Anda di halaman 1dari 23

Bab III

KARAKTERISTIK
DAN JENIS TIK PADA PAUD

A.Karakteristik Media Pembelajaran Berbasis TIK

Media Pembelajaran Interaktif adalah media yang digunakan

pada proses pembelajaran sebagai penyalur pesan antara guru dan

siswa agar tujuan pengajaran tercapai dan penyampaian materi dapat

diseragamkan.

Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan

proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi dan pengelolaan

informasi. Meningkatnya penggunaan TIK telah menyebabkan orang

tua, guru dan para pendukung anak-anak mempertanyakan hubungan

nya dengan kebutuhan kognitif, emosional, sosial dan perkembang

an anak-anak. Pada perdebatan yang ekstrem, mereka menganggap

komputer dapat merusak kesehatan dan belajar dan mereka. Masalah

yang sering diyakini orang tua adalah penggunaan TI pada anak-anak

dapat merusak perkembangan anak usia dini. Healy (1998), misalnya,


mengklaim bahwa menggunakan komputer sebelum usia 7 tahun me

ngurangi tugas penting perkembangan. Pendapat di atas tidak ada sa

lahnya, sebab itu bisa saja terjadi jika TI tidak digunakan secara bijak,

terutama jika anak dibebaskan untuk mengakses apa saja tanpa penga

wasan orang dewasa. Pendampingan dari orang dewasa pada saat anak

mengakses TI sangat penting.

Hikmah, M.Pd, MM

Anak usia dini memiliki rasa ingin tahu yang sangat tinggi.

Kegiatan bermain pada anak usia dini dengan memanfaatkan media

TI ini sangat efektif untuk digunakan. Melalui pengggunaan media

TI akan membangkitkan motivasi dan menjawab rasa keingintahuan

anak yang tinggi. Sebab melalui penggunaan TI anak belajar banyak

ilmu pengetahuan yang terkadang tidak mungkin jika di ajarkan de

ngan cara tradisional. Akan tetapi, banyak orangtua yang ketakutan

apabila rasa keingintahuan anaknya itu malah menjerumuskan anak

nya ke jalan yang tidak benar sehingga membuat orangtua lebih ber
sifat protektif terhadap anaknya sampai tidak mengizinkan anaknya

untuk mengakses TI. Padahal sikap seperti ini justru akan membuat

anak lebih penasaran yang pada akhirnya anak mengakses TI tanpa

kontrol dari orang dewasa. Rasa keingintahuan anak yang tinggi itu

memang harus dikontrol dengan ekstra tinggi, tetapi bukan melarang

sepenuhnya. Seharusnya para orangtua juga bersedia terlibat pada saat

anak belajar dan bermain dengan memanfaatkan teknologi informa

si, agar dapat membantu anak mereka mengakses konten yang sesuai

pada tahapan perkembangannya.

Ada beberapa persyaratan sofware yang dapat digunakan oleh

B.Jenis-jenis Media Berbasis Teknologi Informasi

Media pembelajaran memiliki jenis antara lain media pembel

ajaran visual, audio, audio-visual dan multimedia. Multimedia adalah

penggunaan berbagai jenis media (teks, suara, grafik, animasi dan vi

deo) untuk menyampaikan informasi, kemudian ditambahkan elemen

atau komponen interaktif. Berikut ini penjelasan elemen atau kompo


nen multimedia yaitu:

1. Teks

64

Teks adalah suatu kombinasi huruf yang membentuk satu

kata atau kalimat yang menjelaskan suatu maksud atau materi

pembelajaran yang dapat dipahami oleh orang yang membaca

nya. Teks tidak bisa dipisahkan dalam penggunaan komputer.

Teks merupakan dasar dari pengolahan kata dan informasi ber

basis multimedia.

Sumber: https://i.ytimg.com

Hikmah, M.Pd, MM

Teknologi Informasi Komunikasi Pada Pendidik

Multimedia menyajikan informasi kepada pengguna de

ngan cepat, karena tidak diperlukan membaca secara rinci dan

teliti. Teks adalah bentuk data multimedia yang paling mudah

disimpan dan dikendalikan. Teks dapat membentuk kata atau


narasi dalam multimedia yang menyajikan bahasa. Kebutuh

an teks bergantung kepada penggunaan aplikasi multimedia.

Teks digunakan untuk menjelaskan gambar. Penggunaan teks

pada multimedia perlu memperhatikan penggunaan jenis huruf,

ukuran huruf, dan style hurufnya (warna, bold, italic).

2. Grafik

Grafik merupakan komponen penting dalam multime

dia. Grafik berarti juga gambar (image, picture, atau drawing).

Gambar merupakan sarana yang tepat untuk menyajikan infor

masi, apalagi pengguna sangat berorientasi pada gambar yang

bentuknya visual (visual oriented).

Sumber: https://i.ytimg.com

Manusia berorientasi pada visual, sehingga informasi

yang menggunakan gambar, animasi dan video lebih mudah

dicerna dibandingkan dengan informasi dalam bentuk teks. Na

Hikmah, M.Pd, MM
mun informasi dalam bentuk teks seperti buku, brosur dan lain

-lain tidak akan ditinggalkan karena diperlukan untuk meleng

kapinya, yaitu bila ingin memahami dan mempelajari dengan

rinci dan teliti.

3. Gambar Diam

66

Gambar merupakan penyampaian informasi dalam ben

tuk visual. Gambar menurut Agnew dan Kellerman (1996) ada

lah gambar dalam bentuk garis (line drawing), bulatan, kotak,

bayangan,warna dan sebagainya yang dikembangkan dengan

menggunakan perangkat lunak agar multimedia dapat disaji

kan lebih menarik dan efektif. Gambar atau images berarti pula

gambar raster (halftone drawing), seperti foto.

Sumber: Koleksi Pribadi

Elemen gambar digunakan untuk mendeskripsikan se

suatu dengan lebih jelas. Gambar digunakan dalam presentasi


atau penyajian multimedia karena lebih menarik perhatian dan

dapat mengurangi kebosanan dibandingkan dengan teks.

bar dapat meringkas data yang kompleks dengan cara yang baru

dan lebih berguna. Gambar juga dapat berfungsi sebagai ikon,

yang bila dipadukan dengan teks, merupakan opsi/pilihan yang

bisa dilakukan.

Gambar dimanfaatkan antara lain untuk membuat ba

sis data yang efektif dan mudah ditampilkan. Untuk itu sangat

memerlukan ruang penyimpanan yang besar. Itulah sebabnya

aplikasi multimedia disimpan dalam media penyimpanan yang

cukup besar kapasitasnya seperti DVD ROM.

4. Video

Video pada dasarnya adalah alat atau media yang dapat

menunjukkan simulasi benda nyata. Agnew dan Kellerman

(1996) mendefinisikan video sebagai media digital yang me

nunjukkan susunan atau urutan gambar-gambar bergerak dan


dapat memberikan ilusi/fantasi.

Sumber: Koleksi Pribadi

Hikmah, M.Pd, MM

Video juga sebagai sarana untuk menyampaikan infor

masi yang menarik, langsung dan efektif. Video pada multime

dia digunakan untuk menggambarkan suatu kegiatan atau aksi.

Video menyediakan sumber daya yang kaya dan hidup bagi ap

likasi multimedia.

5. Animasi

68

Animasi adalah suatu tampilan yang menggabungkan

antara media teks, grafik dan suara dalam suatu aktivitas perge

rakan. Neo & Neo (1997) mendefinisikan animasi sebagai satu

teknologi yang dapat menjadikan gambar yang diam menjadi

bergerak kelihatan seolah-olah gambar tersebut hidup, dapat

bergerak, beraksi dan berkata. Dalam multimedia, animasi me


rupakan penggunaan komputer untuk menciptakan gerak pada

layer. Animasi digunakan untuk menjelaskan dan mensimulasi

kan sesuatu yang sulit dilakukan dengan video.

Sumber: Koleksi Pribadi

Hikmah, M.Pd, M

6. Audio (Suara/bunyi)

Audio didefinisikan sebagai macam-macam bunyi dalam

bentuk digital seperti suara, musik, narasi dan sebagainya yang

bisa didengar untuk keperluan suara latar, penyampaian pesan

duka, sedih, semangat dan macam-macam disesuaikan dengan

situasi dan kondisi. Di sisi lain audio juga dapat meningkatkan

daya ingat serta bisa membantu bagi pengguna yang memiliki

kelemahan dalam penglihatan. Penggunaan suara pada mul

timedia dapat berupa narasi, lagu, dan sound effect. Biasanya

narasi ditampilkan bersama-sama dengan foto atau teks untuk

lebih memperjelas informasi yang akan disampaikan. Jika per


sonal komputer (PC) multimedia tanpa bunyi, maka bukan mul

timedia namanya melainkan hanya disebut unimedia. Bunyi da

pat ditambahkan dalam multimedia melalui suara, musik, atau

efek-efek suara.

Sumber : http://ilmu-pendidikan.net

Interaktivitas

70

Elemen ini sangat penting dalam multimedia interaktif.

Elemen lain seperti teks, suara, video dan foto dapat disampai

kan di media lain seperti TV dan VCD player, tetapi elemen

interaktif hanya dapat ditampilkan di komputer. Elemen ini

sangat memanfaatkan kemampuan komputer sepenuhnya. As

pek interaktif pada multimedia dapat berupa navigasi, simulasi,

permainan dan latihan. Apabila dalam suatu aplikasi multime

dia, pengguna multimedia diberikan suatu kemampuan untuk

mengontrol elemen-elemen yang ada, maka multimedia itu di


sebut dengan Interactive Multimedia. Apabila dalam aplikasi

multimedia disediakan struktur dari elemen terhubung yang da

pat dikendalikan oleh pengguna, maka Interactive Multimedia

tersebut menjadi Hypermedia.

Sumber: https://www.youtube.com/watch?

Belajar dengan memanfaatkan multimedia erat kaitan

D.Pertimbangan dalam Mendesain Media

Pembelajaran Berbasis TIK

Ketika kita ingin membuat produk media pembelajaran ber

basis TIK, perlu dipikirkan untuk siapa media tersebut kita tujukan.

Produk media yang ditujukan bagi anak usia dini dibuat agar dapat

menumbuhkan minat belajar anak. Sehingga dalam proses pembuatan

produk ini, ada beberapa teori yang akan dibahas antara lain mengenai

perkembangan anak, penggunaan multimedia, dan Konsep desain.

Hikmah, M.Pd, MM
Perkembangan Anak

Anak senantiasa tumbuh dan berkembang sesuai irama

nya. Masing-masing tahapan perkembangan pada anak me

miliki kebutuhan belajar yang berbeda. Sehingga media yang

digunakan untuk mengoptimalisasi perkembangannya juga

berbeda. Piaget menyatakan bahwa kemampuan kognitif se

seorang berkembang sesuai dengan usia. Sedangkan Vygotsky

menyatakan bahwa perkembangan kognitif seseorang dipero

leh dari keterlibatannya di lingkungan. Setiap tahapan perkem

bangan anak membutuhkan pendekatan yang berbeda dalam

mengajarkan pengetahuan diantaranya adalah:

a. Masa bayi (Usia 0-1 tahun)

Perkembangan fisik sangat cepat. Karakteristik

perkembangan motorik pada bayi keterampilan

72

mo
torik mulai dari berguling, merangkak, duduk, berdiri,

dan berjalan. Pada masa sensori motor ini anak meng

gunakan

panca

indra

seperti melihat, mengamati,

meraba, mendengar, mencium, dan mengecap dengan

memasukkan setiap benda ke mulutnya. Baru belajar

komunikasi sosial, Bayi yang baru lahir telah siap me

laksanakan kontak sosial dengan lingkungan. komuni

kasi responsif dari orang dewasa akan mendorong dan

memperluas respon verbal dan nonverbal bayi. Berbagai

kemampuan dan keterampilan dasar tersebut merupakan

model penting bagi siswa untuk menjalin proses perkem

bangan selanjutnya.

Hikmah, M.Pd, M
. Usia 2-3 tahun

Pada usia ini terdapat beberapa kesamaan karakter

istik dengan masa sebelumnya, yang secara fisik masih

mengalami pertumbuhan yang pesat. Beberapa karakter

istik Khusus anak usia 2- 3 tahun adalah sebagai berikut:

(a) aktif mengeksplorasi benda-benda yang ada di seki

tarnya. (b) inderanya tajam dan keinginan belajar tinggi.

Anak mengeksplorasi benda ada di sekitarnya, (c) mulai

mengembangkan kemampuan berbahasa, diawali dengan

berceloteh, kemudian satu dua kata dan yang belum jelas

maknanya. akan belajar dan berkomunikasi, pembicara

an orang lain dan belajar mengungkapkan isi hati dan pi

kiran, (d) mulai belajar mengembangkan emosi,

c. Usia 4-6 Tahun

Pada usia ini anak sangat aktif melakukan berba

gai kegiatan. Hal ini bermanfaat untuk mengembangkan


oto-otot kecil maupun besar, seperti memanjat, melom

pat dan berlari. Perkembangan bahasa juga semakin baik,

anak sudah mampu memahami pembicaraan orang lain

dan mampu mengungkapkan pikiran dalam batas- batas

tertentu, seperti meniru, mengulang pembicaraan. Per

kembangan kognitif (daya pikir) sangat pesat.

d. Usia 6-12 tahun

Usia ini anak mulai belajar pada pendidikan dasar,

Menurut Harvigust perkembangan anak usia sekolah da

sar ini meliputi : menguasai keterampilan fisik yang digu


Penggunaan Multimedia

a. Konsep Multi Media

Beberapa definisi multimedia menurut beberapa

ahli diantaranya: Kombinasi dari paling sedikit dua me

dia input dan output. Media ini dapat berupa audio (sua

ra, musik), animasi, video, teks, grafik, dan gambar. Alat


yang dapat menciptakan presentasi yang dinamis dan

interaktif yang mengkombinasikan teks, grafik, anima

si, audio, dan video. Pengaplikasian teori perkembangan

anak John Piaget. Pemilihan bahasa visual juga harus

disesuaikan dengan psikologis perkembangan anak, oleh

karena itu pemilihan ilustrasi dan visualisasi pada media

yang akan digunakan dengan deskriptif dan simbol yang

sederhana. Pemanfaatan komputer untuk membuat dan

menggabungkan teks, grafik, audio, video, dengan meng

gunakan alat yang memungkinkan pemakai berinteraksi,

berkreasi, dan berkomunikasi. Multimedia sebagai per

paduan antara teks, grafik, suara, animasi, dan video un

tuk menyampaikan pesan kepada publik. Kombinasi dari

data teks, audio, gambar, animasi, video, dan interaksi.

74

Hikmah, M.Pd, MM
Menurut Thorn (2006) mengajukan enam kriteria

untuk menilai multimedia yang interaktif: 1. Kemudahan

Navigasi 2. Kandungan Kognisi 3. Integrasi Media 4. Ar

tistik dan Estetika 5. Fungsi Secara Keseluruhan

b. Penggunaan Multimedia

Beberapa prinsip mengenai multimedia berda

sarkan hasil riset yang dilakukan oleh Richard Mayer,

Roxanne Moreno, dan peneliti lainnya. Ada beberapa

prinsip dari multimedia diantaranya adalah:

1) Prinsip Multimedia Ingatan lebih meningkat me

lalui kata-kata dan gambar dibandingkan hanya

melalui kata-kata saja

2) Prinsip Kedekatan Spasial Anak belajar lebih baik

bila kata-kata dan gambar disajikan dekat satu

sama lain.

3) Prinsip Kedekatan Sementara Anak belajar lebih


baik bila kata-kata dan gambar disajikan bersama

an dibandingkan secara berturut-turut.

4) Prinsip Perbedaan Individu. Satu desain memiliki

efek yang lebih kuat bagi mereka yang kemampu

an belajarnya rendah dibandingkan dengan mere

ka yang kemampuan belajarnya tinggi.

5) Program multimedia untuk anak-anak. Di website

tersebut dikatakan bahwa ada elemen-elemen khu

sus yang hanya bisa diterapkan pada desain websi

te untuk anak-anak.

Hikmah, M.Pd, MM
Desain yang Menstimulasi Indera Anak

Manusia secara mental dapat terstimulasi oleh

berbagai faktor, khususnya anak-anak. Dengan mengim

plementasikan beberapa jenis elemen dan prinsip desain

untuk menciptakan lingkungan dan prinsip desain yang


sesuai dengan karakter dan ketertarikan anak-anak dian

taranya adalah:

1) Elemen dari Alam Anak-anak mudah terstimulasi

dari elemen-elemen yang mudah mereka kenali.

Hal-hal yang mereka kenali kebanyakan berasal

dari alam. Elemen-elemen seperti pohon, air, dan

binatang sering digunakan.

2) Desain yang hidup dan sederhana. Anak-anak ter

tarik dengan objek yang sederhana, jelas, dan mudah

dikenali, desain akan lebih efektif melalui elemen

-elemen tipografi dan simbol yang berukuran besar.

3) Desain yang realistik. Anak-anak senang berima

jinasi dalam dunia yang tampak nyata. Atmosfer

seperti itu bisa didapatkan melalui pembentukan

kedalaman dalam elemen desain. Hal ini termasuk

dalam penggunaan bayangan, pemandangan, efek


sudut, atau objek-objek yang melayang.

4) Navigasi yang jelas dan mudah diakses anak de

ngan gambar yang besar. Sebab, navigasi berbasis

teks tidak akan seefektif tombol dan gambar yang

besar.

D.Tahapan Mendesain Media Pembelajaran

Berbasis TIK

Saat ini kita menyaksikan perkembangan teknologi pembelajar

an yang semakin canggih. Terlebih seiring dengan adanya pandemic,

yang memaksa semua orang melakukan proses pembelajaran dengan

daring dan tatap muka virtual. Tak terkecuali pada anak usia dini juga

ikut pembelajaran daring selama hampir 2 tahun. Saat ini ada tuntutan

pengembangan pembelajaran yang flexible atau flexi school. Untuk

bisa mewujudkan itu semua maka harus ada kesiapan pendidik, sarana

prasarana maupun media pembelajaran yang tepat.

Ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan dalam mendesa


in media pembelajaran dengan memanfaatkan TIK. Diantaranya ada

lah: Interaktifitas, Kemudahan penggunaan, kepraktisan, ketersediaan

aplikasi yang akan digunakan, kerumitan dalam pengembangan.

Adapun tahapan dalam mendesain media pembelajaran berba

sis TIK adalah sebagai berikut: Membuat ide/gagasan/pemikiran.

1. Melakukan analisis kebutuhan dan karakteristik siswa.

2. Merumuskan tujuan penggunaan media tersebut

3. Menentukan kerangka isi materi yang akan disampaikan mela

lui penggunaan media tersebut

4. Menentukan jenis aplikasi apa yang akan digunakan untuk me

nyampaikan materi tersebut

Hikmah, M.Pd, MM

5. Menentukan model dan strategi penyampaian pembelajaran

dengan menggunakan aplikasi apa yang akan di buat

6. Membuat skets/story board.

7. Menentukan aplikasi pembuat, alat dan sofware penunjang


8. Media siap diproduksi

E. Konstruksi Projek 3

Materi yang sudah disajikan di atas cukup penting, untuk me

ningkatkan pemahaman anda tentang materi yang sudah disajikan di

atas maka selesaikan latihan berikut ini!

1. Penggunaan media Teknologi Informasi akan membangkitkan

motivasi dan menjawab rasa keingintahuan anak yang tinggi.

Buatlah satu mindmap penggunaan teknologi informasi yang

memungkinkan dapat dimanfaatkan pada pembelajaran anak

usia dini!

2. Sebelum mendesain sebuah media terutama yang memanfaat

kan teknologi informasi ada beberapa hal yang perlu dipertim

bangkan. Jelaskan beberapa pertimbangan dalam mendesain

media pembelajaran yang terintegrasi dengan penggunaan TIK

di kelas anak usia dini!

3. Bagaimanakah tahapan pengembangan media pembelajaran


yang dimanfaatkan bagi anak usia dini yang terintegrasi dengan

pemanfaatan TIK di kelas?

78

Hikmah, M.Pd, MM

Anda mungkin juga menyukai