkebunan kelapa sawit untuk
memperoleh sertifikasi ISPO patut diberikan apresiasi. Sebagai negara penghasil dan pengekspor CPO
terbesar dunia, Indonesia telah menunjukan komitmennya terhadap legalitas dan kelestarian
produknya ke pengguna1. Sebagai petunjuk implementasi Perpres 44/2020, Menteri Pertanian
mengeluarkan Peraturan Nomor 38 Tahun 2020 Tentang Penyelenggaraan Sertifikasi Perkebunan
Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia. Namun patut kita ingat bahwa upaya pemerintah Indonesia
mewajibkan perusahaan perkebunan sawit berkelanjutan telah dimulai sejak tahun 2011, dimana
sejak keluarnya Permentan Nomor: 19/Permentan/OT.140/3/2011, kemudian direvisi dengan
terbitkan Permentan Nomor 11/Permentan/OT.140/3/2015.

1
Tahun 2019, Indonesia menghasilkan CPO sebesar 45,9 juta ton dan menjadi penyuplai pasar global sebesar 55% (26, 249
juta ton). Pada 2030, minyak sawit diperkirakan berkontribusi sekitar 3,1 % untuk GDP Indonesia, nomor 2 setelah minyak
dan gas (Data diolah dari berbagai sumber: World Bank 2020, GAPKI 2020, Kementerian Keuangan 2020 dan Kata data 2020).

3 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Sumber: Ditjenbun, 2020.

Lahan sawit yang mendapatkan sertifikasi ISPO hingga Januari 2020 mencapai 5,45 juta hektare.
Adapun jumlah sertifikat yang diterbitkan sebanyak 621 yang terdiri dari 607 perusahaan, 10 koperasi
swadaya, dan 4 Koperasi Unit Desa (KUD) plasma. Data dan informasi ini terbitnya sertifikasi ISPO
dibagi berdasarkan dua periode2. Pertama, periode 2011-2015 berdasarkan Peraturan Menteri
Pertanian (Permentan) No. 19 Tahun 2011 dengan jumlah sertifikat ISPO untuk 127 perusahaan dan
luas 1,16 juta hektare. Kemudian, periode 2016-2019 berdasarkan Permentan No.11 Tahun 2015
sebanyak 494 sertifikat dengan luas 4,2 juta hektar 3. Mengacu data dan informasi dari Kementerian
Pertanian, sebanyak 755 perkebunan telah memperoleh sertifikasi ISPO hingga 31 Maret 2021
berdasarkan Permentan 38/20204.

Pemantauan lapangan dilakukan terhadap perusahaan kelapa sawit yang bersertifikasi ISPO di Riau,
Kalimantan Barat dan Papua untuk menjawab beberapa pertanyaan yang mendasar. Apakah sertifikat
ISPO Indonesia menyediakan jaminan bagi publik luas dan pengguna akhir produksi kelapa sawit akan
adanya legalitas produk? Selanjutnya apakah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang telah
memperoleh ISPO menerapkan upaya-upaya kelestarian bagi lingkungan? Untuk menjawab
pertanyaan tersebut, Eyes on the Forest menganalisa dan meninjau ke lapangan menggunakan studi
spatial dan citra landsat GIS untuk melakukan verifikasi dan kesesuaian penerapan kriteria dan
indikator pada sistem ISPO.

2. Penentuan target perusahaan perkebunan dan kriteria pemantauan

Setidaknya ada dua kriteria penilaian ISPO yang dapat dianalisis melalui sistem informasi geografik
(Geographic Information System, GIS) dan dapat dilakukan verifikasi lapangan. Diantaranya yang
terkait dengan kesesuaian areal perusahaan perkebunan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah
Provinsi (RTRWP), dan kesesuaian areal perusahaan perkebunan pada Areal Penggunaan Lain.
Berdasarkan hal tersebut, indikator untuk menentukan perusahaan target dengan melakukan overlay
(penapisan) peta RTRWP dan peta Kawasan Hutan dengan lokasi perizinan perusahaan perkebunan

4 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
yang telah memperoleh sertifikasi ISPO. Jika terdapat perusahaan perkebunan yang arealnya tidak
sesuai dengan RTRWP dan tumpang tindih dengan Kawasan Hutan, maka perusahaan perkebunan
tersebut menjadi target pemantauan di lapangan. Selain 2 kriteria tersebut kemudian dapat
dikembangkan pada kriteria lain dengan melakukan verifikasi lapangan. Berikut prinsip dan kriteria
yang menjadi dasar untuk dianalisis dan diverifikasi di lapangan.

5 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Tabel 1. Perbandingan prinsip & kriteria, indikator dan panduan antara Permentan 19 tahun 2011, Permentan 11 tahun 2015 dan Permentan 38 tahun
2020
No Perbandingan: Prinsip dan Kriteria, Indikator, Panduan/verifier
Permentan 19/2011 Permentan 11/2015 Permentan 38/2020
1 Prinsip dan Kriteria: 1. LEGALITAS USAHA 1.1 Legalitas Lahan
1. SISTEM PERIZINAN DAN MANAJEMEN PERKEBUNAN
PERKEBUNAN 1.1.1 Izin Lokasi
1.6 Lokasi Perkebunan Pelaku Usaha Perkebunan mempunyai Izin
1.3. Lokasi Perkebunan Pengelola perkebunan Perusahaan Perkebunan harus memastikan Lokasi yang dikeluarkan oleh Bupati/
harus memastikan bahwa penggunaan lahan bahwa penggunaan lahan perkebunan telah Walikota/Gubernur/ Pejabat yang
perkebunan telah sesuai dengan Rencana Umum sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah berwenang dengan dilengkapi peta skala
Tata ruang Wilayah Provinsi (RUTWP) atau Provinsi (RTRW-P) atau Rencana Tata Ruang 1:100.000 atau 1:50.000 sesuai dengan
Rencana Umum Tata Ruang Wilayah Wilayah Kabupaten/Kota (RTRW-K). RTWK/RTRWP sebelum dapat melaksanakan
Kabupaten/Kota (RUTWK) sesuai dengan kegiatannya.
perundangan yang berlaku atau kebijakan lain
yang sesuai dengan ketetapan yang ditentukan
oleh pemerintah atau pemerintah setempat.
2 1.3. Lokasi Perkebunan 1.3 Perolehan lahan usaha perkebunan 1.1.2 Perolehan Lahan

d. Bagi lahan yang berasal dari Kawasan Hutan Lahan usaha perkebunan dapat berasal dari Lahan perkebunan yang berasal dari
yaitu Hutan Produksi Konversi (HPK) diperlukan lahan kawasan hutan produksi konversi wajib
persetujuan dari Menteri Kehutan serta dengan status: mempunyai Izin Pelepasan Kawasan Hutan
perusahaan perkebunan kelapa sawit telah 1. Areal Penggunaan Lain (APL). dari KLHK atau BKPM.
memenuhi kewajiban tukar menukar kawasan 2. Hutan Produksi yang dapat Konversi
sesuai ketentuan yang berlaku. (HPK).
a. Pengaturan perolehan lahan APL menjadi
kewenangan pemerintah daerah
(bupati/gubernur).

6 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
b. Pelepasan kawasan hutan merupakan
kewenangan Menteri yang
menyelenggarakan urusan pemerintahan di
bidang kehutanan.
3 2. PENERAPAN PEDOMAN TEKNIS BUDIDAYA 2. MANAJEMEN PERKEBUNAN 2. PENERAPAN PRAKTEK PERKEBUNAN YANG
DAN PENGOLAHAN KELAPA SAWIT. BAIK

2.1 Penerapan pedoman 2.2.1.1 Pembukaan lahan 2.2.1 Pembukaan lahan yang memenuhi
teknis budidaya kaidah kaidah konservasi tanah dan air.
Pembukaan lahan yang memenuhi kaidah-
2.1.1 Pembukaan lahan kaidah konservasi tanah dan air 2.2.1.1, Menerapkan kaidah konservasi
Pembukaan lahan yang memenuhi kaidah-kaidah tanah dan air dalam proses pembukaan
konservasi tanah dan air f. Perusahaan Perkebunan dilarang lahan baru dan operasional perkebunan
membuka lahan dan yang ditetapkan berdasarkan peraturan
d. Pada lahan dengan penanaman kelapa sawit dengan jarak perundangan yang berlaku.
kemiringan di atas 40% tidak dilakukan sampai dengan:
pembukaan lahan. − 500 m tepi waduk/danau; 3. Pembukaan lahan dan penanaman kelapa
− 200 m dari tepi mata air dan kiri kanan sawit mempunyai jarak tertentu dengan tepi
tepi sungai di waduk/danau, yang telah ditetapkan oleh
− daerah rawa; pemerintah. Apabila waduk/danau tersebut
− 100 m dari kiri kanan sungai; tepinya belum ditetapkan oleh pemerintah,
− 50 m kiri kanan tepi anak sungai; maka jarak antara pembukaan lahan
− 2 kali kedalaman jurang dari tepi jurang; dan/atau penanaman sawit dari tepi mata
− 130 kali selisih pasang tertinggi dan air tersebut ditetapkan oleh SOP internal
pasang terendah Pelaku Usaha Perkebunan.
− dari tepi pantai.

g. Apabila kegiatan penanaman seperti 4. Pembukaan lahan dan penanaman kelapa


tersebut diatas tidak dilakukan oleh sawit

7 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
perusahaan dilaporkan kepada institusi yang mempunyai jarak tertentu dengan tepi
berwenang. sungai, dimana tepi sungai tersebut telah
ditetapkan oleh pemerintah. Apabila sungai
tersebut tepinya belum ditetapkan oleh
pemerintah, maka jarak antara pembukaan
lahan dan/atau penanaman sawit dari tepi
sungai tersebut ditetapkan oleh SOP internal
Pelaku Usaha Perkebunan.

4 2.1.5 Penanaman pada Lahan Gambut 2.2.1.4 Penanaman pada Lahan Gambut 2.2.4 Penanaman pada Lahan Gambut
Penanaman kelapa Perusahaan Perkebunan yang melakukan
sawit pada lahan gambut dapat dilakukan penanaman pada lahan gambut harus 2. Pengaturan penurunan lapisan tanah
dengan gambut sehingga tidak menimbulkan dilakukan dengan memperhatikan gambut tinggi.
kerusakan fungsi lingkungan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.
SOP atau instruksi kerja penanaman harus 3. Dokumentasi rekaman penerapan
mencakup: 2. Penanaman dilakukan pada lahan gambut penanaman di lahan gambut sesuai dengan
a. Penanaman dilakukan pada lahan gambut berbentuk hamparan dengan kedalaman < 3 prosedur dan/atau peraturan perundangan.
berbentuk hamparan dengan kedalaman < 3 m m dan proporsi mencakup 70% dari luas
dan proporsi mencakup 70% dari total areal; areal gambut yang diusahakan, lapisan tanah
Lapisan mineral dibawah gambut bukan pasir kuarsa
tanah mineral dibawah gambut bukan pasir atau tanah sulfat masam dan pada lahan
kuarsa atau tanah sulfat masam dan pada lahan gambut dengan tingkat kematangan matang
gambut dengan tingkat kematangan matang (saprik).
(saprik).
5 2.2.2 Penerimaan TBS di 2.2.2 Penerimaan TBS di Unit 2.2.9 Penerimaan TBS di Unit
Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit Pengolahan Kelapa Sawit Pelaku Usaha
Perkebunan memastikan bahwa TBS yang

8 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Pengelola pabrik memastikan bahwa TBS yang Perusahaan Perkebunan memastikan bahwa diterima sesuai dengan persyaratan yang
diterima sesuai dengan persyaratan yang telah TBS yang diterima sesuai dengan telah ditetapkan.
ditetapkan. persyaratan yang telah ditetapkan
1. Tersedia SOP penerimaan dan
b. Kriteria TBS yang diterima di PABRIK harus 1. Tersedia SOP penerimaan dan pemeriksaan/ sortasi TBS.
dibuat terbuka. pemeriksaan/ sortasi TBS yang sesuai
ketentuan perundang-undangan. Tersedia SOP penerimaan, pemeriksaan dan
sortasi TBS sesuai dengan kriteria sortasi
2, Perusahaan Perkebunan tidak menerima buah yang diterima.
Tandan Buah Segar (TBS) yang berasal dari
penjarahan, pencurian atau TBS yang Prinsip 6. PENERAPAN
diproduksi dengan menjarah hutan negara. TRANSPARANSI
Kriteria TBS yang diterima di unit
pengolahan kelapa sawit harus dibuat 6.1. Sumber TBS Diketahui
terbuka. 6.6. Memiliki Sistem Rantai
Pasok yang Mampu Telusur

6 3. PENGELOLAAN DAN PEMANTAUAN 4. PENGELOLAAN DAN PEMANTAUAN 3. PENGELOLAAN LINGKUNGAN


LINGKUNGAN. LINGKUNGAN HIDUP, SUMBER DAYA ALAM,
DAN KEANEKARAGAMAN HAYATI

3.7 Konservasi kawasan dengan potensi erosi 4.9 Konservasi kawasan dengan 3.1 Pelaksanaan Terkait Izin
tinggi. potensi erosi tinggi. Lingkungan Pelaku Usaha
Perkebunan harus melaksanakan
Pengelola perkebunan harus melakukan Perusahaan Perkebunan harus kewajibannya
konservasi lahan dan menghindari erosi sesuai melakukan konservasi lahan dan sesuai dengan izin lingkungan.
ketentuan yang berlaku. menghindari erosi sesuai
peraturan perundang-undangan. 3.7 Kawasan Lindung Dan

9 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
c. Apabila di kawasan sempadan sungai sudah a. SOP konservasi kawasan dengan potensi Areal Bernilai Konservasi Tinggi Pelaku Usaha
ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan erosi tinggi termasuk sempadan sungai harus Perkebunan harus melakukan identifikasi,
(>4 tahun), maka perlu dilakukan program dapat menjamin, bahwa: sosialisasi dan menjaga kawasan lindung dan
rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting). 1) Kawasan dengan potensi erosi tinggi tidak Nilai Konservasi Tinggi sesuai peraturan
ditanami. perundangan.
2) Dilakukan penanaman yang berfungsi
sebagai penahan erosi. 3.7.3. Konservasi Kawasan
b. Apabila di kawasan sempadan sungai Dengan Potensi Erosi Tinggi.
sudah ditanami kelapa sawit dan sudah Pelaku Usaha Perkebunan harus melakukan
menghasilkan (>4 tahun), maka perlu konservasi lahan dan menghindari potensi
dilakukan program rehabilitasi pada saat erosi tinggi sesuai peraturan perundangan
peremajaan (replanting).
3. Memiliki dokumen pelaksanaan
konservasi kawasan dengan potensi erosi
tinggi

Sumber: Dokumen Permentan 9 tahun 2011, Permentan 11 tahun 2015 dan Permentan 38 tahun 2020

Berdasarkan tabel diatas, tim EoF berupaya menemukan apakah perusahaan perkebunan kelapa sawit melakukan penanaman atau melakukan kegiatan pada
areal yang diindikasikan melanggar dari prinsip dan kriteria tersebut, antara lain:
1. Apakah perusahaan perkebunan memiliki sertifikasi ISPO menanam kelapa sawit pada areal yang tidak sesuai arahan pada RTRWP atau RTRWK?
2. Apakah perusahaan perkebunan memiliki sertifikasi ISPO menanam kelapa sawit pada kawasan hutan?
3. Apakah perusahaan perkebunan memiliki sertifikasi ISPO menanam kelapa sawit pada sempadan sungai?
4. Apakah perusahaan perkebunan memiliki sertifikasi ISPO menanam kelapa sawit pada gambut kedalaman lebih dari 3 meter?

10 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
3. Tujuan dari laporan

Diketahui bahwa kajian ini menganalisa temuan lapangan dengan kriteria dan indikator pada
Permentan yang menjadi acuan saat sertifikasi ISPO diterbitkan. Apakah menggunakan kriteria dan
indikator Permentan No. 19/Permentan/OT.140/3/2011, Permentan No.
11/Permentan/OT.140/3/2015 atau menggunakan Permentan No. 38 Tahun 2020. Dari Analisa
temuan lapangan dengan Permentan rujukan terbitnya sertifikasi ISPO diharapkan kajian ini dapat
memberikan saran dan rekomendasi perbaikan untuk penguatan terhadap prinsip dan kriteria ISPO
setelah Permentan No. 38 Tahun 2020 atau di masa mendatang. Sehingga hasil kajian ini menjadi
informasi bagi pemerintah Indonesia dan pengguna produksi CPO Indonesia agar ISPO berkekuatan
dan sekredibel mungkin dan untuk memberikan jaminan legalitas dan kelestarian produksi CPO
Indonesia.

Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, pada Bab 1, EoF akan menjelaskan peraturan yang telah
diterbitkan pemerintah terkait penilaian ISPO. Selanjutnya, pada Bab 2, EoF menjelaskan status
sertifikasi ISPO tahun 2020. Pada Bab 3, EoF akan menjelaskan hasil analisis dan temuan pemantauan
di 27 perusahan perkebunan di Riau, 5 di Kalimatan Barat dan 4 di Papua. Laporan utuh dari temuan-
temuan tersebut akan dibahas sesuai dengan kriteria penilaian ISPO pada lampiran. Pada Bab 4, EoF
akan menyampaikan kesimpulan dari hasil kajian dan pemantauan.

PERATURAN PENILAIAN ISPO INDONESIA


Perubahan dan revisi peraturan penilaian ISPO di Indonesia

Pedoman Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia atau ISPO untuk pertama kali adalah
melalui Permentan Nomor: 19/Permentan/OT.140/3/2011, kemudian direvisi dengan diterbitkan
Permentan Nomor 11/Permentan/OT.140/3/2015. Kemudian direvisi kembali melalui Peraturan
Menteri Pertanian Nomor 38 Tahun 2020.

Berikut perubahan standar dan panduan penilaian ISPO sejak tahun 2011 hingga 2020

11 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Tabel 2. Perubahan standar dan panduan penilaian ISPO sejak tahun 2011 hingga 2020
Peraturan Menteri Pertanian Nomor:

19/Permentan/OT.140/3/2 11/Permentan/OT.140/3/2 38 Tahun 2020 Issue


011 015

Batas waktu ISPO bagi 31 Desember 2014 Diberikan tenggang waktu Mewajibkan perusahaan
perusahaan sampai dengan 6 (enam) perkebunan untuk memiliki
perkebunan bulan setelah terbitnya sertifikasi ISPO sejak April 2020
Permentan 11/2015
● Usaha budidaya tanaman
perkebunan kelapa sawit
● Usaha pengolahan Hasil
perkebunan kelapa sawit
● Integrasi usaha budidaya
tanaman perkebunan
kelapa sawit dan usaha
pengolahan hasil
perkebunan kelapa sawit

Wajib bagi Pekebun mulai


berlaku 5 (lima) tahun sejak
Peraturan Menteri ini
diundangkan

Penerapan system Wajib: Wajib: Mewajibkan perusahaan


ISPO perkebunan untuk memiliki
● Perusahaan ● Perusahaan Mengacu pada Perpres 44/2020
sertifikasi ISPO sejak April 2020
Perkebunan Perkebunan yang
melakukan usaha ● Usaha budidaya tanaman
budidaya perkebunan perkebunan kelapa sawit

12 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
terintegrasi dengan ● Usaha pengolahan Hasil
usaha pengolahan perkebunan kelapa sawit
● Perusahaan ● Integrasi usaha budidaya
Perkebunan yang tanaman perkebunan
melakukan usaha kelapa sawit dan usaha
budidaya perkebunan pengolahan hasil
● Perusahaan perkebunan kelapa sawit.
Perkebunan yang
Wajib bagi Pekebun mulai
melakukan usaha hasil
berlaku 5 (lima) tahun sejak
perkebunan
Peraturan Menteri ini
Sukarela: diundangkan.

a. Usaha Kebun Plasma


yang lahannya berasal
dari pencadangan
lahan Pemerintah,
Perusahaan
Perkebunan, kebun
masyarakat atau lahan
milik Pekebun yang
memperoleh fasilitas
melalui Perusahaan
Perkebunan untuk
pembangunan
kebunnya.
b. Usaha Kebun Swadaya
yang kebunnya
dibangun dan/atau

13 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
dikelola sendiri oleh
Pekebun
c. Perusahaan
Perkebunan yang
memproduksi minyak
kelapa sawit untuk
energi terbarukan oleh
Perusahaan
Perkebunan yang
memenuhi persyaratan

Berlaku sejak 29 Maret 2011 18 Maret 2015 24 November 2020

Peraturan SUSWONO AMRAN SULAIMAN SYAHRUL YASIN LIMPO penandatangan adalah selaku
ditandatangani oleh Menteri Pertanian pada saat
peraturan menteri ditetapkan

Jangka Waktu ● 5 tahun ● 5 tahun ● 5 tahun


Sertifikat ISPO ● pelaksanaan penilaian ● Permohonan ● Permohonan perpanjangan
ulang/re-assessment perpanjangan (sertifikasi ulang) paling
berikutnya dilakukan (sertifikasi ulang) lama 6 bulan sebelum
sebelum waktu 5 (lima) paling lama 1 tahun berakhirnya masa sertifikat
tahun itu berakhir. sebelum berakhirnya ISPO.
masa sertifikat ISPO

Norma Penilaian ● compliance ● compliance ● memenuhi Memperoleh sertifikasi ISPO jika


● non-compliance ● non-compliance ● tidak memenuhi semua kriteria dan indikator
compliance atau memenuhi

14 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Komite ISPO Terdiri dari pejabat Pejabat setingkat eselon I Terdiri dari unsur pemerintah, Mengacu pada Perpres
setingkat eselon I dan dari Instansi teknis dan asosiasi Pelaku Usaha, 44/2020, Komisi ISPO saat ini
stakeholder lainnya yang pemangku kepentingan akademisi, dan pemantau disebut sebagai “Komite” ISPO
terkait dengan lainnya yang terkait dengan independen. Pemantau yang keanggotaannya
pembangunan perkebunan pembangunan Perkebunan independen merupakan dijabarkan lebih jelas untuk
kelapa sawit Indonesia kelapa sawit di Indonesia. Lembaga Swadaya Masyarakat termasuk LSM dan akademisi.
yang berbadan hukum Ketentuan ini akan memperkuat
Indonesia atau WNI pemerhati keanggotaan Komite ISPO dalam
perkebunan yang memiliki pengelolaan dan
kepedulian di bidang sosial, penyelenggaraan ISPO.
ekonomi dan lingkungan.

Lembaga Sertifikasi Lembaga Sertifikasi dengan Lembaga sertifikasi yang Lembaga Sertifikasi Lembaga sertifikasi ISPO tidak
cara audit pihak ketiga, telah mendapatkan terakreditasi oleh KAN, dan lagi perlu mendapatkan
mendapatkan pengakuan pengakuan dari Komisi terdaftar di kementerian yang pengakuan dari Komisi ISPO,
dari Komisi ISPO. ISPO. menyelenggarakan urusan di melainkan melakukan
LS telah diakreditasi oleh LS telah mendapatkan bidang perkebunan pendaftaran di Kementerian
KAN untuk ruang lingkup akreditasi oleh KAN untuk Perkebunan.
sistem manajemen mutu sistem manajemen mutu
dan sistem manajemen dan sistem manajemen
lingkungan lingkungan

15 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Survailen Survailen dilakukan 1 (satu) Survailen setiap tahun oleh LS ISPO penerbit sertifikat wajib
tahun sekali selama masa LS penerbit sertifikat ISPO. melakukan penilikan dalam
berlakunya sertifikat, Survailen pertama periode siklus sertifikasi.
surveillance pertama dilakukan tidak kurang dari Penilikan pertama dilakukan
dilakukan terhitung 1 (satu) 12 bulan terhitung antara 6 bulan sampai dengan
tahun sejak dilaksanakan pengakuan sertifikat oleh 12 bulan sejak tanggal
audit terakhir. komisi ISPO. keputusan sertifikasi.
Selanjutnya dilakukan setiap
tahun paling lama 1 tahun dari
Perusahaan Perkebunan, penilikan sebelumnya.
Kelompok Usaha Kebun
Plasma/Swadaya atau Apabila terdapat
Koperasi pemegang ketidaksesuaian, diberikan
sertifikat ISPO terbukti waktu untuk melakukan
melakukan kegiatan yang perbaikan dalam jangka waktu
tidak sesuai atau paling lama 3 bulan terhitung
menyimpang dari Prinsip sejak rapat penutupan
dan Kriteria ISPO yang penilikan.
ditemukan oleh auditor
ISPO pada saat survailen,
diberikan sanksi berupa
pembekuan selama 3 (tiga)
bulan terhitung sejak rapat
penutupan survailen.

Sumber: Dokumen Permentan 9 tahun 2011, Permentan 11 tahun 2015 dan Permentan 38 tahun 2020 5

16 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Perubahan kriteria dan indikator penilaian ISPO di Indonesia

Seiring perubahan pedoman Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia atau ISPO dari Permentan Nomor: 19/Permentan/OT.140/3/2011, Permentan
Nomor 11/Permentan/OT.140/3/2015 dan terakhir melalui Peraturan Menteri Pertanian Nomor 38 Tahun 2020, maka dengan sendirinya terjadi perubahan
prinsip, kriteria dan indikator ISPO.

Berikut perubahan prinsip, kriteria dan indikator penilaian ISPO sejak tahun 2011 hingga 2020

Tabel 3. perubahan prinsip, kriteria dan indikator penilaian ISPO sejak tahun 2011 hingga 2020
Peraturan Menteri Pertanian Nomor:

19/Permentan/OT.140/3/2011 11/Permentan/OT.140/3/2015 38 Tahun 2020 Issue

Jumlah prinsip Terhadap perusahaan Terhadap perusahaan Terhadap (I) Perusahaan ● Prinsip dan kriteria pada
perkebunan kelapa sawit: perkebunan yang melakukan Perkebunan Yang Permentan No
usaha budidaya perkebunan Melakukan Usaha Budidaya 19/Permentan/OT.140/3/2011
7 prinsip dan 26 kriteria
dan terintegrasi dengan usaha Perkebunan Dan hanya untuk perkebunan
1. Sistem Perizinan dan pengolahan dan energi Terintegrasi Dengan Usaha kelapa sawit. Belum ada untuk
Manajemen Perkebunan. terbarukan Industri Pengolahan Hasil industri pengolahan hasil dan
(9 kriteria) Perkebunan pekebun.
7 prinsip dan 31 kriteria
2. Penerapan Pedoman
(B) Perusahaan Perkebunan
Teknis Budidaya dan 1. Legalitas Usaha Perkebunan ● Prinsip dan kriteria pada
Yang Melakukan Usaha
Pengolahan Kelapa Sawit. (9 kriteria) Permentan No
Budidaya Perkebunan
(2 kriteria) 2. Manajemen Perkebunan (5 11/Permentan/OT.140/3/2015
3. Pengelolaan dan kriteria) (P) Perusahaan Perkebunan telah membuka untuk;
Pemantauan Lingkungan. 3. Perlindungan Terhadap Yang Melakukan Usaha perusahaan perkebunan,
(7 kriteria) Pemanfaatan Hutan Alam Industri Pengolahan Hasil industri pengolahan hasil,
4. Tanggung Jawab Terhadap Primer Dan Lahan Gambut Perkebunan kebun plasma dan pekebun
Pekerja. (5 kriteria) 4. Pengelolaan Dan swadaya.
7 prinsip dan 30 kriteria
5. Tanggung Jawab Sosial Pemantauan Lingkungan (9
dan Komunitas. (2 kriteria kriteria)

17 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
6. Pemberdayaan Kegiatan 5. Tanggung Jawab Terhadap 1. Kepatuhan Legalitas ● Prinsip dan kriteria pada
Ekonomi Masyarakat. (1 Pekerja (5 kriteria) Usaha Perkebunan (2 Permentan No 38 Tahun 2020
kriteria) 6. Tanggung Jawab Sosial Dan kriteria) menggabungkan untuk
7. Peningkatan Usaha Secara Pemberdayaan Ekonomi 2. Penerapan praktek integrasi, budaya perkebunan
Berkelanjutan. Masyarakat (3 kriteria) perkebunan yang baik (2 dan hanya industry
7. Peningkatan Usaha Secara kriteria) pengolahan hasil.
Berkelanjutan 3. Pengelolaan lingkungan
hidup, sumber daya ● Prinsip dan kriteria pada
Terhadap Perusahaan
alam, dan Permentan No 38 Tahun 2020
Perkebunan Yang Melakukan
keanekaragaman hayati menghapus prinsip ke 3
Usaha Pengolahan Hasil
(9 kriteria) Permentan 19 tahun 2011
Perkebunan
4. Tanggungjawab terhadap yaitu “Perlindungan Terhadap
6 prinsip dan 25 kriteria tenaga kerja (6 kriteria) Pemanfaatan Hutan Alam
5. Tanggung jawab sosial Primer Dan Lahan Gambut”
1. Legalitas Usaha Perkebunan
dan pemberdayaan Dimana indikator adalah:
(6 kriteria)
ekonomi masyarakat (3 ❖ Tersedia dokumen pelepasan
2. Manajemen Perkebunan (4
kriteria) kawasan apabila lahan yang
kriteria)
6. Penerapan transparansi digunakan adalah berasal dari
3. Pengelolaan Dan
(6 kriteria) kawasan hutan.
Pemantauan Lingkungan (7
7. Peningkatan usaha ❖ Tersedia dokumen Izin Lokasi
kriteria)
secara berkelanjutan (2 dari bupati/walikota.
4. Tanggung Jawab Terhadap
kriteria
Pekerja (5 kriteria)
5. Tanggung Jawab Sosial Dan Terhadap Untuk Pekebun
Pemberdayaan Ekonomi
5 prinsip dan 12 kriteria
Masyarakat (3 kriteria)
6. Peningkatan Usaha Secara 1. Kepatuhan terhadap
Berkelanjutan peraturan dan
perudangan (5 kriteria)

18 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Terhadap Usaha Kebun Plasma 2. Penerapan praktek
perkebunan yang baik (3
6 prinsip dan 9 kriteria
kriteria)
1. Legalitas kebun plasma (2 3. Pengelolaan lingkungan
kriteria) hidup sumber daya alam
2. Manajemen kebun plasma dan sumber
(2 kriteria) keanekaragaman hayati
3. Pengelolaan Dan (2 kriteria)
Pemantauan Lingkungan (3 4. Penerapan transparansi
kriteria) (2 kriteria)
4. Tanggung Jawab Terhadap 5. Peningkatan usaha
Kesehatan Dan Keselamatan secara berkelanjutan
Kerja (K3) (2 kriteria)
5. Tanggung Jawab Sosial Dan
Pemberdayaan Masyarakat
6. Peningkatan Usaha Secara
Berkelanjutan

Terhadap Usaha Kebun


Swadaya

4 prinsip dan 7 kriteria

1. Legalitas kebun swadaya (2


kriteria)
2. Organisasi Pekebun Dan
Pengelolaan Kebun
Pekebun Swadaya (2
kriteria)

19 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
3. Pengelolaan Dan
Pemantauan Lingkungan (3
kriteria)
4. Peningkatan Usaha Secara
Berkelanjutan

Perubahan/re 2.1.1 Pembukaan lahan 2.2.1.1. Pembukaan lahan 2.1.1 Pembukaan lahan Verifier pada Permentan Nomor
visi prinsip, 11/Permentan/OT.140/3/2015
Pada panduan/verifier tidak Pada panduan/verifier tegas Pada panduan/verifier tidak
kriteria dan lebih tegas memberikan verifier
tegas menyebutkan menyebutkan Perusahaan tegas menyebutkan
verifier larangan jarak penanaman atau
Perusahaan Perkebunan Perkebunan dilarang membuka Perusahaan Perkebunan
bukaan dari tepi waduk/danau,
dilarang membuka lahan dan lahan dan penanaman kelapa dilarang membuka lahan dan
mata air, sungai, anak sungai,
penanaman kelapa sawit sawit dengan jarak sampai penanaman kelapa sawit
jurang dan pantai.
dengan jarak tertentu dengan: dengan jarak tertentu;
Dengan ini, perusahaan
− 500 m tepi waduk/danau; Pembukaan lahan dan
perkebunan dapat mengacu pada
200 m dari tepi mata air dan penanaman kelapa sawit
Keputusan Presiden No. 32 tahun
kiri kanan tepi sungai di mempunyai jarak tertentu
dengan tepi waduk/danau, 1990 tentang Pengelolaan
daerah rawa
mata air, sungai, anak sungai, Kawasan Lindung terkait dengan
− 100 m dari kiri kanan
jurang dan pantai yang telah waduk, sempadan pantai,
sungai;
ditetapkan oleh pemerintah. sempadan sungai. Namun untuk
− 50 m kiri kanan tepi anak
Apabila waduk/danau, mata kriteria lainnya yang belum diatur
sumgai;
air, sungai, anak sungai, oleh Pemerintah dapat ditetapkan
− 2 kali kedalaman jurang dari
jurang dan pantai tersebut oleh SOP Pelaku Usaha. Dengan
tepi jurang;
tepinya belum ditetapkan adanya SOP pelaku usaha secara
− 130 kali selisih pasang oleh pemerintah, maka jarak tersendiri, penerapan
teringgi dan pasang antara pembukaan lahan prinsip/kriteria oleh satu
terendah dari tepi pantai. dan/atau penanaman sawit perkebunan kelapa sawit dengan
dari tepi waduk/danau, mata kebun lainnya akan berbeda-beda,
air, sungai, anak sungai,
dan tidak ada standar. Sehingga,

20 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
jurang dan pantai tersebut pihak yang melakukan verifikasi
ditetapkan oleh SOP internal harus dapat menganalisa keadaan
Pelaku Usaha Perkebunan. lapangan perkebunan sawit
dengan jarak-jarak yang sesuai
agar tidak merusak ekosistem
sekitarnya.

2.1.5 Penanaman pada Lahan 2.1.1.4 Penanaman pada Lahan 2.2.4. Penanaman pada Verifier pada Permentan No
Gambut Gambut Lahan Gambut 11/Permentan/OT.140/3/2015
lebih tegas menjelaskan Batasan
Verifiernya terdapat Indikator: Indikator hanya menjelaskan
proporsi penanaman sawit pada
Pengaturan tinggi air tanah penerapan penanaman di
1. Tersedia SOP atau instruksi areal gambut dan Pengaturan
(water level) antara 50 – 60 lahan gambut sesuai dengan
kerja untuk penanaman tinggi air tanah (water level) antara
cm untuk menghambat emisi prosedur dan/atau peraturan
pada lahan gambut dan 60-80 cm.
karbon dari lahan gambut perundangan. Verifiernya
mengacu peraturan
“Tersedia hasil monitoring Sehingga, pelaku usaha harus
perundang-undangan.
subsidensi dan pengaturan mengetahui ketentuan yang diatur
2. Penanaman dilakukan pada
tinggi muka air tanah”. oleh Peraturan Menteri Pertanian
lahan gambut berbentuk
terkait dengan Pemanfaatan lahan
hamparan dengan
gambut untuk kelapa sawit.
kedalaman < 3 m dan
proporsi mencakup 70%
dari luas areal gambut yang
diusahakan, lapisan tanah
mineral dibawah gambut
bukan pasir kuarsa atau
tanah sulfat masam dan
pada lahan gambut dengan
tingkat kematangan matang
(saprik).

21 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
3. Pengaturan tinggi air tanah
(water level) antara 60-80
cm untuk menghambat
emisi karbon dari lahan
gambut.

2.2.2 Penerimaan TBS di 2.2.2.2 Penerimaan TBS di Unit 2.2.9 Penerimaan TBS di unit Verifier pada Permentan No
Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit pengolahan kelapa sawit 11/Permentan/OT.140/3/2015
lebih tegas “Perusahaan
Verifier: Kriteria TBS yang Verifier: Perusahaan Verifiernya hanya tersedia
Perkebunan tidak menerima
diterima di PABRIK harus Perkebunan tidak menerima penerimaan, pemeriksaan
Tandan Buah Segar (TBS) yang
dibuat terbuka Tandan Buah Segar (TBS) yang dan sortasi TBS sesuai
berasal dari penjarahan, pencurian
berasal dari penjarahan, dengan kriteria sortasi buah
atau TBS yang diproduksi dengan
pencurian atau TBS yang yang diterima
menjarah hutan negara”
diproduksi dengan menjarah
hutan negara. Kriteria TBS yang
diterima di unit pengolahan
kelapa sawit harus dibuat
terbuka.

Ada tambahan Prinsip Dengan adanya Prinsip Penerapan


Penerapan Transparansi, Transparansi terkait dengan
Kriteria sumber TBS kepemilikan sistem dan informasi
diketahui, verifiernya tentang sumber TBS, diharapkan
Perusahaan Perkebunan kelapa
sawit hanya membeli TBS yang
legal.

22 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Kriteria 3.7 Konservasi Kriteria 4.9 Konservasi kawasan Kriteria 3.7.3. Konservasi Verifier pada Permentan No
kawasan dengan potensi erosi dengan potensi erosi tinggi. Kawasan Dengan Potensi 11/Permentan/OT.140/3/2015
tinggi. Erosi Tinggi. lebih tegas bahwa kawasan yang
Perusahaan Perkebunan harus erosi tinggi tidak ditanami dan
Pengelola perkebunan harus melakukan konservasi lahan dan Pelaku Usaha Perkebunan apabila di kawasan sempadan
melakukan koservasi lahan menghindari erosi sesuai harus melakukan konservasi sungai sudah ditanami kelapa
dan peraturan perundang- lahan dan menghindari sawit dan sudah menghasilkan (>4
Menghindari erosi sesuai undangan. potensi erosi tinggi sesuai tahun), maka perlu dilakukan
ketentuan yang berlaku. peraturan perundangan program rehabilitasi pada saat
Verifiernya: peremajaan (replanting).
Verifiernya: Apabila di a. SOP konservasi kawasan Verifiernya: Tersedia SOP
Keppres 32/1990 mengatur bahwa
kawasan sempadan sungai dengan potensi erosi tinggi terdokumentasi yang
penanganan tanaman yang sudah
sudah ditanami kelapa sawit termasuk sempadan sungai mengatur tata cara
ada di kawasan lindung (co:
dan sudah menghasilkan (>4 harus dapat menjamin, bahwa: melakukan identifikasi
kawasan rawan bencana alam)
tahun), maka perlu dilakukan 1) Kawasan dengan potensi kawasan dengan potensi
adalah dicegah pembangunannya
program rehabilitasi pada saat erosi tinggi tidak ditanami. erosi tinggi dan rencana
dan dikembalikan secara
peremajaan (replanting). 2) Dilakukan penanaman yang konservasinya sesuai dengan
bertahap/rehabilitasi. Tidak ada
berfungsi sebagai penahan peraturan yang berlaku
ketentuan untuk melakukan
erosi.
peremajaan sawit pada kawasan
b. Apabila di kawasan
tersebut.
sempadan sungai sudah
ditanami kelapa sawit dan
sudah menghasilkan (>4 tahun),
maka perlu dilakukan program
rehabilitasi pada saat
peremajaan (replanting).

Sumber: Dokumen Permentan 9 tahun 2011, Permentan 11 tahun 2015 dan Permentan 38 tahun 2020

23 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
STATUS SERTIFIKASI ISPO INDONESIA TAHUN 2020
1. Sertifikasi ISPO per provinsi di Indonesia tahun 2020

Lahan sawit yang mendapatkan sertifikasi ISPO hingga Januari 2020 mencapai 5,45 juta hektare.
Adapun jumlah sertifikat yang diterbitkan sebanyak 621 yang terdiri dari 607 perusahaan, 10 koperasi
swadaya, dan 4 Koperasi Unit Desa (KUD) plasma. Terbitnya sertifikasi ISPO dibagi berdasarkan dua
periode. Pertama, periode 2011-2015 berdasarkan Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) No.19
Tahun 2011 dengan jumlah sertifikat ISPO untuk 127 perusahaan dan luas 1,16 juta hektare. Kemudian,
periode 2016-2019 berdasarkan Permentan No.11 Tahun 2015 sebanyak 494 sertifikat dengan luas 4,2
juta hektar6.

Tabel 4. Sertifikasi ISPO per provinsi di Indonesia tahun 2020


Jumlah perusahaan Luas lahan perkebunan sawit
No disertifikasi yang disertifikasi (ha)
1 Riau 124 679.795
2 Sumatera Utara 102 431.606
3 Kalimantan Barat 67 308.013
4 Kalimantan Tengah 58 468.931
5 Kalimantan Timur 58 366.181
6 Sumatera Selatan 47 267.200
7 Jambi 32 329.686
8 Kalimantan Selatan 31 165.274
9 Sumatera Barat 21 108.437
10 Aceh 20 53.634
11 Bangka Belitung 14 104.643
12 Lampung 11 49.930
13 Bengkuli 9 64.116
14 Kalimantan Utara 6 45.164
15 Papua Barat 4 45.512
16 Papua 2 33.990
17 Banten 1 1.373
18 Jawa Barat 1 2.701
19 Sulawesi Tengah 4 14.095
20 Sulawesi Barat 9 42.960
Sumber: Data diolah dari berbagai sumber

2. Sertifikasi ISPO di Riau, Kalimantan Barat dan Papua

Tabel 5. Sertifikasi ISPO di Riau tahun 2020

No Perusahaan HGU ISPO Luas (ha)


1 PT Musim Mas (Pangkalan 27/1996 TGL 04/06/1996 MUTU-ISPO/002 14.497,00
Lesung)

2 PT Musim Mas (Batang Kulim) NI NI NI

3 PT Ivomas Tunggal (Samsam) NI ISPO/005(RS-1) 9.805,85

4 PTPN V (Tandun) 106/HGU/BPN/1999 TGL ISPO/006 7.913,19


14/10/1999

24 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
5 PT Ivomas Tunggal (Ujung NI MUTU- 3.621,23
Tanjung) ISPO/012(RS-1)

6 PT Kimia Tirta Utama 134/HGU/BPN/97 TGL MUTU- 7.461,00


28/10/1997 ISPO/011(RS-1)

7 PT Inti Indosawit Subur 04/HGU/1989 TGL SGS-ID-ISPO-0036 15.512,00


27/04/1989

8 PT Meridan Sejatisurya 38/HGU/BPN/96 TGL 0020/MHI-ISPO 10.826,05


Plantation 01/10/1996

9 PT Gunung Tua Abadi NI NI NI

10 PT Aek Tarum NI NI NI

11 PT Surya Intisari Raya 40/HGU/BPN RI/94 TGL 0002/MHI-ISPO 5.038,60


04/08/1994

12 PT Arindo Trisejahtera 13/HGU/1993 TGL 0001/MHI-ISPO 4.270,00


09/06/1993

13 PT Sari Lembah Subur 42/HGU/BPN RI/09 TGL MUTU- 12.246,46


20/03/2009 ISPO/020(RS-1)

14 PT Eka Dura Indonesia 09/HGU/87 TGL 25/08/1987 MUTU- 10.019,35


ISPO/015(RS-1)

15 PT Ivo Mas Tunggal (Libo) NI MUTU-ISPO/013 11.619,20


(RS-1)

16 PT Perdana Intisawit Perkasa NI 0004/MHI-ISPO 2.467,00

17 PT Subur Arum Makmur 65/HGU/BPN/98 TGL 0003/MHI-ISPO 9.271,03


21/09/1998

18 PT Panca Surya Agrindo 13/HGU/BPN/1990 TGL 0005/MHI-ISPO 12.364,73


10/07/1990

19 PT Ramajaya Pramukti 48/HGU/BPN/2000 TGL MUTU-ISPO/220 4.082,11


03/10/2000

20 PT Buana Wiralestari Mas (PKS 3380/540/24.05/98 TGL ISPO/027 2.310,38


Kijang) 25/02/1998

21 PT Buana Wiralestari Mas (PKS 3380/540/24.05/98 TGL ISPO/028 13.082,75


Nagasakti) 25/02/1998

22 PT Bumipalma Lestaripersada 73/HGU/BPN/95 TGL MUTU- 6.689,80


10/11/1995 ISPO/025(RS-1)

25 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
23 PT Buana Wiralestari Mas (PKS 133/HGU/BPN/04 TGL ISPO/024 867,73
Indrasakti) 02/11/2004

24 PT Adei Plantation & Industry 12/HGU/BPN/90 TGL ISPO/030 14.799,00


10/07/1990

25 PT Sekar Bumi Alam Lestari 133/HGU/BPN/04 TGL MUTU-ISPO/032 5178


02/11/2004

26 PTPN V Sei Pagar 105/HGU/BPN/1999 TGL NI 2.856,84


14/10/1999

27 PTPN V Sei Galuh NI NI 2.802,84

28 PTPN V Sei Garo NI NI 3.333,00

29 PT Aneka Inti Persada (AIP). 41/HGU/BPN/1999 TGL NI 9.721,34


28/04/1999

30 PT. Tunggal Yunus Estate 63/HGU/BPN/96 TGL NI 4.124,00


19/12/1996

31 PT. Rigunas Agri Utama 18/HGU/BPN/2000 TGL SGS-ID-ISPO-0054 3.658,00


27/04/2000

32 PT. Sawit Asahan Indah 17/HGU/1989 TGL NI 7.923,25


28/12/1989

33 PT. Tunggal Perkasa 02/HGU/1983 TGL. 15 APRIL 0027/MHI-ISPO 14.892,87


Plantations 83

34 PT. Adimulia Agrolestari NI NI 6.485,00

35 PT. Johan Sentosa 781/HGU/BPN/94 TGL SGS-ID-ISPO-0006 5764


23/08/1994

36 PT. Surya Agrolika Reksa 85/HGU/BPN/98 TGL NI 688,25


01/12/1998

37 PT. Padasa Enam Utama 15/HGU/BPN RI/2011 TGL 0010/MHI-ISPO 7719,15


16/03/2011

38 PT. Perkebunan Nusantara V 108/HGU/BPN/1999 TGL MUTU-ISPO/096 10630,1


14/10/1999 MUTU-ISPO/097

39 PT. Eluan Mahkota 58/HGU/BPN/96 TGL SGS-ID-ISPO-0005 5933,19


04/12/1996

40 PT Mitra Unggul Pusaka 16/HGU/93 TGL 01/07/1993 NI 21:32,0

41 PT. Tasma Puja 28/HGU/BPN/2003 TGL MUTU-ISPO/065 2.981,70


15/04/2003

42 PT. Tri Bakti Sarimas 08/HGU/1988 TGL MUTU-ISPO/066 11.591,26


28/05/1988

26 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
43 PT. Adei Plantation and 23/HGU/1993 TGL MUTU-ISPO/067 12.860,00
Industry 27/07/1993

44 PT. Gandaerah Hendana 93/HGU/BPN/97 TGL MUTU-ISPO/074 14.387,00


06/08/1997

45 Perkebunan Nusantara V 106/HGU/BPN/1999 TGL NI 3.412,92


(Tapung) 14/10/1999

46 PT. Lahan Tani Sakti 45/HGU/BPN/2000 TGL NI 3.759,01


03/10/2000

47 PT. Wana Jingga 03/HGU/1995 TGL SGS-ID-ISPO-0012 4.196,00


27/01/1995

48 Asosiasi Amanah NI MUTU-ISPO/086 594,25

49 PT. Kebun Pantai Raja 61/HGU/BPN/1996 TGL MUTU-ISPO/079 3.543,57


04/11/1996

50 PT. Bhumireksa Nusasejati 70/HGU/BPN/1995 TGL MUTU-ISPO/078 25.683,99


10/11/1995

51 PT Perkebunan Nusantara V 81/HGU/BPN/1995 TGL NI 5.836,06


Lubuk Dalam 16/12/1995

52 PTPN V Buatan NI NI 2.306,00

53 PTPN V Terantam 94/HGU/BPN RI/2009 TGL NI 7.493,17


06/07/2009

54 PT Tunggal Mitra Plantation NI NI

55 PT. Indri Plant 60/HGU/DA/86 TGL NI 5.500,00


08/11/86

56 PT. Buluh Cawang NI NI 5.421,90

57 PT. Perkebunan Nusantara V 26/HGU/BPN/89 TGL MUTU-ISPO/096 2.040,19


(Tanah putih)

58 PT. Tanjung Medan 43/HGU/BPN/2003 TGL NI 5.163,80


08/08/2003

59 PT. Jatimjaya Perkasa 07/HGU/BPN/2005 TGL MUTU-ISPO/100 8.061,24


18/02/2005

60 PT. Inecda 61/HGU/DA/86 TGL MUTU-ISPO/101 7.995,15


08/11/1986

61 PT. Ciptadaya Sejatiluhur 90/HGU/BPN/98 TGL 0013/MHI-ISPO 2.396,00


23/12/1998

62 PT. Multi Palma Sejahtera NI 0014/MHI-ISPO NI

63 PT. Sari Lembah Subur 1 66/HGU/BPN/96 TGL NI NI


26/12/1996

27 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
64 PT. Salim Ivomas (Sungai dua) NI NI 5.679,00

65 PT. Padasa Enam Utama NI NI 11.502,00


(Kalian satu dua)

66 PT. Salim Ivomas (kebun NI NI 5.893,00


Balam)

67 PT. Citra Riau Sarana 40/HGU/BPN/2003 TGL MUTU-ISPO/108 2.268,91


24/06/2003

68 PT. Safari Riau 101/HGU/BPN/2005 TGL MUTU-ISPO/109 2.494


08/07/2005

69 PT. Serikat Putra 94/HGU/BPN/99 TG NI 12.474


12/10/1999

70 PT Mustika Agro Sari NI NI NI

71 PT. Kencana Amal Tani 54/HGU/BPN/1996 TGL SGS-ID-ISPO-0019 9.176,00


29/11/1996

72 PT. Cerenti Subur 125/HGU/1989 SGS-ID-ISPO-0020 8.929


TGL18/10/1989

73 PT. Mekarsari Alam Lestari 06/HGU/BPN/2005 TGL SGS-ID-ISPO-0021 4.745,33


15/02/2005

74 PT. Perkebunan Nusantara V – 106/HGU/BPN/1999 TGL NI 3.286,84


Sei Intan 14/10/1999

75 PT. Murini Sam Sam 26/HGU/BPN/1994 TGL NI 967


18/05/1994

76 PT. Sewangi Sejati Luhur 93/HGU/BPN/98 TGL NI 8.579,00


28/12/1998

77 PT. Egasuti Nasakti 53/HGU/BPN/1998 TGL NI 2.653,47


28/07/1998

78 Koperasi Serba Usaha (KSU) NI SGS-ID-ISPO-0025 1.139,68


Sumber Rezeki

79 PT Dutapalma Nusantara 29/HGU/BPN/1997 TGL SGS-ID-ISPO-0023 13.980,25


23/05/1997

80 PT. Bina Pitri Jaya 12/HGU/BPN/2003 TGL MUTU-ISPO/114 4.329,00


31/01/2003

81 PT Inti Kamparindo Sejahtera 42/HGU/BPN/94 TGL MUTU-ISPO/129 4.692,32


04/08/1994

82 PT Flora Wahana Tirta 63/HGU/BPN/94 TGL MUTU-ISPO/122 1.886


18/08/1994

83 PT Ciptadaya Sejatiluhur 42/HGU/BPN/96 TGL 0013/MHI-ISPO 3.671,99


16/10/1996

28 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
84 PT Multi Agro Sentosa NI 0016/MHI-ISPO 10

85 PT. Cibaliung Tunggal 39/HGU/99 NI 4.977


Plantation

86 PT Teguhkarsa Wanalestari 19/HGU/BPN/98 TGL NI 7.094,00


28/05/1998

87 PT Swakarsa Sawit Raya NI NI 486,16

88 PT Salim Ivomas Pratama NI NI 10078

89 PT Meskom Agro Sarimas 58/HGU/BPN/2004 TGL MISB-ISPO/026 3705,23


06/09/2004

90 PT Ivomas Tunggal PKS NI ISPO/005(RS-1) 9.805,85


Samsam resertifikasi

91 PT. Banyu Bening Utama 59/HGU/BPN RI/07 TGL SGS-ID-ISPO-0028 6.417,90


20/11/2007

92 PT. Kampar Palma Utama 55/HGU/BPN RI/2008 TGL SGS-ID-ISPO-0029 499.108,00


11/08/2008

93 Koperasi Bukit Potalo NI NI NI

94 PT. Sewangi Sawit Sejahtera NI NI NI

95 PT. Muriniwood Indah Industry 10/HGU/BPN/2000 TGL 0017/MHI-ISPO 7.886,00


03/03/2000

96 PT. Ivomas Tunggal NI MUTU- 3.253,00


ISPO/012(RS-1)

97 PT Musim Mas PKS Batang NI NI NI


Kulim

98 PT. TH Indo Plantations PMKS NI MUTU-ISPO/151 4.973,95


Tembesu

99 PT. TH Indo Plantations PMKS NI MUTU-ISPO/142 3.999,09


Agatis

100 PT. TH Indo Plantations PMKS NI MUTU-ISPO/143 4.414,32


Pulai

101 PT. TH Indo Plantations (PMKS NI MUTU-ISPO/144 3.615,25


Nyato)

102 PT. Arindo Tri Sejahtera Kebun 13/HGU/1993 TGL 0001/MHI-ISPO 4.270,00
Petapahan 1 09/06/1993

103 PT. Arindo Tri Sejahtera Kebun NI 0021/MHI-ISPO 4.106,25


Petapahan 2

104 PT. Meridan Sejatisurya 38/HGU/BPN/96 TGL 0020/MHI-ISPO 10.826,00


Plantation (Resertifikasi) 01/10/1996

29 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
105 PT. Surya Intisari Raya 40/HGU/BPN RI/94 TGL 0002/MHI-ISPO 5.038,60
(Resertifikasi) 04/08/1994

106 PT Inti Indosawit Subur Riau NI NI NI


(resertifikasi)

107 PTPN V (Sei Tandun) NI NI NI


resertifikasi

108 PT Ivomas Tunggal (Libo) NI NI NI


resertifikasi

109 PT Wanasari Nusantara 29/HGU/BPN/1997 TGL 2.200,00


23/05/1997

110 PT Eka Dura Indonesia 09/HGU/87 TGL 25/08/1987 MUTU- 9.928,80


(Resertifikasi) ISPO/015(RS-1)

111 PT kimia tirta utama 134/HGU/BPN/97 TGL ISPO/011(RS-1) 7.452,17


(resertfikasi) 28/10/1997

112 PT bumipalma lestari persada 163/HGU/BPN/2004 TGL MUTU- 6.690,00


(Resertifikasi) 22/11/2004 ISPO/025(RS-1)

113 PT. Ganda Buanindo 157/HGU/BPN/1997 TGL MUTU-ISPO/181 2.711,18


31/12/1997

114 PT Agro Abadi 15/HGU/BPN/2001 TGL SGS-ID-ISPO-0037 968,42


27/07/2001

115 Koperasi Sekato Jaya Lestari NI MISB-ISPO/046 451,42

116 PT Siak Prima Raya NI NI NI

117 Koperasi Tinera Jaya NI NI NI

118 Koperasi Panca Jata NI NI NI

119 PT Gunung Mas Raya Kebun NI NI NI


Sungai Bangko

120 PT Gunung Mas Raya Sungai NI NI NI


Rumbia

121 PT Sawit Unggul Prima 2927/540/24.01/1999 TGL SGS-ID-ISPO-0039 NI


Plantation 26/03/1999

122 PT Mitrasari Prima NI MUTU-ISPO/193 NI

123 PT Agritasari Prima 62/HGU/BPN/2000 TGL MUTU-ISPO/192 NI


12/12/2000

124 PT Sari Lembah Subur 66/HGU/BPN/96 TGL ISPO/020(RS-1) NI


26/12/1996
Sumber: Data diolah dari berbagai sumber

30 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Tabel 6. Sertifikasi ISPO di Kalimantan Barat tahun 2020

No Perusahaan HGU ISPO Luas (ha)


1 PT Patiware NI NI 6,662

2 PT Limpah Sejahtera NI 0007/MHI-ISPO 8,253

3 PT Swadaya Mukti Prakarsa NI 0008/MHI-ISPO 8.778

4 PT Multi Prima Entakai NI MISB-ISPO/003 3,290

5 PT Sepanjang Intisurya Mulia NI NI 9.732,00

6 PT Kencana Graha Permai (PKS MUTU-ISPO/239 5,628.15


Kenanga) NI

7 PT Pama Agromas NI NI NI

8 PT Mitra Inti Sejati Plantation NI MUTU-ISPO/055 6002,09

9 PT Perkebunan NusantaraXIII NI 2.091.36


(PKS Parinduan) NI

10 PT Alam Raya Kencana NI NI

11 PT Perkebunan NusantaraXIII NI 5.555.66


(gunung meliau) NI

12 PT Sandika Natapalma NI MUTU-ISPO/072 5,245,52

13 PT Sime Indo Agro NI SGS-ID-ISPO-0009 3.569,00

14 PT Gunajaya Karya Gemilang – NI 4.439,71


BGA GROUP NI

15 PT Sintang Agro Mandiri NI MISB-ISPO/013 2.860,67

16 PT Sintang Raya NI MISB-ISPO/011 9.100,60

17 PT Bintang Harapan Desa NI 0012/MHI-ISPO 1.771,06

18 PT Agrolestari Mandiri NI NI 7,21

19 PT Gunajaya Ketapang Sentosa NI MUTU-ISPO/087 7,00

20 PT Surya Bratasena plantation NI NI NI

21 PT Poliplant Sejahtera NI NI 3,79

22 PT Usaha Agro Indonesia NI NI NI

23 PT Mitra Austral Sejahtera NI MUTU-ISPO/111 4,46

24 PT Ayu Sawit Lestari NI SGS-ID-ISPO-0022 3.608,00

31 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
25 PT Harapan Sawit Lestari NI SGS-ID-ISPO-0024 6,85

26 PT Buana Tunas Sejahtera NI MUTU-ISPO/115 4,837.08

27 PT Kayung Agro Lestari NI MUTU-ISPO/124 9,541.37

28 PT Global Kalimantan Makmur NI MUTU-ISPO/123 9,006.07

29 PT Citranusa Intisawit NI MUTU-ISPO/121 1,163.21

30 PT Peniti Sungai Purun NI NI 5,243.54

31 PT Aditya Agroindo NI NI 8,600.17

32 PT Bukitprima Plantindo NI MISB-ISPO/028 3,138.89

33 PT Bukithijau Lestari NI MISB-ISPO/027 1,397.74

34 PT Buana Hijau Abadi NI MISB-ISPO/025 5,886.75

35 PT Pilar Wana Persada NI

36 PT Kiara Sawit Abadi NI MISB-ISPO/029 1,737.72

37 PT Dharma Satya Nusantara NI NI


(PKS 5) NI

38 PT Paramitra Internusa Pratama NI SGS-ID-ISPO-0033 4,906.37

39 PT Sawit Mitra Abadi NI NI NI

40 PT Duta Sejahtera Utama NI NI 1,789.20

41 PT Mitra Aneka Rezeki NI NI 7,877.94

42 PT Kalimantan Agro Pusaka NI MISB-ISPO/033 6,032.22

43 PT Kebun Ganda Prima NI MUTU-ISPO/135 3,515

44 PT Ichtiar Gusti Pudi NI NI 2,144

45 PT Duta Surya Pratama NI 0019/MHI-ISPO 1,376.61

46 PT Mitra Andalan Sejahtera NI MISB-ISPO/036 1,407.49

47 PT Cipta Tumbuh Berbuah NI MISB-ISPO/037 1.421,21

48 PT CIpta Usaha Sejati NI NI 8.153,00

49 PT Jalin Vaneo NI NI 12.337,00

50 PT Ranu Wastu Kencana NI MUTU-ISPO/157 3,651.48

51 PT Palma Asri Sejahtera NI NI 1,843.42

32 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
52 PT Lingkar Indah Plantation NI NI NI

53 PT Palmindo Lestari NI NI 2,542.78

54 PT Daya Sumber Makmur NI NI 2,389.51

55 PT Grand Mandiri Utama NI NI 3,127.90

56 PT Rezeki Kencana NI MUTU-ISPO/169 5,513.87

57 PT Patiware (Resertifikasi) NI NI 5,096.82

58 PT Cipta Tumbuh Berkembang NI MISB-ISPO/039 1,152.11

59 PT Sepanjang Inti Surya Utama MISB-ISPO/043 3,657.03


2 NI

60 PT Bina Agro Berkembang MISB-ISPO/040 94.581,00


Lestari NI

61 PT Landak Agro Utama NI NI NI

62 PT Mitra Saudara Lestari NI NI 6,498.05

63 PT Harapan Hibrida Kalbar NI NI 4,619.56

64 PT Kencana Graha Permai MUTU-ISPO/239 NI


(kebun Delima) NI

65 PT Cahayanusa Gemilang NI NI 2,246.27

66 PT Saban Sawit Subur NI NI 2,446.52

67 PT Agro Sejahtera Manunggal NI MUTU-ISPO/194 5,606.98

Sumber: Data diolah dari berbagai sumber

Tabel 7. Sertifikasi ISPO di Papua tahun 2020

No Perusahaan HGU ISPO Luas (ha)


1 PT Inti Kebun Sejahtera NI NI NI

2 PT Tunas Sawaerma NI MUTU-ISPO/073 17,721,2

3 Henrison Inti Persada NI NI NI

4 PT Berkat Cipta Abadi NI MUTU-ISPO/153 11,017.29

5 PT Dongin Prabhawa NI MUTU-ISPO/154 16,296.75

6 PT Bio Inti Agroindo NI MUTU-ISPO/179 24,473

Sumber: Data diolah dari berbagai sumber

33 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
TEMUAN INVESTIGASI
Dalam kurun waktu April 2021 hingga Juni 2022, tim Eyes on the Forest melakukan kegiatan verifikasi
lapangan terhadap penerapan ISPO di 36 perusahaan budidaya perkebunan dan perusahaan yang
melakukan usaha pengolahan hasil perkebunan di Provinsi Riau, Kalimantan Barat dan Papua. Untuk
mendapatkan data dan informasi dalam kegiatan ini, tim EoF melakukan dengan cara observasi
langsung, wawancara, pengambilan titik koordinat secara langsung atau memperkirakan secara visual.
Berikut rincian dari masing-masing perusahaan yang teridentifikasi:

A. RIAU
1. PT Citra Riau Sarana (CRS)

Tentang PT Citra Riau Sarana

PT Citra Riau Sarana (PT CRS) merupakan bagian dari grup GAMA7 yang secara administratif areal HGU
nya berada di Desa Kuantan Sako, Kecamatan Logas Tanah Darat, Kabupaten Kuantan Singingi. PT CRS
terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 30 November 2017 hingga 29 November 2022. Unit
sertifikasi ISPO untuk PT CRS berada di Kebun Sungai Teso dan Pabrik Teso Satu. Sertifikat ISPO PT CSR
diterbitkan oleh lembaga sertifikasi bernama PT Mutu Agung Lestari dengan dengan nomor sertifikat
MUTU-ISPO/108. Mengacu pada waktu penerbitan sertifikat ISPO PT CRS, maka penilaiannya
dilakukan berdasarkan Permentan No 11/2015.

Berdasarkan data BPN 2016, PT CRS memiliki HGU seluas 2.537 hektar berdasarkan SK
40/HGU/BPN/2003. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas
HGU kebun sawit milik PT CRS yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 2.269 hektar.

Temuan: PT CRS menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Juli 2021 di 3 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT CRS menanam
kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-5 meter dari tepi sungai dan anak sungai (peta 1).

Berikut 3 titik pengamatan EoF di HGU PT CRS:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°12'48.57" E101°29'21.7",
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-5 meter dari tepi Sungai Tesso. Diperkirakan umur
tanaman kelapa sawit sekitar 20 tahun.

34 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 1. Kelapa sawit di HGU PT Citra Riau Sarana berumur 20 tahun yang ditanam di riparian Sungai Tesso. Foto
diambil pada titik koordinat S0°12'48.57" E101°29'21.70" tanggal 23 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 2

Berdasarkan pengamatan visual dari pengambilan foto pada titik koordinat S0°12'20.51"
E101°30'6.17", penanaman kelapa sawit hanya sekitar 2-5 meter dari tepi Sungai Ngadang.
Diperkirakan umur kelapa sawit sekitar 20 tahun.

35 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 2. Kelapa sawit di HGU PT Citra Riau Sarana berumur 20 tahun yang ditanam di riparian Sungai Ngadang.
Foto diambil pada titik koordinat S0°12'20.51" E101°30'6.17" tanggal 22 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 3

Berdasarkan pengamatan visual pada titik pengambilan foto pada titik koordinat S0°14'11.26"
E101°33'43.8", terdapat kelapa sawit PT CRS yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi anak Sungai
Polahan. Diperkirakan umur tanaman ini sekitar 20 tahun.

36 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 3. Kelapa sawit di HGU PT Citra Riau Sarana berumur 20 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Polahan. Foto diambil pada titik koordinat S0°14'11.26" E101°33'43.8" tanggal 22 Juni 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

37 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 1. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian sungai dan anak sungai di areal kebun PT Citra Riau Sarana

Mengacu Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1. Pembukaan lahan dan verifiernya tegas
menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan
jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada
verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan
sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan
program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

2. PT Bumi Palma Lestari Persada

Tentang PT Bumi Palma Lestari Persada

PT Bumi Palma Lestari Persada merupakan bagian dari grup Golden Agri Resources8. Areal HGU PT
Bumi Palma Lestari Persada secara administratif berada di Desa Bagan Jaya, Kecamatan Tempuling,
Kecamatan Indragiri Hilir. PT Bumi Palma Lestari Persada terdaftar memiliki sertifikat ISPO pertama
kali pada tanggal 9 September 2014 dan berakhir pada tanggal 8 September 2019. Setelah itu, PT Bumi
Palma Lestari Persada kembali melakukan sertifikasi (resertifikasi) yang berlaku sejak 22 Agustus 2019
hingga 21 Agustus 2024. Sertifikasi untuk PT Bumi Palma Lestari Persada diberikan untuk 5 unit yaitu
PKS Bumi Palma, Perkebunan Bumi Palma, Perkebunan Bumi Sentosa, dan Perkebunan Bumi Lestari.
Dokumen sertifikasi PT Bumi Palma Lestari Persada telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi Mutu
Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/025(RS-1).

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Bumi Palma Lestari Persada, maka penilaian
sertifikasi ISPO PT Bumi Palma Lestari Persada mengacu pada Permentan 19/2011 dan resertifikasi
menggunakan Permentan 11/2015.

38 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2016, PT Bumi Palma Lestari Persada memiliki HGU seluas 6.674 hektar dengan
nomor 163/HGU/BPN/2004. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun
2019, HGU PT Bumi Palma Lestari Persada yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO seluas 6.690 hektar.

Temuan 1: PT Bumi Palma Lestari Persada menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan
Kawasan Kehutanan dan Kawasan Lindung Bergambut Berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi
Riau Nomor 10 Tahun 2018.

PT Bumi Palma Lestari Persada melakukan resertifikasi pada tanggal 22 Agustus 2019, sehingga
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 2018. Hasil
tumpang susun antara HGU PT Bumi Palma Lestari Persada dengan RTRW-P Riau 2018, sekitar 185
hektar dari luas HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan (APK) Kehutanan atau pada Hutan
Produksi dapat di Konversi (HPK) dan sekitar 1.008 hektar berada di Kawasan Lindung Bergambut.

Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit pada Kawasan Lindung Bergambut pada titik
koordinat S0°37'58.61" E102°55'10.61", S0°35'21.07" E103°0'8.90", S0°36'48.55" E103°4'19.27" dan
S0°37'4.64" E103°5'9.54" (lihat foto 1,2,4,5 pada peta 2) dan menemukan penanaman sawit di HPK
pada titik koordinat S0°37'58.49" E103°1'55.63"dan S0°37'53.93" E103°6'13.30" (lihat foto 3 dan 6
pada peta 2). Diperkirakan sawitnya telah berumur 4-12 tahun.

Temuan 2: PT Bumi Palma Lestari Persada menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan
SK Nomor 903/2016

Hasil tumpang susun antara HGU PT Bumi Palma Lestari Persada dengan Peta SK 903/2016 terdapat
sekitar 185 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi
dapat di Konversi (HPK). Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut pada
titik koordinat S0°37'58.49" E103°1'55.63"dan S0°37'53.93" E103°6'13.30" (lihat foto 3 dan 6 pada
peta 2). Diperkirakan sawitnya telah berumur 6 dan 12 tahun.

Temuan 3: PT Bumi Palma Lestari Persada menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada
kedalaman 2-4 meter

Hasil tumpang susun antara HGU PT Bumi Palma Lestari Persada dengan Peta Wetland International
2003 terdapat sekitar 26.305 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Gambut pada kedalaman 2-4
meter. Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada gambut kedalaman 2-4 meter pada
titik koordinat S0°37'58.61" E102°55'10.61", S0°35'21.07" E103°0'8.90", S0°37'58.49" E103°1'55.63"
dan S0°37'4.64" E103°5'9.54" (lihat foto 1, 2, 3, dan 5 pada peta). Diperkirakan sawitnya telah
berumur 4-12 tahun.

39 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 2. Tumpang susun peta HGU PT Bumi Palma Lestari Persada dengan RTRWP Tahun 2018 (kiri) terdapat 185 hektar
Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan (Hutan Produksi dapat dikonversi) (kiri) dan Kawasan Hutan Produksi dapat
dikonversi sekitar 185 hektar berdasarkan SK MenLHK 903/2016 (kanan). Dan sekitar 26.305 hektar kawasan gambut
kedalaman 2-4 meter berdasarkan Wetland International 2003 (kiri/kanan).

Mengacu Permentan 19/2011 dan Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus
sesuai dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan
berada pada Areal Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 19/2011 dan Permentan
11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan
dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi
lingkungan.

3. PT Adei Plantation

Tentang PT Adei Plantation

PT Adei Plantation merupakan afiliasi dari perusahaan Kuala Lumpur Kepong (KLK).9 Secara
administratif, areal PT Adei Plantation berada di Desa Telayap dan Desa Sungai Buluh, Kecamatan
Pelalawan dan Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Adei Plantation terdaftar memiliki
sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016 dan berakhir pada tanggal 5 Desember 2021. Terdapat
6 unit sertifikasi yang berada di Desa Telayap dan Desa Sungai Buluh, yaitu Kebun Nilo Barat-1, Kebun
Nilo Barat-2, Kebun Nilo Timur-1, Kebun Nilo, PKS Nilo-1, dan PKS Nilo-2. Dokumen sertifikasi PT Adei
Plantation telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat
MUTU-ISPO/067.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Adei Plantation, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Adei Plantation mengacu pada Permentan 11/2015.

40 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2016, PT Adei Plantation memiliki HGU seluas 13.502,19 hektar dengan nomor
SK 142/HGU/BPN/2004 tanggal 03/11/2004. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi
Riau tahun 2019, luas HGU PT Adei Plantation yang mendapatkan sertifikasi ISPO yakni seluas 12.860
hektar.

Temuan 1: PT Adei Plantation menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan


Kehutanan dan Kawasan Lindung Berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun
1994

PT Adei Plantation terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016. Sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau 1994. Hasil tumpang susun antara
HGU PT Adei Plantation dengan RTRW-P Riau 1994, terdapat sekitar 71 hektar dari luas HGU
merupakan Arahan Pengembangan Kawasan (APK) Kehutanan dan sekitar 144 hektar merupakan
Kawasan Lindung. Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada APK Kehutanan pada titik
koordinat N0°21'22,205" E102°0'13,493" (lihat foto 2 pada peta 3) dan menemukan penanaman sawit
di Kawasan Lindung pada titik koordinat N0°25'3,75" E102°1'29,23" (lihat foto 1 pada peta 3).
Diperkirakan sawitnya telah berumur 5-20 tahun.

Temuan 2: PT Adei Plantation menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor
878/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Adei Plantation dengan Peta SK 878/2014 terdapat sekitar 60
hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi Tetap. Tim
EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada HP tersebut pada titik koordinat N0°17'7,094"
E101° 57' 40,439" (lihat foto 3 pada peta 3). Diperkirakan sawitnya telah berumur 1-6 tahun.

Temuan 3: PT Adei Plantation menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 2-4
meter

Hasil tumpang susun HGU perkebunan PT Adei Plantation dengan data Peta Wetland International
2003 menunjukan areal seluas 8.870 hektar merupakan Kawasan Gambut dengan kedalaman 2-4
meter (peta 3). Tim EoF menemukan kelapa sawit yang ditanam pada kawasan gambut dengan
kedalaman 2-4 meter di titik koordinat koordinat N0°25'3,75" E102°1'29,23" (lihat foto 1 pada peta
3). Diperkirakan sawitnya telah berumur 5-6 tahun.

41 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 3. Tumpang susun peta HGU PT Adei Plantation dengan RTRWP Riau Tahun 1994 (kiri) terdapat 71 hektar Arahan
Pengembangan Kawasan Kehutanan dan Kawasan Hutan Produksi Tetap sekitar 60 hektar berdasarkan SK MenLHK 903/2016
(kanan). Dan sekitar 8.870 hektar kawasan gambut kedalaman 2-4 meter berdasarkan Peta Wetland International 2003
(kiri/kanan).

Mengacu Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW Provinsi
yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal Penggunaan
Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan
penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut
sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan. Penanaman dilakukan pada lahan gambut
berbentuk hamparan dengan kedalaman <3 m.

4. PT Teguh Karsawana Lestari

Tentang PT Teguh Karsawana Lestari (TKWL)

Areal HGU PT Teguh Karsa Wana Lestari (PT TKWL) secara administratif berada di Desa Buantan Besar,
Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. PT TKWL terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada
tanggal 27 Juli 2018 hingga 26 Juli 2023. PT TKWL memiliki dua unit sertifikasi yaitu untuk Kebun PT
TKWL dan Pabrik Bunga Raya. Sertifikasi ISPO milik PT TKWL dilakukan oleh lembaga sertifikasi
bernama PT AJA. PT TKWL memiliki izin berdasarkan SK No. 19/ HGU/BPN/98 dengan luas lahan
6.998,88 hektar. Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT TKWL, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT TKWL mengacu pada Permentan 11/2015.

Berdasarkan data HGU BPN tahun 2016, luas kebun PT TKWL adalah 7.109 hektar berdasarkan SK
nomor 19/HGU/BPN/98 tanggal 28/05/1998. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi
Riau tahun 2019, luas HGU kebun sawit milik PT TKWL yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah
7.094 hektar.

42 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan 1: PT TKWL menanam kelapa sawit di Hutan Produksi dapat dikonversi Berdasarkan
Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 2018

Jika dilihat dari tanggal terbitnya sertifikat ISPO milik PT TKWL yaitu tanggal 27 Juli 2018, maka
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT TKWL mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 2018.

Hasil tumpang susun antara HGU PT TKWL dengan RTRW-P Riau tahun 2018, seluas 1.395 hektar dari
total luas HGU PT TKWL merupakan Kawasan Hutan dengan rincian Hutan Produksi dapat dikonversi
(HPK) seluas 1.268 hektar, Hutan Produksi Terbatas (HPT) seluas 62 hektar, Hutan Produksi Tetap (HP)
seluas 65 hektar. Selain itu, juga terdapat 114 hektar yang merupakan Kawasan Lindung Bergambut.
Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit di Hutan Produksi dapat dikonversi pada titik
koordinat N1°1'12.58" E101°58'9.76" (lihat foto 1 pada peta 4). Selain itu PT TKWL EoF juga
menemukan sawit di Hutan Produksi Tetap (HP) pada titik koordinat N0°52'46.66" E101°59'52.91"
(foto 4 pada peta 4). Diperkirakan sawitnya telah berumur 5 dan 13 tahun.

Temuan 2: PT TKWL menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor 903/2016

Hal yang sama juga ditunjukkan dari hasil overlay HGU PT TKWL dengan Kawasan Hutan berdasarkan
Peta SK 903/2016 terdapat sekitar 1268 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang
berfungsi sebagai Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK), 65 hektar merupakan Hutan Produksi Tetap
(HP) dan 62 hektar berfungsi sebagai Hutan Produksi Terbatas (HPT). Tim EoF menemukan ada
penanaman kelapa sawit di HPK pada titik koordinat N1°1'12.58" E101°58'9.76"E (lihat foto 1 pada
peta 4). Kemudian terdapat penanaman sawit di HP pada titik koordinat N0°52'46.66" E101°59'52,91"
(lihat foto 4 pada peta 4). Diperkirakan sawitnya telah berumur 5 dan 13 tahun.

Temuan 3: PT TKWL menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 4-8 meter

Hasil tumpang susun HGU perkebunan PT TKWL dengan data Peta Wetland International 2003
menunjukan seluas 4.881 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan gambut dengan kedalaman 4-8
meter (peta 4). Tim EoF menemukan kelapa sawit yang ditanam pada kawasan gambut berkedalaman
4-8 meter tersebut pada titik koordinat N1°1'12.58" E101°58'9.76"E, N0°59'28.75" E101°58'3.96",
N0°55'16.2" E102°0'13.41" dan N0°52'46.66" E101°59'52,91" (lihat foto 1, 2, 3 dan 4 pada peta 4).
Diperkirakan sawitnya telah berumur 5-13 tahun.

43 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 4. Tumpang susun peta HGU PT Teguh Karsa Wana Lestari dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri). Terdapat
Hutan Produksi dapat dikonversi seluas 1.268 hektar dan sekitar 1.268 hektar Kawasan Hutan Produksi dapat dikonversi
berdasarkan SK MenLHK 903/2016 (kanan). Kemudian sekitar 4.881 hektar kawasan gambut kedalaman 4-8 meter
berdasarkan Peta Wetland International 2003 (kiri/kanan).

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang
melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik
lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

5. PT Cipta Daya Sejati Luhur

Tentang PT Cipta Daya Sejati Luhur (CDSL)

PT Cipta Daya Sejati Luhur (PTCDSL) merupakan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang secara
administratif HGU nya berada di Desa Sekijang dan Desa Lubuk Ogong, Kecamatan Sei Kijang,
Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. Berdasarkan data BPN 2016, PT CDSL memiliki izin HGU seluas
3.254 hektar (sesuai SK Nomor 90/HGU/BPN/98) di Desa Lubuk Ogong dan izin HGU seluas 2.880
hektar di Desa Sei Kijang (SK nomor 42/HGU/BPN/96).

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau 2019, PT CDSL terdaftar memiliki dua sertifikasi
ISPO: 1). Setifikasi ISPO untuk kebun di Desa Sei kijang seluas 2.396 hektar yang berlaku sejak 4 Agustus
2017 hingga 3 Agustus 2022, 2). Sertifikasi ISPO untuk kebun di Desa Lubuk Ogong seluas 3.672 hektar
yang berlaku sejak 27 Juli 2018 dan berakhir pada 26 Juli 2023. Sertifikasi PT Cipta Daya Sejati Luhur
diterbitkan oleh PT Mutu Hijau Indonesia dengan masing-masing nomor sertifikasi yakni 0013/MHI-
ISPO dan 0015/MHI-ISPO.

44 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT CDSL, maka penilaian sertifikasi ISPO PT CDSL
mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT CDSL menanam kelapa sawit di Hutan Produksi dapat dikonversi dan Kawasan Lindung
Bergambut Berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 2018

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Cipta Daya Sejati Luhur terdaftar
memiliki sertifikat ISPO yang diterbitkan pada tanggal 4 Agustus 2017 dan 27 Juli 2018. Sehingga
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994 dan 2018.
Setelah dilakukan tumpang susun dengan RTRW-P Riau tahun 1994, terlihat bahwa areal PT CDSL
berada di Arahan Pengembangan Kawasan Budidaya atau tidak berada di APK Kehutanan. Namun,
hasil tumpang susun HGU PT CDSL dengan RTRW-P Riau tahun 2018 menunjukkan bahwa seluas 154
hektar dari luas keseluruhan HGU PT CDSL merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK). Selain itu 174 hektar merupakan Kawasan Lindung Bergambut.

Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit di HPK pada titik koordinat N0°23'46.81"
E101°37'34.71" (lihat foto 6 pada peta 5). Kemudian sawit di Kawasan Lindung Bergambut pada titik
koordinat N0°22'33.59" E101°44'20.61", N0°22'32.89" E101°45'1.97" dan N0°22'32.13"
E101°45'38.32" (lihat foto 3, 4 dan 5 pada peta 5). Diperkirakan sawitnya telah berumur 25 tahun.

Temuan 2: PT CDSL menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor 903/2016

Hal yang sama juga ditunjukkan dari hasil overlay HGU PT CDSL dengan Kawasan Hutan menunjukkan
bahwa sekitar 154 hektar merupakan Kawasan Hutan dengan fungsi Hutan Produksi dapat dikonversi
(HPK). Sementara berdasarkan hasil overlay Kawasan hutan berdasarkan SK Menteri Kehutanan
nomor 878 tahun 2014 dan SK Menteri kehutanan No 7651 tahun 2011, terlihat sekitar 157 hektar
merupakan Hutan Produksi Konversi (HPK) (peta 5). Dari hasil pantauan di lapangan, tim EoF
menemukan terdapat penanaman sawit di HPK pada titik koordinat N0°23'46.81" E101°37'34.71"
(lihat foto 6 pada peta 5).

Temuan 3: PT CDSL menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 4-8 meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT CDSL dengan data Wetland tahun 2003
menunjukkan bahwa seluas 562 hektar dari HGU PT CDSL di Desa Sei Kijang merupakan Kawasan
Gambut dengan kedalaman 4-8 meter. Sedangkan di Desa Lubuk Ogong, 1.035 hektar dari
keseluruhan HGU PT CDSL merupakan Kawasan gambut dengan kedalaman 4-8 meter (peta 5). Tim
EoF menemukan penanaman kelapa sawit pada Kawasan gambut dengan kedalaman 4-8 meter
tersebut pada titik koordinat N0°23'35.89" E0°23'35.89", N0°22'33.59" E101°44'20.61", N0°22'32.89"
E101°45'1.97" (lihat foto 1, 3 dan 4 pada peta 5). Diperkirakan sawitnya telah berumur 25 tahun.

Temuan 4: PT CDSL menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Juli 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT CDSL menanam
kelapa sawit di riparian sungai sekitar 3-5 meter dari tepi sungai dan anak sungai (peta 5).

Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT CDSL:

45 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°23'35.89" E0°23'35.89"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi Sungai Kelapas (lihat titik a pada peta
5). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

Foto 4. Kelapa sawit di HGU PT Cipta Daya Sejati Luhur berumur 25 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Kelapas. Foto diambil pada titik koordinat N0°23'35.89" E0°23'35.89" tanggal 19 Juni 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°24'43.35" E101°39'37.18"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3 meter dari tepi Sungai Kelapas (lihat titik b pada peta
5). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

46 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 5. Kelapa sawit di HGU PT Cipta Daya Sejati Luhur berumur 25 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Kelapas. Foto diambil pada titik koordinat N0°24'43.35" E101°39'37.18" tanggal 23 Juni 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

47 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 5. Tumpang susun peta HGU PT Cipta Daya Sejati Luhur dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri). Terdapat
sekitar 174 hektar Kawasan Lindung Bergambut dan HPK seluas 154 hektar berdasarkan SK 903/2016 (kanan). Kemudian
sekitar 1.597 hektar kawasan gambut kedalaman 4-8 meter berdasarkan Peta Wetland International 2003 (kiri/kanan). Selain
itu ditemukan dua titik lokasi sawit PT Cipta Daya Sejati Luhur yang berada di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang
melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik
lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

6. PT Musim Mas

Tentang PT Musim Mas

Secara administratif, PT Musim Mas terletak di Desa Betung, Talau, Tanjung Beringin, Batang Kulim,
Pesaguan dan Pangkalan Lesung, Kecamatan Pangkalan Kuras dan Pangkalan Lesung, Kabupaten
Pelalawan. Berdasarkan data BPN 2016, PT Musim Mas memiliki izin HGU seluas 29.748 hektar sesuai
dengan SK nomor 20/HGU/BPN/1994.

48 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Musim Mas terdaftar sebagai salah
satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 14.497 hektar. Unit sertifikasi PT Musim
Mas terbagi di dua kecamatan, yaitu Kecamatan Pangkalan Kuras (Desa Batang Kulim) dan Kecamatan
Pangkalan Lesung (Desa Tanjung Beringin). Pada Kecamatan Pangkalan Kuras, sertifikasi ISPO
diberikan untuk PKS Batang Kulim, Kebun I, Kebun II, dan Kebun VI. Sedangkan sertifikasi di Kecamatan
Pangkalan Lesung diberikan untuk PKS Pangkalan Lesung, Kebun III, Kebun IV dan Kebun V. Namun
saat ini, sertifikasi ISPO milik PT Musim Mas telah berakhir. Hingga saat laporan ini ditulis, EoF belum
menemukan informasi yang menyebutkan bahwa PT Musim Mas telah memperbaharui status
sertifikasinya (resertifikasi).

Sertifikasi ISPO PT Musim Mas untuk areal HGU di Kecamatan Pangkalan Kuras diterbitkan pada
tanggal 4 Desember 2012 dan berakhir pada tanggal 4 Desember 2017. Sedangkan untuk areal HGU
di Kecamatan Pangkalan Lesung, sertifikasi ISPO diterbitkan pada tanggal 4 Desember 2013 dan juga
berakhir pada tanggal 4 Desember 2017. Sertifikat ISPO PT Musim Mas telah diterbitkan oleh lembaga
sertifikasi PT Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/001.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Musim Mas, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Musim Mas mengacu pada Permentan 19/2011.

Temuan 1: PT Musim Mas menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan
berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Riau Nomor 10 tahun 1994

Sebelumnya telah disebutkan bahwa sertifikasi ISPO PT Musim Mas diterbitkan pada tanggal 4
Desember 2012 dan 4 Desember 2013. sehingga Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT
Musim Mas mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994.

EoF kemudian melakukan overlay RTRW-P nomor 10 tahun 1994 terhadap HGU PT Musim Mas.
Hasilnya, seluas 4.414 hektar dari total luas HGU PT Musim Mas merupakan Arah Pengembangan
Kawasan (APK) Kehutanan. Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada APK Kehutanan
tersebut pada titik koordinat N0°1'37.40" E101°57'2.28", S0°2'42.02" E101°59'13.84", S0°6'2.65"
E102°1'59.44", S0°6'59.09" E102°1'59.73", S0°7'19.38" E102°2'11.71" dan S0°6'51.64" E102°3'7.58"
(lihat foto 1-6 pada peta 6). Diperkirakan sawitnya telah berumur 12-20 tahun.

Temuan 2: PT Musim Mas menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor
878/2014

Hasil overlay HGU PT Musim Mas dengan Kawasan Hutan menunjukkan bahwa seluas 29 hektar dari
keseluruhan HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi Tetap (HP) dan
sekitar 44 hektar merupakan Kawasan Hutan dengan fungsi Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK).
Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada HP tersebut pada titik koordinat S0°6'59.09"
E102°1'59.73" (lihat foto 4 pada peta 6) dan di HPK pada titik koordinat S0°7'19.38" E102°2'11.71"
(lihat foto 5 pada peta 6). Diperkirakan sawitnya telah berumur 20 tahun.

Temuan 3: PT Musim Mas menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 2-4 meter

Hasil tumpang susun antara HGU PT Musim Mas dengan Peta Wetland International 2003 terdapat
sekitar 15.058 hektar dari luas HGU merupakan gambut pada kedalaman 2-4 meter. Tim EoF
menemukan ada penanaman kelapa sawit pada gambut kedalaman 2-4 meter pada titik koordinat
N0°1'37.40" E101°57'2.28", S0°2'42.02" E101°59'13.84" dan S0°6'2.65" E102°1'59.44" (lihat foto 1, 2,
dan 3 pada peta 6). Diperkirakan sawitnya telah berumur 12-20 tahun.

49 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 6. Tumpang susun peta HGU PT Musim Mas dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 1994 (kiri). Terdapat APK Kehutanan
sekitar 4.414 hektar dan sekitar 44 hektar HPK berdasarkan SK 878/2014 (kanan). Kemudian sekitar 15.058 hektar kawasan
gambut kedalaman 2-4 meter berdasarkan Peta Wetland International 2003 (kiri/kanan).

Mengacu kepada Permentan 19/2011, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 19/2011 Perusahaan Perkebunan yang
melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik
lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

7. PT Mega Nusa Inti Sawit

Tentang PT Mega Nusa Inti Sawit

PT Mega Nusa Inti Sawit merupakan anak perusahaan dari Golden Agri Resources 10. Areal HGU nya
berlokasi di Desa Talang Suaka Maju, Kecamatan Rakit Kulim, Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau.
PT Mega Nusa Inti Sawit terdaftar pertama kali memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 9 September 2014
dan berakhir tanggal 8 September 2019. Setelah itu PT Mega Nusa Inti Sawit kembali memperbaharui
sertifikasinya pada tanggal 3 November 2020. Sertifikasi ISPO untuk PT Mega Nusa Inti Sawit diberikan
kepada kebun Indra Sakti oleh lembaga PT Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-
ISPO/231. Berdasarkan data BPN 2016, luas kebun PT Mega Nusa Inti Sawit adalah 14.938,76 hektar.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Mega Nusa Inti Sawit, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Mega Nusa Inti Sawit mengacu pada Permentan 19/2011 dan resertifikasi menggunakan
Permentan 11/2015.

50 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan 1: PT Mega Nusa Inti Sawit menanam kelapa sawit pada Kawasan Hutan Produksi dapat
dikonversi dan Kawasan Lindung Resapan Air berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 2018

PT Mega Nusa Inti Sawit melakukan resertifikasi pada tanggal 3 November 2020. Sehingga, sehingga
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT Mega Nusa Inti Sawit mengacu pada RTRW-P Riau
tahun 2018.

EoF melakukan analisis tumpang susun terhadap HGU PT Mega Nusa Inti Sawit dan RTRW-P No 10
tahun 2018. Hasilnya, 2.027 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai
Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK) dan Kawasan Lindung Resapan Air seluas 3.770 hektar.
Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, tim EoF menemukan PT Mega Nusa Inti Sawit menanam
kelapa sawit di HPK pada titik koordinat S0° 34'31.33" E102°19'46.45" dan S0°33'48.80"
E102°22'32.08" (lihat foto nomor 5 dan 6 pada peta 7). Kemudian ditemukan juga kelapa sawit yang
ditanam pada Kawasan Lindung Resapan Air di titik koordinat S0°43'6.55" E102°13'43.46",
S0°40'40.45" E102°15'17.66", S0°37'39.67" E102°15'38.73" (lihat foto nomor 2, 3 dan 4 pada peta 7).
Umur tanaman sawit diperkirakan berkisar antara 12-21 tahun.

Temuan 2: PT Mega Nusa Inti Sawit menanam kelapa sawit pada Kawasan Hutan Produksi dapat
dikonversi berdasarkan SK 903/2016

Hasil tumpang susun antara HGU PT Mega Nusa Inti Sawit dengan SK 903/2016 menunjukkan 4.235
hektar diantaranya merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK). Berdasarkan
pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan adanya penanaman kelapa sawit di HPK pada titik
koordinat S0° 34'31.33" E102°19'46.45" dan S0°33'48.80" E102°22'32.08" (lihat foto nomor 5 dan 6
pada peta 7).

Temuan 3: PT Mega Nusa Inti Sawit menanam sawit di riparian

Pemantauan EoF pada bulan Juni 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Mega Nusa Inti
Sawit menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 2 meter dari tepi Sungai Batang Kilan (peta 7).
Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT Mega Nusa Inti Sawit:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°43'6.55" E102°13'43.46"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi Sungai Batang Kilan (lihat titik a pada
peta 7). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 20 tahun.

51 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 6. Kelapa sawit di HGU PT Mega Nusa Inti Sawit berumur 20 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Batang Kilan. Foto diambil pada titik koordinat S0°43'6.55" E102°13'43.46" tanggal 20 Juni 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 2

Lokasi ini berada di titik koordinat S0°43'34.86" E102°12'38.85" (lihat titik b pada peta 7). Berdasarkan
pengamatan di lapangan, ditemukan palang areal konservasi milik PT Mega Nusa Inti Sawit yang
berada di sekitar Sungai Batang Kilan.

52 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 7. Palang areal konservasi PT Mega Nusa Inti Sawit yang ditemukan di sekitar Sungai Batang Kilan. Foto
diambil pada titik koordinat S0°43'34.86" E102°12'38.85" tanggal 20 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

53 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 7. Tumpang susun peta HGU PT Mega Nusa Inti Sawit dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri). Terdapat
Kawasan Lindung Resapan Air sekitar 3.770 hektar dan sekitar 2.027 hektar HPK berdasarkan SK 903/2016 (kanan).
Kemudian terdapat dua titik lokasi sawit PT Mega Nusa Inti Sawit yang berada di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan Permentan 19/2011 dan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan
harus sesuai dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan
dan berada pada Areal Penggunaan Lain. Selain itu, pada kriteria 2.2.1.1. dalam Permentan 11/2015,
Pembukaan lahan dan verifiernya tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka
lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50
m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015
disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah
menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan
(replanting).

8. PT Wanasari Nusantara

Tentang PT Wanasari Nusantara

PT Wanasari Nusantara merupakan afiliasi dari Southern Acids Berhad.11 HGU PT Wanasari Nusantara
berada di Kecamatan Singingi dan Singingi Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau.
Berdasarkan data BPN 2016, PT Wanasari Nusantara memiliki izin HGU seluas 8.568 hektar sesuai
dengan SK nomor 29/HGU/BPN/1997.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Wanasari Nusantara terdaftar
sebagai salah satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 2.200 hektar. Unit
sertifikasi PT Wanasari Nusantara berada di Kebun dan PKS PT Wanasari Nusantara. Sertifikasi ISPO PT
PT Wanasari Nusantara diterbitkan pada tanggal 22 Agustus 2019 dan berakhir pada tanggal 22

54 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Agustus 2024. Sertifikat ISPO PT Wanasari Nusantara diterbitkan oleh lembaga sertifikasi PT AJA
Indonesia.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Wanasari Nusantara, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Wanasari Nusantara mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Wanasari Nusantara menanam kelapa sawit di Hutan Produksi dapat dikonversi
(HPK), Hutan Produksi Tetap dan Kawasan Lindung Resapan Air berdasarkan RTRW-P No 10 tahun
2018

Sertifikasi ISPO PT Wanasari Nusantara diterbitkan pada tanggal 22 Agustus 2019, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) nya mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 2018. Hasil tumpang
susun HGU PT Wanasari Nusantara dengan RTRW-P No 10 tahun 2018 menunjukkan 368 hektar dari
luas keseluruhan HGU merupakan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK). Kemudian 158 hektar
merupakan Kawasan Hutan Produksi Tetap (HP) dan 38 hektar merupakan Kawasan Lindung Resapan
Air. Dari hasil pemantauan di lapangan, tim menemukan PT Wanasari Nusantara menanam kelapa
sawit di HPK pada titik koordinat S0°26'3.68" E101°53'45.85" dan S0°27'18.71" E101°52'51.00" (lihat
foto 5 dan 6 pada peta 8). Kemudian tim juga menemukan sawit juga ditanam pada HP di titik
koordinat S0°24'12.75" E101°50'39.45" (lihat foto 3 pada peta 8) dan ditanam pada Kawasan Lindung
Resapan Air di titik koordinat S0°25'12.46" E101°52'17.62" (lihat foto 4 pada peta 8). Diindikasikan
umur tanaman sawit 15-26 tahun.

Temuan 2: PT Wanasari Nusantara menanam sawit di Kawasan Hutan berdasarkan SK 903/2016

Hasil yang sama juga ditunjukkan dalam analisis tumpang susun antara HGU PT Wanasari Nusantara
dengan Kawasan Hutan SK 903/2016. 368 hektar dari luas keseluruhan HGU merupakan Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) dan 158 hektar merupakan Kawasan Hutan Produksi Tetap (HP).
Pemantauan EoF di lapangan menemukan PT Wanasari menanam kelapa sawit pada HPK di titik
koordinat S0°26'3.68" E101°53'45.85" dan S0°27'18.71" E101°52'51.00" (lihat foto 5 dan 6 pada peta
8). Kemudian tim juga menemukan sawit juga ditanam pada HP di titik koordinat S0°24'12.75"
E101°50'39.45" (lihat foto 3 pada peta 8). Umur sawit diperkirakan 26 tahun.

Temuan 3: PT Wanasari Nusantara menanam sawit di riparian

Pemantauan EoF pada bulan Juni 2021 di 4 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Wanasari
Nusantara menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 2-5 meter dari tepi sungai dan anak sungai
(peta 8). Berikut 4 titik pengamatan EoF di HGU PT Wanasari Nusantara:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°23'48.45" E101°50'35.06"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3-4 meter dari tepi anak sungai Rambai (lihat titik a pada
peta 8). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 27 tahun.

55 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 8. Kelapa sawit di HGU PT Wanasari Nusantara berumur 27 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Rambai. Foto diambil pada titik koordinat S0°23'48.45" E101°50'35.06" tanggal 24 Juni 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°24'9.12" E101°50'35.06"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3-4 meter dari tepi anak sungai Rambai (lihat titik b pada
peta 8). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 27 tahun.

56 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 9. Kelapa sawit di HGU PT Wanasari Nusantara berumur 27 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai
Rambai. Foto diambil pada titik koordinat S0°24'9.12" E101°50'35.06" tanggal 24 Juni 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°25'25.11" E101°51'36.76"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-3 meter dari tepi Sungai Senkuan (lihat titik c pada
peta 8). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 26 tahun.

57 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 10. Kelapa sawit di HGU PT Wanasari Nusantara berumur 26 tahun yang ditanam di riparian Sungai
Senkuan. Foto diambil pada titik koordinat S0°25'25.11" E101°51'36.76" tanggal 24 Juni 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°26'44.13" E101°53'20.22"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3-5 meter dari tepi Sungai Biobio (lihat titik d pada peta
8). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 28 tahun.

58 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 11. Kelapa sawit di HGU PT Wanasari Nusantara berumur 28 tahun yang ditanam di riparian Sungai Biobio.
Foto diambil pada titik koordinat S0°25'25.11" E101°51'36.76" tanggal 24 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

59 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 8. Tumpang susun peta HGU PT Wanasari Nusantara dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri). Seluas 368 hektar
merupakan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK) sekitar 368 hektar merupakan HPK berdasarkan SK 903/2016 (kanan).
Kemudian terdapat empat titik lokasi sawit PT Wanasari Nusantara yang berada di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai
dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada
pada Areal Penggunaan Lain. Selain itu, pada kriteria 2.2.1.1. dalam Permentan No 11/2015,
Pembukaan lahan dan verifiernya tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka
lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50
m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015
disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah
menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan
(replanting).

9. PT Tri Bakti Sarimas

Tentang PT Tri Bakti Sarimas

PT Tri Bakti Sarimas merupakan bagian dari grup Sarimas12. Areal HGU PT Tri Bakti Sarimas secara
administratif berada di Desa Ibul dan Desa Sei Besar, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan
Singingi, Provinsi Riau. PT Tri Bakti Sarimas terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember
2016 dan berakhir pada tanggal 5 Desember 2021. Sertifikasi untuk PT Tri Bakti Sarimas diberikan
untuk 2-unit yaitu PKS I Bukit Payung dan PKS II Ibul dengan sumber pemasok: Perkebunan Bukit
Payung dan Perkebunan Pinang Merah. Dokumen sertifikasi PT Tri Bakti Sarimas telah diterbitkan oleh
Lembaga sertifikasi Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/066.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Tri Bakti Sarimas, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Tri Bakti Sarimas sesuai dengan Permentan 11/2015.

60 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2016, PT Tri Bakti Sarimas memiliki HGU seluas 17.902 hektar dengan nomor
SK 08/HGU/1988. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, HGU PT
Tri Bakti Sarimas yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO seluas 11.591 hektar.

Temuan 1: PT Tri Bakti Sarimas menanam kelapa sawit di APK Kehutanan dan Kawasan Lindung
berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 1994

PT Tri Bakti Sarimas melakukan sertifikasi ISPO pada tanggal 6 Desember 2016, sehingga Rencana Tata
Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT Tri Bakti Sarimas mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994.

EoF melakukan analisis tumpang susun terhadap HGU PT Tri Bakti Sarimas dan RTRW-P No 10 tahun
1994. Hasilnya, 4.309 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Lindung dan sekitar 4.036 hektar
merupakan Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan. Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, tim
EoF menemukan PT Tri Bakti Sarimas menanam kelapa sawit di Kawasan Lindung pada titik koordinat
S0°46'31,40" E101°36'11.60", S0°51'21,97" E101°43'38,75", S0°52'15,00" E101°44'35,00" dan
S0°54'32,00" E101°44'55,00" (lihat foto nomor 2, 4, 5 dan 6 pada peta 9). Kemudian ditemukan juga
kelapa sawit yang ditanam di APK Kehutanan pada titik koordinat S0°43'39,76" E101°38'25,86" (lihat
foto nomor 1 pada peta 9). Umur tanaman sawit diperkirakan berkisar antara 19-23 tahun.

Temuan 2: PT Tri Bakti Sarimas menanam kelapa sawit pada Kawasan Hutan berdasarkan SK
878/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Tri Bakti Sarimas dengan SK 878/2014 menunjukkan 2.267 hektar
diantaranya merupakan Kawasan Hutan Lindung (HL), sekitar 645 hektar merupakan Hutan Produksi
Tetap (HP) dan 195 hektar merupakan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK). Berdasarkan
pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan adanya penanaman kelapa sawit di HL pada titik
koordinat S0°46'25,22" E101°38'12,30" (lihat foto nomor 3 pada peta 9) dan penanaman kelapa sawit
di HPK pada titik koordinat S0°52'15,00" E101°44'35,00" (lihat foto nomor 5 pada peta 9). Umur
tanaman sawit diperkirakan 22 tahun.

Temuan 3: PT Tri Bakti Sarimas menanam sawit di riparian

Pemantauan EoF pada bulan Juni 2021 di 3 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Tri Bakti Sarimas
menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 3-8 meter dari tepi sungai (peta 9). Berikut 3 titik
pengamatan EoF di HGU PT Tri Bakti Sarimas:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°44'26,78" E101°39'52,84"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 8 meter dari tepi Sungai Batang Petai (lihat titik a pada
peta 9). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 22 tahun.

61 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 12. Kelapa sawit di HGU PT Tri Bakti Sarimas berumur 22 tahun yang ditanam di riparian Sungai Batang
Petai. Foto diambil pada titik koordinat S0°44'26,78" E101°39'52,84" tanggal 15 Juni 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°47'6,41" E101°40'49,74"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi Sungai Bengkuang (lihat titik b pada
peta 9). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 22 tahun.

62 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 13. Kelapa sawit di HGU PT Tri Bakti Sarimas berumur 22 tahun yang ditanam di riparian Sungai Bengkuang.
Foto diambil pada titik koordinat S0°47'6,41" E101°40'49,74" tanggal 15 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

63 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°49'4,50" E101°42'7,71"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3 meter dari tepi Sungai Batang Jernih (lihat titik c pada
peta 9). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 24 tahun.

Foto 14. Kelapa sawit di HGU PT Tri Bakti Sarimas berumur 24 tahun yang ditanam di riparian Sungai Batang
Jernih. Foto diambil pada titik koordinat S0°49'4,50" E101°42'7,71" tanggal 15 Juni 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

64 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 9. Tumpang susun peta HGU PT Tri Bakti Sarimas dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 1994 (kiri). Terdapat sekitar
4.309 hektar Hutan Lindung (HL) dan sekitar 195 hektar HPK berdasarkan SK 878/2014 (kanan). Kemudian terdapat tiga titik
lokasi sawit PT Tri Bakti Sarimas yang berada di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai
dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada
pada Areal Penggunaan Lain. Selain itu, pada kriteria 2.2.1.1. dalam Permentan No 11/2015,
Pembukaan lahan dan verifiernya tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka
lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50
m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015
disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah
menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan
(replanting).

10. PT Mitra Unggul Pusaka

Tentang PT Mitra Unggul Pusaka

PT Mitra Unggul Pusaka (PT MUP) merupakan bagian dari grup Royal Golden Eagle (RGE)13 yang secara
administratif areal HGU nya berada di Desa Langgam dan Desa Segati, Kecamatan Langgam Kabupaten
Pelalawan, Provinsi Riau. PT MUP terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016
hingga 5 Desember 2021. Unit sertifikasi ISPO untuk PT MUP berada di Kebun Segati, Kebun Penarikan,
Kebun Gondai dan PKS Segati. Sertifikat ISPO PT MUP diterbitkan oleh lembaga sertifikasi bernama PT
BSI Indonesia. Mengacu pada waktu penerbitan sertifikat ISPO PT MUP, maka penilaiannya dilakukan
berdasarkan Permentan No 11/2015.

65 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2016, PT MUP memiliki HGU seluas 13.884 hektar berdasarkan SK 16/HGU/93.
Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas HGU kebun sawit milik
PT MUP yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 10.692 hektar.

Temuan 1: PT MUP menanam kelapa sawit di Arah Pengembangan Kawasan (APK) Kehutanan
berdasarkan RTRW-P Riau No. 10 tahun 1994

PT MUP melakukan sertifikasi ISPO pada tanggal 6 Desember 2016, sehingga Rencana Tata Ruang
Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994. Hasil tumpang susun antara HGU
PT MUP dengan RTRWP Riau 1994, terdapat sekitar 615 hektar dari luas HGU merupakan Arahan
Pengembangan Kawasan (APK) Kehutanan.

Berdasarkan pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit pada
APK Kehutanan pada titik koordinat S0°9'57,40" E101°36'48,70" dan N0°6'25,60" E101°39'55,67" (lihat
foto 2 dan 3 pada peta 10). Diperkirakan sawitnya telah berumur 3-7 tahun.

Temuan 2: PT MUP menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor 878/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT MUP dengan Peta SK 878/2014 terdapat sekitar 449 hektar dari
luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi dapat di Konversi (HPK)
dan sekitar 257 hektar merupakan Hutan Produksi Tetap (HP). Tim EoF menemukan terdapat
penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut pada titik koordinat N0°12'44,17" E101°38'19,64" (lihat
foto 1 pada peta 10). Kemudian terdapat pula sawit di HP pada titik koordinat N0°6'25,60"
E101°39'55,67" (lihat foto 3 pada peta 10). Diperkirakan sawitnya telah berumur 7-9 tahun.

Temuan 3: PT MUP menanam sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Juni 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT MUP menanam
kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-2 meter dari anak sungai (peta 10). Berikut 2 titik pengamatan
EoF di HGU PT MUP:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°12'45,19" E101°38'20,49"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi anak Sungai Nilo (lihat titik a pada peta
10). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 6-7 tahun.

66 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 15. Kelapa sawit di HGU PT MUP berumur 6-7 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai Nilo. Foto diambil
pada titik koordinat N0°12'45,19" E101°38'20,49" tanggal 22 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°12'4,27" E101°47'15,87"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi anak Sungai Segati (lihat titik b pada
peta 10). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 20 tahun.

67 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 16. Kelapa sawit di HGU PT MUP berumur 20 tahun yang ditanam di riparian anak Sungai Segati. Foto
diambil pada titik koordinat N0°12'4,27" E101°47'15,87" tanggal 20 Juni 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

68 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 10. Tumpang susun peta HGU PT MUP dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 1994 (kiri). Terdapat 615 hektar APK
Kehutanan dan sekitar 449 hektar HP berdasarkan SK 878/2014 (kanan). Kemudian terdapat duaa titik lokasi sawit PT MUP
yang berada di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai
dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada
pada Areal Penggunaan Lain. Selain itu, pada kriteria 2.2.1.1. dalam Permentan No 11/2015,
Pembukaan lahan dan verifiernya tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka
lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50
m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015
disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah
menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan
(replanting).

11. PT Meskom Agro Sarimas

Tentang PT Meskom Agro Sarimas

PT Meskom Agri Sarimas merupakan afiliasi dari grup Sarimas 14 yang secara administratif berada di
Desa Pangkalan Batang, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Meskom Agro Sarimas terdaftar
memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 27 Juli 2018 dan berakhir pada tanggal 26 Juli 2023. Unit
sertifikasi untuk PT Meskom Agro Sarimas berada di Kebun Meskom Agro Sarimas. Dokumen sertifikasi
PT Meskom Agro Sarimas telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi PT MISB.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Meskom Agro Sarimas, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Meskom Agro Sarimas mengacu pada Permentan 11/2015.

69 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2016, PT Meskom Agro Sarimas memiliki HGU seluas 3.614 hektar dengan
nomor SK 58/HGU/BPN/2004. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun
2019, luas HGU PT Meskom Agro Sarimas yang mendapatkan sertifikasi ISPO yakni seluas 3.705 hektar.

Temuan 1: PT Meskom Agro Sarimas menanam kelapa sawit di Kawasan Lindung Bergambut
berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 2018

PT Meskom Agro Sarimas terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 27 Desember 2018, Sehingga
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 2018. Hasil
tumpang susun antara HGU PT Meskom Agro Sarimas dengan RTRW-P Riau 2018, terdapat sekitar
3.321 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Lindung Bergambut. Tim EoF menemukan ada
penanaman kelapa sawit di Kawasan Lindung Bergambut tersebut pada titik koordinat N1°35'1.24"
E102°4'54,39", N1°34'18.14" E102°4'31,14", N1°32'54.38" E102°4'58,23", N1°34'25.97"
E102°6'41.31", N1°33'44.02" E102°6'29.26" dan N1°32'8.45" E102°4'54,39" (lihat foto 1-6 pada peta
11). Diperkirakan sawitnya berumur 1-6 tahun.

Temuan 2: PT Meskom Agro Sarimas menanam kelapa sawit di Kawasan Kawasan Gambut pada
kedalaman 2-4 meter

Hasil tumpang susun HGU perkebunan PT Meskom Agro Sarimas dengan data Peta Wetland
International 2003 menunjukan areal PT Meskom Agro Sarimas seluas 3.387 hektar berada pada
Kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter (peta 11). Tim EoF menemukan kelapa sawit yang
ditanam pada kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter di titik koordinat N1°35'1.24"
E102°4'54,39", N1°34'18.14" E102°4'31,14", N1°32'54.38" E102°4'58,23", N1°34'25.97" E102°6'41.31"
dan N1°33'44.02" E102°6'29.26" (lihat foto 1-5 pada peta 11). Diperkirakan sawitnya telah berumur
1 dan 5 tahun.

70 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 11. Tumpang susun peta HGU PT Meskom Agro Sarimas dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018. Terdapat Kawasan
Lindung Bergambut sekitar 3.321 hektar berdasarkan RTRW-P Riau No 10 tahun 2018. Kemudian sekitar 3.387 hektar
kawasan gambut kedalaman 2-4 meter berdasarkan Peta Wetland International 2003.

Mengacu kepada Permentan Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai
dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada
pada Areal Penggunaan Lain. Selain itu, pada Permentan 11/2015 Perusahaan disebutkan bahwa
Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan
karakteristik lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

12. PT Multi Gambut Industri/TH Indo Plantation (THIP)

Tentang PT Multi Gambut Industri/TH Indo Plantation (THIP)

PT Tabung Haji Indo Plantation (THIP) merupakan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang secara
administratif HGU nya berada di Desa Tanjung Simpang, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Indragiri
Hilir, Provinsi Riau. Berdasarkan data BPN 2016, PT THIP memiliki izin HGU seluas 78.938 hektar (sesuai
SK Nomor 88/HGU/BPN/1998).

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau 2019, PT THIP terdaftar memiliki sertifikasi ISPO
yang diterbitkan pada tanggal 5 Desember 2018 dan berakhir pada 4 Desember 2023. Unit sertifikasi
ISPO PT THIP ditujukan untuk PMKS dan kebun Tembesu, PMKS dan kebun Pulai, PMKS dan kebun
Nyato, serta PMKS dan kebun Agatis. Sertifikasi PT THIP diterbitkan oleh PT Mutu Agung Lestari Luas
sertifikasi ISPO untuk PT THIP adalah 17.003 hektar. Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT
THIP, maka penilaian sertifikasi ISPO mengacu pada Permentan 11/2015.

71 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan 1: PT THIP menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Produksi Tetap (HP) Berdasarkan
RTRW-P Riau Nomor 10 tahun 2018

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT THIP terdaftar memiliki sertifikat
ISPO yang diterbitkan pada tanggal 5 Desember 2018. Sehingga Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi
(RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau 2018. Setelah dilakukan tumpang susun dengan RTRW-P Riau
tahun 2018, terlihat bahwa areal sekitar 2.064 hektar dari luas HGU PT THIP merupakan Kawasan
Hutan dengan fungsi Hutan Produksi Tetap (HP). Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa
sawit di HP pada titik koordinat N0°5'53.88" E102°59'16.29" (lihat foto 2 pada peta 12). Diperkirakan
sawitnya telah berumur 30 tahun.

Temuan 2: PT THIP menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor 903/2016

Hal yang sama juga ditunjukkan dari hasil overlay HGU PT THIP dengan Kawasan Hutan menunjukkan
bahwa sekitar 2.064 hektar merupakan Kawasan Hutan dengan fungsi Hutan Produksi tetap (HP). Dari
hasil pantauan di lapangan, tim EoF menemukan terdapat penanaman sawit di HP pada titik koordinat
N0°5'53.88" E102°59'16.29" (lihat foto 2 pada peta 12). Diperkirakan sawitnya telah berumur 30
tahun.

Temuan 3: PT THIP menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 2-8 meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT THIP dengan data Wetland tahun 2003
menunjukkan bahwa seluas 23.057 hektar dari HGU PT THIP merupakan kawasan gambut dengan
kedalaman 2-4 meter. Sedangkan seluas 931 hektar merupakan Kawasan gambut dengan kedalaman
4-8 meter. Tim EoF menemukan penanaman kelapa sawit pada Kawasan gambut dengan kedalaman
2-4 meter pada titik koordinat N0°7'9.74" E103°0'20.24", N0°4'57.14" E103°2'10.61", N0°7'7.65"
E103°5'1.16" dan N0°5'22,152" E103°9'15,407" (Lihat foto 3, 4, 5 dan 6 pada peta 12). Kemudian
terdapat sawit pada Kawasan Gambut berkedalaman 4-8 meter pada titik koordinat N0°10'29.96"
E103°1'2.12" dan N0°5'53.88" E102°59'16.29" (lihat 1 dan 2 pada peta 12). Diperkirakan sawitnya
telah berumur 29-30 tahun.

Temuan 4: PT THIP menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Juli 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT THIP menanam
kelapa sawit di riparian sungai sekitar 8 meter dari tepi sungai (peta 12).

Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT THIP:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°10'24.60" E103°2'41.75",
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 8 meter dari tepi Sungai Labuan Bengku. Diperkirakan
umur tanaman kelapa sawit sekitar 13 tahun.

72 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 17. Kelapa sawit di HGU PT THIP berumur 13 tahun yang ditanam di riparian Sungai Labuan Bengku. Foto
diambil pada titik koordinat N0°10'24.60" E103°2'41.75" tanggal 23 Juli 2021 ©Eyes on the Forest, 2021

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°11'48.23" E103°3'55.82"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 8 meter dari tepi Sungai Labuan Bengku. Diperkirakan
umur tanaman kelapa sawit sekitar 6 tahun.

73 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 18. Kelapa sawit di HGU PT THIP berumur 6 tahun yang ditanam di riparian Sungai Labuan Bengku. Foto
diambil pada titik koordinat N0°11'48.23" E103°3'55.82" tanggal 23 Juli 2021 ©Eyes on the Forest, 2021

74 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 12. Tumpang susun peta HGU PT THIP dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018. Terdapat Hutan Produksi Tetap
sekitar 2.064 hektar berdasarkan RTRW-P Riau No 10 tahun 2018 (kiri) dan sekitar 2.064 hektar sawit Hutan Produksi Tetap
berdasarkan SK 903/2016 (kanan). Kemudian terdapat sawit di kawasan gambut kedalaman 2-4 meter seluas 931 hektar
dan Kawasan gambut kedalaman 4-8 meter seluas 931 hektar (kiri/kanan). Selain itu terdapat dua titik lokasi sawit PT THIP
yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang
melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik
lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

13. PT Bhumireksa Nusa Sejati

Tentang PT Bhumireksa Nusa Sejati

PT Bhumireksa Nusa Sejati merupakan afiliasi dari grup Sime Darby Plantation15. Secara administratif,
HGU PT Bumireksa Nusa Sejati berada di Desa Rotan Semelur dan Desa Bente, Kecamatan Kateman
dan Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau. Berdasarkan data BPN 2016, PT
Bhumireksa Nusa Sejati memiliki izin HGU seluas 26.352 hektar sesuai dengan SK nomor
70/HGU/BPN/1995.

75 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Bhumireksa Nusa Sejati terdaftar
sebagai salah satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 25.684 hektar. Unit
sertifikasi PT Bhumireksa Nusa Sejati berada di PKS Bakau dan 5 kebun pemasoknya. Sertifikasi ISPO
PT PT Bhumireksa Nusa Sejati diterbitkan pada tanggal 4 April 2017 dan berakhir pada tanggal 3 Spril
2022. Sertifikat ISPO PT Bhumireksa Nusa Sejati diterbitkan oleh lembaga sertifikasi PT Mutu Agung
Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/078.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Bhumireksa Nusa Sejati, maka penilaian sertifikasi
ISPO nya mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan: PT Bhumireksa Nusa Sejati menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman
2-4 meter

Berdasarkan pemantauan EoF pada bulan Juli 2021, menemukan bahwa PT Bhumireksa Nusa Sejati
menanam sawit pada Kawasan Gambut. Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT
Bhumireksa Nusa Sejati dengan data Wetland tahun 2003 menunjukkan bahwa seluas 26.305 hektar
dari HGU PT Bhumireksa Nusa Sejati merupakan kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter. Tim
EoF menemukan penanaman kelapa sawit pada Kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter
tersebut pada titik koordinat N0°7'18,59" E103°30'45,36", N0°9'11,51" E103°33'1,39", N0°11'45,23"
E103°34'3,08", N0°6'1,69" E103°33'38,30", N0°6'1,67" E103°36'23,10" dan N0°5'36,94"
E103°39'17,34" (lihat foto 1-6 pada peta 13). Diperkirakan sawitnya telah berumur 1-25 tahun.

Peta 13. Tumpang susun peta HGU PT Bhumireksa Nusa Sejati dengan Peta Wetland International 2003. HGU PT Bhumi Reksa
Nusa Sejati berada pada Kawasan Gambut berkedalaman 2-4 meter seluas 26.305 hektar.

76 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu kepada Permentan 11/2015, perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada
lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

14. PT Tunggal Mitra Plantation

Tentang PT Tunggal Mitra Plantation

PT Tunggal Mitra Plantation merupakan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang berafiliasi dengan
Sime Darby Plantation16. Secara administrative, HGU nya berada di Desa Perkebunan Siarang – Arang,
Kecamatan Pujud, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. Berdasarkan data BPN 2016, PT Tunggal Mitra
Plantation memiliki izin HGU seluas 14.181 hektar (sesuai SK Nomor 24/HGU/BPN/99).

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau 2019, PT Tunggal Mitra Plantation terdaftar
memiliki sertifikasi ISPO yang diterbitkan pada tanggal 4 April 2017 dan berakhir pada 3 April 2022.
Unit sertifikasi ISPO PT Tunggal Mitra Plantation ditujukan untuk Kebun Manggala dan PKS Manggala.
Sertifikasi PT Tunggal Mitra Plantation diterbitkan oleh PT SGS. Luas sertifikasi ISPO untuk PT Tunggal
Mitra Plantation adalah 13.836 hektar. Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Tunggal
Mitra Plantation, maka penilaian sertifikasi ISPO mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Tunggal Mitra Plantation menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan
Kehutanan dan Kawasan Lindung Berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun
1994

PT Tunggal Mitra Plantation terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 4 April 2017. Sehingga
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau 1994. Hasil tumpang
susun antara HGU PT Tunggal Mitra Plantation dengan RTRW-P Riau 1994, terdapat sekitar 1.940
hektar dari luas HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan (APK) Kehutanan dan sekitar 2.454
hektar merupakan Kawasan Lindung. Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada APK
Kehutanan pada titik koordinat N1°33'54.231" E100°43'43.500" dan N1°29'13.638" E100°45'54.531"
E (lihat foto 2 dan 4 pada peta 14) dan menemukan penanaman sawit di Kawasan Lindung pada titik
koordinat N1°34'13.262" 100°45'1.648"E (lihat foto 3 pada peta 14). Diperkirakan sawitnya telah
berumur 7 tahun.

Temuan 2: PT Tunggal Mitra Plantation menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK
Nomor 878/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Tunggal Mitra Plantation dengan Peta SK 878/2014 terdapat
sekitar 464 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi
dapat dikonversi (HPK) dan sekitar 56 hektar merupakan Hutan Produksi Tetap (HP). Tim EoF
menemukan ada penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut pada titik koordinat N1°34'29.173"
E100°41'17.175" (lihat foto 1 pada peta 14). Diperkirakan sawitnya telah berumur 15 tahun.

Temuan 3: PT Tunggal Mitra Plantation menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman
2-4 meter

Hasil tumpang susun HGU perkebunan PT Tunggal Mitra Plantation dengan data Peta Wetland
International 2003 menunjukkan seluas 3.083 hektar merupakan Kawasan gambut dengan kedalaman

77 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
2-4 meter (peta 14). Tim EoF menemukan kelapa sawit yang ditanam pada kawasan gambut dengan
kedalaman 2-4 meter di titik koordinat koordinat N1°34'13.262" 100°45'1.648"E dan N1°29'13.638"
E100°45'54.531" (lihat foto 3 dan 4 pada peta 14). Diperkirakan sawitnya telah berumur 7 tahun.

Peta 14. Tumpang susun peta HGU PT Tunggal Mitra Plantation dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 1994 (kiri), terdapat \
Kawasan Lindung sekitar 2.454 hektar berdasarkan RTRW-P Riau No 10 tahun 1994 dan sekitar 464 hektar Hutan Produksi
dapat dikonversi (kanan). Kemudian terdapat sawit di kawasan gambut kedalaman 2-4 meter seluas 3.083 hektar
(kiri/kanan).

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang
melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik
lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

15. PT Lahan Tani Sakti

Tentang PT Lahan Tani Sakti

PT Lahan Tani Sakti merupakan afiliasi dari Sime Darby Plantation. 17 Areal HGU nya berada di Desa
Srikayangan, Desa Pondok Kresek, Desa tangga Batu, Kecamatan Pujud, Kabupaten Rokan Hilir,
Provinsi Riau. PT Lahan Tani Sakti terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016
hingga 5 Desember 2021. PT Lahan Tani Sakti memiliki dua unit sertifikasi yaitu untuk Kebun Alur
Dumai dan PKS Alur Dumai. Sertifikasi ISPO milik PT Lahan Tani Sakti dilakukan oleh lembaga sertifikasi
bernama PT TUV Nord Indonesia. PT Lahan Tani Sakti memiliki izin berdasarkan SK No
45/HGU/BPN/2000 dengan luas lahan 4.723 hektar.

78 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Lahan Tani Sakti, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Lahan Tani Sakti mengacu pada Permentan 11/2015. berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi
Riau tahun 2019, luas HGU kebun sawit milik PT Lahan Tani Sakti yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO
adalah 3.759 hektar.

Temuan 1: PT Lahan Tani Sakti menanam kelapa sawit di APK Kehutanan berdasarkan RTRW-P No
10 tahun 1994

PT Lahan Tani Sakti melakukan sertifikasi ISPO pada tanggal 6 Desember 2016, sehingga Rencana Tata
Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT Lahan Tani Sakti mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994.

EoF melakukan analisis tumpang susun terhadap HGU PT Lahan Tani Sakti dan RTRW-P No 10 tahun
1994. Hasilnya, 56 hektar dari luas HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan.
Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, tim EoF menemukan PT Lahan Tani Sakti menanam kelapa
sawit di APK Kehutanan pada titik koordinat N1°28' 48.431" E100°32'29.708" (lihat foto nomor 4 pada
Umur tanaman sawit diperkirakan berkisar antara 5 tahun.

Temuan 2: PT Lahan Tani Sakti menanam kelapa sawit pada Kawasan Hutan berdasarkan SK
878/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Lahan Tani Sakti dengan SK 878/2014 menunjukkan 775 hektar
diantaranya merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat di Konversi (HPK). Berdasarkan pemantauan
di lapangan, tim EoF menemukan adanya penanaman kelapa sawit di HPK pada titik koordinat
N1°35'56.850" E100°30'22.890" dan N1°34'15.587" E100°33'49.658" (lihat foto nomor 2 dan 3 pada
peta 15). Umur tanaman sawit diperkirakan 8-18 tahun.

Peta 15. Tumpang susun peta HGU PT Lahan Tani Sakti dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 1994 (kiri), terdapat APK

79 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Kehutanan seluas 56 hektar berdasarkan RTRW-P Riau No 10 tahun 1994 dan sekitar 775 hektar Hutan Produksi dapat
dikonversi (kanan).

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

16. PT Inti Kamparindo Sejahtera

Tentang PT Inti Kamparindo Sejahtera

Secara administratif, PT Inti Kamparindo Sejahtera terletak di Desa Senamanenek, Kecamatan Tapung
Hulu, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Berdasarkan data BPN 2016, PT Inti Kamparindo Sejahtera
memiliki izin HGU seluas 9.971 hektar. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau
tahun 2019, PT Inti Kamparindo Sejahtera memiliki luas ISPO 4.692 hektar. Unit sertifikasi PT Inti
Kamparindo Sejahtera berada di Kebun rayon A, B, C PT Inti Kamparindo Sejahtera. Sertifikasi ISPO PT
Inti Kamparindo Sejahtera diterbitkan pada tanggal 27 Juli 2018 dan berakhir pada tanggal 26 Juli
2023. Sertifikat ISPO PT Inti Kamparindo Sejahtera telah diterbitkan oleh lembaga sertifikasi PT Mutu
Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/129

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Inti Kamparindo Sejahtera, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Inti Kamparindo Sejahtera mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Inti Kamparindo Sejahtera menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan berdasarkan
RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018

PT Inti Kamparindo Sejahtera melakukan sertifikasi ISPO pada tanggal 27 Juli 2018, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 2018. Hasil tumpang susun
antara HGU PT Inti Kamparindo Sejahtera dengan RTRWP Riau 2018, terdapat sekitar 274 hektar dari
luas HGU merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK).

Berdasarkan pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit pada
HPK pada titik koordinat N0°45'33.912" E100°49'25.313" (lihat foto 1 pada peta 16). Diperkirakan
sawitnya telah berumur 20-22 tahun.

Temuan 2: PT Inti Kamparindo Sejahtera menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK
Nomor 903/2016

Hasil tumpang susun antara HGU PT Inti Kamparindo Sejahtera dengan Peta SK 903/2016 terdapat
sekitar 274 hektar dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi
dapat dikonversi (HPK). Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut
pada titik koordinat N0°45'33.912" E100°49'25.313" (lihat foto 1 pada peta 16). Diperkirakan sawitnya
telah berumur 20-22 tahun.

Temuan 3: PT Inti Kamparindo Sejahtera menanam sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan September 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Inti
Kamparindo Sejahtera menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 5-10 meter dari tepi sungai
(peta 16). Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT Inti Kamparindo Sejahtera

80 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°45'11.405" E100°53'32.147"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi anak Sungai Ledong (lihat titik a pada
peta 16). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 20-22 tahun.

Foto 19. Kelapa sawit di HGU PT Inti Kamparindo Sejahtera berumur 20-22 tahun yang ditanam di riparian Sungai
Ledon. Foto diambil pada titik koordinat N0°45'11.405" E100°53'32.147" tanggal 19 September 2021 ©Eyes on
the Forest, 2021

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°46'50.195" E100°53'53.225"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 8-10 meter dari tepi anak Sungai Lindai (lihat titik bpada
peta 16). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 20-22 tahun.

81 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 20. Kelapa sawit di HGU PT Inti Kamparindo Sejahtera berumur 20-22 tahun yang ditanam di riparian Sungai
Lindai. Foto diambil pada titik koordinat N0°46'50.195" E100°53'53.225" tanggal 19 September 2021 ©Eyes on
the Forest, 2021.

82 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 16. Tumpang susun peta HGU PT Inti Kamparindo dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri), terdapat Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) seluas 274 hektar berdasarkan RTRW-P Riau No 10 tahun 2018 dan sekitar 274 hektar Hutan
Produksi dapat dikonversi (kanan). Selain itu terdapat dua titik lokasi sawit PT Inti Kamparindo yang ditanam di riparian
sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

17. PT Padasa Enam Utama

Tentang PT Padasa Enam Utama

PT Padasa Enam Utama merupakan bagian dari grup Pancadaya Perkasa 18 yang secara administratif
areal HGU nya berada di Desa Sibiruang dan Gunung Malelo, Kecamatan Koto Kampar Hulu,
Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. PT Padasa Enam Utama terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada
tanggal 19 Juli 2016 hingga 18 Juli 2021. Unit sertifikasi ISPO untuk PT Padasa Enam Utama berada di
Kebun dan Pabrik Kelapa Sawit PT Padasa Enam Utama. Sertifikat ISPO PT Padasa Enam Utama

83 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
diterbitkan oleh lembaga sertifikasi bernama PT Mutu Hijau Indonesia dengan nomor sertifikat
0010/MHI-ISPO.

Berdasarkan data BPN 2016, PT Padasa Enam Utama memiliki HGU seluas 7.678 hektar berdasarkan
SK 40/HGU/BPN/2009. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas
HGU kebun sawit milik PT Padasa Enam Utama yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 7.719
hektar.

Mengacu pada waktu penerbitan sertifikat ISPO PT Padasa Enam Utama, maka penilaiannya dilakukan
berdasarkan Permentan No 11/2015.

Temuan 1: PT Padasa Enam Utama menanam sawit di Kawasan Hutan berdasarkan SK 878/2014

Hasil yang sama juga ditunjukkan dalam analisis tumpang susun antara HGU PT Padasa Enam Utama
dengan Kawasan Hutan SK 878/2014. 4.491 hektar dari luas keseluruhan HGU merupakan Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) dan 39 hektar merupakan Kawasan Hutan Produksi Tetap (HP).
Pemantauan EoF di lapangan menemukan PT Padasa Enam Utama menanam kelapa sawit pada HPK
di titik koordinat N0°27'56.399" E100°34'37.625", N0°25'4.67" E100°33'33.69" dan N0°24'5.36"
E100°37'55.38" (lihat foto 1, 2 dan 3 pada peta 17). Umur sawit diperkirakan 5-25 tahun.

Temuan 2: PT Padasa Enam Utama menanam sawit di riparian

Pemantauan EoF pada bulan September 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Padasa
Enam Utama menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar <1 meter dari tepi anak sungai (peta
17). Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT Padasa Enam Utama:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°27'56.675" E100°35'23.795"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar <1 meter dari tepi anak sungai Batang Tiupgadang (lihat
titik a pada peta 17). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 23-35 tahun.

84 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 21. Kelapa sawit di HGU PT Padasa Enam Utama yang berumur 23-25 tahun yang ditanam di riparian Sungai
Batang Tiupgadang. Foto diambil pada titik koordinat N0°27'56.675" E100°35'23.795" tanggal 17 September
2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°27'30.168" E7922100°35'
30.191ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar <1 meter dari tepi anak sungai Uasin (lihat titik b
pada peta 17). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 23-25 tahun.

85 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 22. Kelapa sawit di HGU PT Padasa Enam Utama yang berumur 23-25 tahun yang ditanam di riparian Sungai
Uasin. Foto diambil pada titik koordinat N0°27'30.168" E7922100°35' tanggal 17 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

86 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 17. Tumpang susun peta HGU PT Padasa Enam Utama dengan SK Kawasan Hutan No 878 tahun 2014. Terdapat Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) seluas 4.491 hektar dan sekitar 39 hektar Hutan Produksi dapat Tetap. Selain itu terdapat
dua titik lokasi sawit PT Padasa Enam Utama yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

18. PT Sawit Asahan Indah

Tentang PT Sawit Asahan Indah

PT Sawit Asahan Indah merupakan afiliasi dari Astra Agro Lestari 19. HGU PT Sawit Asahan Indah berada
di Desa Sei Kuning, Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau. Berdasarkan data
BPN 2016, PT Sawit Asahan Indah memiliki izin HGU seluas 7.965 hektar sesuai dengan SK nomor
17/HGU/1989.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Sawit Asahan Indah terdaftar
sebagai salah satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 7.923 hektar. Unit
sertifikasi PT Sawit Asahan Indah berada di Kebun Barat dan Kebun Timur PT Sawit Asahan Indah dan

87 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
PKS PT Sawit Asahan Indah. Sertifikasi ISPO PT PT Sawit Asahan Indah diterbitkan pada tanggal 17
Desember 2015 dan berakhir pada tanggal 16 Desember 2020. Sertifikat ISPO PT Sawit Asahan Indah
diterbitkan oleh lembaga sertifikasi PT TUV Rheinland Indonesia.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Sawit Asahan Indah, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Sawit Asahan Indah mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Sawit Asahan Indah menanam sawit di Kawasan Hutan berdasarkan SK 878/2014

Hasil yang sama juga ditunjukkan dalam analisis tumpang susun antara HGU PT Sawit Asahan Indah
dengan Kawasan Hutan SK 878/2014. 531 hektar dari luas keseluruhan HGU merupakan Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) dan 39 hektar merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat dikonversi
(HPK) dan 128 hektar merupakan Hutan Produksi Terbatas (HPT). Pemantauan EoF di lapangan
menemukan PT Sawit Asahan Indah menanam kelapa sawit pada HPK di titik koordinat N0°48'33.899"
E100°30'42.678" (lihat foto 2 pada peta 18). Kemudian tim juga menemukan sawit juga ditanam pada
HPT di titik koordinat N0°48'45.731" E100°31'26.207" dan N0°42'22.187" E100°26'32.315" (lihat foto
1 dan 3 pada peta 18). Umur sawit diperkirakan 23-25 tahun.

Temuan 2: PT Sawit Asahan Indah menanam sawit di riparian

Pemantauan EoF pada bulan September 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Sawit
Asahan Indah menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar <1 meter dari tepi anak sungai (peta
18). Berikut 2 titik pengamatan EoF di HGU PT Sawit Asahan Indah:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°43'12.059" E100°26'42.185"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar <1 meter dari tepi anak sungai (lihat titik a pada peta
18). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 18-20 tahun.

88 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 23. Kelapa sawit di HGU PT Sawit Asahan Indah yang berumur 23-25 tahun yang ditanam di riparian Sungai.
Foto diambil pada titik koordinat N0°43'12.059" E100°26'42.185" tanggal 16 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°43'13.325" E100°27'54.151"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar <1 meter dari tepi anak sungai (lihat titik b pada peta
18). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 23-25 tahun.

89 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 24. Kelapa sawit di HGU PT Sawit Asahan Indah yang berumur 23-25 tahun yang ditanam di riparian Sungai.
Foto diambil pada titik koordinat N0°43'13.325" E100°27'54.151" tanggal 16 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

90 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 18. Tumpang susun peta HGU PT Sawit Asahan Indah dengan SK Kawasan Hutan No 878 tahun 2014. Terdapat Hutan
Produksi dapat dikonversi (HPK) seluas 531 hektar dan sekitar 128 hektar Hutan Produksi Terbatas. Selain itu terdapat dua
titik lokasi sawit PT Sawit Asahan Indah yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

19. PT Cerenti Subur

Tentang PT Cerenti Subur

PT Cerenti Subur merupakan afiliasi dari grup Darmex 20. HGU PT Cerenti Subur berada di Desa Sarik
Sorik, Koto Rajo, Pulo Panjang Hulu, Pulo Panjang Hilir, Sei Kaka, Kecamatan Kuantan Hilir, Inuman,
Cerenti, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. PT Cerenti Subur memiliki izin HGU dengan SK
nomor 125/HGU/1989. Berdasarkan Data BPN 2016, PT Cerenti Subur memiliki izin HGU seluas 8.779
hektar.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Cerenti Subur terdaftar sebagai
salah satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 8.929 hektar. Unit sertifikasi PT

91 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Cerenti Subur berada di Kebun dan PKS PT Cerenti. Sertifikasi ISPO PT PT Cerenti Subur diterbitkan
pada tanggal 30 November 2017 dan berakhir pada tanggal 29 November 2022. Sertifikat ISPO PT
Cerenti Subur diterbitkan oleh lembaga sertifikasi PT SGS Indonesia dengan nomor sertifikat SGS-ID-
ISPO-0020.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Cerenti Subur, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Cerenti Subur mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Cerenti Subur menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan (APK)
Kehutanan Berdasarkan Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 1994.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Cerenti Subur terdaftar memiliki
sertifikat ISPO yang diterbitkan pada tanggal 30 November 2017. Sehingga Rencana Tata Ruang
Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994. Setelah dilakukan tumpang susun
dengan RTRW-P Riau tahun 1994, terlihat bahwa seluas 3.257 hektar areal kebun PT Cerenti Subur
merupakan APK Kehutanan, dimana 3.240 hektar berada di areal HGU, sedangkan 17 hektar sisanya
berada di luar HGU.

Tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit di APK Kehutanan tersebut pada titik
koordinat S0°35'56.30" E101°40'36.97", S0°35'15.85" E101°43'47.02" dan S0°35' 48.69"
E101°46'45.06" (lihat foto 1,2,3 pada peta 19). Umur tanaman sawit diperkirakan antara 25 hingga 29
tahun.

Temuan 2: PT Cerenti Subur menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor
903/2016

Pada tahun 2019, Eyes on the Forest telah melakukan pemantauan sawit dalam Kawasan Hutan dan
menemukan terdapat HGU yang dimiliki PT Cerenti Subur berada dalam kawasan hutan Produksi (HP)
seluas 2.491 hektar. Selain itu, EoF mengindikasikan bahwa PT Cerenti Subur juga melakukan
penanaman di luar HGU dengan total luas 901 hektar dimana 154 hektar berada dalam HP. Umur
tanaman sawit diperkirakan antara 25 hingga 29 tahun (peta 19). Dari hasil pantauan di lapangan, tim
EoF menemukan terdapat penanaman sawit di HP pada titik koordinat S0°35'56.30" E101°40'36.97",
S0°35'15.85" E101°43'47.02", S0°35'48.69" E101°46'45.06", S0°34'49.17" E101°47'33.95" dan
S0°34'23.12" E101°49'22.96" (lihat foto 1, 2, 3, 5, dan 6 pada peta 19). Diperkirakan umur sawit antara
25 hingga 29 tahun.

Temuan 3: PT Cerenti Subur menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Oktober 2021 di 5 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Cerenti Subur
menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai (peta 19).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°33'56.433" E101°48'39.250"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai (lihat titik a pada peta
19). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 27-30 tahun.

92 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 25. Kelapa sawit di HGU PT Cerenti Subur yang berumur 27-30 tahun yang ditanam di riparian anak sungai.
Foto diambil pada titik koordinat S0°33'56.433" E101°48'39.250" tanggal 8 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°32'28.990" E101°46' 2.726"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai Siporahan (lihat titik b
pada peta 19). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 1-30 tahun.

93 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 26. Kelapa sawit PT Cerenti Subur yang berumur 1-30 tahun yang ditanam di riparian anak sungai Siporahan.
Foto diambil pada titik koordinat S0°32'28.990" E101°46' 2.726" tanggal 8 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°32' 52.655" E101°44'51.359"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai Siporahan (lihat titik c
pada peta 19). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 1-30 tahun.

94 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 27. Kelapa sawit PT Cerenti Subur yang berumur 1-30 tahun yang ditanam di riparian anak sungai Siporahan.
Foto diambil pada titik koordinat S0°32' 52.655" E101°44'51.359" tanggal 9 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

95 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°33'47.220" E101°44'31.485"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai Siporahan (lihat titik d
pada peta 19). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 1-30 tahun.

Foto 28. Kelapa sawit PT Cerenti Subur yang berumur 1-30 tahun yang ditanam di riparian anak sungai
SIporahan. Foto diambil pada titik koordinat S0°33'47.220" E101°44'31.485" tanggal 11 Oktober 2021 ©Eyes on
the Forest, 2021

Lokasi 5

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°33'46.098" E101°45'46.053"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai Intan (lihat titik e pada
peta 19). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 5 dan 30 tahun.

96 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 29. Kelapa sawit PT Cerenti Subur yang berumur 5 dan 30 tahun yang ditanam di riparian anak sungai Intan.
Foto diambil pada titik koordinat S0°33'46.098" E101°45'46.053" " tanggal 8 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021

97 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 19. Tumpang susun peta HGU PT Cerenti Subur dengan RTRW no 10 tahun 1994 (kiri) dan SK 903 tahun 2016 (kanan).
Terdapat Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan seluas 3.257 hektar dan sekitar 2.552 hektar Hutan Produksi Tetap.
Selain itu terdapat lima titik lokasi sawit PT Cerenti Subur yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

20. PT Dutapalma Nusantara

Tentang PT Dutapalma Nusantara

PT Dutapalma Nusantara merupakan afiliasi dari grup Darmex21 yang secara administratif berada di
Desa Banjar Benai, Koto Tuo, Seberang Taluk, Koto Cengar, Lubuk Ramo, Gunung Toar, Kecamatan
Benai, Kuantan Tengah, Gunung Toar, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Berdasarkan data
Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Dutapalma Nusantara terdaftar memiliki sertifikat
ISPO pada tanggal 27 Juli 2018 dan berakhir pada tanggal 26 Juli 2023. Unit sertifikasi untuk PT
Dutapalma Nusantara berada di Pabrik Sei Kuko dan Kebun Sei Kuko, Sei Kuantan, Sei Kecudung.

98 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Dokumen sertifikasi PT Dutapalma Nusantara telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi PT PT SGS
Indonesia.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Dutapalma Nusantara, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Dutapalma Nusantara mengacu pada Permentan 11/2015.

Berdasarkan data BPN 2016, PT Dutapalma Nusantara memiliki HGU seluas 11.250 hektar dengan
nomor SK 07/HGU/1988. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019,
luas HGU PT Dutapalma Nusantara yang mendapatkan sertifikasi ISPO yakni seluas 13.980 hektar.

Temuan 1: PT Dutapalma Nusantara menanam kelapa sawit di Hutan Produksi Tetap Berdasarkan
Rencana Tata Ruang Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 2018

Jika dilihat dari tanggal terbitnya sertifikat ISPO milik PT Dutapalma Nusantara yaitu tanggal 27 Juli
2018, maka Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) PT Dutapalma Nusantara mengacu pada
RTRW-P No 10 tahun 2018.

Hasil tumpang susun antara HGU PT Dutapalma Nusantara dengan RTRW-P Riau tahun 2018, seluas
504 hektar merupakan Kawasan Hutan Produksi Tetap (HP). Tim EoF menemukan terdapat
penanaman kelapa sawit milik PT Dutapalma Nusantara di Hutan Produksi Tetap (HP) yang berada di
luar HGU pada titik koordinat S0°41'54.40" E101°34'7.21", S0°41'54.76" E101°34'56.74", S0°41'24.95"
E101°34' 25.25", S0°41'19.22" E101°33'51.22" dan S0°40'36.89" E101°34'40.22" (foto 1, 2, 3, 4 dan 5
pada peta 20). Diperkirakan sawitnya telah berumur 20-25 tahun.

Temuan 2: PT Dutapalma Nusantara menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK


Nomor 903/2016

Pada tahun 2019, tim Eyes on the Forest telah melakukan investigasi sawit di dalam Kawasan Hutan
dan menemukan bahwa berdasarkan tumpang susun kawasan PT Duta Palma Nusantara dengan
kawasan hutan sesuai SK 903/2016, ditemukan bahwa sawit PT Dutapalma Nusantara yang tidak
memiliki izin HGU mencapai 504 hektar dan seluruhnya berada di Hutan Produksi Tetap.

Tim EoF menemukan penanaman kelapa sawit milik PT Dutapalma Nusantara di Hutan Produksi Tetap
(HP) tersebut pada titik koordinat S0°41'54.40" E101°34'7.21", S0°41'54.76" E101°34'56.74",
S0°41'24.95" E101°34' 25.25", S0°41'19.22" E101°33'51.22" dan S0°40'36.89" E101°34'40.22" (foto 1,
2, 3, 4 dan 5 pada peta 20). Diperkirakan sawitnya telah berumur 20-25 tahun.

Temuan 3: PT Dutapalma Nusantara menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Oktober 2021 di 5 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Dutapalma
Nusantara menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 2-8 meter dari tepi anak sungai (peta 20).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°39'52.822" E101°33'52.953"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai Lebung (lihat titik a pada
peta 20). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 17-20 tahun.

99 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 30. Kelapa sawit PT Dutapalma Nusantara yang berumur 17-20 tahun yang ditanam di riparian anak sungai
Lebung. Foto diambil pada titik koordinat S0°39'52.822" E101°33'52.953" tanggal 12 Oktober 2021 ©Eyes on
the Forest, 2021

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°39'1.775" E101°34'37.862"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3-5 meter dari tepi anak sungai (lihat titik b pada peta
20). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 17-20 tahun.

100 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 31. Kelapa sawit PT Dutapalma Nusantara yang berumur 17-20 tahun yang ditanam di riparian anak sungai.
Foto diambil pada titik koordinat S0°39'1.775" E101°34'37.862" tanggal 12 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°35'34.290" E101°34'37.862"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai (lihat titik c pada peta
20). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 1 tahun.

101 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 32. Kelapa sawit PT Dutapalma Nusantara yang berumur 1 tahun yang ditanam di riparian anak sungai. Foto
diambil pada titik koordinat S0°35'34.290" E101°34'37.862" tanggal 12 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest, 2021

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°35'28.157" E101°39'26.446"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5-8 meter dari tepi anak sungai (lihat titik d pada peta
20). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 5 tahun.

102 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 33. Kelapa sawit PT Dutapalma Nusantara yang berumur 5 tahun yang ditanam di riparian anak sungai. Foto
diambil pada titik koordinat S0°35'28.157" E101°39'26.446" tanggal 11 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest, 2021

Lokasi 5

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°33'42.510" E101°40'30.747"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi anak sungai (lihat titik e pada peta
20). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 3 dan 5 tahun.

103 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 34. Tanaman sawit inti milik PT Dutapalma Nusantara yang sudah dilakukan peremajaan yang berada di
riparian anak sungai. Sawit berumur 3 dan 5 tahun. Foto diambil pada titik koordinat S0°33'42.510"
E101°40'30.747" tanggal 11 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest, 2021

104 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 20. Tumpang susun peta HGU PT Dutapalma Nusantara dengan RTRW no 10 tahun 2018 (kiri) dan SK 903 tahun 2016
(kanan). Terdapat Hutan Produksi Tetap seluas 504 hektar Selain itu terdapat lima titik lokasi sawit PT Dutapalma Nusantara
yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

21. PT Gandaerah Hendana

Tentang PT Gandaerah Hendana

PT Gandaerah Hendana merupakan anak perusahaan dari GAMA & Samsung 22. Areal HGU nya
berlokasi di Desa Ukui II, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. PT Gandaerah
Hendana terdaftar pertama kali memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016 dan berakhir
tanggal 5 Desember 2021. Sertifikasi ISPO untuk PT Gandaerah Hendana diberikan kepada PKS
Gandaerah dan Kebun 1, 2 dan 3 Gandaerah oleh lembaga PT Mutu Agung Lestari dengan nomor
sertifikat MUTU-ISPO/074. Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas HGU

105 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
PT Gandaerah Hendana yang mendapatkan sertifikasi ISPO yakni seluas 14.387 hektar. Sedangkan
berdasarkan data HGU BPN tahun 2016, luas kebun PT Gandaerah Hendana adalah 13.871 hektar.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Gandaerah Hendana, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Gandaerah Hendana mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Gandaerah Hendana menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan


Kehutanan dan Kawasan Lindung berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 1994

Sertifikasi ISPO PT Gandaerah Hendana diterbitkan pada tanggal 6 Desember 2016, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) nya mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 1994. Hasil tumpang
susun HGU PT Gandaerah Hendana dengan RTRW-P No 10 tahun 1994 menunjukkan 1.583 hektar dari
luas keseluruhan HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan. Kemudian 101 hektar
merupakan Kawasan Lindung.

Dari hasil pemantauan di lapangan, tim menemukan PT Gandaerah Hendana menanam kelapa sawit
di APK Kehutanan pada titik koordinat S0°14'54.82" E102°19'1.52" dan S0°13'13.19" E102°18'37.88"
(lihat foto 1 dan 2 pada peta 21). Kemudian tim juga menemukan sawit juga ditanam pada Kawasan
Lindung di titik koordinat S0°12'16.02" E102°18'17.72" (lihat foto 3 pada peta 21). Diindikasikan umur
tanaman sawit 8-12 tahun.

Temuan 2: PT Gandaerah Hendana menanam sawit di Kawasan Hutan berdasarkan SK 903/2016

Pada tahun 2019, tim Eyes on the Forest telah melakukan investigasi sawit di dalam Kawasan Hutan
terhadap beberapa perusahaan di Riau. PT Gandaerah Hendana memiliki kebun sawit seluas 16.849
hektar yang mana berdasarkan analisis citra 2015, 13.871 hektar diantaranya berada di HGU (data
BPN 2016) dan 2.978 hektar berada di luar HGU. Setelah dilakukan tumpang susun dengan kawasan
hutan berdasarkan SK 903/2016, ditemukan bahwa 583 hektar kebun sawit yang berada di areal HGU
terdapat di Kawasan hutan: 221 hektar di HP dan 362 hektar di HPK. Begitu pula dengan 2.388 kebun
sawit yang tidak memiliki HGU juga berada di kawasan hutan: 1.589 hektar di HP dan 799 hektar di
HPK.

Pemantauan EoF di lapangan menemukan PT Gandaerah Hendana menanam kelapa sawit pada HPK
di titik koordinat S0°6'59.71" E102°19'27.39", S0°7'0.26" E102°20'2.82", S0°6'9.17" E102°19'45.52"
dan S0°5'26.88" E102°20'33.23" (lihat foto 4, 5, 6 dan 7 pada peta 21). Kemudian tim juga menemukan
sawit juga ditanam pada HP di titik koordinat S0°14'54.82" E102°19'1.52", S0°13'13.19"
E102°18'37.88" dan S0°12'16.02" E102°18'17.72" (lihat foto 1,2 dan 3 pada peta 21). Umur sawit
diperkirakan 8-12 tahun.

Temuan 3: PT Gandaerah Hendana menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Oktober 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Dutapalma
Nusantara menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 2-8 meter dari tepi sungai (peta 21).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°16'34.986" E102°18'52.355"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar <1 meter dari tepi sungai (lihat titik a pada peta 21).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 8-10 tahun.

106 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 35. Tanaman sawit milik PT Gandaerah Hendana yang berada di riparian sungai. Sawit berumur 6-10 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat S0°16'34.986" E102°18'52.355" tanggal 13 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°11'0.173" E102°15'0.209"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi sungai (lihat titik b pada peta 21).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 6-10 tahun.

107 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 36. Tanaman sawit inti milik PT Gandaerah Hendana yang berada di riparian sungai. Sawit berumur 6-10
tahun. Foto diambil pada titik koordinat S0°11'0.173" E102°15'0.209" tanggal 13 Oktober 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

108 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 21. Tumpang susun peta HGU PT Gandaerah Hendana dengan RTRW no 10 tahun 1994 (kiri) dan SK 903 tahun 2016
(kanan). Terdapat APK Kehutanan seluas 1.583 hektar dan Hutan Produksi Tetap selua 221 hektar. Selain itu terdapat duatitik
lokasi sawit PT Gandaerah Hendana yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

22. PT Kencana Amal Tani

Tentang PT Kencana Amal Tani

PT Kencana Amal Tani merupakan anak perusahaan dari Duta Palma/Darmex Agro grup 23. Areal HGU
PT Kencana Amal Tani secara administratif berada di Desa Kelesa, Kecamatan Seberida, Kabupaten
Indragiri Hulu, Provinsi Riau. PT Kencana Amal Tani terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 30
November 2017 hingga 29 November 2022. PT Kencana Amal Tani memiliki dua unit sertifikasi yaitu
untuk PKS Seberida dan Kebun Seberida-I, Seberida-II dan Seberida-III. Sertifikasi ISPO milik PT
Kencana Amal Tani dilakukan oleh lembaga sertifikasi bernama PT SGS Indonesia dan diterbitkan
dengan nomor sertifikat SGS-ID-ISPO-0019. PT Kencana Amal Tani memiliki izin berdasarkan SK No.
54/HGU/BPN/2003 dengan luas lahan 9.217 hektar.

109 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Kencana Amal Tani, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Kencana Amal Tani mengacu pada Permentan 11/2015.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas HGU kebun sawit milik PT Kencana
Amal Tani yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 9.176 hektar.

Temuan 1: PT Kencana Amal Tani menanam kelapa sawit di Kawasan Lindung berdasarkan RTRW-
P Riau No. 10 tahun 1994

PT Kencana Amal Tani melakukan sertifikasi ISPO pada tanggal 30 November 2017, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) mengacu pada RTRW-P Riau tahun 1994. Hasil tumpang susun
antara HGU PT Kencana Amal Tani dengan RTRWP Riau 1994, terdapat sekitar 206 hektar dari luas
HGU merupakan Kawasan Lindung.

Berdasarkan pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan terdapat penanaman kelapa sawit di
Kawasan Lindung pada titik koordinat S0°38'19.18" E102°32'60.00" (lihat foto 2 pada peta 22).
Diperkirakan sawitnya telah berumur 10-21 tahun.

Temuan 2: PT Kencana Amal Tani menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor
903/2016

Pada tahun 2019, tim Eyes on the Forest telah melakukan investigasi sawit di dalam Kawasan Hutan
terhadap perusahaan sawit di Riau, salah satunya PT Kencana Amal Tani. Hasil interpretasi citra 2015
mengindikasikan, PT Kencana Amal Tani juga memiliki kebun sawit di luar areal HGU seluas kurang
lebih 662 hektar. Tumpang susun areal perkebunan kepala sawit PT Kencana Amal Tani berdasarkan
analisis citra dan temuan lapangan dengan kawasan hutan sesuai SK 903/2016, menunjukkan 5.128
hektar perkebunan PT Kencana Amal Tani yang memiliki HGU dan 209 hektar yang tidak memiliki HGU
berada di dalam HPK.

Penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut berada pada titik koordinat S0°40'8.96" E102°32'4.75",
S0°38'19.18" E102°32'60.00", S0°38'43.70" E102°32'4.72", S0°37'53.67" E102°29'54.52", S0°38'21.67"
E102°27'18.30", S0°35'47.55" E102°28'2.47", S0°35'48.64" E102°29'22.57", dan S0°35'31.67"
E102°31'29.28" (lihat foto 1-8 pada peta 22). Diperkirakan sawitnya telah berumur 10-21 tahun.

Temuan 3: PT Kencana Amal Tani menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Oktober 2021 di 3 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Dutapalma
Nusantara menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-7 meter dari tepi sungai (peta 22).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°36'37.900" E102°28' 16.796"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1-5 meter dari tepi sungai (lihat titik a pada peta 22).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 26 tahun.

110 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 37. Tanaman sawit milik PT Kencana Amal Tani yang berada di riparian sungai. Sawit berumur 26 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat S0°36'37.900" E102°28' 16.796" tanggal 9 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°38'31.405" E102°29'54.688"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 3 meter dari tepi sungai Mahang (lihat titik b pada peta
22). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

111 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 38. Tanaman sawit milik PT Kencana Amal Tani yang berada di riparian sungai Mahang berumur 25 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat S0°38'31.405" E102°29'54.688" tanggal 9 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°39'40.623" E102°33'3.136"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 7 meter dari tepi sungai (lihat titik c pada peta 22).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

112 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 39. Tanaman sawit milik PT Kencana Amal Tani yang berada di riparian sungai berumur 25 tahun. Foto
diambil pada titik koordinat S0°39'40.623" E102°33'3.136" tanggal 11 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

113 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 22. Tumpang susun peta HGU PT Kencana Amal Tani dengan RTRW no 10 tahun 1994 (kiri) dan SK 903 tahun 2016
(kanan). Terdapat Kawasan Lindung seluas 206 hektar dan Hutan Produksi dapat dikonversi seluas 5.337 hektar. Selain itu
terdapat tiga titik lokasi sawit PT Kencana Amal Tani yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

23. PT Sari Lembah Subur

Tentang PT Sari Lembah Subur (SLS)

PT Sari Lembah Subur merupakan Anak Perusahaan PT Astra Agro Lestari Tbk.24 Secara administratif
HGU nya berada di Desa Genduang, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan, Provinsi
Riau. Berdasarkan data BPN 2016, luas HGU PT Sari Lembah Subur yakni 13.239 hektar berdasarkan
SK No. 42/HGU/BPN RI/09.

PT Sari Lembah Subur terdaftar memiliki sertifikat ISPO pertama kali pada tanggal 16 Januari 2014 dan
berakhir pada tanggal 15 Januari 2019. Setelah itu, PT Sari Lembah Subur kembali melakukan
sertifikasi (resertifikasi) yang berlaku sejak 25 November 2019 hingga 25 November 2024. Sertifikasi

114 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
untuk PT Sari Lembah Subur diberikan untuk 5 unit yaitu Kebun SLS 1, SLS 2 dan PKS 2. Dokumen
sertifikasi PT Sari Lembah Subur telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi Mutu Agung Lestari dengan
nomor sertifikat MUTU-ISPO/020(RS-1). Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun
2019, PT Sari Lembah Subur memiliki luas ISPO yakni 12.246 hektar.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Sari Lembah Subur, maka penilaian sertifikasi ISPO
nya mengacu pada Permentan 19/2011 dan resertifikasi menggunakan Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Sari Lembah Subur menanam kelapa sawit di Kawasan Lindung Resapan Air dan Hutan
Produksi dapat dikonversi berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 2018

Sertifikasi ISPO PT Sari Lembah Subur diterbitkan pada tanggal 25 November 2019, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) nya mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 2018. Hasil tumpang
susun HGU PT Sari Lembah Subur dengan RTRW-P No 10 tahun 2018 menunjukkan 209 hektar dari
luas keseluruhan HGU merupakan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK). Kemudian 110 hektar
merupakan Kawasan Lindung Resapan Air.

Dari hasil pemantauan di lapangan, tim menemukan PT Sari Lembah Subur menanam kelapa sawit di
HPK pada titik koordinat S0°0'58.70" E102°13'36.22" (lihat foto 2 pada peta 23). Kemudian tim juga
menemukan sawit juga ditanam pada Kawasan Lindung Resapan Air di titik koordinat S0°6'28.14"
E102°10'24.58" (lihat foto 3 pada peta 23). Diindikasikan umur tanaman sawit 4 dan 20 tahun.

Temuan 2: PT Sari Lembah Subur menanam sawit di Kawasan Hutan berdasarkan SK 903/2016

Hasil tumpang susun antara HGU PT Sari Lembah Subur dengan SK 903/2016 menunjukkan 209 hektar
diantaranya merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat dikonversi (HPK).

Berdasarkan pemantauan di lapangan, tim EoF menemukan adanya penanaman kelapa sawit di HPK
pada titik koordinat S0°0'58.70" E102°13'36.22" (lihat foto 2 pada peta 23). Umur tanaman sawit
diperkirakan 4 tahun.

Temuan 3: PT Sari Lembah Subur menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada kedalaman 2-4
meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT Sari Lembah Subur dengan data Wetland
tahun 2003 menunjukkan bahwa seluas 2.690 hektar dari HGU PT Sari Lembah Subur merupakan
Kawasan Gambut dengan kedalaman 2-4 meter (peta 24). Tim EoF menemukan penanaman kelapa
sawit pada Kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter tersebut pada titik koordinat N0°11'26.89"
E102°17'28.24" dan N0°11'26.99" E102°17'17.15" (lihat foto 1 dan 2 pada peta 24). Diperkirakan
sawitnya telah berumur 4-5 tahun.

Temuan 3: PT Sari Lembah Subur menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan Oktober 2021 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Sari Lembah
Subur menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 5-10 meter dari tepi sungai (peta 23).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°1'32.540" E102°12'42.114"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi sungai Tanglo (lihat titik a pada peta
23). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 6-7 tahun.

115 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 40. Tanaman sawit milik PT Sari Lembah Subur yang berada di riparian sungai Tanglo berumur 6-7 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat S0°1'32.540" E102°12'42.114" tanggal 12 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest,
2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S0°0'49.583" E102°13'16.107"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5-10 meter dari tepi sungai (lihat titik b pada peta 23).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 6-7 tahun.

116 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 41. Tanaman sawit milik PT Sari Lembah Subur yang berada di riparian sungai berumur 6-7 tahun. Foto
diambil pada titik koordinat S0°0'49.583" E102°13'16.107" tanggal 12 Oktober 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

117 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 23 dan 24. Tumpang susun peta HGU PT Sari Lembah Subur dengan RTRW-P Riau nomor 10 tahun 2018 (kiri). Terdapat
sekitar 110 hektar Kawasan Lindung Resapan Air dan HPK seluas 209 hektar berdasarkan SK 903/2016 (kanan). Kemudian
sekitar2.690 hektar kawasan gambut kedalaman 2-4 meter berdasarkan Peta Wetland International 2003 (kiri/kanan). Selain
itu ditemukan dua titik lokasi sawit PT Sari Lembah Subur yang berada di riparian sungai.

118 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu kepada Permentan 19/2011 dan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai
dengan RTRW Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada
pada Areal Penggunaan Lain. Begitu juga berdasarkan Permentan 19/2011 dan 11/2015 Perusahaan
Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan
karakteristik lahan gambut sehingga tidak menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya
dengan tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa
sawit dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.
Namun pada verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan
sempadan sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu
dilakukan program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

24. PT Jatim Jaya Perkasa

Tentang PT Jatim Jaya Perkasa

PT Jatim Jaya Perkasa merupakan afiliasi dari Gama Plantations25. HGU PT Jatim Jaya Perkasa berada
di Sungai Majo, Kecamatan Kubu Babussalam, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. Berdasarkan data
BPN 2016, PT Jatim Jaya Perkasa memiliki izin HGU seluas 8.806 hektar sesuai dengan SK nomor
07/HGU/BPN/2005.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Jatim Jaya Perkasa terdaftar sebagai
salah satu perusahaan yang menerima sertifikasi ISPO di Riau seluas 8.061 hektar. Unit sertifikasi PT
Jatim Jaya Perkasa berada di PMKS Simpang Damar, Kebun Sei Rokan dan Kebun Sei Bangko. Sertifikasi
ISPO PT PT Jatim Jaya Perkasa diterbitkan pada tanggal 4 Agustus 2017 dan berakhir pada tanggal 3
Agustus 2022. Sertifikat ISPO PT Jatim Jaya Perkasa diterbitkan oleh lembaga sertifikasi Mutu Agung
Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/100.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Jatim Jaya Perkasa, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Jatim Jaya Perkasa mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Jatim Jaya Perkasa menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan
Kehutanan berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 1994

Sertifikasi ISPO PT Jatim Jaya Perkasa diterbitkan pada tanggal 4 Agustus 2017, sehingga Rencana Tata
Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) nya mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 1994. Hasil tumpang susun
HGU PT Jatim Jaya Perkasa dengan RTRW-P No 10 tahun 1994 menunjukkan 1.222 hektar dari luas
keseluruhan HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan.

Dari hasil pemantauan di lapangan, tim menemukan PT Jatim Jaya Perkasa menanam kelapa sawit di
APK Kehutanan pada titik koordinat N1°55'2.375" E100°45'57.07", N1°55'41.819" E100°45'57.317"
dan N0°56'26.027" E100°44'59.411" (lihat foto 1, 2 dan 3 pada peta 25). Diindikasikan umur tanaman
sawit 6 tahun.

119 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 25. Tumpang susun peta HGU PT Jatim Jaya Perkasa dengan RTRW no 10 tahun 1994. Terdapat Arahan Pengembangan
Kawasan Kehutanan (APK Kehutanan) seluas 1.222 hektar.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.
25. PT Ramajaya Pramukti

Tentang PT Ramajaya Pramukti

PT Ramajaya Pramukti merupakan afiliasi dari perusahaan Sinar Mas26 yang secara administratif, areal
HGU nya berada di Desa Petapahan, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, PT Ramajaya Pramukti terdaftar
memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 9 September 2014 dan berakhir pada tanggal 8 September 2019.
Unit sertifikasi ISPO PT Ramajaya Pramukti berada di PKS Rama-Rama dan Kebun Rama-
RamaDokumen sertifikasi PT Ramajaya Pramukti telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi Mutu
Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/220.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Ramajaya Pramukti, maka penilaian sertifikasi ISPO
PT Ramajaya Pramukti mengacu pada Permentan 19/2011.

Berdasarkan data BPN 2016, PT Ramajaya Pramukti memiliki HGU seluas 6.998 hektar dengan nomor
SK 48/HGU/BPN/2000. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas
HGU PT Ramajaya Pramukti yang mendapatkan sertifikasi ISPO yakni seluas 4.082 hektar.

Temuan 1: PT Ramajaya Pramukti menanam kelapa sawit di Arahan Pengembangan Kawasan


Kehutanan berdasarkan RTRW-P No 10 tahun 1994

120 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Sertifikasi ISPO PT Ramajaya Pramukti diterbitkan pada tanggal 9 September 2014, sehingga Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRW-P) nya mengacu pada RTRW-P No 10 tahun 1994. Hasil tumpang
susun HGU PT Ramajaya Pramukti dengan RTRW-P No 10 tahun 1994 menunjukkan 165 hektar dari
luas keseluruhan HGU merupakan Arahan Pengembangan Kawasan Kehutanan.

Dari hasil pemantauan di lapangan, tim menemukan PT Ramajaya Pramukti menanam kelapa sawit di
APK Kehutanan pada titik koordinat N0°32'2.797" E101°1'32.695" (lihat foto 1 pada peta 26).
Diindikasikan umur tanaman sawit 6 tahun.

Temuan 2: PT Ramajaya Pramukti menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan September 2021 di 6 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Ramajaya
Pramukti menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-2 meter dari tepi sungai (peta 26-27).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°33'30.539" E101°1'52.496"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Jernih (lihat titik a pada peta
26). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 24 tahun.

Foto 42. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian sungai Jernih berumur 24 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat N0°33'30.539" E101°1'52.496" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 2

121 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°32'11.077" E101°3'41.834"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi Sungai Petapahan (lihat titik b pada
peta 26). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

Foto 43. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian Sungai Petapahan berumur 25
tahun. Foto diambil pada titik koordinat N0°32'11.077" E101°3'41.834" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on
the Forest, 2021.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°31'6.384" E101°2'5.839"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi sungai (lihat titik c pada peta 26).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 24 tahun.

122 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 44. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian sungai berumur 24 tahun. Foto
diambil pada titik koordinat N0°31'6.384" E101°2'5.839" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°32'54.076" E101°6'31.786"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Kuok (lihat titik d pada peta 26).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 25 tahun.

123 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 45. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian Sungai Kuok berumur 25 tahun.
Foto diambil pada titik koordinatN0°32'54.076" E101°6'31.786" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

124 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 5

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°44'42.320" E101°14'51.945"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Sepahat (lihat titik e pada peta
27). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 24 tahun.

Foto 46. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian Sungai Sepahat berumur 24 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat N0°44'42.320" E101°14'51.945" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 6

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°44'35.835" E101°16'52.091"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Bangsal (lihat titik f pada peta
27). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 24 tahun.

125 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 47. Tanaman sawit milik PT Ramajaya Pramukti yang berada di riparian Sungai Bangsal berumur 24 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat N0°44'35.835" E101°16'52.091" tanggal 13 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

126 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 26 dan 27. Tumpang susun peta HGU PT Ramajaya Pramukti dengan RTRW no 10 tahun 1994. Terdapat APK Kehutanan
seluas 165 hektar. Selain itu terdapat 6 titik lokasi sawit PT Ramajaya Pramukti yang ditanam di riparian sungai.

127 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Mengacu kepada Permentan 19/2011 pada kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya dengan
tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit
dengan jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai.

26. PT Ivomas Tunggal


Tentang PT Ivomas Tunggal

PT Ivomas Tunggal termasuk ke dalam grup Sinar Mas27. Secara administratif HGU nya berada di Desa
Bekalar, Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. PT Ivomas Tunggal merupakan anak
perusahaan dari Sinar Mas grup. Berdasarkan data BPN 2016, PT PT Ivomas Tunggal memiliki izin HGU
seluas 10.504 hektar (sesuai SK Nomor 25/HGU/BPN/1994).

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau 2019, PT Ivomas Tunggal pertama kali terdaftar
memiliki sertifikasi ISPO pada tanggal 4 Desember 2012 dan berakhir pada tanggal 4 Desember 2017.
Kemudian PT Ivomas Tunggal kembali melakukan resertifikasi untuk sertifikasi kedua yang berlaku
pada tanggal 27 Juli 2018 hingga 26 Juli 2023. Sertifikasi PT Ivomas Tunggal diterbitkan oleh PT Mutu
Agung Lestari dengan masing-masing nomor sertifikasi yakni MUTU-ISPO/005(RS-1).

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Ivomas Tunggal, maka penilaian sertifikasi ISPO PT
Ivomas Tunggal mengacu pada Permentan 19/2011 dan untuk resertifikasi mengacu pada Permentan
11/2015.

Temuan 1: PT Ivomas Tunggal menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan EoF pada bulan September 2021 di 3 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Ivomas
Tunggal menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-2 meter dari tepi sungai (peta 28).

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°54'9.068" E101°17'31.376"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Angek Tapuak (lihat titik a pada
peta 28). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 26 tahun.

128 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 48. Tanaman sawit milik PT Ivomas Tunggal yang berada di riparian Sungai Angek Tapuak berumur 26 tahun.
Foto diambil pada titik koordinat N0°54'9.068" E101°17'31.376" tanggal 15 September 2021 ©Eyes on the
Forest, 2021.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°55'37.663" E101°20'41.076"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi Sungai Bekalar (lihat titik b pada peta
28). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 26 tahun.

129 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 49. Tanaman sawit milik PT Ivomas Tunggal yang berada di riparian Sungai Bekalar berumur 26 tahun. Foto
diambil pada titik koordinat N0°55'37.663" E101°20'41.076" tanggal 15 September 2021 ©Eyes on the Forest,
2021

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N0°57'24.673" E101°12'41.413"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2 meter dari tepi Sungai Tantaro (lihat titik c pada peta
28). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 26 tahun.

130 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 50. Tanaman sawit milik PT Ivomas Tunggal yang berada di riparian Sungai Tantaro berumur 26 tahun. Foto
diambil pada titik koordinat N0°57'24.673" E101°12'41.413" tanggal 15 September 2021 ©Eyes on the Forest,
2021

131 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 28. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian sungai di areal kebun PT Ivomas Tunggal.

27. PT Muriniwood Indah Industri

Tentang PT Muriniwood Indah Industri

Areal HGU PT Muriniwood Indah Industri secara administratif berada di Desa Bumbung, Kecamatan
Mandau, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Anak perusahaan dari First Resources28 ini terdaftar
memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 5 Desember 2018 hingga 4 Desember 2023. PT Muriniwood Indah
Industri memiliki dua unit sertifikasi yaitu untuk Kebun dan PKS PT Muriniwood Indah Industri.
Sertifikasi ISPO milik PT Muriniwood Indah Industri dilakukan oleh lembaga sertifikasi bernama PT
Mutu Hijau Indonesia dengan nomor sertifikat 0017/MHI-ISPO. PT Muriniwood Indah Industri memiliki
izin berdasarkan SK No 10/HGU/BPN/2000.

Berdasarkan data HGU BPN tahun 2016, luas kebun PT Muriniwood Indah Industri adalah 7.835
hektar. Sedangkan berdasarkan data Dinas Perkebunan Provinsi Riau tahun 2019, luas HGU kebun
sawit milik PT Muriniwood Indah Industri yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 7.886 hektar.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Muriniwood Indah Industri, maka penilaian
sertifikasi ISPO PT Muriniwood Indah Industri mengacu pada Permentan 11/2015.

Temuan 1: PT Muriniwood Indah Industri menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut pada
kedalaman 2-4 meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT Muriniwood Indah Industri dengan data
Wetland tahun 2003 menunjukkan bahwa seluas 1.063 hektar dari HGU PT Muriniwood Indah Industri
merupakan Kawasan Gambut dengan kedalaman 2-4 meter (peta 29). Tim EoF menemukan
penanaman kelapa sawit pada Kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter tersebut pada titik

132 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
koordinat N1°27'2.034" E101°19'53.495" dan N1°25'43.950" E101°19'28.002" (lihat foto 1 dan 2 pada
peta 29). Diperkirakan sawitnya telah berumur 7-9 tahun.

Peta 29. Tumpang susun peta HGU PT Muriniwood Indah Industri dengan Data Wetland tahun 2003. Terdapat sawit yang
ditanam di Kawasan gambut dengan kedalaman 2-4 meter seluas 1.083 hektar.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada
lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

B. KALIMANTAN BARAT
28. PT Pati Ware

Tentang PT Pati Ware

PT Pati Ware merupakan bagian dari Ganda grup29 yang secara administratif areal HGU nya berada di
Desa Sungai Raya, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, Provinsi Kalimantan
Barat. PT Pati Ware terdaftar memiliki Izin Usaha Perkebunan (IUP) dengan nomor dan tanggal
1143/HB/II/2000 tanggal 23 Agustus 2000. Berdasarkan data HGU dari data ATR BPN dan beberapa
sumber lainnya, luas HGU PT Patiware lebih kurang 7.341,5 hektar.

PT Pati Ware terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 22 Agustus 2019 hingga 22 Agustus 2024.
Luas sertifikasi ISPO nya sekitar 5.096,82 hektar. Sertifikasi ISPO milik PT Pati Ware dilakukan oleh
lembaga sertifikasi bernama Sucofindo untuk unit sertifikasi PKS Patiware dan Kebun Sungai Adong.
Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Pati Ware, maka penilaian sertifikasi ISPO PT Pati
Ware mengacu pada Permentan 11/2015.

133 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan 1 : PT Pati Ware menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor 733/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Pati Ware dengan Peta SK 733/2014, sekitar 384,4 hektar dari
luas HGU merupakan Kawasan Hutan yang berfungsi sebagai Hutan Produksi dapat di Konversi (HPK).
Tim EoF menemukan ada penanaman kelapa sawit pada HPK tersebut pada titik koordinat
N00°44'41.1" E108° 56' 06.7" (lihat titik 1 pada peta 30). Diperkirakan sawitnya telah berumur 4 tahun.

Hasil analisis juga memperlihatkan bahwa PT Pati Ware menanam sawit di luar HGU yang juga
merupakan Kawasan Hutan Produksi dapat Dikonversi (HPK) seluas 421,4 hektar. Tim menemukan
sawit milik PT Pati Ware pada Kawasan HPK tersebut di titik koordinat N00°45' 11.2" E108°56'04.8"
dan N00°45' 38.1" E108°55' 47.7" (lihat titik 2 dan 3 pada peta 30). Diperkirakan sawitnya telah
berumur 4 dan 10 tahun.

Temuan 2: PT Pati Ware menanam kelapa sawit di riparian sungai

Hasil pemantauan pada tanggal 25 April 2022 di 2 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Pati Ware
menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-7 meter dari tepi anak sungai.

Berikut 2 titik hasil pengamatan di HGU PT Pati Ware;

Lokasi 1
Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat N00°45'36.90" E108°57'11.60"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1meter dari tepi anak sungai Baong. Diperkirakan umur
tanaman kelapa sawit sekitar 8 tahun.

134 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 51. Kelapa Sawit di HGU PT Pati Ware berumur 1 tahun yang di tanam di riparian anak Sungai Baong. foto di ambil di
titik koordinat N00°45'36.90" E108°57'11.60" tanggal 25 April 2022 ©Eyes on the Forest, 2021.

Lokasi 2
Berdasarkan pengamatan dari pengambilan foto pada titik koordinat N00°45'29.30" E108°57'04.80"
PT Pati Ware juga menanam kelapa sawit sekitar 6-7 meter dari tepi anak sungai Baong. Diperkirakan
umur kelapa sawit sekitar 2 tahun.

135 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 52. Kelapa sawit di HGU PT Pati Ware berumur 8-10 tahun yang di tanam di riparian anak sungai Baong foto diambil
pada titik koordinat N00°45'29.30" E108°57'04.80" tanggal 25 April 2022 ©Eyes on the Forest, 2021.

136 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 30. Tumpang susun peta HGU PT Pati Ware dengan SK Menhut nomor 733/2014. Terdapat Hutan Produksi dapat
DIkonversi (HPK) seluas 384,4 hektar di dalam HGU dan 421,4 hektar di luar HGU. Ditemukan pula 2 titik sawit milik PT Pati
Ware yang ditanam di riparian sungai.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada
lahan gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan. Selain itu berdasarkan Permentan No 11/2015 pada
kriteria 2.2.1.1, pembukaan lahan dan verifiernya dengan tegas menyebutkan Perusahaan
Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan 100
m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada verifier kriteria 4.9 pada
Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan sungai sudah ditanami
kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan program rehabilitasi pada saat
peremajaan (replanting).

29. PT Rezeki Kencana

Tentang PT Rezeki Kencana

PT Rezeki Kencana berada di bawah naungan Tianjing Julong Group30, sebuah perusahaan terkenal
yang bergerak dalam industri minyak kelapa sawit terbesar di Tiongkok. Areal HGU PT Rezeki Kencana
Persada secara administratif berada di Desa Sungai Deras, Kecamatan Teluk Pakedai Kabupaten Kubu
Raya, Provinsi Kalimantan Barat. PT Rezeki Kencana terdaftar memiliki sertifikat ISPO pertama kali
pada tanggal bulan Agustus 2019 dengan luas sertifikasi 5513,87 hektar. Dokumen sertifikasi PT Rezeki

137 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Kencana telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat
MUTU-ISPO/169. Unit sertifikasi PT Rezeki Kencana yakni Kebun Sei Deras, Sei Jangkang dan PKS PT
Rezeki Kencana.

Perusahaan ini mendapatkan izin lokasi pada tahun 2002 melalui SK Bupati No. 400/07-IL/2002 dan
izin usaha perkebunan (IUP) kelapa sawit berdasarkan SK Bupati No. 503/1237/II/Bappeda/2004.
Konsesinya terbagi kedalam dua Estate, yaitu Estate Jangkang di Kecamatan Jangkang dan Estate
Deras di Kecamatan Teluk Pakedai. Berdasarkan data HGU dari data ATR BPN dan beberapa sumber
lainnya, luas HGU PT Patiware lebih kurang 3.013,3 hektar.

Temuan 1: PT Rezeki Kencana menanam kelapa sawit di Kawasan Hutan Berdasarkan SK Nomor
733/2014

Hasil tumpang susun antara HGU PT Rezeki Kencana dengan Peta SK 733/2014, terlihat bahwa
sebagian dari luas HGU merupakan Kawasan Hutan Lindung seluas 441 hektar. Tim EoF menemukan
terdapat penanaman kelapa sawit pada HL tersebut pada titik koordinat S00°18'41.63" E109°15'22.17
(lihat titik 2 pada peta 31). Diperkirakan sawitnya telah berumur 6 tahun.

Selain di luar HGU PT Rezeki Kencana, hasil analisis juga memperlihatkan bahwa di luar HGU PT Rezeki
Kencana juga merupakan Kawasan Hutan Lindung seluas 939 hektar. Tim EoF menemukan terdapat
sawit yang ditanam oleh PT Rezeki Kencana di Kawasan HL di luar HGU tersebut pada titik koordinat
S00°18' 1.67" E109°14'25.63", S00°18'37.19" E109°14'37.90" dan S00°19'14.55" E109°13'47.01" (lihat
titik 1,3 dan 4 pada peta 31). DIperkirakan sawitnya berumur 7-8 tahun.

138 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 31. Tumpang susun peta HGU PT Rezeki Kencana dengan SK Menhut nomor 733/2014. Terdapat Hutan Lindung (HL)
seluas 441 hektar di dalam HGU dan 939,9 hektar di luar HGU.

Mengacu kepada Permentan 11/2015, areal HGU perusahaan perkebunan harus sesuai dengan RTRW
Provinsi yaitu sesuai dengan Arahan Pengembangan Kawasan Perkebunan dan berada pada Areal
Penggunaan Lain.

30. PT Cipta Tumbuh Berbuah

Tentang PT Cipta Tumbuh Berbuah

PT Cipta Tumbuh Berbuah merupakan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang secara administratif
HGU nya berada di Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya Provinsi
Kalimantan Barat. Berdasarkan data HGU dari data ATR BPN dan beberapa sumber lainnya, luas HGU
PT Cipta Tumbuh Berbuah lebih kurang 1.527,3 hektar

Berdasarkan data ISPO yang diperoleh dari beberapa sumber, PT Cipta Tumbuh Berbuah terdaftar
memiliki setifikasi ISPO untuk Sungai Asem Estate seluas 1.421 hektar yang berlaku sejak 21 Maret
2019 hingga 20 Maret 2024. Sertifikat ISPO PT Cipta Tumbuh Berbuah diterbitkan oleh PT MISB dengan
nomor sertifikasi MISB-ISPO/037.

Mengacu pada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Cipta Tumbuh Berbuah, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Cipta Tumbuh Berbuah mengacu pada Permentan 11/2015.

139 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan: PT Cipta Tumbuh Berbuah menanam kelapa sawit di Kawasan gambut

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT Cipta Tumbuh Berbuah dengan data
Wetland 2003, menunjukkan bahwa areal HGU PT Cipta Tumbuh Berbuah sebagian besar merupakan
Kawasan Gambut berkedalaman 2-4 meter seluas 1.361,5 hektar dan sisanya merupakan Kawasan
Gambut berkedalaman 2-4 seluas 163 hektar. Di areal HGU PT Cipta Tumbuh Berbuah, tim
menemukan ada sawit yang ditanam pada Kawasan Gambut berkedalaman 4-8 meter di titik
koordinat S00°14'18.39" E109°37'40.73" (lihat titik 1 pada peta 32). Diperkirakan sawit nya berumur
5 tahun.

Tim juga menemukan terdapat tanaman sawit milik PT Cipta Tumbuh Berbuah di luar HGU pada
Kawasan Gambut berkedalaman 4-8 meter seluas 791 hektar. Sawit tersebut berada pada titik
koordinat S00°14'4.92" E109° 38'15.92", S00°14'28.71" E109°38'23.83" dan S00°13'58.54"
E109°39'24.05" (lihat titik 2, 3 dan 4 pada peta 32). Diperkirakan sawitnya berumur 3-5 tahun.

Peta 32. Tumpang susun peta HGU PT Cipta Tumbuh Berbuah dengan Data Wetland tahun 2003. Ditemukan sawit milik PT
Cipta Tumbuh Berbuah di dalam Kawasan Gambut berkedalaman 4 hingga 8 meter.

Berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan
gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

140 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
31. PT Kayung Agro Lestari

Tentang PT Kayung Agro Lestari

PT Kayung Agro Lestari (KAL) merupakan anak perusahaan PT Austindo Nusantara Jaya (ANJA) Tbk31.
PT KAL mempunyai areal seluas 17.998 hektar. Kebun inti 9.937 hektare, plasma 2.709 hektare dan
3.844 hektar untuk kawasan konservasi. Areal perkebunan yang terletak di Desa Laman Satong,
Kecamatan Matan Hilir Utara, Kabupaten. Ketapang itu mulai beroperasi sejak tahun 2009.

PT KAL terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 27 Juli 2018 hingga 26 Juli 2023. Ruang Lingkup
sertifikasi ISPO nya berada di PKS Kayung Agro Lestari dan Kebun Sungai Gemilang Teduh. Sertifikat
ISPO PT KAL diterbitkan oleh lembaga sertifikasi bernama PT Mutu Agung Lestari dengan dengan
nomor sertifikat MUTU-ISPO/124. Mengacu pada waktu penerbitan sertifikat ISPO PT KAL, maka
penilaiannya dilakukan berdasarkan Permentan No 11/2015. Berdasarkan data ISPO dari beberapa
sumber, luas HGU kebun sawit milik PT KAL yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 9,541.37
hektar. Sedangkan berdasarkan data HGU dari data ATR BPN dan beberapa sumber lainnya, luas HGU
PT KAL lebih kurang 13.727,5 hektar.

Temuan: PT Kayung Agro Lestari menanam kelapa sawit di Kawasan Gambut berkedalaman 4-8
meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT KAL dengan data Wetland 2003
menunjukkan bahwa seluas 2.208 hektar dari HGU PT KAL merupakan kawasan gambut dengan
kedalaman 4-8 meter. Tim menemukan tanaman sawit milik PT KAL pada Kawasan Gambut tersebut
yang berada pada titik koordinat S01°27'15.85" E110°08'14.46", S01°28'11.87" E110°08'4.18",
S01°28'35.38" E110°08'18.58" dan S01°24'21.61" E110°08'10.46" (Lihat titik 1, 2 dan 3 pada peta 33).
Diperkirakan sawitnya telah berumur 3-6 tahun.

141 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 33. Tumpang susun peta HGU PT Kayung Agro Lestari dengan Data Wetland tahun 2003. Ditemukan sawit milik PT
Kayung Agro Lestari di dalam Kawasan Gambut berkedalaman 4 hingga 8 meter.

Berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan
gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

32. PT Limpah Sejahtera

Tentang PT Limpah Sejahtera

PT Limpah Sejahtera merupakan anak perusahaan dari First Resources Grup 32. Secara administratif
terletak di Desa Makmur Abadi, Kecamatan Sungai Melayu Rayak, Kabupaten Ketapang, Kalimantan
Barat. Berdasarkan data HGU dari data ATR BPN dan beberapa sumber lainnya, luas HGU PT Limpah
Sejahtera lebih kurang 19.486,2 hektar. PT Limpah Sejahtera terdaftar memiliki Sertifikat ISPO pada
tanggal 31 Desember 2020 hingga 30 Desember 2025. Unit Sertifikasi ISPO untuk PT Limpah Sejahtera
berada di kebun Sungai Melayu dan PKS PT Limpah Sejahtera. Sertifikat ISPO PT Limpah Sejahtera
diterbitkan Oleh Lembaga sertifikasi bernama PT Mutu Hijau Indonesia dengan nomor sertifikat
0008/MHI-ISPO.

PT Limpah Sejahtera mempunyai perkebunan kelapa sawit dan pabrik. Terletak di dua administrasi
desa dan dua kecamatan yaitu Desa Sungai Melayu Kecamatan Sungai Melayu Rayak dan Desa Sungai
Pelang Kecamatan Matan Hilir Selatan, Kabupaten Ketapang Provinsi Kalimantan Barat.

142 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
PT Limpah Sejahtera mempunyai luas areal kebun 19.503,46 Ha, dengan kelas kebun II (dua), di
koordinat 110°21'15.73" BT 1°42'58.41" LS. Dan mempunyai pabrik kelapa sawit (PKS), dengan
kapasitas produksi 45 Ton TBS / jam.

Temuan: PT Limpah Sejahtera Menanam Kelapa Sawit di Lahan Gambut berkedalaman 4-8 meter

Hasil analisis EoF terhadap tumpang susun perkebunan PT Limpah Sejahtera dengan data Wetland
2003 menunjukkan bahwa seluas 5.590,2 hektar dari HGU PT Limpa Sejahtera merupakan kawasan
gambut dengan kedalaman 4-8 meter. Tim menemukan tanaman sawit milik PT KAL pada Kawasan
Gambut tersebut yang berada pada titik koordinat S01°44'46.77" E110°17'29.12", S01°44'21.08"
E110°16'44.16", S01°47'44.09" E110°14'58.88", S01°47'11.81" E110°14'40.27", S01°46'54.56
E110°15'18.93 dan S01°47'53.88 E110°13'25.49 (Lihat titik 1-6 pada peta 34). Diperkirakan sawitnya
telah berusia 7-10 tahun.

Peta 34. Tumpang susun peta HGU PT Limpah Sejahtera dengan Data Wetland tahun 2003. Ditemukan sawit milik PT Limpah
Sejahtera di dalam Kawasan Gambut berkedalaman 4 hingga 8 meter.

Berdasarkan Permentan 11/2015 Perusahaan Perkebunan yang melakukan penanaman pada lahan
gambut harus dilakukan dengan memperhatikan karakteristik lahan gambut sehingga tidak
menimbulkan kerusakan fungsi lingkungan.

143 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
C. PAPUA
33. PT Berkat Cipta Abadi POP C

Tentang PT Berkat Cipta Abadi POP C

PT Berkat Cipta Abadi POP C merupakan bagian dari grup Korindo33 yang secara administratif areal
HGU nya berada di Kampung Aiwat, Distrik Subur, Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua Barat. PT
Berkat Cipta Abadi POP C terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 22 Maret 2019 hingga 21
Maret 2024. Unit sertifikasi ISPO untuk PT Berkat Cipta Abadi POP C berada di Kebun dan Pabrik PT
Berkat Cipta Abadi POP C. Sertifikat ISPO PT Berkat Cipta Abadi POP C diterbitkan oleh lembaga
sertifikasi bernama PT Mutu Agung Lestari dengan dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/153.
Mengacu kepada waktu penerbitan sertifikat ISPO PT Berkat Cipta Abadi POP C maka penilaiannya
dilakukan berdasarkan Permentan No 11/2015.

Berdasarkan data BPN 2014, PT Berkat Cipta Abadi POP C memiliki HGU seluas 14.637,50. Sedangkan
berdasarkan data dari Lembaga ISPO, luas HGU kebun sawit milik PT Berkat Cipta Abadi POP C yang
terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 13.665 hektar.

Temuan: PT Berkat Cipta Abadi POP C menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan tim Perkumpulan Bantuan Hukum Walabi pada bulan Juni 2022 di 2 titik pengamatan,
ditemukan bahwa PT Berkat Cipta Abadi POP C menanam kelapa sawit di riparian anak sungai sekitar
1-2 meter dari tepi sungai (peta 35).

Berikut 2 titik pengamatan di HGU PT Berkat Cipta Abadi POP C

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°46'56,81" E140°31'08,06"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi anak Sungai Waterno (lihat titik 1 pada
peta 35). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 8 tahun.

144 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 53. Kelapa sawit di HGU PT Berkat Cipta Abadi berumur 8 tahun yang berjarak 1 meter dari riparian Sungai waterno.
Foto diambil pada titik koordinat S06°46'56,81" E140°31'08,06" tanggal 29 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 2

Berdasarkan pengamatan visual dari pengambilan foto pada titik koordinat S06°45'51,42" E140°
30'1,01" penanaman kelapa sawit hanya sekitar 2 meter dari tepi anak Sungai Bian (lihat titik 2 pada
peta 35). Diperkirakan umur kelapa sawit sekitar 8 tahun.

145 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 54. Kelapa sawit di HGU PT Berkat Cipta Abadi berumur 8 tahun yang berjarak 2 meter dari riparian Sungai Bian. Foto
diambil pada titik koordinat 06°45'51,45" S140°30'00,96"E tanggal 29 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

146 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 35. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian sungai di areal kebun PT Berkat Cipta Abadi POP C

Mengacu ke Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1. Pembukaan lahan dan verifiernya tegas
menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan
jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sungai. Namun pada
verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan
sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan
program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

34. PT Henrison Inti Persada

Tentang PT Henrison Inti Persada

PT Henrison Inti Persada merupakan afiliasi dari grup Noble34. Secara administratif, areal PT Henrison
Inti Persada berada di Kampung Maladofok, Distrik Sayosa, Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat.

Berdasarkan data Lembaga ISPO, PT Henrison Inti Persada terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada
tanggal 4 April 2017 dan berakhir pada tanggal 3 April 2022. Terdapat 5 unit sertifikasi yaitu Kebun
Klamono, Kebun Klasefet, Kebun Kiaga, Kebun Klawilis dan PKS PT HIP. Dokumen sertifikasi PT
Henrison Inti Persada telah diterbitkan oleh Lembaga sertifikasi SGS Indonesia dengan nomor
sertifikat SGS-ID-ISPO-0013.

Mengacu kepada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Henrison Inti Persada, maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Henrison Inti Persada Mengacu kepada Permentan 11/2015.

147 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Berdasarkan data BPN 2014, PT Henrison Inti Persada memiliki HGU seluas 10.120,8 hektar.
Sedangkan berdasarkan data Lembaga ISPO, luas HGU PT Henrison Inti Persada yang mendapatkan
sertifikasi ISPO yakni seluas 9.192,5 hektar.

Temuan: PT Henrison Inti Persada menanam sawit di riparian

Pemantauan pada bulan Juni 2022 di 4 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Henrison Inti Persada
menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-5 meter dari tepi anak sungai (peta 36). Berikut 4
titik pengamatan tim di HGU PT Henrison Inti Persada:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S01°5'46,23" E131°35'26,21"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi anak Sungai Klakumuk (lihat titik 1
pada peta 36). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 10 tahun.

148 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 55. Kelapa sawit di HGU PT Henrison Inti Persada berumur 10 tahun dengan jarak 5 meter di riparian anak Sungai
Klakumuk. Foto diambil pada titik koordinat S01°5' 46,23" E131°35'26,21 " tanggal 30 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S01°4'20,04" E131°29'52,02"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi anak sungai Klaga (lihat titik 2 pada
peta 36). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 12 tahun.

149 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 56. Kelapa sawit di HGU PT Henrison Inti Persada berumur 12 tahun yang berjarak 1 meter dari riparian anak Sungai
Klasabuk. Foto diambil pada titik koordinat S01°4'20,04" E131°29'52,02" tanggal 30 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S01°4'19,80" E131°29' 36,53"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi anak Sungai Klaga (lihat titik 3 pada
peta 36). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 10 tahun.

150 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 57. Kelapa sawit di HGU PT Henrison Inti Persada berumur 10 tahun yang berjarak 5 meter dari riparian anak Sungai
Klaga. Foto diambil pada titik koordinat S01°4'19,80" E131°29' 36,53" tanggal 30 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S01°4'21,79" E131°28'23,44"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 5 meter dari tepi anak Sungai Klaga (lihat titik 4 pada
peta 36). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 10 tahun.

151 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 58. Kelapa sawit di HGU PT Henrison Inti Persada berumur 10 tahun yang berjarak 5 meter dari riparian anak Sungai
Klaga. Foto diambil pada titik koordinat S01°4'21,79" E131°28'23,44" tanggal 30 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

152 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 37. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian anak sungai di areal kebun PT Henrison Inti Persada

Mengacu ke Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1. Pembukaan lahan dan verifiernya tegas
menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan
jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sumgai. Namun pada
verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan
sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan
program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

35. PT Tunas Sawa Erma POP A

Tentang PT Tunas Sawa Erma POP A

PT Tunas Sawa Erma POP A merupakan afiliasi dari grup Korindo 35 yang secara administratif berada di
Kampung Aisike, Distrik Jair, Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua Barat. PT Tunas Sawa Erma POP
A terdaftar memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016 hingga 5 Desember 2021. PT Tunas
Sawa Erma POP A memiliki dua unit sertifikasi yaitu untuk Kebun dan PKS PT Tunas Sawa Erma POP A.
Sertifikasi ISPO milik PT Tunas Sawa Erma POP A dilakukan oleh lembaga sertifikasi bernama PT Mutu
Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/073.

Mengacu kepada waktu keluarnya sertifikat ISPO PT Tunas Sawa Erma POP A, maka penilaian
sertifikasi ISPO PT Tunas Sawa Erma POP A Mengacu kepada Permentan 11/2015.

Berdasarkan data HGU BPN tahun 2014, luas kebun PT Tunas Sawa Erma POP A adalah 14.784 hektar.
Sedangkan berdasarkan data Lembaga ISPO, luas HGU kebun sawit milik PT Tunas Sawa Erma POP A
yang terdaftar dalam sertifikasi ISPO adalah 14.461 hektar.

153 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan: PT Tunas Sawa Erma POP A menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan tim pada bulan Juni 2022 di 5 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Tunas Sawa Erma
POP A menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-10 meter dari tepi sungai (peta 38).

Berikut 5 titik pengamatan di HGU PT Tunas Sawa Erma POP A:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°31'54,19" E140°30'48,70"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1-10 meter dari tepi Sungai Kou (lihat titik 1 pada peta
38). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 15-20 tahun.

Foto 59. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP A berusia 15-20 tahun yang berjarak 1-10 meter dari tepi Sungai Kou.
Foto diambil pada titik kordinat S06°31'54,19" E140°30'48,70 tanggal 29 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S6°38'58,78" E140°34'46,04"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi Sungai Bian (lihat titik 2 pada peta 38).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 20 tahun.

154 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 60. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP A berusia 20 tahun yang berjarak 1 meter dari tepi Sungai Bian. Foto
diambil pada titik kordinat S06°39'5,77" E140°34' 50,59 tanggal 29 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°34'44,61" E140°29' 57,01"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1,5 meter dari tepi Sungai Tak (lihat titik 3 pada peta
38). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 15-25 tahun.

155 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 61. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP A berusia 15-25 tahun yang berjarak 1,5 meter dari tepi anak Sungai
Tak. Foto diambil pada titik kordinat S06°34'44,61" E140°29' 57,01" tanggal 29 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S6°36'26,92" E140°33'16,57"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-4 meter dari tepi Sungai Bian (titik 4 pada peta 38).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit 10-15 tahun.

156 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 62. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP A berusia 10-15 tahun yang berjarak 2-4 meter dari tepi anak Sungai
Bian. Foto diambil pada titik kordinat S6°36'26,92" E140°33'16,57" tanggal 9 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 5

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S6°37'58,8" E140°35'53,49"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1-2 meter dari tepi Sungai Bian (titik 5 pada peta 38).
Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit 10-15 tahun.

157 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 63. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP A berusia 10-15 tahun yang berjarak 1-2 meter dari tepi Sungai Bian.
Foto diambil pada titik kordinat S6°37'58,8" E140°35'53,49" tanggal 9 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

158 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 38. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian anak sungai di areal kebun PT Tunas Sawa Erma POP A

Mengacu ke Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1. Pembukaan lahan dan verifiernya tegas
menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan
jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sumgai. Namun pada
verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan
sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan
program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

36. PT Tunas Sawa Erma POP B

Tentang PT Tunas Sawa Erma POP B

PT Tunas Sawa Erma POP B merupakan anak perusahaan dari grup Korindo36. Areal HGU nya berlokasi
di Kampung Getentiri, Distrik Jair, Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua Barat. PT Tunas Sawa Erma
POP B terdaftar pertama kali memiliki sertifikat ISPO pada tanggal 6 Desember 2016 dan berakhir
tanggal 5 Desember 2021. Luas areal yang disertifikasi adalah 7013,56 hektar. Sertifikasi ISPO untuk
PT Tunas Sawa Erma POP B diberikan kepada kebun dan PKS PT Tunas Sawa Erma POP B oleh lembaga
PT Mutu Agung Lestari dengan nomor sertifikat MUTU-ISPO/073. Berdasarkan data HGU BPN tahun
2014, luas kebun PT Tunas Sawa Erma POP B adalah 7.657 hektar.

Mengacu pada waktu terbitnya sertifikat ISPO PT Tunas Sawa Erma POP B maka penilaian sertifikasi
ISPO PT Tunas Sawa Erma POP B mengacu pada Permentan 11/2015.

159 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Temuan: PT Tunas Sawa Erma POP B menanam kelapa sawit di riparian sungai

Pemantauan tim pada bulan Juni 2022 di 4 titik pengamatan, ditemukan bahwa PT Tunas Sawa Erma
POP B menanam kelapa sawit di riparian sungai sekitar 1-15 meter dari tepi anak sungai (peta 39).

Berikut 4 titik pengamatan di HGU PT Tunas Sawa Erma POP B:

Lokasi 1

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°36'34,44" E140°19'06,34"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-3 meter dari tepi sungai anak Digoel (lihat titik 1 pada
peta 39). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 10-15 tahun.

160 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 64. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP B berusia 10-15 tahun yang berjarak 2-3 meter dari tepi anak Sungai
Digoel. Foto diambil pada titik kordinat S06°36'34,44" E140°19' 06,34 tanggal 26 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

161 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 2

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°38'43,02" E140°18'24,78"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 2-3 meter dari tepi anak Sungai Digoel (lihat titik 2 pada
peta 39). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 10-15 tahun.

Foto 65. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP B berusia 10-15 tahun yang berjarak 2-3 meter dari tepi anak Sungai
Digoel. Foto diambil pada titik kordinat S06°38'43,02" E140°18'24,78" tanggal 26 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

162 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Lokasi 3

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°39'53,10" E140°18' 21,23"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 10-15 meter dari tepi riparian di daerah berawa yang
vegetasi dominannya sagu (lihat titik 3 pada peta 39). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar
10-15 tahun.

Foto 66. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP B berusia 10-15 tahun yang berjarak 10-15 meter dari tepi riparian di
daerah berawa yang vegetasi dominannya sagu. Foto diambil pada titik kordinat S06°39'53,10" E140°18' 21,23" tanggal 26
Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

Lokasi 4

Hasil pengamatan dari lokasi pengambilan foto pada titik koordinat S06°36'33,94" E140°18'40,68"
ditemukan kelapa sawit yang ditanam sekitar 1 meter dari tepi anak Sungai Digoel (lihat titik 4 pada
peta 39). Diperkirakan umur tanaman kelapa sawit sekitar 15-20 tahun.

163 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Foto 67. Kelapa sawit di HGU Tunas Sawa Erma POP B berusia 15-20 tahun yang berjarak 1 meter dari tepi anak sungai Digoel.
Foto diambil pada titik kordinat S06°36'33,94" E140°18'40,68" tanggal 26 Juni 2022 ©Eyes on the Forest, 2022.

164 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
Peta 39. Pemantauan penanaman kelapa sawit di riparian anak sungai di areal kebun PT Tunas Sawa Erma POP B.

Mengacu ke Permentan No 11/2015 pada kriteria 2.2.1.1. Pembukaan lahan dan verifiernya tegas
menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan
jarak sampai dengan 100 m dari kiri kanan sungai dan 50 m kiri kanan tepi anak sumgai. Namun pada
verifier kriteria 4.9 pada Permentan No 11/2015 disebutkan bahwa apabila di kawasan sempadan
sungai sudah ditanami kelapa sawit dan sudah menghasilkan (>4 tahun), maka perlu dilakukan
program rehabilitasi pada saat peremajaan (replanting).

165 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI EOF

Temuan EoF terhadap 36 perkebunan sawit di tiga provinsi lebih menyasar pada penerapan prinsip-
prinsip ISPO berikut: Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan; penerapan praktik
perkebunan yang baik; pengelolaan lingkungan hidup, sumber daya alam, dan keanekaragaman
hayati. Tentunya, konsistensi dalam penegakan prinsip-prinsip ISPO akan membantu terwujudnya
tujuan-tujuan Sertifikasi ISPO sebagai berikut: Memastikan dan meningkatkan pengelolaan serta
pengembangan perkebunan kelapa sawit sesuai prinsip dan kriteria ISPO; meningkatkan
keberterimaan dan daya saing hasil perkebunan kelapa sawit Indonesia di pasar nasional dan
internasional; dan meningkatkan upaya percepatan penurunan emisi gas rumah kaca. Dalam Pasal 6
Perpres 44/2020 para pelanggar ISPO bisa mendapat sanksi administratif seperti: teguran tertulis;
denda; pemberhentian sementara dari usaha perkebunan kelapa sawit; pembekuan sertifikat ISPO;
dan/atau pencabutan sertifikat ISPO.

Eyes on the Forest merekomendasikan Pemerintah maupun pelaksana ISPO untuk:


1. Melakukan pengawasan terhadap implementasi dan penerapan kriteria dan indikator sertifikasi
ISPO.
2. Memperkuat prinsip, kriteria dan indikator untuk diterapkan di dalam implementasi sertfikasi ISPO,
sehingga sesuai dengan tujuannya untuk menerapkan praktik perkebunan yang berkelanjutan.
Misalnya pada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 38 Tahun 2020, 2.1.1 Pembukaan lahan Pada
panduan/verifier tidak tegas menyebutkan Perusahaan Perkebunan dilarang membuka lahan dan
penanaman kelapa sawit dengan jarak tertentu; Sedangkan pada 11/Permentan/OT.140/3/2015
pada 2.2.1.1. Pembukaan lahan pada panduan/verifier tegas menyebutkan Perusahaan
Perkebunan dilarang membuka lahan dan penanaman kelapa sawit dengan jarak sampai dengan
500 m tepi waduk/danau; 200 m dari tepi mata air dan kiri kanan tepi sungai di daerah rawa; 100
m dari kiri kanan sungai; 50 m kiri kanan tepi anak sungai (lihat tabel 1). Prinsip ISPO terkait
larangan bagi Perusahaan Perkebunan untuk membuka lahan dan penanaman sawit dengan jarak
yang diatur rinci dan lengkap di atas agar diberlakukan jika diperlukan revisi Peraturan Menteri
Pertanian.
3. Mendorong pemerintah untuk membuat panduan bagi penetapan sungai dan/atau aliran sungai
untuk diimplementasikkan oleh pelaku perkebunan di lapangan, hingga diperoleh standar
perlindungan sempadan sungai.
4. Mendukung diterapkannya (lagi) peraturan tegas mengatur Perusahaan Perkebunan untuk tidak
menerima Tandan Buah Segar (TBS) yang berasal dari penjarahan, pencurian atau TBS yang
diproduksi dengan menjarah hutan negara. Dan mendukung implementasi Memiliki Sistem Rantai
Pasok yang mampu melakukan ketelusuran sebagai bagian transparansi oleh pelaku usaha
perkebunan.
5. Mendorong perusahaan bersertifikasi ISPO dalam memiliki kepatuhan terhadap peraturan
perundang-undangan, penerapan praktek perkebunan yang baik serta dalam pengelolaan
lingkungan hidup, sumber daya alam dan keanekaragaman hayati. Misalnya, penanaman sawit
dengan jarak yang memadai dari sungai dan anak sungai, dsb; pelaku usaha sawit menerapkan
ketentuan yang diatur oleh Peraturan Menteri Pertanian terkait dengan Pemanfaatan lahan
gambut untuk kelapa sawit; dan tidak menanam sawit di lokasi yang erosinya tinggi.
6. EoF mendukung prinsip ISPO dalam mengidentifikasi, melakukan sosialisasi dan penjagaan
Kawasan lindung dan Nilai Konservasi Tinggi (NKT) di areal bernilai Konservasi Tinggi yang harus
dilakukan Pelaku usaha perkebunan sesuai dengan mekanisme yang kredibel dan sesuai dengan

166 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
peraturan perundangan. Diharapkan prinsip ini terus dipertahankan bahkan diperkuat di masa
mendatang karena menunjukkan tanggungjawab pelaku usaha mendukung pelestarian lingkungan
dan hutan.
7. Perlunya penguatan pada implementasi FPIC, saat ini ISPO sudah mengakomodir PADIATAPA
namun perlu ada penguatan sistem dalam bentuk FPIC.
8. ISPO sudah memiliki prinsip/indikator ketertelusuran, perlu ada penguatan dan sistem yang jelas
pada pelaksanaannya. Setidaknya, ini dapat menjadi bukti untuk menjawab tantangan regulasi
terkait Uji Tuntas.
9. Sistem sertifikasi ISPO juga perlu lebih inklusif, salahsatunya melibatkan peran organisasi
masyarakat sipil serta membangun sistem keluhan yang jelas ketika ada perusahaan ISPO yang
melanggar.

167 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
REFERENSI
1
JDIH BPK RI (2020) Sistem Sertifikasi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia (2020)
PERPRES No. 44 Tahun 2020 tentang Sistem Sertifikasi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia [JDIH
BPK RI]
2
Kumparan.com (2020) Sertifikasi ISPO Capai 5,45 Juta Hektare Hingga Januari 2020
Sertifikasi ISPO Capai 5,45 Juta Hektare Hingga Januari 2020 | kumparan.com
3
Kata Data (2020) Sertifikasi ISPO Capai 5,45 Juta Hektare hingga Januari 2020
https://katadata.co.id/yuliawati/berita/5e9a495c45723/sertifikasi-ispo-capai-545-juta-hektare-hingga-januari-
2020
4
Berdaulat Melalui Sertifikasi Kelapa Sawit (2022) Indonesia.go.id
Indonesia.go.id - Berdaulat Melalui Sertifikasi Kelapa Sawit
5
Database Peraturan (peraturan.bpk.go.id)
6
Kata Data (2020) Sertifikasi ISPO Capai 5,45 Juta Hektare hingga Januari 2020
https://katadata.co.id/berita/2020/02/14/sertifikasi-ispo-capai-545-juta-hektare-hingga-januari-2020
7
KPN plantation.com (2018) Annountcement GAMA Plantation
http://www.kpnplantation.com/assets/gama-files/pressrelease/100818-aide-announcement.pdf
8
Goldenagri.com.sg (2019) Certificate Sustainable Palm Oil RSPO (MUTU)
https://goldenagri.com.sg/wp-content/uploads/2019/07/15-PT-BUMI-PALMA-new.pdf
9
Uin-suska.ac.id (2018) BAB IV Repository UIN SUSKA
http://repository.uin-suska.ac.id/12673/9/9.%20BAB%20IV_201899MEN.pdf
10
Mutucertification.com, Client RSPO MUTU Internasional
https://mutucertification.com/client-rspo/
11
Thestar.com.my.(2013) Southern acids in sumatra deal
https://www.thestar.com.my/business/business-news/2013/06/18/southern-acids-in-sumatra-deal/
12
Mongabay (2014) Wah! Investigasi Ungkap Pemasok Perusahaan Besar Masih Beli Sawit Ilegal
Wah! Investigasi Ungkap Pemasok Perusahaan Besar Masih Beli Sawit Ilegal - Mongabay.co.id :
Mongabay.co.id
13
Mediumpos.com (2021) Asian Agri Lanjutkan Program Desa Bebas Api
https://www.mediumpos.com/amp/asian-agri-lanjutkan-program-desa-bebas-api/
14
Repository UIN SUSKA Riau(2018) BAB II Gambaran Umum Perusahaan
http://repository.uin-suska.ac.id/14781/7/7.%20BAB%20II_201813MP.pdf
15
Mutucertification.com, Client RSPO MUTU Internasional
https://mutucertification.com/client-rspo/
16
Mutucertification.com (2020) . Notifikasi penilaian RSPO PT Tunggal Mitra Plantation anak perusahaan dari
Sime Darby Plantation
https://mutucertification.com/wp-content/uploads/2020/01/Notifikasi-Penilaian-RSPO-ASA-1.4-PKS-
Manggala-PT-Tunggal-Mitra-Plantation-anak-perusahaan-dari-Sime-Darby-Plantation-Bhd.pdf
17
Kppu.go.id .(2016) Pemberitahuan Pengambilalihan Saham Perusahaannew Britain Palm Oil Limited Oleh
Sime Darby Plantationsdnbhd
https://kppu.go.id/wp-content/uploads/2018/10/Pendapat_9_KPPU_Pdpt_II_2016_Up03102018.pdf
18
Ptpn4.co.id (2019) Struktur grup perusahaan PT Perkebunan Nusantara IV
https://www.ptpn4.co.id/tentang-kami/struktur-grup/
19
Astra-agro.co.id (2022) Bersama anak grup astra agro lestari seindonesia Guru binaan PT EDI dan SAI ikuti
webinar pendidikan.
https://www.astra-agro.co.id/2022/06/16/bersama-anak-grup-astra-agro-lestari-se-indonesia-guru-binaan-pt-
edi-dan-sai-ikuti-webinar-pendidikan/
20
CNBC Indonesia (2022) Ini Kerajaan Bisnis Surya Darmadi Tersangka Korupsi Rp 78 T
Ini Kerajaan Bisnis Surya Darmadi Tersangka Korupsi Rp 78 T (cnbcindonesia.com)
21
Kata Data Green (2022) Profil PT Duta Palma Group, Tersangkut Kasus Korupsi dan Pemilik DPO
Profil PT Duta Palma Group, Tersangkut Kasus Korupsi dan Pemilik DPO - Nasional Katadata.co.id
22
Awas Mifee (2017) Gama Plantation: Building on deforestation and conflict
Gama Plantation: Building on deforestation and conflict (awasmifee.potager.org)
23
Riaupos.co (2022) Duta Palma Group Kantongi Tiga HGU untuk Perkebunan Kelapa Sawit di Inhu
Duta Palma Group Kantongi Tiga HGU untuk Perkebunan Kelapa Sawit di Inhu (jawapos.com)
24
Astra Agro.co.id (2020) PT Sari Lembah Subur Serahkan Ventilator Untuk Tangani Covid-19 di Kabupaten
Pelalawan

168 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua
PT Sari Lembah Subur Serahkan Ventilator Untuk Tangani Covid-19 di Kabupaten Pelalawan – Astra Agro
Lestari (astra-agro.co.id)
25
List of Companies KPN Corp (2021)
https://www.kpnplantation.com/
26
Smart-tbk.com (2020) Tingkatkan Produktivitas koperasi sawit berkat ridho bermitra dengan sinarmas
agribusiness and food untuk peremajaan kebunsawit masyarakat
https://www.smart-tbk.com/tingkatkan-produktivitas-koperasi-sawit-berkat-ridho-bermitra-dengan-sinar-
mas-agribusiness-and-food-untuk-peremajaan-kebun-sawit-masyarakat/
27
B-oneindonesia.co.id (2020) PT Ivomas Tunggal Grup Sinarmas Agribusiness & Food Kembali beri beasiswa
anak-anak suku sakai kandis guna songsong masa depan.
PT Ivo Mas Tunggal Grup Sinar Mas Agribusiness & Food Kembali Beri Beasiswa Anak-anak Suku Sakai Kandis
Guna Songsong Masa Depan - b-oneindonesia.co.id
28
Okeline.com (2020) Datuk duyan minta HGU PT Moriniwood indah industry tidak diperpanjang
Datuk Puyan, Minta HGU PT. Morini Wood Indah Industry Tidak Diperpanjang - Berita Terbaru Hari Ini - Viral,
Akurat, Tajam, Terpercaya (okeline.com)
29
Musimmas.com KPN Plantation (Formerly known as Ganda/Gama Group ) Patiware-pop up-Musim Mas
KPN Plantations (Formerly known as Ganda/GAMA Group) - Patiware - popup - Musim Mas
30
Pontianaktribunnews.com (2019) PT Rezeki kencana & PT Grand Mandiri utama,Julong group meraih
sertifikat ISPO
PT. Rezeki Kencana & PT. Grand Mandiri Utama, Julong Group Meraih Sertifikat ISPO - Tribunpontianak.co.id
(tribunnews.com)
31
Anjgroup.com (2019) Unit kelapa sawit anj dikalimantan barat raih sertifikasi RSPO
https://anj-group.com/id/news-events-1/index/unit-kelapa-sawit-anj-di-kalimantan-barat-raih-sertifikasi-rspo
1
32
Ketapangsuarakalbar.co.id (2019) Warga sungai melayu eksekusi lahan
https://ketapang.suarakalbar.co.id/2019/11/warga-sungai-melayu-eksekusi-lahan.html
33
Media.greenpeace.org (2018) PT Berkat Cipta Abadi PT BCA Oil Palm Plantation in Papua
https://media.greenpeace.org/archive/PT-Berkat-Cipta-Abadi--PT-BCA--Oil-Palm-Plantation-in-Papua-
27MZIFJW97ZN5.html
34
Musimmas.com, Noble agri group
https://www.musimmas.com/case/noble-agri-group/?lang=id
35
Tsegroup.co.id, Sejarah dan Pencapaian
https://tsegroup.co.id/id/about-us/history-milestone/
36
Tsegroup.co.id, Sejarah dan Pencapaian
https://tsegroup.co.id/id/about-us/history-milestone/

169 | EoF (Desember 2022) Pemantauan implementasi dan verifikasi kriteria penilaian perusahaan yang
memperoleh ISPO di Riau, Kalbar dan Papua

Anda mungkin juga menyukai