Anda di halaman 1dari 4

PRAKTIKUM LISTRIK STATIS

(HUKUM COULOMB)

D
I
S
U
S
U
N

OLEH : KELOMPOK 6
KELAS : IX.3

ANGGOTA :
1. INDAH AZKA SALSABILAH
2. MARTHA ULINA KEZIA HUTAPEA
3. ISHAK WIJAYA
4. M. GAFRAN ALFARIZZI

SMPN 14 PALEMBANG
TP. 2022/2023
I. TUJUAN:
- Untuk mengetahui bagaimana Hukum Coulomb atau Listrik Statis bekerja.
- Menganalisis besar gaya coloumb yang ditimbulkan dari dua jenis muatan

II. ALAT DAN BAHAN:


 Sedotan/pipet
 Botol plastik
 Kertas
 Balon
 Penghapus
 Isi pena
 Penggaris
 Benang wol

III. CARA KERJA:


A. PERCOBAAN 1
1. Siapkan balon dan kertas
2. Tiup balon hingga ukurannya sedang dan tidak terlalu besar
3. Robek kertas menjadi bagian bagian kecil
4. Gosokkan balon ke rambut
5. Setelah digosokkan, dekatkan balon yang sudah digosok ke rambut ke
kepingan kertas yang sudah dirobak menjadi bagian kecil
6. Dan kepingan kertas akan menempel ke balon

B. PERCOBAAN 2
1. Siapkan dua sedotan/pipet dan botol plastik
2. Gosok kedua sedotan secara bersamaan hingga terasa hangat/panas
3. Letakkan salah satu pipet yang sudah hangat ke atas botol yang tegak lalu
seimbangkan
4. Dekatkan satu pipet lagi ke pipet yang ada di atas botol
5. Pipet yang di atas botol akan bergerak saat pipet yang lainnya didekatkan
(digerakkan)
C. PERCOBAAN 3
1. Siapkan isi pena, penghapus, potongan kertas kecil, penggaris dan
benang wol
2. Tusukkan isi pena ke penghapus
3. Letakkan potongan kertas kecil di atas isi pena
4. Gosokkan penggaris ke benang wol dan rambut
5. Kertas akan bergerak jika penggaris yang sudah di gosokkan ke benang
wol dan rambut di dekatkan di kertas

D. PERCOBAAN 4
1. Siapkan balon dan air yang sedikit mengalir
2. Gosokkan balon ke rambut
3. Dekatkan balon yang sudah digosokkan ke rambut ke air mengalir
4. Air tidak menempel di balon dan menjauh setelah balon didekatkan ke
rambut

IV. HASIL PERCOBAAN


a. PERCOBAAN 1 :
Kertas akan menempel/terangkat setelah balon didekatkan ke kertas. Ini
menandakan bahwa dua muatan saling tarik menarik karena adanya dua
muatan jenis yang berbeda

b. PERCOBAAN 2 :
Sedotan diatas botol akab bergerak saling tolak menolak dengan sedotan
yang digerakkan/didekatkan. Artinya, ini memiliki dua muatan yang sama
sehingga saling tolak menolak

c. PERCOBAAN 3 :
Kertas akan bergerak jika penggaris yang digosokkan ke rambut atau benang
wol didekatkan, kertas itu kan bergerak tolak menolak. Namun, menurut
percobaan kelompok kami, penggaris yang digosokkan ke rambut, gaya
tolaknya lebih besar dibanding dengan penggaris yang digosokkan ke
benang wol yang gaya tolaknya lebih kecil.
d. PERCOBAAN 4 :
Air yang mengalir ketika didekatkan ke balon, airnya menjauh, yang berarti
memiliki dua muatan yang berbeda sehingga menghasilkan gaya tolak
menolak.

V. KESIMPULAN
Percobaan ini menyatakan apabila terdapat dua buah titik muatan maka akan
timbul gaya di antara keduanya, yang besarnya sebanding dengan perkalian
nilai kedua muatan dan berbanding terbalik dengan kuadrat jarak antar
keduanya. Interaksi antara benda-benda bermuatan (tidak hanya titik muatan)
terjadi melalui gaya tak-kontak yang bekerja melampaui jarak separasi. Adapun
hal lain yang perlu diperhatikan adalah bahwa arah gaya pada masing-masing
muatan terletak selalu sepanjang garis yang menghubungkan kedua muatan
tersebut. Gaya yang timbul dapat membuat kedua titik muatan saling tarik-
menarik atau saling tolak-menolak, tergantung nilai dari masing-masing
muatan. Muatan sejenis (bertanda sama) akan saling tolak-menolak, sedangkan
muatan berbeda jenis akan saling tarik-menarik.

Anda mungkin juga menyukai