Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN

PEMANTAUAN STATUS GIZI ANAK SEKOLAH

A. Pendahuluan

Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan faktor utama yamg diperlukan
untuk melaksanakan pembangunan nasional. Untuk mencapai SDM berkualitas, faktor gizi
memegang peranan penting. Gizi yang baik akan menghasilkan SDM yang berkualitas yaitu
sehat, cerdas dan memiliki fisik yang tangguh serta produktif. Perbaikan gizi diperlukan
pada seluruh siklus kehidupan, mulai sejak masa kehamilan, bayi dan anak balita, pra
sekolah, anak SD dan MI, remaja dan dewasa sampai usia lanjut.

Dari seluruh siklus kehidupan, program perbaikan gizi pada ibu hamil, bayi dan balita
relative cukup memadai. Sementara program perbaikan gizi pada anak SD dan MI, remaja,
dewasa dan usia lanjut belum banyak dilakukan. Perbaikan gizi pada anak SD dan MI
merupakan langkah strategis karena dampaknya secara langsung berkaitan dengan
pencapaian SDM yang berkualitas.

B. Latar belakang

Perbaikan gizi anak SD dan MI sangat penting mengingat jumlah anak SD dan MI
cukup besar yaitu sekitar 15% dari total penduduk, selain itu anak SD dan MI sedang
mengalami tumbuh kembang yang pesat sehingga memerlukan pemenuhan kebutuhan gizi
yang tepat agar menjadi remaja dan dewasa yang produktif. Anak SD dan MI juga dapat
dijadikan sebagai media pembawa perubahan (agent of change) bagi pembentukan perilaku
gizi bagi diri sendiri dan keluarganya.
Masalah gizi yang sering ditemukan dan berdampak pada prestasi belajar dan
pertumbuhan fisik anak SD dan MI adalah sebagai berikut : Kurang Energi Protein (KEP),
Anemia Gizi Besi, Gangguan Akibat Kurang Yodium (GAKY), Kurang Vitamin A (KVA),
dan gizi lebih.
Untuk dapat mengetahui masalah gizi yang sebenarnya terjadi pada anak SD dan MI,
perlu terlebih dahulu dilakukan identifikasi sehingga dapat ditentukan cara pencegahan dan
penanggulangannya secara cepat, tepat dan akurat.

C. Tujuan
1. Tujuan umum :

Kakpsg-asdemak1 Page 1 of 3
Tersedianya data status gizi anak SD/MI secara berkala guna mengevaluasi
perkembangan status gizi anak SD yang dapat digunakan untuk menetapkan kebijakan
dan perencanaan jangka pendek
2. Tujuan khusus
a. Tersedianya data status gizi anak SD/MI berat badan menurut umur
b. Tersedianya data status gizi anak SD/MI tinggi badan menurut umur
c. Tersedianya data status gizi anak SD/MI berat badan menurut tinggi badan

D. Kegiatan Pokok Dan Rincian Kegiatan


1. Persiapan
2. Pelaksanaan
3. Pengolahan data
4. Pelaporan

E. Cara Melaksanakan Kegiatan

Persiapan  Pemberitahuan kepada pihak sekolah tentang pelaksanaan


pemantauan status gizi
 Pemberitahuan kepada pihak sekolah untuk menyiapkan data :
nama, umur (dalam tahun dan bulan), jenis kelamin dan kelas.
Pelaksanaan  Pemantauan status gizi anak SD/MI dilakukan dengan
mengukur BB dan TB dengan menggunakan alat timbangan
berat badan dan pengukur tinggi badan (microtoise atau
meterline) yang memenuhi standar.
 Pelaksana pemantauan adalah guru UKS dibantu petugas gizi
Puskesmas.
Pengolahan data  Data umur, jenis kelamin, BB dan Tinggi badan dibandingkan
dengan standar rujukan untuk menentukan status gizi anak
SD/MI
 Penentuan status gizi berdasarkan BB/U, TB/U dan BB/TB
Pelaporan  Hasil dari pengolahan data kemudian direkap dan dilaporkan
kepada Dinas Kesehatan Kabupaten.

F. Sasaran
Anak SD/ MI

Kakpsg-asdemak1 Page 2 of 3
G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

Kegiatan Sub Kegiatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

Persiapan √

Pemantauan
Pelaksanaan √
Status Gizi
Anak Pengolahan

Sekolah data

Pelaporan √

H. Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Pelaporan


Monitoring dan evaluasi dilakukan untuk melihat cara pelaksanaan pengukuran tinggi
badan dan berat badan serta kesesuaian alat ukur yang digunakan.
I. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan
1. Pencatatan.
Dilakukan setelah selesai melakukan kegiatan
2. Pelaporan.
Pelaporan dilakukan setelah data yang terkumpul di olah untuk menentuka status gizi.
pelaporan dilakukan olehPetugas Gizi Puskesmas dan dikirim ke DKK
3. Evaluasi
Dilakukan pencapaian rencana kegiatan dengan pelaksanaan kegiatan

Kakpsg-asdemak1 Page 3 of 3

Anda mungkin juga menyukai