Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN TRENGGALEK

DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN


PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA
PUSKESMAS NGULANKULON
RT.19, RW.05 Desa Ngulankulon Pogalan Telp.(0355) 7983998
Email : puskesmasngulankulon@yahoo.co.id
TRENGGALEK Kode Pos : 66371

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS NGULANKULON


KABUPATEN TRENGGALEK
NOMOR :
TENTANG
TIM PENJARINGAN KESEHATAN ANAK SEKOLAH

KEPALA PUSKESMAS NGULANKULON KABUPATEN TRENGGALEK,

Menimbang : a. bahwa dalam meningkatkan status kesehatan anak sekolah perlu


dilakukan pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan berkala bagi
seluruh anak sekolah;
b. bahwa kegiatan penjaringan kesehatan dan pemeriksaan berkala
dilaksanakan melalui wadah Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) yang
berkolaborasi dengan Program-Program di Upaya Kesehatan
Masyarakat Essensial dan Pengembangan;
c. Bahwa penjaringan kesehatan anak sekolah merupakan salah satu
Indikator di Standar Pelayanan Minimal dan Penilaian Kinerja
Puskesmas (PKP) yang memerlukan evaluasi secara berkala;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a, b
dan c perlu menetapkan Keputusan Kepala Puskesmas tentang Tim
Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah di Puskesmas Ngulankulon;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679 );
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan
Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor
224, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587 )
Sebagaimana Telah Diubah Beberapa Kali Terakhir Dengan Undang-
Undang Nomor 9 Tahun 2015 Tentang Perubahan Kedua Atas
Undang – Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah
Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor
58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679 );
3. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004
Tentang Praktik Kedokteran;
4. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 65 Tahun 2005
Tentang Pedoman Penyusunan Dan Penerapan Pedoman Pelayanan
Minimal;
5. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara RB Nomer 17
Tahun 2017 Tentang Pedoman Penyusunan Survey Kepuasan
Masyarakat;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomer 11 Tahun 2017 Tentang
Keselamatan Pasien;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 Tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2019 Nomor 43);
8. Peraturan Menteri Kesehatan 26 Tahun 2020 tentang Perubahan
atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 74 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian Di Puskesmas
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 7 Tahun
2021 Tentang Perubahan Keempat Atas Peraturan Menteri
Kesehatan Nomor 71 Tahun 2013 Tentang Pelayanan Kesehatan
Pada Jaminan Kesehatan Nasional;
10. Peraturan Menteri Kesehatan Nomer 34 Tahun 2022 Tentang
Tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Laboratorium
Kesehatan, UTD, Tempat Praktik Mandiri Dokter, Dan Tempat Praktik
Mandiri Dokter Gigi;
11. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
Hk.01.07/Menkes/165/2023 Tentang Standar Akreditasi Pusat
Kesehatan Masyarakat;
12. Keputusan Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Nomor
Hk.02.02/D/4871/2023 Tentang Instrumen Survei Akreditasi Pusat
Kesehatan Masyarakat;
13. Peraturan Bersama (SKB) 4 Menteri Tentang UKS (Usaha Kesehatan
Sekolah) adalah peraturan bersama antara Mendikbud, Menkes,
Menag dan Mendagri Nomor 6/X/PB/2014, Nomor 73 Tahun 2014,
Nomor 41 Tahun 2014 dan Nomor 81 Tahun 2014 tentang
Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan
Sekolah/Madrasah.
14. Peraturan Bupati Trenggalek Nomor 81 Tahun 2012 Tentang
Organisasi Dan Tata Kerja Pusat Kesehatan Masyarakat Sebagai
Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan(Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2012 Nomor 50).

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Tim Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah terdiri dari Koordinator dan
Pelaksana Program di Upaya Kesehatan Masyarakat Essensial dan
Pengembangan yang dilaksanakan pada TK, SD dan SMP;
KEDUA : Tim Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah dengan Uraian Tugas
sebagaimana dimaksud dalam DIKTUM KESATU dipergunakan sebagai
acuan pelaksanaan Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah di
Puskesmas Ngulankulon sebagaimana lampiran yang tidak terpisahkan
dalam keputusan ini;
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terjadi perubahan dan atau terdapat kesalahan dalam
Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Ngulankulon
Pada tanggal 15 Agustus 2023
Plt. KEPALA PUSKESMAS NGULANKULON
KABUPATEN TRENGGALEK

Dr. Ika Fibrin Fauziah


Penata Muda Tk I
NIP. 19860219 201903 2 003

LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS NGULANKULON
KABUPATEN TRENGGALEK
NOMOR :
TENTANG
TIM PENJARINGAN KESEHATAN ANAK SEKOLAH
TIM PENJARINGAN KESEHATAN ANAK SEKOLAH

NO NAMA JABATAN URAIAN TUGAS


1. Suprihatin a. Ketua Tim a. Memimpin Tim Penjaringan pada
b. Koordinator program pelaksanaan Penjaringan di
Kesehatan Anak Usia Sekolah
Sekolah b. Melaksanakan Skrining UKS
2. Estu Syabana a. Sekretaris a. Membantu Tugas ketua Tim untuk
b. PJ Jaringan dan menyiapkan Pelaksanaan
Jejaring b. Membuat Laporan Hasil kegiatan
Penjaringan
3. Arik Yuniawati Koordinator Program UKGS a. Melaksanakan Skrining Kesehatan
Gigi
b. Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan
Mulut
c. Melakukan perujukan ke
Puskesmas bila ada masalah Gigi
dan Mulut
4. Gesela Koordinator Program a. Melakukan penyuluhan Kesehatan
Promkes b. Membantu Pelaksanaan
Penjaringan
5. Putri Dayu Koordinator Program Gizi a. Melakukan penyuluhan Kesehatan
b. Membantu Pelaksanaan
Penjaringan
6. Joko Endik Koordinator Program a. Melakukan penyuluhan Penyakit
Kusta Kusta
b. Membantu Pelaksanaan
Penjaringan
7. Erna Yunia Koordinator Program a. Melakukan penyuluhan Kesehatan
Kesehatan Remaja di SMP
b. Membantu Pelaksanaan
Penjaringan
8. Argareza Pelaksana Program a. Melakukan pemeriksaan
Kesling Kesehatan Lingkungan
(pemeriksaan air, udara, sampah,
pangan, dll)
b. Membantu Pelaksanaan
Penjaringan
9. Nila Koordinator Program PTM a. Melakukan Penyuluhan
Kesehatan
b. Melakukan Skrining KTR, Indra
10. Rinta Koordinator Program a. Melakukan Penyuluhan tentang
Napza napza
b. Melakukan Skrining Napza

Plt. KEPALA PUSKESMAS NGULANKULON


KABUPATEN TRENGGALEK
Dr. Ika Fibrin Fauziah
Penata Muda Tk I
NIP. 19860219 201903 2 003

Anda mungkin juga menyukai