Anda di halaman 1dari 3

Nama Perusahaan

LOGO
Alamat Sarana

Dibuat Oleh:
NOMOR SOP Terbitan: 0
.........

Diperiksa Oleh:
Halaman: 1 dari 2
….. PROGRAM PEMANTAUAN DAN
PEMELIHARAAN ALAT UKUR SEPERTI
Disetujui Oleh: KALIBRASI DAN ATAU VERIFIKASI Tanggal Efektif:

…… ……

1. Tujuan
Memastikan bahwa alat ukur yang digunakan dalam proses produksi memiliki unjuk kerja
yang memadai sesuai dengan standar yang berlaku.

2. Ruang Lingkup
Pelaksanaan program pemantauan dan pemeliharaan alat ukur mencakup alat ukur untuk
bobot berupa timbangan, alat ukur untuk volume berupa gelas ukur atau literan, alat ukur
untuk suhu berupa thermometer dan thermohygrometer, serta alat ukur keasaman berupa
pH meter, yang digunakan dalam rangkaian proses produksi, maupun dalam proses
pengawasan mutu dalam suatu perusahaan. (Sesuaikan kembali Prosedur yang dibuat
dengan aktual yang akan dilaksanakan dimana ketentuannya untuk UMK yaitu
Kalibrasi dan verifikasi alat ukur dilakukan untuk timbangan untuk BTP yang memiliki
batas maksimum penggunaan, termometer yang terkait dengan pemantauan suhu
kritis (seperti suhu pasteurisasi, suhu pendinginan/pembekuan, suhu
fermentasi/inkubasi).)

3. Penanggung Jawab
PJ Pengawasan Mutu / Pemilik Perusahaan

4. Acuan
Peraturan Menteri Perindustrian 75/M-IND/PER/7/2010 tentang Pedoman Cara Produksi
Pangan Olahan yang Baik

5. Prosedur Proses

Definisi istilah yang digunakan :


1. SOP (Standar Operasional Prosedur) : Sebuah dokumen tertulis resmi perusahaan
yang berisi pedoman dan panduan bagaimana melakukan suatu pekerjaan atau juga
menggambarkan serangkaian instruksi yang harus dilakukan.
2. Kalibrasi
● Menurut PermenKes RI No. 54 Tahun 2015, adalah kegiatan peneraan untuk
menentukan kebenaran nilai penunjukkan alat ukur dan/atau bahan ukur.
● Menurut Kementrian Perindustrian, merupakan proses verifikasi bahwa suatu
akurasi alat ukur sesuai dengan rancangannya, kalibrasi biasa dilakukan
Nama Perusahaan
LOGO
Alamat Sarana

Dibuat Oleh:
NOMOR SOP Terbitan: 0
.........

Diperiksa Oleh:
Halaman: 2 dari 2
….. PROGRAM PEMANTAUAN DAN
PEMELIHARAAN ALAT UKUR SEPERTI
Disetujui Oleh: KALIBRASI DAN ATAU VERIFIKASI Tanggal Efektif:

…… ……

dengan membandingkan suatu standar yang terhubung dengan standar


nasional maupun internasional dan bahan-bahan acuan tersertifikasi.
3. Verifikasi adalah pembuktikan kebenaran atau untuk menentukan atau menguji
akurasi.

Prosedur
A. Kalibrasi Alat Ukur
1) Susun daftar alat ukur yang digunakan dalam proses produksi maupun dalam proses
pengawasan mutu
2) Susun program atau jadwal kalibrasi yang menunjukkan bahwa kalibrasi terhadap
setiap alat akan dilakukan setahun sekali.
3) Lakukan kalibrasi setiap alat pada Lembaga Khusus Pengkalibrasi yang tersertifikasi.
4) Catat / dokumentasikan hasil kalibrasi yang telah dilakukan.

B. Penggunaan Alat Ukur


1) Letakan alat ukur yang telah dikalibrasi pada tempat yang stabil dan beri marka
pembatas peletakannya.
2) Gunakan alat ukur yang telah dikalibrasi misalnya untuk timbangan dengan
membawa bahan yang akan ditimbang ke tempat timbangan diletakan dan lakukan
penimbangan.
3) Setiap hari sebelum digunakan, alat ukur diverifikasi, misalnya timbangan dengan
menimbang beberapa kali (tiga atau lima) anak timbangan yang berkesesuaian
dengan unjuk kerja timbangan yang akan digunakan dan catat hasil verifikasi ini
untuk data perusahaan agar dapat dihitung penyimpangan yang ditimbulkan dari
timbangan yang digunakan.
4) Catat setiap penggunaan masing-masing alat ukur pada buku log khusus dengan
dilengkapi tandatangan pemakai.
5) Bersihkan alat ukur yang telah digunakan dengan cara yang baik, misalnya untuk
timbangan tanpa harus menekan secara belebihan pada piringan timbangan tersebut,
dan beri label penandaan bersih.
6) Catat setiap proses pembersihan yang telah dilakukan pada buku log khusus
perawatan timbangan dengan dilengkapi tanda tangan pelaku pembersihan.

C. Pemeliharaan Alat Ukur


Nama Perusahaan
LOGO
Alamat Sarana

Dibuat Oleh:
NOMOR SOP Terbitan: 0
.........

Diperiksa Oleh:
Halaman: 3 dari 2
….. PROGRAM PEMANTAUAN DAN
PEMELIHARAAN ALAT UKUR SEPERTI
Disetujui Oleh: KALIBRASI DAN ATAU VERIFIKASI Tanggal Efektif:

…… ……

1) Pada akhir proses pembersihan setelah penggunaan setiap alat ukur yang sudah
terkalibrasi sebaiknya diberi penutup yang sesuai sehingga menghindari pengaruh-
pengaruh dari lingkungan sekitar alat ukur dan untuk menjaga kebersihannya.
2) Alat ukur volume (Gelas ukur / Literan) yang telah dikalibrasi disimpan pada tempat
yang kering dan terjaga suhu penyimpanannya, setelah alat ukur tersebut dibersihkan
dan dikeringkan serta diberi pelindung atau bungkus yang memadai dan beri label
bersih.
3) Laporkan kepada atasan apabila terdapat penyimpangan suhu penyimpanan atau pada
unjuk kerja alat, untuk dilakukan investigasi.

6. Dokumen Terkait
1) Formulir Log program kalibrasi alat ukur
2) Formulir / Buku log pencatatan pemakaian dan pencatatan pembersihan alat ukur
3) Label Bersih alat

Anda mungkin juga menyukai