Anda di halaman 1dari 1

PAKTA INTEGRITAS PELAMAR PPDB SMK

PROVINSI JAWA TIMUR TAHUN 2023

Berdasarkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Nomor: 188.4/2336/101.7.1/2021 tentang Petunjuk
Teknis Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jenjang SMA Negeri, SMK Negeri, dan SLB Negeri Provinsi Jawa
Timur Tahun Pelajaran 2023/2024, saya calon peserta didik SMK pelamar pada PPDB SMK Provinsi Jawa Timur yang
beridentitas, sebagai berikut:

Nama Lengkap : ………………………………………………………………………………

NIK dan NISN : NIK: ……………………………………NISN: …...………………………

Lahir : di ……………………………. pada ………….…………………………..

Asal SMP/MTs : ………………………………………………………………………………

Nama Ortu/ Wali : ………………………………………………………………………………

Alamat di KK : ………………………………………………………………………………

Alamat Sekarang : ………………………………………………………………………………

Nomor Telepon : ………………………………………………………………………………

dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa saya:

1. WNI yang secara lahir dan batin menerima Pancasila sebagai ideologi NKRI, setia pada UUD 1945, dan menunjukan sikap
hormat pada Bendera, Bahasa Indonesia, Lambang Negara, dan Lagu Kebangsaan.
2. Tidak menjadi anggota kelompok teroris/radikalis/kriminal/makar atau terlibat aktifitas jejaringnya, dan tidak mengenakan
busana atau simbol-simbol yang provokatif dan melanggar hukum
3. Tidak pernah dan tidak sedang terlibat kasus pidana dan penyalahgunaan Narkoba.
4. Tidak memiliki tato, tindik dan yang sejenis pada bagian tubuh manapun.
5. a. Bertinggi badan: ………………… Cm (mohon diisi)
b. Berstatus Kebutawarnaan (Pilih salah satu dengan menyentang):
( … ) Tidak Buta Warna ( … ) Buta Warna Parsial ( … ) Buta Warna Total
6. Bersedia mengikuti seluruh proses PPDB SMK Provinsi Jawa Timur Tahun 2023 secara baik dan legal dengan tanpa suap
dan tanpa menggunakan jasa perantara (calo)
7. Berusia paling tinggi 21 tahun pada tanggal 13 Juli 2023
8. Memenuhi semua persyaratan pelamar PPDB SMK Provinsi Jawa Timur Tahun 2023 sebagaimana yang telah ditentukan
oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur,
9. Menyampaikan keterangan secara apa adanya dan tidak memalsukan dokumen
10. Siap mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) apabila diterima sebagai siswa
11. Siap dibatalkan status kelulusan saya dalam PPDB SMK Provinsi Jatim 2023, dicabut hak saya sebagai peserta didik
dan/atau dilaporkan kepada pihak berwajib oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur apabila di kemudian hari diketahui:
(a) tidak memenuhi syarat, (b) bersaksi palsu (dengan sengaja menyampaikan keterangan yang keliru), dan (c)
memalsukan dokumen baik secara sengaja maupun tidak sengaja, dan baik secara langsung maupun tidak langsung
12. Memahami bahwa disarankan untuk memiliki komputer meja atau yang jinjing (laptop) dan/atau alat komunikasi lainnya
yang dapat menunjang proses pembelajaran secara daring (online) di/dari rumah
13. Bersedia mengikuti Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) “”Karakter Disiplin Tinggi” dengan mematuhi segala peraturan
disiplin dan tata tertib (Tatib) peserta didik sebagaimana telah diatur oleh Dinas Pendidikan dan sekolah.
14. Dengan penuh kesadaran siap menaati sanksi yang dijatuhkan oleh sekolah apabila saya terbukti melanggar Tatib peserta
didik. Hal itu akan saya terima dan jalankan dengan penuh kesadaran, tanpa syarat, dan tanpa pelibatan pihak-pihak yang
tidak berkepentingan, seperti preman, oknum wartawan, lembaga swadaya masyarakat, atau oknum aparatur.
15. Menjaga pola hidup bersih dan sehat, serta menghindari segala bentuk praktik seks/pergaulan bebas, LGBT (Lesbian, Gay,
Bisexual, dan Transgender), pornografi, aliran keagamaan yang sesat, kekerasan, dan tindakan pelanggaran ITE (Informasi
dan Transaksi Elektronik)
…………………., …..………………………..

Mengetahui, Calon Peserta Didik Baru/


Orang Tua/ Wali Pelamar PPDB,

Materai 10.000

……………………………….............. …………………………………………
(Nama Lengkap dan Tanda Tangan) (Nama Lengkap dan Tanda Tangan)

Saran SMK Negeri 6 Malang

Anda mungkin juga menyukai