Anda di halaman 1dari 6

Nama : Irham Maulana

NIM 1218010087
Semester/Jurusan/Kelas : 4 / Administrasi Publik / B
Tanggal : Rabu, 5 Juli 2023
Dosen Pengampu : H Ii Sumantri, S.Ag., S.Ip., M.Ag., M.Si.
Muhammad Taufan Ashshiddiqi M.MKMT

PERAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DALAM KUALITAS


PELAYANAN PUBLIK DI DINAS SOSIAL KOTA BANDUNG

1. Masalah Penelitian: berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, mengapa kawan-


kawan memilih masalah tersebut? jelaskan disertai novelty dan urgensi bagi
masyarakat, pemerintah dan keilmuan Kepemimpinan?

Penelitian ini sangat penting karena bertujuan untuk memahami dampak


kepemimpinan transformasional terhadap kualitas pelayanan. Secara praktis,
penelitian ini dapat digunakan sebagai tolok ukur untuk menilai pengaruh
kepemimpinan transformasional terhadap kualitas layanan di Dinas Sosial Kota
Bandung. Secara teoritis, penelitian ini dapat meningkatkan pemahaman ilmiah dan
menjadi sumber referensi bagi penelitian selanjutnya dalam bidang kepemimpinan
dan pelayanan publik.

Selain itu, belum banyak penelitian yang secara khusus membahas peran
kepemimpinan transformasional terhadap kualitas pelayanan publik di Dinas Sosial
Kota Bandung. Oleh karena itu, penelitian ini penting untuk memberikan wawasan
mendalam tentang potensi kepemimpinan transformasional dalam meningkatkan
kualitas pelayanan publik di Dinas Sosial Kota Bandung.

Urgensi penelitian ini bagi masyarakat terletak pada pemahaman yang lebih baik
tentang bagaimana kepemimpinan transformasional dapat berkontribusi pada
peningkatan kualitas pelayanan publik. Dengan memahami faktor-faktor yang
mempengaruhi kualitas pelayanan publik di Dinas Sosial Kota Bandung, penelitian
ini dapat memberikan rekomendasi dan panduan yang berguna bagi pemimpin dan
staf dalam meningkatkan layanan yang diberikan kepada masyarakat.

Bagi pemerintah, urgensi penelitian ini terletak pada manfaatnya dalam memberikan
rekomendasi dan panduan bagi pemimpin dan staf dalam meningkatkan pelayanan
yang diberikan kepada masyarakat. Selain itu, penelitian ini juga dapat meningkatkan
citra institusi Dinas Sosial Kota Bandung. Kepemimpinan transformasional yang kuat
dapat menciptakan citra positif tentang Dinas Sosial sebagai lembaga yang sangat
berkomitmen terhadap pelayanan publik yang berkualitas. Citra yang baik ini dapat
berdampak positif pada hubungan dengan pemangku kepentingan lainnya, termasuk
mitra kerja, lembaga pemerintah lainnya, dan masyarakat umum.
Dari perspektif keilmuan kepemimpinan, penelitian ini juga akan memberikan
kontribusi pada pemahaman ilmiah tentang peran kepemimpinan transformasional
dalam konteks pelayanan publik di Dinas Sosial. Dengan menganalisis dan
mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan publik,
penelitian ini akan melengkapi literatur akademik dan menjadi referensi bagi
penelitian-penelitian mendatang di bidang kepemimpinan dan pelayanan publik.

2. Hasil Penelitian: mohon untuk menyampaikan temuan yang ditemukan pada saat proses
penelitian jika temuan itu bersifat positif maka jelaskan dan jika terdapat temuan
negative maka saran yang relevan menurut kawan-kawan apa?

Hasil Penelitian dari judul tersebut ditemukan temuan positif yang berdasarkan
Indikator – indikator penelitian diantaranya adalah :

a. Bentuk pengaruh pemimpin kepada pegawainya


Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung, memastikan para pegawainya bekerja dalam
kondisi yang tenang dan nyaman sekalipun sedang dalam tekanan pekerjaan.
Bentuk pengaruh kepemimpinan oleh Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung kepada
pegawainya adalah dengan cara memberikan problem solving pada setiap
permasalahan dan juga menciptakan suasana kerja yang kondusif demi efektifitas
kinerja pegawai. Selain itu Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung membuat
rancangan kinerja bagi pegawainya, sehingga pegawai sadar akan sasaran dan target
kinerja masing-masing dengan jadwal yang terstruktur tanpa harus diberi tekanan
untuk menyelesaikan pekerjaan yang dapat membuat pegawai merasa kurang
nyaman saat bekerja.
b. Pemberian pertimbangan individual kepada pegawai
Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung mengedepankan rasionalitas dalam hubungan
personal para pegawainya saat bekerja. Pengaruh yang ditanamkan berupa budaya
menjunjung tinggi rasa saling menghormati dan menghargai antar pegawai dengan
cara selalu mengingatkan untuk tidak membawa masalah personal ke dalam
pekerjaan. Lalu, Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung menanamkan rasa percaya
kepada pegawainya. Bentuk yang ditanamkan adalah para pegawai Dinas Sosial
Kota Bandung tentunya memiliki kompetensi untuk menyelesaikan tupoksinya
masing-masing dan tidak perlu untuk diragukan kemampuannya.

c. Pemimpin dapat memberikan motivasi kepada pegawainya


Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung menanamkan rasa bangga terhadap diri
pegawainya karena dapat berkontribusi dalam instansi, karena untuk masuk dan
dapat bekerja di Dinas Sosial Kota Bandung membutuhkan perjuangan dan hanya
orang-orang yang kompatibel dalam bidang yang dibutuhkan yang dapat bekerja di
instansi ini. Penanaman rasa bangga ini diperlukan agar para pegawai menjunjung
tinggi visi misi instansi, demi terwujudnya kinerja yang efektif dan dapat
dipertanggungjawabkan.

d. Pemimpin mampu memberikan stimulasi intelektual kepada pegawainya


Kasubag Dinas Sosial Kota Bandung pengaruh baik yang dapat terus di
implementasikan demi kelangsungan instansi adalah taat pada peraturan yang
berlaku sehingga para pegawai memperhatikan detail aturan dan tetap disiplin saat
bekerja. Contohnya adalah melakukan apel pagi dan melakukan absensi di pagi hari,
pegawai yang telat apel tidak akan diabsen dan terkena pemotongan gaji karena
dianggap tidak hadir.
e. Kemampuan pelayanan yang tepat dan terpercaya
Dinas Sosial Kota Bandung meningkatkan pelayanan publik dengan pendirian Pusat
Kesejahteraan Sosial (Puskesos) di setiap wilayah. Mereka juga menjalin kerjasama
dengan lembaga sosial, melaksanakan pelatihan, dan memanfaatkan teknologi
informasi. Langkah ini bertujuan untuk memudahkan akses masyarakat dan
memberikan pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan.

f. Kemampuan memberikan pelayanan dengan cepat


Dinas Sosial Kota Bandung mempertahankan dan meningkatkan efektivitas
pelayanan publik melalui kegiatan pembinaan di setiap kecamatan dan Puskesos.
Pada tahun lalu, Dinas Sosial telah melakukan pembinaan di 15 kecamatan yang
mana wilayah tersebut terdiri dari 151 Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos).
Fokus utama Dinas Sosial adalah meningkatkan keterampilan dan pengetahuan
penyelenggara Puskesos seperti fasilitator, front office, supervisor, dan lainnya.
Tujuan dari pembinaan ini adalah untuk memperkuat pemahaman mereka tentang
program perlindungan sosial, penanganan aduan, serta pelayanan yang
diselenggarakan oleh pemerintah pusat dan daerah.

g. Kemampuan mengarahkan pegawai dalam memberikan pelayanan yang


terpercaya
Dinas Sosial Kota Bandung meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan
melayani langsung pengaduan dan layanan, seperti melalui hotline 151 atau dengan
mengunjungi Pusat Pelayanan Sosial (Puskesos). Mereka berkomitmenmemberikan
pelayanan maksimal sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP), seperti
dalam pelayanan Surat Keterangan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (Suket
DTKS) yang dapat diselesaikan dalam satu hari. Mereka juga menangani
pengaduan dari pemerintah pusat secara bertahap.

h. Kemampuan memberikan pelayanan yang berlandaskan empati


Dinas Sosial Kota Bandung bertugas untuk memberikan pelayanan kepada
masyarakat dengan sopan dan santun meskipun terkadang masyarakat perlu
penjelasan yang berulang. Oleh sebab itu, mereka harus memastikan bahwa setiap
petugas pelayanan memberikan penjelasan dengan bahasa yang mudah dipahami.
Dinas Sosial Kota Bandung pun melibatkan tokoh masyarakat dalam musyawarah
di tingkat kelurahan untuk mendapatkan informasi akurat tentang kondisi
masyarakat dan kebutuhan mereka. Hal ini membantu dalam pengambilan
keputusan terkait pengembangan atau peningkatan pelayanan sosial berbasis
empati.

i. Kemampuan memberikan pelayanan dengan didukung fasilitas yang


memadai
Dinas Sosial Kota Bandung telah meluncurkan sebuah layanan yang
memungkinkan masyarakat untuk menyampaikan kritik dan saran terkait dengan
ketersediaan fasilitas publik. Tujuan dari layanan ini adalah untuk memastikan
bahwa kebutuhan masyarakat terpenuhi dengan baik. Dinas Sosial akan secara aktif
mengevaluasi kritik dan saran yang diterima dari masyarakat guna meningkatkan
kualitas pelayanan yang mereka berikan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional berdampak


positif pada motivasi pegawai, kerja sama tim, pengembangan inovasi, dan kepuasan
pengguna layanan publik. Temuan tersebut menegaskan pentingnya peran
kepemimpinan transformasional dalam membangun hubungan intrapersonal antar
pegawai agar visi dan misi instansi dapat terselenggara dengan baik. Oleh karena itu,
kepala Dinas Sosial Kota Bandung perlu melaksanakan peran kepemimpinan
transformasional dengan efektif, seperti menyampaikan visi yang inspiratif, mendorong
pemikiran kritis, dan memberikan perhatian individual kepada pegawai.
FORM PENILAIAN KELOMPOK 1
Nama Penilai : Hasbi Naufal Hakim

NIM 1218010075
Jurusan / Kelas : Administrasi Publik / B
Tanggal : Kamis, 6 Juli 2023

Nama Anggota Partisipasi Kemandirian Kontribusi

Berpartisipasi aktif Berkontribusi dalam


Beberapa
dalam menghandel membantu pembagian
pendapatnya dipakai
ketua Ketika memiliki peran dan
Irhan Maulana dalam membantu
kesibukan lain. memberikan saran
kebuntuan kelompok.
tentang penugasan.

Berkontribusi dalam
Dapat memberikan pembuatanartikel
Sangat aktif dalam
pendapat dan melakukan
Ershabila proses pembuatan
pribadinya wawancara.
artikel dan
mengenai
wawancara
pembuatan artikel
secara solutif

Fadhila Haqiqie Aktif dalam Dapat dengan baik Berkontribusi dalam


pembuatan surat dan menjalankan tugas beberapa
survey wawancara yang telah dibagi dokumentasi dan
sebagai anggota wawancara.
kelompok

Fahmi Wijaya Dapat memberikan Berkontribusi dalam


Aktif dalam
pendapat mengajak dan
pembuatan surat dan
pribadinya mengingatkan
jadwal wawancara
mengenai tentang tugas yang
pada dinsos kota
pembuatan artikel harus dikerjakan
bandung
secara substantif
dan solutif.
Keysha Aulia Berpartisipasi Menyampaikan Berkontribusi dalam
dalam proses pendapat, pembuatan makalah
merumuskan beberapa dan wawancara
artikel dan pendapatnya
pembagian digunakan.
tugas

Anda mungkin juga menyukai