Anda di halaman 1dari 1

NAMA : HERINDA SALDIA TAMARA DOSEN PENGAMPU : MITRA ERCHANDRA,

KELAS : HUKUM KELUARGA ISLAM 3 M.Pd


NIM :2220101082

DAMPAK NEGATIF JUDI DALAM


KEHARMONISAN KELUARGA SAKINAH

Judi merupakan perbuatan yang diharamkan oleh Islam dan wajib dijahui oleh siapapun
termasuk suami istri. Penjudi mempunyai jiwa yang tidak stabil judi menyebabkan berbuat tidak
jujur serta sebagai induk dari semua kejahatan. Perbuatan tersebut dapat merusak kebahagiaan
rumah tangga dapat dijadikan salah satu alasan perceraian. Pasal 116 KHI antara lain
menjelaskan bahwa perceraian dapat terjadi karena penjudi lain sebagainya yang sulit untuk
disembuhkan. Penjudi menjadi faktor penyebab perceraian hal tersebut menjadi pemicu
perselisihan dan pertengkaran yang terus menerus terjadi didalam rumah tangga, karena
kebiasaan suami yang suka bermain judi membuat istri tidak lagi merasa nyaman dan tentram
dalam rumah tangga hal tersebut juga menjadikan seorang suami tidak lagi memberi nafkah
wajib kepada keluarganya. Akibat yang ditimbulkan dari perjudian ini adalah sebagai berikut :
1. keadaan pikiran tidak seimbang dan pikiran tegang
2. pikiran jadi kacau, sebab selalu menghayal untuk menang
3. pekerjaan jadi terlantar, karena keasyikan berjudi
4. anak, istri dan rumah tangga tidak lagi diperhatikan
5. hatinya lebih mudah tersinggung dan mudah marah
6. mendorong melakukan perbuatan kriminal, guna mencari modal untuk pemuas nafsu
judinya yang tidak terkendali
7. ekonomi keluarga mengalami kehancuran karena kurang serius dalam usaha kerjanya.

Anda mungkin juga menyukai