Anda di halaman 1dari 6

UNIVERSITAS APOTEK

AHMAD DAHLAN AFINA

CARA MENYIMPAN OBAT,


MENGETAHUI OBAT RUSAK,
DAN MEMBUANG OBAT
YANG BENAR

APOTEK AFINA
Jl. Doktor Sutomo No. 21, Bausasran, Kec. Danurejan,
Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55211
Telp. (0274) 544712

Disusun oleh : Jadwal buka apotek :


Haadiyatul Tri Hastuti Senin s.d. Sabtu 07.00-21.00
1808062195 Minggu 14.00-21.00
PKPA 37 UAD
Cara Menyimpan Obat
di Rumah

1
Umum :
1. Tidak melepas etiket pada wadah obat karena
tercantum nama, cara penggunaan, dan informasi
penting lainnya.
2. Perhatikan dan ikuti aturan penyimpanan pada
kemasan.
3. Letakkan obat jauh dari jangkauan anak.
4. Simpan obat dalam kemasan asli dan wadah
tertutup rapat.
5. Tidak menyimpan obat di dalam mobil dalam
jangka waktu lama karena suhu tidak stabil dalam
mobil dapat merusak sediaan obat.
6. Perhatikan tanda-tanda kerusakan obat dalam
penyimpanan. Misal : warna, bau, penggumpalan.

Khusus :
1. Tablet dan kapsul tidak disimpan ditempat panas
dan atau lembab.
2. Sediaan obat cair (sirup/suspensi/emulsi) tidak
disimpan dalam lemari pendingin.
3. Sediaan obat vagina (ovula) dan anus
(suppositoria) disimpan di lemari pendingin
(bukan pada bagian freezer) agar tidak meleleh
pada suhu ruangan.
4. Sediaan aerosol/spray tidak disimpan di tempat
bersuhu tinggi karena dapat meledak.
5. Insulin yang belum digunakan disimpan di lemari
pendingin. Setelah digunakan disimpan di suhu
ruangan.
Cara Mengetahui
Obat Rusak
2
Tablet
Terjadi perubahan pada warna, bau
dan rasa, timbul bintik-bintik noda,
lubang-lubang, pecah, retak,
terdapat benda asing, menjadi
bubuk dan lembab.
Tablet salut
Terjadi perubahan salutan seperti
pecah, basah, lengket satu dengan
lainnya dan terjadi perubahan
warna.
Kapsul
Cangkang kapsul menjadi lembek,
terbuka sehingga isinya keluar,
melekat satu sama lain, dapat juga
melekat dengan kemasan
Puyer
Terjadi perubahan warna, timbul
bau, timbul noda bintik-bintik,
lembab sampai mencair.

Salep/krim/losion/cairan
Terjadi perubahan warna, bau,
timbul endapan atau kekeruhan,
mengental, timbul gas, memisah
menjadi 2 (dua) bagian, mengeras,
sampai pada kemasan atau wadah
menjadi rusak.

Penyebab Obat Rusak dan Kadaluwarsa


Udara yang lembab, sinar matahari, suhu, dan
goncangan fisik.
Cara Membuang Obat

3
Pembuangan obat dapat dilakukan apabila obat
rusak akibat penyimpanan yang lama atau
kadaluwarsa.

Cara membuang obat rusak


1. Penimbunan di dalam tanah
Hancurkan obat dan timbun di dalam tanah.

2. Pembuangan ke saluran air


Untuk sediaan cair, encerkan sediaan dan buang
kedalam saluran air.

Cara pembuangan kemasan obat


1. Wadah berupa botol atau pot plastik
Terlebih dahulu lepaskan etiket obat, dan tutup
botol, kemudian dibuang di tempat sampah, hal
ini untuk menghindari penyalahgunaan bekas
wadah obat.

2. Box/dus/tube
Gunting dahulu baru dibuang.

APOTEK AFINA
Jl. Doktor Sutomo No. 21, Bausasran, Kec. Danurejan, Kota
Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55211
Telp. (0274) 544712
Jadwal buka apotek:
Senin s.d. Sabtu 07.00-21.00 WIB
Minggu 14.00-21.00 WIB

Anda mungkin juga menyukai