Anda di halaman 1dari 40

Kode/Nama Rumpun Ilmu : 622/ Ilmu Komunikasi

Bidang Fokus : Komunikasi Antar Pribadi

USULAN PENELITIAN DOSEN PEMULA


UNIVERSITAS SEMARANG

ANALISIS KOMUNIKASI PERSUASIF UNTUK


MENCIPTAKAN IMPULSE BUYING SAAT LIVE SHOPEE :
PERSPEKTIF PELAKU USAHA LOKAL

Tim Peneliti :
Rr. B. Natalia Sari P., S.Psi., M.Si Ketua NIDN 0624127501
Sinta Pramucitra, S.I.Kom, M.I.Kom Anggota NIDN 0620078001
Tika Ristia Djaya, M.I.Kom Anggota NIDN 0613067606

Dibiayai oleh Univesitas Semarang Sesuai dengan Perjanjian Pelaksanaan


Penelitian No.: __________________

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS TEKNOLOGI


INFORMASI DAN KOMUNIKASI
UNIVERSITAS SEMARANG SEMESTER GENAP
2021/ 2022

1
SURAT PERNYATAAN ORIGINALITAS

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama : Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi, M.Si
NIS / NIDN : 06557003102237 / 0624127501
Pangkat / Golongan : Penata Muda Tk-1 / IIIb
Jabatan Fungsional : Assisten Ahli

Dengan ini menyatakan bahwa proposal penelitian saya dengan judul usulan
pengabdian kepada masyarakat saya dengan judul: ANALISIS KOMUNIKASI
PERSUASIF UNTUK MENCIPTAKAN IMPULSE BUYING SAAT LIVE
SHOPEE : PERSPEKTIF PELAKU USAHA LOKAL yang diusulkan Semester
Gasal Tahun Akademik 2023 / 2024 bersifat original dan belum pernah dibiayai
oleh lembaga/sumber dana lain. Bilamana di kemudian hari ditemukan
ketidaksesuaian dengan pernyataan ini, maka saya bersedia dituntut dan diproses
sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan mengembalikan seluruh biaya penelitian
yang sudah diterima ke Universitas Semarang.

Semarang, 10 Agustus 2023


Mengetahui, Yang Menyatakan
Dekan FTIK Ketua PkM

Prind Triajeng Pungkasanti, S.Kom, M.Kom Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi, M.Si
NIDN. 0627048303 NIDN. 0624127501

2
HALAMAN PENGESAHAN
1. Judul Penelitian : Analisis komunikasi persuasif untuk
menciptakan impulse buying pada live
shopee : perspektif pelaku usaha lokal
2. Rumpun Ilmu : Komunikasi Antarpribadi
3. Tim Peneliti
Ketua
Nama : Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi. M.Si
NIS/NIDN : 06557003102237 / 0624127501
Jabatan / Golongan : Assisten Ahli / IIIB
ID Sinta / ID Scopus : 6692891
Program Studi : Ilmu Komunikasi
No. HP : 081390387552
Alamat Surel : natalia@usm.ac.id
Anggota (1)
Nama : Sinta Pramucitra
NIS/NIDN : 06557000606046/0620078001
Jabatan / Golongan : Asisten Ahli / IIIb
ID Sinta / ID Scopus : 6784905
Program Studi : Ilmu Komunikasi
No. HP : 08112723022
Alamat Surel : sinta@usm.ac.id
Anggota (2)
Nama : Tika Ristia Djaya, M.I.Kom
NIS/NIDN : 0613067606
Jabatan / Golongan : Asisten Ahli / IIIb
ID Sinta / ID Scopus : 6657312
Program Studi : S1 Ilmu Komunikasi
No. HP : 085229364012
Alamat Surel : tikaristiadjaya@usm.ac.id
4. Mahasiswa yang Terlibat : 1. G.311.19.0125/ Putmasari Oktaviana
Saputri

3
2. G.311.19. 0054 / Bagaspati Widyatmojo
5. Biaya Kegiatan Penelitian : Rp 6.000.000
6. Sumber Dana Penelitian : Universitas Semarang
7. Lokasi Penelitian : Semarang
8. Jangka Waktu Penelitian : 6 (enam) bulan

Semarang, 12 Agustus 2023


Mengetahui,
Dekan Ketua Tim Penelitian

Prind Triajeng Pungkasanti, S.Kom, M.Kom Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi, M.Si
NIDN. 0627048303 NIDN. 0624127501
Menyetujui,
Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat
Universitas Semarang

Prof. Dr. Ir. Mudjiastuti Handajani, M.T


NIP. 196006121991032001

4
HALAMAN PENGESAHAN REVIEWER
1. Judul Penelitian : Analisis komunikasi persuasif untuk
menciptakan impulse buying pada live
shopee : perspektif pelaku usaha lokal
2. Rumpun Ilmu : Komunikasi Antarpribadi
3. Tim Peneliti
Ketua
Nama : Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi. M.Si
NIS/NIDN : 06557003102237 / 0624127501
Jabatan / Golongan : Assisten Ahli / IIIB
ID Sinta / ID Scopus : 6692891
Program Studi : Ilmu Komunikasi
No. HP : 081390387552
Alamat Surel : natalia@usm.ac.id
Anggota (1)
Nama : Sinta Pramucitra
NIS/NIDN : 06557000606046/0620078001
Jabatan / Golongan : Asisten Ahli / IIIb
ID Sinta / ID Scopus : 6784905
Program Studi : Ilmu Komunikasi
No. HP : 08112723022
Alamat Surel : sinta@usm.ac.id
Anggota (2)
Nama : Tika Ristia Djaya, M.I.Kom
NIS/NIDN : 0613067606
Jabatan / Golongan : Asisten Ahli / IIIb
ID Sinta / ID Scopus : 6657312
Program Studi : S1 Ilmu Komunikasi
No. HP : 085229364012
Alamat Surel : tikaristiadjaya@usm.ac.id
4. Mahasiswa yang Terlibat : 1. G.311.19.0125/ Putmasari Oktaviana
Saputri

5
2. G.311.19. 0054 / Bagaspati
Widyatmojo
5. Biaya Kegiatan Penelitian : Rp 6.000.000
6. Sumber Dana Penelitian : Universitas Semarang
7. Lokasi Penelitian : Semarang
8. Jangka Waktu Penelitian : 6 (enam) bulan

Semarang, 12 Agustus 2023

Menyetujui
Reviewer 1 Reviewer 2

____________________________________ __________________________________
NIDN. NIDN.

6
IDENTITAS DAN URAIAN UMUM

1. Judul Penelitian :
Analisis komunikasi persuasif untuk menciptakan impulse buying saat live
shopee : Perspektif pelaku usaha local
2. Tim Peneliti :
Progra
Bidang Alokasi Waktu
No Nama Jabatan m Studi
Keahlian (jam/ minggu)
Asal
1 Rr B Natalia Ketua Kewirausahaan, Ilmu 12 Minggu
Sari Pujiastuti, Komunik (10 jam/minggu)
S.Psi, M.Si asi
2 Sinta Anggota Digital Ilmu 12 Minggu
Pramucitra Marketing Komunik (10 jam/minggu)
asi
3 Tika Ristia Anggota Komunikasi Ilmu 12 Minggu
Djaya Persuasif Komunik (10 jam/minggu)
asi

3. Objek Penelitian :
Akun pelaku usaha lokal (bukan artis / selebritis / public figure), sepenuhnya
hanya berjualan secara live streaming, streamer terbaik peringkat 1 saat
momen kalender promo Shopee untuk kategori Fashion.
4. Masa Pelaksanaan : September 2023 – Maret 2024
5. Lokasi Penelitian : Marketplace Shoppe
6. Mitra yang terlibat : -
7. Temuan yang ditargetkan :
a. Mengidentifikasi dan mendeskripsikan teknik persuasif yang
digunakan dalam media sosial saat live streaming yang mampu
mendorong konsumen membuat keputusan impulse buying.
b. Memahami bentuk interaksi langsung kepada konsumen seperti rasa
urgensi, kepuasan instan dan dorongan yang mendorong konsumen
membuat keputusan impulse buying
c. Mengidentifikasi bentuk komunikasi persuasive yang tepat untuk
brand lokal yang dapat mempengaruhi konsumen melakukan impulse
buying

7
8. Jurnal yang menjadi sasaran : Jurnal Penelitian Sinta 4 atau 5
9. Luaran yang dicapai :
a. Laporan Akhir
b. Publikasi satu artikel ilmiah pada jurnal nasional minimal Sinta 5
c. HKI untuk modul

8
DAFTAR ISI

SURAT PERNYATAAN ORIGINALITAS .......................................................... 2


HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. 3
HALAMAN PENGESAHAN REVIEWER ........................................................... 5
IDENTITAS DAN URAIAN UMUM .................................................................... 7
DAFTAR ISI ........................................................................................................... 9
DAFTAR TABEL ................................................................................................. 10
ABSTRACT .......................................................................................................... 11
BAB 1 PENDAHULUAN .......................................................................... 12
1. 1 Latar Belakang ............................................................................... 12
1. 2 Perumusan Masalah........................................................................ 14
1. 3 Tujuan Penelitian............................................................................ 14
1. 4 Pembatasan Masalah ...................................................................... 14
BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA ................................................................. 15
2.1 State of Art ..................................................................................... 15
2.2 Komunikasi Persuasif ..................................................................... 16
2.3 Strategi Komunikasi Persuasif ....................................................... 18
2.4 Impulse Buying ............................................................................. 19
2.5 Live Streaming ............................................................................... 21
BAB 3. METODE PENELITIAN......................................................................... 22
3.1 Desain Penelitian ............................................................................ 22
3.2 Subyek dan Obyek Penelitian ........................................................ 22
3.3 Populasi dan Sampel Penelitian ..................................................... 23
3.4 Lokasi Pengambilan Data............................................................... 24
3.5 Teknik Pengumpulan Data ............................................................. 24
BAB 4 . BIAYA DAN JADWAL PELAKSANAAN ......................................... 26
4. 1 Rincian Anggaran ........................................................................... 26
4. 2 Jadwal Pelaksanaan ........................................................................ 26
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 28
Lampiran 1. Susunan Organisasi Tim Peneliti Dan Pembagian Tugas ................ 29
Lampiran 2. Biodata Ketua Dan Anggota Tim Pengusul ..................................... 30

9
DAFTAR TABEL

Tabel 1. - Penelitian Terdahulu ............................................................................. 15


Tabel 2 . Rincian Anggaran .................................................................................. 26
Tabel 3 . Jadwal Pelaksanaan ................................................................................ 26

DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 . Pesan Persuasif ................................................................................... 18

Gambar 2 . Kerangka Berfikir ............................................................................... 25

10
ABSTRACT

Dalam konteks perdagangan online, fenomena impulse buying atau pembelian


impulsif menjadi aspek yang menarik untuk diteliti. Impulse buying merujuk pada
keputusan pembelian yang diambil secara spontan, tanpa perencanaan yang matang
atau pertimbangan yang mendalam. Komunikasi persuasif menjadi kunci dalam
membentuk persepsi positif terhadap produk dan merangsang konsumen untuk
mengambil tindakan pembelian impulsif. Dengan adanya fitur live pada media
sosial membuat pelaku bisnis dapat menghadirkan suasana belanja di depan calon
pembeli secara real time, menawarkan produk, memberikan keterangan secara
detail mengenai produk (product knowledge), menjawab pertanyaan calon pembeli
maupun melakukan interaksi dalam waktu yang terbatas meski dengan lokasi yang
menembus batas (online). Ada beberapa tahapan yang dilakukan dalam penelitian
ini, antara lain tahap pengumpulan data, pengolahan data, analisis data dan tahap
penyajian analisis data. Dengan merumuskan pertanyaan-pertanyaan penelitian di
atas, penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam
tentang Teknik komunikasi persuasif yang diterapkan oleh pelaku usaha lokal di
Live Shopee serta dampaknya dalam mendorong terjadinya impulse buying
konsumen.

Keyword : Komunikasi Persuasif , Live Streaming, Impulse Buying

11
BAB 1 PENDAHULUAN
1. 1 Latar Belakang
Perkembangan teknologi dan internet telah membawa
perubahan signifikan dalam cara bisnis beroperasi dan berinteraksi
dengan konsumen. Salah satu fenomena yang semakin berkembang
dalam ranah perdagangan elektronik adalah platform belanja online
berbasis live streaming. Platform ini memberikan peluang bagi pelaku
usaha lokal untuk memasarkan produk dan terjadi interaksi secara
langsung kepada konsumen melalui format live streaming interaktif.
Fitur live streaming diciptakan untuk menghilangkan kerumitan dalam
berkomunikasi antara penjual dan calon pembeli, terutama tentang
produk yang dijual secara langsung. Live streaming digunakan oleh
semua pengguna Shopee baik brand produk skala besar, pelaku usaha
mikro hingga pelaku usaha rumah tangga. Demikian juga secara
personal, mulai dari artis, presenter, influencer terkenal seperti Ruben
Onsu, Nikita Mirzani hingga Raffi Ahmad pun melakukan live streaming
di Shoppe untuk memasarkan produk. (Raffi Ahmad Pecahkan Rekor
Live Streaming dengan Total Transaksi hingga 7 Miliar di 7.7 Shopee
Live Bombastis Sale 2023).
Populix (Populix 2022) yang baru saja meluncurkan hasil riset
dengan judul The Social Commerce Landscape in Indonesia
mengungkapkan bahwa Shopee Live dipakai oleh 71% lebih tinggi di
atas TikTok Live (51%) khususnya produk kategori Fashion dan
Kecantikan. Shopee juga menduduki posisi pertama diatas e-commerce
lainnya. 61% responden memilih Shopee, Tokopedia (22%), TikTok
Shop (9%) dan Lazada (7%). Survei juga mengungkap bahwa 55
responden mengatakan pernah membeli barang dari live shopping
sementara 45% diantaranya belum pernah membeli. (Jakpat 2022)
Data ini menunjukkan, bahwa popularitas tren live
shopping atau berbelanja dan berjualan melalui fitur live streaming akan
terus meningkat dan menunjukan potensi besar, inilah yang menjadikan
tren ini disebut sebagai masa depan e-commerce. Tidak hanya menjadi

12
hiburan, interaksi real-time menjadi daya tarik utama dan meningkatkan
keterlibatan proaktif yang menimbulkan motivasi untuk berbelanja tanpa
berfikir lanjut, impulse buying.
Dalam konteks perdagangan online, fenomena impulse buying
atau pembelian impulsif menjadi aspek yang menarik untuk diteliti.
Impulse buying merujuk pada keputusan pembelian yang diambil secara
spontan, tanpa perencanaan yang matang atau pertimbangan yang
mendalam. Fenomena ini memiliki dampak signifikan terhadap perilaku
konsumen dan strategi pemasaran, terutama dalam lingkungan belanja
online yang dinamis seperti Live Shopee.
Surianto dan Setyo Utami (Pengaruh Komunikasi Persuasif
melalui Fitur Shopee Live terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada
Lilybelleclothing)) mengungkapkan bahwa 17% dan 62% dari jumlah
responden memilih sangat setuju dan setuju membeli produk di Shopee
setelah melihat live streaming produk tersebut. Hal ini menandakan
bahwa komunikasi persuasive yang dilakukan oleh pelaku usaha saat live
streaming di aplikasi Shopee berbanding lurus dengan ketertarikan
konsumen. Pentingnya teknik komunikasi persuasif dalam mendorong
impulse buying semakin terasa dalam konteks platform Live Shopee.
Pelaku usaha lokal di platform ini dihadapkan pada tugas yang
menantang dalam memenangkan perhatian, minat, dan kepercayaan
konsumen secara virtual. Komunikasi persuasif menjadi kunci dalam
membentuk persepsi positif terhadap produk dan merangsang konsumen
untuk mengambil tindakan pembelian impulsif.
Para pelaku usaha lokal sebagai presenter harus mempunyai
kemampuan dalam menjelaskan produk dan cara penyampaiannya pun
harus menarik. Sehingga pelaku usaha lokal harus mampu berinovasi
mengembangkan konten penjualan produk baik secara visual ataupun
berkomunikasi dengan cara bercerita dan hiburan agar konsumen ikut
larut sambil memperhatikan produk yang ditawarkan. (Prajana,
Syafikarani and Nastiti 2021).

13
1. 2 Perumusan Masalah
a. Bagaimana pelaku usaha lokal di platform Live Shopee menerapkan
teknik komunikasi persuasif dalam upaya meningkatkan perilaku
impulse buying pada konsumen?
b. Apa saja teknik komunikasi persuasif yang paling efektif dalam
mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian impulsif
pada platform Live Shopee?

1. 3 Tujuan Penelitian
Dengan merumuskan pertanyaan-pertanyaan penelitian di atas,
penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih
mendalam tentang Teknik komunikasi persuasif yang diterapkan oleh
pelaku usaha lokal di Live Shopee serta dampaknya dalam mendorong
terjadinya impulse buying konsumen.

1. 4 Pembatasan Masalah
a) Lokasi dan Subjek Penelitian: Penelitian ini akan difokuskan
pada pelaku usaha lokal yang memiliki kehadiran aktif dan nyata
dalam aktivitas live streaming dan memasarkan produk mereka di
platform tersebut.
b) Aspek Komunikasi Persuasif: Penelitian ini akan membatasi
analisis terhadap Teknik komunikasi persuasif dalam presentasi
produk, tata bahasa, gerak tubuh, interaksi dengan penonton, dan
faktor-faktor persuasif lainnya yang teridentifikasi dalam konteks
live streaming di Live Shopee.
c) Konteks Impulse Buying: Kajian mengenai perilaku impulse
buying akan difokuskan pada pembelian impulsif yang terjadi
secara langsung selama atau sesi live streaming di Live Shopee.
Pembelian yang terjadi di luar konteks live streaming atau setelah
jangka waktu tertentu tidak akan dimasukkan dalam analisis.

14
d) Waktu Penelitian: Penelitian ini akan dilaksanakan dalam
periode waktu tertentu, dengan fokus pada periode tertentu saat
data dikumpulkan.

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA


2.1 State of Art
Teknik komunikasi persuasif dalam memengaruhi pembelian
impulsif telah dikenali dalam literatur. Namun, pada konteks analisis
teknis komunikasi persuasive di platform belanja online berbasis live
streaming seperti Live Shopee oleh pelaku usaha lokal yang
menyebabkan impulse buying masih terbatas. Tim peneliti mencoba
mengambil sudut pandang yang berbeda dari peneliti-penelitian
sebelumnya.
Tabel 1. - Penelitian Terdahulu

No Judul Peneliti Kontribusi Perbedaan


Peneliti
1 “Kalimat Persuasif Syamsul Anwar, Meneliti dan Penelitian ini
dalam akun Khusnul mengidentifikasi meneliti kalimat
Instagram Khotimah. Prodi jenis saran, persuasive dari
DisporaparkabTegal Pendidikan ajakan, arahan akun Instagram
dan Implikasinya” Bahasa dan Sastra dan untuk implikasi
Indonesia pertimbangan pembelajaran
Universitas tentang berbagai kalimat
Pancasakti Tegal hal positif atas persuasive
permasalahan sebagai topik
actual dari teks pembelajaran di
persuasive sekolah
melalui akun IG
2. “Penggunaan Eva Harista, Meneliti kata Penelitian ini
Bahasa Persuasi di STAIN Syaikh persuasive menggunakan
Media Sosial dalam Abdurahman dalam bentuk platform
berdakwah pada Siddik Bangka bahasa tulis Facebook dan
akun Facebook Belitung, sebagai dakwah menganalisis
“Yusuf Mansur Indonesia di akun sosial kalimat
(Official)” media facebook persuasive
3 “Teknik Teknik Frieda Isyana Meneliti tentang Penelitian ini
Persuasif dalam Putri, Triyono Teknik Teknik mendeskripsikan
Media Sosial (Studi Lukmantoro persuasive yang Teknik Teknik
Analisis Isi S.Sos. M.Si, Dr digunakan persuasif di sosial
Kualitatif pada Akun Hapsari dalam media media yang
Mentor Parenting Dwiningtyas S. sosial melalui direpresentasikan

15
Ayah Edy di MA, Drs. Joyo NS akun motivator dari akun
Youtube)” Gono, M.Si. di Youtube motivator melalui
FISIP Universitas platform Youtube
Diponegoro
(2015)
4 “Pengaruh Surianto dan Meneliti dengan Meneliti dampak
Komunikasi Setyo Utama. Fak menggunakan komunikasi
Persuasif melalui Ilmu Komunikasi Elaboration persuasive
fitur Shopee Live Universitas Likehood Model terhadap
terhadap Keputusan Tarumanagara kepada 100 keputusan
Pembelian (Studi (2021) sampel pembelian
pada followers akun followers
Lilybellechothing)” fashion di
Shopee

Oleh karena itu, penelitian ini akan menganalisis secara


mendalam tentang teknik komunikasi persuasif yang dilakukan oleh
pelaku usaha lokal di platform Live Shopee dan bagaimana teknik-teknik
tersebut dapat meningkatkan perilaku impulse buying dari perspektif
konsumen. Novelty dari penelitian ini adalah mengidentifikasi dan
mendeskripsikan teknik komunikasi persuasif yang digunakan dalam
saat live streaming yang mampu mendorong konsumen membuat
keputusan untuk membeli saat itu juga, impulse buying. Penelitian ini
juga bermaksud untuk memahami bentuk interaksi langsung kepada
konsumen seperti rasa urgensi, kepuasan instan dan dorongan yang
mendorong konsumen membuat keputusan secara mendadak untuk
melakukan pembelian.. Melalui penelitian ini juga diharapkan dapat
mengidentifikasi bentuk komunikasi persuasive yang tepat untuk brand
lokal yang dapat mempengaruhi konsumen.

2.2 Komunikasi Persuasif


Komunikasi persuasif adalah proses di mana individu atau
kelompok berusaha mempengaruhi, meyakinkan, atau merubah sikap,
perilaku, atau pandangan orang lain melalui pesan-pesan yang
disampaikan. Bettinghaus dalam (Putri, et al. 2015) menyebut persuasi
adalah usaha mempengaruhi pemikiran dan perbuatan seseorang, atau
hubungan aktivitas antara pembicaraan dan pendengar dimana pembicara

16
berusaha mempengaruhi tingkah laku pendengar melalui perantara
pendengaran dan penglihatan. Sedangkan komunikasi persuasive adalah
proses komunikasi yang bertujuan mempengaruhi pemikiran dan
pendapat orang lain agar menyesuaikan pendapat dan keinginan
komunikator atau pembicara.. Komunikator dalam hal ini disebut dengan
persuader, yang merupakan sumber komunikasi. Komunikan, dalam hal
ini disebut dengan persuadee, yang merupakan penerima pesan.
Tujuan komunikasi persuasif adalah untuk mempengaruhi
audiens agar mengadopsi pandangan atau perilaku tertentu sesuai dengan
tujuan yang diinginkan oleh pengirim pesan. Proses ini melibatkan
penggunaan argumen, logika, emosi, dan taktik komunikasi lainnya
untuk mencapai tujuan persuasif. Diturunkan dari verba to persuade yang
artinya, membujuk atau menyarankan. Persuasi, mula mula memaparkan
gagasan dengan alasan, bukti atau contoh untuk meyakinkan orang lain,
kemudian diikuti dengan ajakan, bujukan, rayuan, imbauan atau saran
kepada pembaca. (Keraf 2006, 115). Dengan demikian persuasi adalah
suatu seni verbal atau tulisan yang bertujuan untuk meyakinkan
seseorang agar melakukan sesuatu yang dikehendaki oleh pengirim pesan
pada waktu sekarang atau pada waktu yang akan datang.
Adapun tiga ciri dari komunikasi yang bersifat persuasif
(Mulyana 2004), yakni :
a) Persuasi digunakan agar pendengar mengalami perubahan sikap,
perilaku, kepercayaan, serta untuk menanamkan opini baru sesuai
dengan harapan host.
b) Persuader host atau orang yang mempersuasi, memiliki tujuan atau
motivasi untuk melakukan komunikasi persuasif.
c) Elemen linguistik atau penyampaian yang mempengaruhi berhasil
atau tidaknya persuasi, seorang host mengkomunikasikan atau
menuturkan sesuatu yang dirasakan memiliki dampak membujuk
bagi pendengarnya.
Sementara untuk mencapai keberhasilan dalam melakukan
komunikasi persuasive, terdapat beberapa beberapa faktor yang

17
mempengaruhi komunikasi persuasif, antara lain :
a) Komunikator harus mempunyai kredibilitas tinggi yaitu,
memiliki pengetahuan tentang apa yang akan disampaikan..
b) Pesan harus masuk akal dan berkesinambungan agar dapat
diterima oleh pendengar.
c) Pengaruh lingkungan, yaitu pemilihan tempat dalam melakukan
komunikasi persuasif juga dapat mempengaruhi pola pikir
pendengar.
Di dalam Komunikasi persuasif ada tiga tujuan yaitu, Perubahan
sifat (attitude change), komunikasi persuasif diharapkan
dapat mengubah pola pikir pendengar terhadap pesan yang telah
diterimananya. Perubahan perilaku (behavior change), sebagai dampak
dari sikap, ketika sikap berubah, maka perilaku pada seseorang
juga akan ikut berubah mengikuti pola pikir dari pesan yang diterima.
Perubahan sosial (Sosial change), komunikator yang berbahasa
persuasif akan membawa perubahan dalam lingkungan masyarakat,
pola pikir (Siahaan, 2022:15). Untuk mencapai tujuan ini diperlukan
teknik komunikasi persuasif. Teknik ini berlangsung dengan personal
contact sehingga memungkinkan komunikator mengetahui, memahami,
dan menguasai; (1) frame of reference komunikan selengkapnya, (2)
kondisi fisik dan mental komunikan sepenuhnya, (3) suasana lingkungan
pada saat terjadinya komunikasi, dan (4) tanggapan komunikasi secara
langsung (Effendy 2004, 124).

Alternatif proses Perubahan yang


Pesan pesan
Psikologis yang terjadi dalam
Persuasif
laten wujud tindakan

Gambar 1 . Pesan Persuasif

2.3 Strategi Komunikasi Persuasif


Strategi Komunikasi Persuasif, merupakan perpaduan antara
perencanaan komunikasi persuasive dengan manajemen komunikasi

18
untuk mencapai suatu tujuan yakni mengubah sikap, pendapat dan
perilaku seseorang / audiens. Oleh karena itu dalam strategi yang dibuat,
harus mencerminkan operasional taktis.
Terdapat beberapa strategi komunikasi persuasive, antara lain
a) Strategi Psikodinamika. Penyampaian pesan dengan
menggunakan kemampuan psikologis untuk mengubah minat
atau perhatian individu dengan cara sedemikian rupa, sehingga
individu akan menanggapi pesan komunikasi sesuai dengan
kehendak komunikator. Jadi, kunci keberhasilan persuasive
terletak pada kemampuan mengubah struktur psikologi internal
laten (motivasi, sikap dan lain lain) dengan perilaku yang
diwujudkan sesuai dengan kehendak komunikator.
b) Strategi Persuasi Sosiokultural. Perilaku yang dipersuasif
dipengaruhi oleh kekuatan di luar individu. Esensi strategi ini
bahwa pesan harus ditentukan dalam keadaan consensus bersama.
Strategi Persuasi Sosiokultural ini sering digunakan dengan
tekanan antarpersonal untuk kompromi, misalnya factor
lingkungan, seperti lingkungan keluarga, sesama teman atau
lingkungan kerja hingga strata sosial.
c) Strategi The Meaning Construction. Strategi ini belajar berbuat
(learn do) bahwa pengetahuan dapat membentuk perilaku.
Komunikator berusaha memberikan pengetahuan mengenai suatu
hal kepada komunikan, dengan adanya pengatahuan yang
diterima, menimbulkan suatu pemahaman yang telah dimengerti
dan dipahami. Persuader memberikan perumpaan perumpamaan
terhadap suatu makna tanpa mengurangi arti dari pengertian itu.

2.4 Impulse Buying


Impulse buying, atau pembelian impulsif, merujuk pada tindakan
pembelian yang dilakukan secara tiba-tiba, spontan, dan tanpa
perencanaan sebelumnya. Dalam hal ini, konsumen cenderung membeli
produk atau jasa dengan cepat dan tanpa pertimbangan yang mendalam.

19
Pembelian impulsif dapat dipicu oleh faktor emosional, situasional, atau
psikologis, dan sering kali melibatkan dorongan mendadak yang
mendorong individu untuk membeli tanpa pertimbangan yang matang.
Menurut Duarte, Raposo, & Ferraz (Duarte 2013) pembelian
impulsif dianggap sebagai aspek konstan dan unik dari gaya hidup
konsumen dan fenomena. psikologis yang menarik. Duarte, Raposo, &
Ferraz (2013) juga menjelaskan pembelian impulsif telah digambarkan
sebagai tindakan yang tidak direncanakan, tiba-tiba melakukan
pembelian, yang dimulai di tempat dan disertai dengan dorongan kuat
dan perasaan senang serta kegembiraan.
Kekuatan afektif di luar individu dapat mendorong seseorang
untuk melakukan pembelian impulsif salah satunya adalah emosi.
Konsumen melakukan pembelian tanpa berfikir panjang untuk apa
kegunaan barang yang mereka beli, yang penting mereka/pelanggan
terpuaskan. Pembelian impulsif didorong oleh kekuatan afektif diluar
kendali individu.
Dalam kegiatan pembelian impulsif terbagi menjadi beberapa
bentuk (Duarte et al., 2013), yakni :
a. Reminder Impulsive buying, Pembelian impulsif yang terjadi
karena mengingat iklan atau rekomendasi orang lain ketika
melihat suatu produk dan terjadi pada saat pada saat konsumen di
toko.
b. Pure Impulsive buying, Pembelian impulsif yang tidak
direncanakan sama sekali oleh konsumen.
c. Suggested Impulsive buying, Pembelian impulsif disebabkan oleh
promosi toko kepada konsumen.
d. Planned Impulsive buying, Pembelian yang dilakukan konsumen
atas dasar pertimbangan harga dan merek. Dalam situasi ini
konsumen akan melakukan pembelian tanpa pertimbangan yang
panjang saat melihat harga atau merek produk.

20
2.5 Live Streaming
Keputusan pembelian merupakan rangkaian proses yang dijalani
konsumen mulai dari awal melihat produk, mencari informasi, mengenai
produk yang akan digunakan oleh konsumen sampai ke dalam proses
akhir memutuskan pembelian. Indikator yang digunakan dalam membuat
keputusan pembelian produk meliputi pilihan produk, pilihan merek,
pilihan penyalur, waktu pembelian dan jumlah pembelian. Namun
demikian, kondisi ini tentunya tidak bisa diterapkan untuk platform
media sosial. Media sosial adalah media pemasaran yang efektif untuk
mempengaruhi konsumen, kondisi ini menyebabkan persaingan bisnis
menjadi ketat, para pelaku usaha harus terus update dengan
perkembangan trend yang ada.
Live streaming merupakan salah satu fitur utama penghasil trafik
bagi platform marketplace. Trafik adalah “nyawa” dari sebuah bisnis,
ibarat sebagus, selengkap atau semurah apapun tidak akan ada artinya
kalau tidak ada trafik pengunjung (pembeli). Dengan jumlah pengunjung
yang banyak, toko akan mudah mengatur strategi bisnis lainnya yang
pada akhirnya dapat meningkatkan omset penjualan. Dengan adanya fitur
live pada media sosial membuat pelaku bisnis dapat menghadirkan
suasana belanja di depan calon pembeli secara real time, menawarkan
produk, memberikan keterangan secara detail mengenai produk (product
knowledge), menjawab pertanyaan calon pembeli maupun melakukan
interaksi dalam waktu yang terbatas meski dengan lokasi yang
menembus batas (online).

21
BAB 3. METODE PENELITIAN
3.1 Desain Penelitian
Metode Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif
dengan metode analisis isi kualitatif (qualitative content analysis).
Metode dengan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif
berupa kata kata tertulis dan lisan tentang sifat individu, keadaan, gejala
dari kelompok tertentu yang dapat diamati (Moleong 1994, 6). Menurut
Barelson (Zuchdi, 1993: 3) analisis konten adalah suatu teknik penelitian
untuk menghasilkan deskripsi yang objektif dan sistematik mengenai isi
yang terkandung dalam media komunikasi. Analisis konten juga
dimaknai sebagai teknik yang sistematis untuk menganalisis makna
pesan dan cara mengungkapkan pesan. Menurut Klaus Krippendorff
(Krippendorf 1993), analisis isi bukan sekedar menjadikan isi pesan
sebagai obyeknya, melainkan lebih dari itu terkait dengan konsepsi
konsepsi yang lebih baru tentang gejala gejala simbolik dalam dunia
komunikasi.
Adapun analisis konten memiliki tujuan diantaranya untuk
(Zuchdi, 1993: 11-12):
a. Mendeskripsikan kecenderungan isi komunikasi/pesan,
b. Melacak perkembangan ilmu,
c. Mendeteksi keberadaan propaganda atau ideologi terselubung,
d. Mengidentifikasikan maksud dan sifat komunikator/penulis.
Hal yang inti dari suatu analisis konten adalah mencari tahu isi
dan maksud suatu teks. Kajian deskriptif dalam hal ini diperlukan untuk
mencari tahu isi, sedangkan untuk mengetahui maksud teks dilakukan
dengan cara membuat inferensi dan tafsiran berdasarkan konstruk
analisis (analytical construct) yang dibangun. Konstruk analisis
merupakan patokan atau panduan peneliti tatkala melakukan analisis dan
interpretasi terhadap teks agar inferensi.

3.2 Subyek dan Obyek Penelitian


Subyek penelitian menjadi sumber data atau sumber informasi

22
yang terkait dengan permasalahan yang diteliti. Dalam penelitian sosial,
yang menjadi subyek penelitian adalah manusia. Kriteria yang ditentukan
peneliti sebagai subyek penelitian sebagai berikut :
a) Akun seller pelaku usaha lokal (bukan artis / public figure )
b) Bukan produk dari Perusahaan industry / brand yang sudah dikenal
publik
c) Hanya sepenuhnya menjual produk secara live streaming (dilihat
dari tampilan akun yang tidak memiliki display produk untuk dibeli
tanpa melalui live streaming)
d) Peringkat 1 Top Steamer saat bulan Desember 2023 menjelas
Harbolnas (Hari Belanja Online) saat kompetisi usaha cukup ketat.
Kemudian, yang menjadi obyek penelitian ini adalah dialog,
gerak tubuh, nada suara, respons konsumen, keterangan isi dan tema
penampilan baik presenter ataupun situasi visual yang disetting yang
mendukung terjadinya impulse buying saat livestreaming ke dalam
bentuk teks.

3.3 Populasi dan Sampel Penelitian


Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau
subyek dengan kualitas dan karakteristik tertentu yang telah ditentukan
oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik kesimpulannya (Hamzah).
Dalam penelitian, populasi dibedakan menjadi dua, yakni populasi umum
dan populasi target (target populations) . Dalam penelitian ini populasi
umumnya adalah seluruh akun penjualan yang menjual produknya hanya
melalui Live Streaming di platform Shopee dan populasi targetnya
adalah akun penjualan pelaku usaha local untuk kategori fashion.
Sampel penelitian adalah Sebagian dari jumlah dan karakteristik
yang dimilik oleh populasi tertentu (Hamzah). Dalam menentukan
sampel, peneliti menggunakan sampling bertujuan (purposive sampling)
karena teknik ini menentukan sampel dengan pertimbangan tertentu atau
sesuai dengan tujuan penelitian. Informan pada penelitian ini adalah akun
pelaku usaha local yang mencapai peringkat tertinggi saat melakukan

23
penjualan Live Streaming di moment Harbolnas 2023 bulan Desember.

3.4 Lokasi Pengambilan Data


Penelitian ini tidak mengambil tempat dimanapun karena
mengamati akun secara online yang bisa dilakukan dimana saja.

3.5 Teknik Pengumpulan Data


Ada beberapa tahapan yang dilakukan dalam penelitian ini, antara
lain tahap pengumpulan data, pengolahan data, analisis data dan tahap
penyajian analisis data. Pada tahap pertama, hal yang dilakukan adalah
pengumpulan data dengan cara menjaring data sebanyak banyaknya
seusai dengan judul penelitian. Data dikumpulkan dengan metode simak
teknik simak catat. Data yang dibutuhkan adalah semua aspek yang
berkaitan dengan pesan persuasive subyek penelitian. Pengumpulan data
akan dilakukan selama 3 bulan, yakni Oktober – Desember 2023 saat
kalender promo Shopee promo 10.10, 11.11 dan 12.12.
Tahap kedua, yaitu pengolahan data dan analisis data. Dari teks
tersebut dilanjutkan dengan mengatur urutan data dan
mengorganisasikannya ke dalam pola, kategori dan satuan uraian dasar.
Dalam menganalisis data peneliti melakukan langkah-langkah, yaitu : (a)
Peneliti mendokumentasikan hasil temuan ke dalam bentuk laporan (b)
Peneliti mengklasifikasikan data yang telah dicatat sesuai dengan tujuan
dari penelitian (c) Peneliti mencari wujud bentuk persuasif untuk
menjawab penelitian. Tahap Ketiga, penyajian hasil Analisis data.

24
TINJAUAN PUSTAKA
PROSES PENELITIAN
• Analisis komunikasi & TEORI • Akun Seller Lokal
persuasif untuk • Sepenuhnya berjualan Live
menciptakan impulse buying • Teknik Komunikasi streaming • Metode Penelitian : Analisis
saat live shopee : Perspektif Persuasif • Kategori Fashion Qualitative Isi
pelaku usaha local • Live Streaming • Pengumpulan Data
• Periode : Okt - Des 2023
• Impulse Buying • Pengolahan Data
• Coding
• Kesimpulan dan Saran
LATAR BELAKANG &
SUBYEK PENELITIAN
PERMASALAHAN

Gambar 2 . Kerangka Berfikir

25
BAB 4 . BIAYA DAN JADWAL PELAKSANAAN
4. 1 Rincian Anggaran
Tabel 2 . Rincian Anggaran

Prosen Biaya yang


No. Komponen
tase diusulkan
1. HONORARIUM 30% Rp 1.800.000
Ketua Pelaksana @650.000 x 1 orang
Anggota @Rp 575.000 x 2 orang
2. BIAYA PELAKSANAAN 50% Rp3.000.000
Bahan Habis Pakai (HVS, ATK, Fotokopi
Modul, Pelaporan) Rp 250.000
Bi. Administrasi Jurnal Rp 500.000,-
Bi. HKI Rp 250.000
Bi. Cetak Buku Rp 2.000.000
3 BIAYA TRANSPORT 15% Rp 900.000
4 BIAYA LAIN LAIN 5% Rp 300.000

Total Rp 6.000.000

4. 2 Jadwal Pelaksanaan

Tabel 3 . Jadwal Pelaksanaan


Bulan
Uraian
No Kegiata 1 2 3 4 5 6 7 8
n 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Penyusu
1 nan
Proposal
2 Seleksi
proposal
Presenta
3 si
proposal
Pengum
4 uman
proposal
Pengum
pulan
5 proposal
yang
sudah
direvisi

26
Penandat
anganan
6 kontrak /
penugasa
n
Pelaksan
7 aan
penelitia
n
Penyusu
nan
8 Laporan
Kemajua
n
9 Laporan
akhir
Presenta
10 si
laporan
akhir
Pembaha
san hasil
11 /
kelayaka
n

27
DAFTAR PUSTAKA

Daily news. 2023. "Raffi Ahmad Pecahkan Rekor Live Streaming dengan Total Transaksi
hingga 7 Miliar di 7.7 Shopee Live Bombastis Sale." July 12.
https://www.dream.co.id/showbiz/raffi-ahmad-pecahkan-rekor-live-streaming-
dengan-total-transaksi-hingga-7-milyar-di-77-shopee-live-b.html.
Duarte, P., Raposo, M., & Ferraz, M. 2013. "Drivers of snack foods impulsive." British
Food Journal 1233 - 1254. doi:https://doi.org/10.1108/BFJ-10-2011-0272.
Effendy, Onong Uchjana. 2004. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. Bandung: PT REmaja
Rosdakarya.
Ghony, M Diunaidi , and Fauzan Alhamshur. 2012. Metodologi Penelitian Kualitatf.
Yogjakarta: Ar-Ruzz Media.
Jakpat. 2022. databooks.
Keraf, Gorys. 2006. Komposisi. Jakarta: Ikrar Mandiri Abadi.
Krippendorf, Klaus. 1993. Analisis Isi Pengantar dan Teori Metodologi. Jakarta: PT
Rajawali Press.
MIrawati, Ira. 2021. "Pemanfaatan Teori Komunikasi Persuasif pada Penelitian E-
Commerce di Era Digital ." medium 58 - 80 .
Moleong, L. J. 1994. Metodologi penelitian kualitatif . Bandung: Remaja Rosdakarya.
Mulyana, Deddy. 2004. Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar. Bandung: PT Remaja
Rosdakarya.
Populix. 2022. The Social Commercial Landscape di Indonesia. Jakarta: populix.co.
Prajana, Adya Mulya , Aisyi Syafikarani, and Nisa Eka Nastiti. 2021. "Pemanfaatan Video
Streaming sebagai media Pemasaran pada fitur Shopee Live." Tanra 145 - 152.
Putri, Frieda Isyana, Triyono Lukmantoro, Hapsari Dwiningtyas, and Joyo NS Gono . 2015.
"Teknik Teknik Persuasif dalam Media Sosial (Studi Analisis Isi Kualitatif pada
akun mentor Parenting Ayah Edy di Youtube)." Jurnal Ilmu Komunikasi.
Surianto, Ellyvia Jesslyn, and Savitri Lusia Setyo Utami. 2021. "Pengaruh Komunikasi
Persuasif melalui Fitur Shopee Live terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada
Lilybelleclothing)." Prologia 5: 382 - 390.

28
Lampiran 1. Susunan Organisasi Tim Peneliti Dan Pembagian Tugas
SUSUNAN ORGANISASI TIM PENELITI DAN PEMBAGIAN TUGAS
Alokasi
No Nama Posisi Bidang Ilmu Uraian Tugas
Waktu*
1 Rr B Natalia Ketua Kewirausahaan, 12 Kordinator dan
Sari Digital Penanggungjawab
Pujiastuti, Marketing seluruh proses
S.Psi, M.Si kegiatan
operasional
penelitian, kajian
teori dan Pustaka,
review instrument
penelitian
2 Sinta Anggota Digital 12 Penyusunan
Pramucitra Marketing, laporan penelitian
Public Relations dan reviewer
metodologi
penelitian serta
pengembangan
modul
3 Tika Ristia Anggota Personal 12 Analisis data,
Djaya Branding, Digital reviewer
Marketing metodologi
penelitian
Keterangan : (*) jam per minggu

29
Lampiran 2. Biodata Ketua Dan Anggota Tim Pengusul

BIODATA TIM PELAKSANA


Ketua Tim Penelitian
a. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi, M.Si
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Assisten Ahli
4 NIS / NIDN 06557003102237 / 0624127501
5 Program Studi Ilmu Komunikasi
6 Fakultas FTIK USM
7 Tempat dan Tanggal Lahir Semarang/24 Desember 1975
8 Email natalia@usm.ac.id
9 Nomor Telepon/ HP 081390387552
10 Alamat Kantor Jl. Soekarno Hatta – Tlogosari, Semarang
11 No Telepon/ Faks (024) 6702757 / (024) 6702272
12 Lulusan yang dihasilkan S1 = 4 orang, S2 = 0 orang , S3 = 0 orang
12 Mata Kuliah yang Diampu 1. Pengantar Humas
2. Psikologi Komunikasi
3. Strategi Media Online
4. Kewirausahaan
5. Retorika
6. Komunikasi Budaya
7. Komunikasi Interpersonal dan
Kelompok
8. Public Speaking

b. Riwayat Pendidikan
Uraian S-1 S-2 S-3
Nama Perguruan Universitas Katolik Universitas -
Tinggi Soegijapranata Diponegoro
Bidang Ilmu Psikologi Magister Ilmu -
Komunikasi,
konsentrasi
Komunikasi Strategis
Tahun Masuk-Lulus 1993 - 1999 2010 - 2012 -
Judul Skripsi/ Tesis/ Minat Memakai Reputasi Suara -
Disertasi Jasa Pegadaian Merdeka melalui
ditinjau dari Harga Implementasi
diri pada ibu Corporate Social
bekerja dan ibu Responsibility (CSR)
tidak bekerja
Nama Pembimbing/ Dr. Y. Bagus Dr Adi Nugroho M.Si -
Promotor Wismanto, MS

30
c. Pengalaman Penelitian 5 tahun terakhir
Pendanaan
No Tahun Judul Penelitian Jumlah
Sumber
(Rp)
Strategi Pendidikan Kewirausahaan
Perguruan Tinggi (Studi Empiris di Rp
1 2020 Mandiri
Fakultas Teknologi Informasi dan 2.500.000
Komunikasi Universitas Semarang )
Manajemen Komunikasi Organisasi
Masyarakat (Ormas) melalui media Universitas Rp
2 2022
sosial dalam membangun public Semarang 6.500.000
trust (Studi kasus Ormas Lindu Aji)
Semiotika Konten Demonisasi
Tokoh Ataturk Di Media Sosial Universitas Rp
3 2023
Indonesia Menggunakan Model Semarang 6.500.000
Semiotika Danesi
Pemanfaatan Media Konvensional
dan Media Baru dalam Komunikasi Universitas Rp
4 2023
Persuasif Calon Legislatif Propinsi Semarang 6.500.000
Jawa Tengah

d. Pengalaman Pengabdian Masyrakat dalam 5 tahun terakhir


Pendanaan
No. Tahun Judul Penelitian
Sumber Jumlah (Rp)
1 2020 Pelatihan Optimalisasi Sosial Universitas Rp 3.000.000
Media sebagai peluang kerja
Semarang
pada SMK Pangudi Luhur
Semarang
2 2022 Pelatihan Optimalisasi Sosial Mandiri Rp 8.500.000
Media Untuk Membangun
Reputasi Positif Organisasi
Kemasyarakatan (Ormas)
Kota Semarang

e. Publikasi Artikel Ilmiah dalam Jurnal 5 tahun terakhir


No. Tahun Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Vol/ No/ Th
1 2020 Strategi Pendidikan Jurnal Dinamika 22/1/2020
Kewirausahaan Perguruan Sosial Budaya
Tinggi (Studi Empiris di Universitas
Fakultas Teknologi Informasi Semarang
dan Komunikasi Universitas
Semarang )
2 2020 Pelatihan Optimalisasi Sosial Jurnal 2/1/2020
Media sebagai sebagai Pengabdian

31
Peluang Kerja pada SMK Masyarakat
Pangudi Luhur Semarang. LPPM
Universitas
Semarang
3 2022 Pelatihan Optimalisasi Sosial Jurnal 1/6/2022
Media untuk membangun Pengabdian
reputasi positif Organisasi Mandiri
Kemasyarakatan (Ormas)
Kota Semarang
4 2023 Manajemen Komunikasi Jurnal 12/1/ 2023
Ormas Lindu Aji Melalui Communio
Media Sosial Dalam
Membangun Public Trust

f. Pengalaman Penyampaian Makalah secara oral pada pertemuan / seminar


ilmiah dalam 5 tahun terakhir
g. Pengalaman Penulisan Buku dalam 5 tahun terakhir

No Tahun Judul Buku Penerbit No ISBN


1 2021 Manajemen Komunikasi Digital Insania No. 978-623-
Terkini 5770-12-3
2 2021 Manajemen Pemasaran Saat ini Insania No. 978-623-
dan Masa Depan 5770-15-4

h. Pengalaman Perolehan HKI dalam 5 tahun terakhir


Jenis No dan Tanggal
No Judul
HKI HAKI
1 Buku Manajemen Komunikasi Digital Terkini EC00202186897,
31 Desember 2021
2 Buku Manajemen Pemasaran saat ini dan Masa EC00202200058,
Depan 1 Januari 2022
3 Poster Siklus Komunikasi Antarpribadi EC00202349494,
26 Juni 2023
4 Poster Gaya Kepemimpinan dan Budaya EC00202360542,
Organisasi 28 Juli 2023
5 Poster Pemanfaatan Media Konvensional dan EC00202360537,
Media Baru dalam Komunikasi Persuasif 28 Juli 2023
Calon Legislatif Provinsi Jawa Tengah

i. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik / Rekayasa Sosial lainnya


dalam 8 tahun terakhi
j. Penghargaan yang pernah diraih dalam 10 tahun terakhir (dari
pemerintah, asosiasi atau instansi lainnya)

32
Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
Pendamping Unggulan
1. Program Pendampingan Kemenkop RI 2023
Wirausaha Pemuda

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata adalah benar dan dapat
dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima resikonya.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan Hibah Penelitian LPPM USM.
Semarang, 7 Agustus 2023

Rr B Natalia Sari Pujiastuti, S.Psi, M.Si


NIDN : 06241275

33
ANGGOTA TIM PENELITIAN (1)
a. Identitas Diri

1. Nama Lengkap Sinta Pramucitra, M.I.Kom

2. Jenis Kelamin Perempuan

3. Jabatan Fungsional Pengajar

4. NIS 06557000606046

5. NIDN 0620078001

6. Tempat dan Tanggal Lahir Semarang, 20 Juli 1980

7. E-mail sinta@usm.ac.id

8. Nomor HP 08112723022

9. Alamat Kantor Jl. Soekarno Hatta, Tlogosari Semarang


50196
10. No Telepon/Faks +62-24 6702757 / 024-6702272

11. Lulusan yang telah dihasilkan -


1. Pengantar Humas
12. Mata Kuliah yang diampu 2. Public Speaking
3. Komunikasi Interpersonal
4. Digital Event (SKPI)

b. Riwayat Pendidikan
S-1 S-2 S-3

Nama
Perguruan Universitas Diponegoro Universitas Diponegoro -
Tinggi
Ilmu Komunikasi
(Konsentrasi
Bidang Ilmu Ilmu Komunikasi -
Strategi
Komunikasi)
Tahun Masuk-
2004–2009 2017 - 2021 -
Lulus
Upaya Meningkatkan Aktivitas Public
CitraPerusahaan Relations untuk
melalui Penerapan membangun Brand
Judul
Budaya Perusahaan SI Image Grand -
Skripsi/Thesis
INTAN di Perum Maerakaca sebagai
Pegadaian Cab. Ekowisata,
Pedurungan. Pendidikan dan

34
Budaya

Drs. Joyo NS
Nama Pembimbing Dr. Turnomo Rahardjo -
Gono, MS

c. Pengalaman Penelitian 5 tahun terakhir


d. Pengalaman Pengabdian Masyrakat dalam 5 tahun terakhir
e. Publikasi Artikel Ilmiah dalam Jurnal 5 tahun terakhir
f. Pengalaman Penyampaian Makalah secara oral pada pertemuan / seminar
ilmiah dalam 5 tahun terakhi
g. Pengalaman Penulisan Buku dalm 5 tahun terakhir
h. Pengalaman Perolehan HKI dalam 5 tahun terakhir
i. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik / Rekayasa Sosial lainnya
dalam 8 tahun terakhir
j. Penghargaan yang pernah diraih dalam 10 tahun terakhir (dari
pemerintah, asosiasi atau instansi lainnya)

Semua data yang Saya isikan dan tercantum dalam biodata adalah benar dan dapat
dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi. Demikian
biodata ini Saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu persyaratan
dalam pengajuan Pengabdian Masyarakat.

Semarang, 10 Agustus 2023

Sinta Pramucitra, M.I.Kom


0620078001

35
ANGGOTA TIM PENELITIAN (2)
a. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Tika Ristia Djaya, S.I.Kom., M.I.Kom.
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Jabatan Fungsional Asisten Ahli
4 NIS 06557000606041
5 NIDN 0613067606
Tempat dan Tanggal Magelang/13 Juni 1976
6
Lahir
7 Email tikaristiadjaya@usm.ac.id
8 Website -
9 Nomor Telepon/ HP 085229364012
10 Alamat Kantor Jl. Soekarno Hatta – Tlogosari, Semarang
11 No Telepon/ Faks (024) 6702757 / (024) 6702272
12 Mata Kuliah yang Etika Profesi Komunikasi, Hukum
Diampu Komunikasi, Manajemen Public Relation,
Pengantar Humas, Marketing Public
Relation, Riset dan audit Public Relation,
Public Speaking, Pengantar
Ilmu Komunikasi.

b. Riwayat Pendidikan

Uraian S-1 S-2 S-3


Nama
Universitas Sahid
Perguruan Universitas Sebelas Maret
Surakarta
Tinggi
Magister Ilmu Komunikasi,
Bidang Ilmu Public Relation Konsentrasi Manajemen
Komunikasi

Tahun
2008-2013 2014-2017
Masuk-Lulus
KOMUNIKASI RELATIONSHIP DALAM
Judul KELOMPOK DAN DINAMIKA BISNIS.
KESEJAHTERAAN (Studi Kasus: Komunikasi

36
SOSIAL (Studi Deskriptif interaksional antara
Kualitatif Tentang Pedagang dan Pembeli
Komunikasi Kelompok (Pelanggan) dalam
Karang Taruna Mekar Membangun Kembali
Remaja dalam Hubungan Dagang Pasca
meningkatkan Kebakaran Pasar Klewer
Kesejahteraan Sosial di Surakarta)
Dusun Grasak Kismoyoso
Boyolali)
Drs.Yulius Slamet, M.Sc.,
Promotor M.I.Kom.
Ph.D.

c. Pengalaman Penelitian 5 tahun terakhir

Pendanaan
No Tahun Judul Penelitian
Sumber Jumlah (Rp)
1 2016 Relationship dalam Dinamika Pribadi Rp.5.000.000,-
Bisnis
Makna Tradisi Tedhak Siten pada
Masyarakat Kendal: Sebuah
2 2019 Analisis Fenomenologis Alfred Pribadi Rp.6.000.000,-
Schutz
Perspektif Fishbein Model dalam
Pengelolaan Pesan Persuasif Petani
3 2019 Agribisnis Pepaya Calina Pribadi Rp.6.000.000,-
Melalui Media Sosial
Ritualisasi Kesenian Barong dalam
Estetika Budaya : Studi
4 2019 Eksploratif: Komunikasi Intra Pribadi Rp.6.000.000,-
Personal Masyarakat Kota
Beribadat
The Development Of Sme
5 Marketing Business Through The
2020 Retail Industries Network In Pribadi Rp.6.000.000,-
Indonesia
Konvergensi Radio Kartini FM
6. 2021 Jepara Dalam Menghadapi LPPM USM RP. 6.000.000,-
Tranformasi Media Baru

7. 2022 Analisa Strategi Komunikasi Dinas LPPM USM RP. 6000.000,-


Kebudayaan dan Pariwisata Kota
Semarang dalam
Mengkampanyekan Event
“Semarang Night Carnival 2022”
Melalui Official Account Instagram
@disbudparkotasemarang

37
Opini Publik dalam Penilaian
Eksistensi Personal Branding Jeje
8. 2022 Sebagai Icon Citayam Fashion LPPM USM RP. 6000.000,-
Week Melalui Akun Instagram
jeje@9111jelicascalling

d. Pengalaman Pengabdian Masyarakat dalam 5 tahun terakhir


Pendanaan
No Tahun Judul Pengabdian Sumber Jumlah (Rp)
”EDUKASI DALAM MENGGALI
BAKAT PUBLIC SPEAKING”
1. 2019 Pribadi Rp 4.000.000
Pelatihan Edukasi dan Pembinaan
Public Speaking di Kalangan Santri
Pondok
PelatihanModern Selamat
Peningkatan Kendal
Kemampuan
PublicSpeaking dalam Upaya LPPM
2. 2020 Rp. 3.500.000
Pemasaran Produk Kompag USM
(Komunitas Pedagang Gojek) di
Kota
Personal Soft skill & Hard Skill
Semarang
Development Dalam Pencapaian LPPM
3. 2021 RP. 3.500.000
Excellent Service Konsumen dan USM
DayaTarik Iklan Menggunakan
Corel Draw pada Pedagang Kuliner
Kota Boyolali
e. Publikasi Artikel Ilmiah dalam Jurnal 5 tahun terakhir
Volume/No
No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal
mor/Tahun
Makna Tradisi TedhakSiten pada Masyarakat
. Vol 1 No
1. Kendal: Sebuah Analisis Intelektiva
06 (2020)
Fenomenologis Alfred Schutz
Perspektif Fishbein Model dalam Pengelolaan
Pesan Persuasif Petani Agribisnis Pepaya Vol 1 No1
2. Impresi
Calina Melalui Media (2020)
Sosial
Ritualisasi Kesenian Barong dalam Estetika
Budaya: Studi Eksploratif Komunikasi Intra Vol 6 No 1
3. Simbolika
Personal (2020)
Masyarakat Kota Beribadat
The Development Of Sme Marketing Business
Multisciencejou
4. Through The Retail Industries Network
rnal
In Indonesia.

38
f. Pengalaman Penyampaian Makalah secara oral pada pertemuan / seminar
ilmiah dalam 5 tahun terakhir

No Nama Pertemuan Judul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat


1. International Conference Interaksi Sosial dalam 26 November 2016 di
On Nusantara Philosophy Dinamika Bisnis (Studi UGM Yogyakarta
Local wisdom & Ideology Kasus : Komunikasi
Resilience: Reiventing A Dialogis dalam
2. New Cultural
Seminar Strategy
Nasional dan Pemeliharaan
Ritualisasi Kesenian 20 November 2019 di
Call For Paper Hubungan Bisnis antara
Barong dalam Estetika Untag Surabaya
Komunikasi, Literasi PedagangStudi
Budaya: dan Pembeli
Media dan Budaya di Pasar Klewer
Eksploratif Komunikasi
3. Surakarta)
Pelatihan Personal Soft Intra Personal
Pengembangan 27 Oktober 2022
skill & Hard Skill Masyarakat Service
Ketrampilan
Develpment Dalam Kota Beribadat
Konsumen dan Daya
Pencapaian Excellent Tarik Desain Iklan Pada
4. Pembicara PR Digital’s Pedagang
Service Konsumen dan Digital’s Day
Kuliner Kota 21 Juni 2022
DayaTarik
Day Iklandan Kuliah Boyolali
workshop
Menggunakan
Umum Corel
Draw pada Pedagang
Kuliner Kota Boyolali
g. Pengalaman Penulisan Buku dalm 5 tahun terakhir
Volume/Nomor/Tah
No Judul Buku Penerbit
un
Etika Komunikasi dalam Media Sosial: 978-623-96449-9-4
1. Insania
Saring Sebelum Sharing tahun 2021

Manajemen Sumber 978-623-97233-2-3


2. Insania
Daya Manusia tahun 2021
Manajemen Pemasaran 978-623-5770-15-4
3. Insania
Saat Ini dan Masa Depan tahun 2021

h. Pengalaman Perolehan HKI dalam 5 tahun terakhir


i. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik / Rekayasa Sosial lainnya
dalam 8 tahun terakhir
j. Penghargaan yang pernah diraih dalam 10 tahun terakhir (dari
pemerintah, asosiasi atau instansi lainnya)

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata adalah benar dan dapat
dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila dikemudian hari ternyata dijumpai
ketidaksesuaian dengan kenyataan, Saya sanggup menerima resikonya. Demikian

39
biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu persyaratan
Pengabdian kepada Masyarakat.

Semarang, 10 Agustus 2023

Tika Ristia Djaya, S.I.Kom., M.I.Kom.


NIDN. 0613067606

40

Anda mungkin juga menyukai