Anda di halaman 1dari 1

Bismillahirrahmanirahim, yang saya hormati Bapak dan Ibu dewan juri yang mudah-mudahan

Allah muliakan, amin. dan saya hormati para Bapak Ibu guru sekalian dan tak lupa teman-teman
yang saya sayangi. Bandung dulu baru ke Demak Senyum dulu baru di simak.
Assalamualaikum warohmatullohi wabarakatuh.
Buah salak buah kedondong
Kalau ada salam di jawab dong.
Alhamdulillah Alhamdulillahirobbil alamin washolatu wassalamu ala asrofil Ambiya Iwal
mursalin Sayyidina wa Maulana Muhammadin wa ala alihi wasahbihi ajamain amma ba’du.
segala puji kehadirat ilahi rabbi yang maha mengasihi tak pernah pilih kasih,yang maha
penyayang yang sayangnya tiada terbilang. Alhamdulillah Pada kesempatan kali ini kita bisa
berkumpul bertatap muka, dan bersilaturahmi.
Shalawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan kepada manusia pilihan suri teladan bagi
seluruh alam yakni Habibana wa nabiyana Muhammad Shallallahu Alaihi wa sallam.
Hadirin Rahimakumullah, pada kesempatan kali ini izinkanlah saya untuk menyampaikan
sepatah dua kata yang mengandung makna sejuta nikmat untuk kita semua, yaitu tentang
kejujuran. Atau bohong no, jujur yess.
Sebagaimana firman Allah dalam al-quran surat at-taubah ayat 119 yang berbunyi

١١٩. ‫ين‬ ْ ُ‫وا ٱهَّلل َ َو ُكون‬


َّ ‫وا َم َع ٱل‬
َ ِ‫ص ٰـ ِدق‬ ْ ُ‫وا ٱتَّق‬
ْ ُ‫ين َءا َمن‬
َ ‫يَ ٰـَٓأيُّہَا ٱلَّ ِذ‬
Yang artinya: Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah kamu
bersama orang-orang yang benar.
jujur adalah mengatakan apa yang sebenarnya, melakukan apa yang harus dilakukan dengan
penuh tanggungjawab. hidup tanpa jujur tidak akan makmur dan tidak akan mendapatkan
barokah dari Allah yang Maha Ghofur. Bapak” ibu” teman”, sekarang saya mau tanya nih
bapak”, ibu”, dan teman” banyak bohongnya atau jujurnya, hayo jujur. Jujur itu harus kita
terapkan dalam segala hal, jujur dalam hati, jujur dalam perkataan, dan jujur dalam perbuatan
jika jujur dijaga maka tidak akan ada hati yang terluka, jika jujur dijunjung tinggi maka tidak
akan ada korupsi di negeri yang kita cintai ini, betul apa betul ? karena Allah Subhanahu Wa
Ta'ala akan membalas kejujuran dengan syurga. Bapak”, ibu-ibu, teman-teman mau nggak
masuk syurga ? kalau mau masuk syurga tanamkanlah sifat jujur kepada diri kita sendiri, mulai
dari kecil, hal yang terkecil, dan mulailah dari sekarang. Itu saja yang dapat saya sampaikan,
semoga bermanfaat, khususnya bagi diri saya sendiri maupun untuk teman teman sekalian.
Apabila ada jarum yang patah, jangan disimpan dalam peti
Apabila ada kata yang salah, jangan disimpan dalam hati.
Fastabiqul Khairat, Wabillahi taufiq wal hidayah
Wassalamualaykum warohmatullohi wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai