Anda di halaman 1dari 2

Vitamin

a. Pengertian Vitamin

Salah satu nutrisi yang dibutuhkan tubuh adalah vitamin.  Vitamin, melansir dari
Encyclopedia Britannica, merupakan salah satu zat yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah
yang kecil. 

Meskipun jumlah yang dibutuhkan tidak terlalu banyak, asupan vitamin tetap
harus dipenuhi setiap harinya.  Vitamin tidak seperti beberapa zat lain yang bisa
dihasilkan oleh tubuh. Tubuh kita tidak bisa menghasilkan vitamin yang artinya asupan
zat ini berasal dari luar tubuh.  Kekurangan vitamin bisa menimbulkan beragam
gangguan kesehatan. Jika anak-anak tidak mendapatkan kebutuhan vitamin sesuai dosis
yang dianjurkan, akan menghambat tumbuh kembang mereka. 

b. Jenis-jenis vitamin

ada dua jenis vitamin berdasarkan kelarutannya. Jenis tersebut adalah vitamin
yang bisa larut dalam air dan larut dalam lemak. Vitamin yang larut dalam lemak
Vitamin yang larut dalam lemak seperti vitamin D, E, A, dan K disimpan di jaringan
lemak dan hati.  Vitamin tersebut dapat disimpan di dalam tubuh selama berhari-hari
hingga berbulan-bulan lamanya.  Vitamin yang laut dalam air Berbeda dengan
vitamin yang larut dalam lemak, vitamin yang larut dalam air tidak bisa disimpan
lama dalam tubuh.  Sisa vitamin yang tidak terserap tubuh akan dikeluarkan melalui
urine. Vitamin yang laur dalam air adalah Vitamin C dan vitamin B kompleks.  

c. Manfaat vitamin

untuk tubuh Setiap nutrisi yang dibutuhkan tubuh tentu membawa manfaat
untuk kesehatan kita begitu juga vitamin. Berikut rangkuman dari Kids Health
tentang manfaat dari vitamin: 

1. Vitamin A

Vitamin ini membantu menjaga kesehatan penglihatan kita. Vitamin A


juga berfungsi meningkatkan sistem imun tubuh. 

2. Vitamin B kompleks

Ada beragam jenis vitamin B diantaranya adalah B1, B2, B3, B5, B6,
B9, dan B12.  Vitamin B kompleks dibutuhkan tubuh untuk membantu
sistem metabolisme. Vitamin ini juga dibutuhkan untuk membuat sel-sel
darah merah. 
3. Vitamin C

Sering melihat iklan suplemen vitamin C? Vitamin ini dibutuhkan


tubuh untuk menjaga kesehatan jaringan tubuh. Jika Anda sering
mengalami sariawan, bisa jadi asupan vitamin C Anda kurang dari yang
dianjurkan.  Vitamin C membantu memelihara jaringan tubuh seperti gusi,
tulang, dan pembuluh darah.  Mengkonsumsi vitamin C secara teratur
sesuai dosis yang dibutuhkan tubuh bisa menghindari dari infeksi
penyakit.  Vitamin D Tulang juga membutuhkan asupan vitamin agar tetap
sehat.

4. Vitamin D

berperan penting dalam kesehatan tulang dan gigi kita.  Uniknya selain
didapat dari makanan yang kita konsumsi, vitamin D bisa dihasilkan tubuh
saat kita berjemur di bawah sinar matahari. 

5. Vitamin E Hampir sama dengan vitamin C, vitamin E juga berfungsi


untuk melindungi dan menjaga kesehatan sel dan jaringan tubuh. 

6. Vitamin K Jenis vitamin yang terakhir ini juga tidak kalah bermanfaat
bagi tubuh kita. Vitamin K dibutuhkan tubuh terutama di keping darah.
Keping darah berfungsi untuk menghentikan pendarahan saat tubuh
terluka.  Vitamin K akan membantu keping darah untuk menutup luka dan
menghentikan pendarahan serta membuat jaringan baru pada luka
tersebut. 

Anda mungkin juga menyukai