Anda di halaman 1dari 2

TATA TERTIB PRAKTIKUM DI LABORATORIUM BIOLOGI

1. Setiap peserta praktikum (Praktikan), wajib hadir 15 menit sebelum praktikum dimulai.

2. Setiap Praktikan yang terlambat masuk praktikum lebih dari 15 Menit dari jadwal masuk
maka tidak dibenarkan mengikuti/masuk praktikum.

3. Setiap Praktikan wajib mengikuti seluruh proses praktikum (100%) dengan minimal
kehadiran 75%, jika tidak terpenuhi maka tidak bisa mengikuti final praktikum.

4. Setiap Praktikan yang tidak mengikuti kegiatan praktikum (Wajib ada surat
dokter/surat dari instansi terkait jika sakit) dan diperkenankan untuk mengulang
melalui asisten meja.

5. Setiap Praktikan hanya dibenarkan masuk laboratorium pada saat praktikum


dilaksanakan dan jika ada keperluan dengan pengelola laboratorium.

6. Setiap Praktikan wajib memakai jas/ baju praktikum pada saat mengikuti kegiatan
praktikum di laboratorium.

7. Setiap Praktikan wajib berpakaian sopan dan menggunakan sepatu kets dengan kaos
kaki minimal sebetis (betis tengah). Tidak dibenarkan menggunakan sandal, baju kaos
dan celana jeans serta sejenisnya untuk pria. Untuk wanita tidak dibenarkan
menggunakan baju dan rok dari bahan jeans, kaos, shiffon, karet, rajut dan rok
ketat, serta tidak dibenarkan melepaskan jas praktikum selama praktikum
berlangsung.

8. Setiap Praktikan dilarang mengaktifkan Handphone di dalam ruangan praktikum kecuali


dalam situasi yg mendesak/diperlukan.

9. Setiap Praktikan tidak diizinkan membawa masuk tas, peralatan/perlengkapan lain yang
tidak berhubungan dengan praktikum ke ruangan (tempat penitipan disediakan).
Perlengkapan yang diizinkan antara lain: buku penuntun, buku responsi, buku gambar,
pinsil, penghapus, silet, kain lap (kain dan tissu), sabun cuci tangan dan timba untuk
sampah.

10. Setiap Praktikan tidak dibenarkan makan, minum atau merokok di dalam ruangan
praktikum.

11. Setiap Praktikan wajib menjaga kebersihan ruangan dan peralatan yang digunakan pada
saat praktikum.
12. Setiap Praktikan bertanggung jawab terhadap semua peralatan dan bahan yang
digunakan. Apabila peralatan mengalami kerusakan/ tidak lengkap setelah praktikum
berlangsung, maka praktikan wajib mengganti dengan spesifikasi yang sama.

13. Jika terdapat peralatan yang tidak lengkap atau rusak sebelum digunakan, maka segera
melapor pada asisten/laboran atau dosen pengampu mata kuliah yang dipraktikumkan.

14. Setiap Praktikan wajib menjaga ketertiban demi kelancaran praktikum, jika melanggar
maka akan dikeluarkan dari ruangan praktikum.

15. Setelah selesai praktikum, Praktikan wajib membersihkan meja, mengatur kursi kembali
dan mengembalikan peralatan yang digunakan ketempat semula.

16. Setiap Praktikan dapat meninggalkan ruangan praktikum bila telah mendapatkan izin
dari asisten atau dosen pengampu.

17. Setiap praktikan menanda tangani ABSENSI PRAKTIKUM dengan tinta BIRU dan tidak
dibenarkan mencoret-coret absensi praktikum, jika melanggar maka harus MEMBUAT
kembali absensi tersebut sesuai absensi aslinya.

Darussalam,

Ketua Laboratorium
Jurusan Pendidikan
Biologi FKIP USK

Anda mungkin juga menyukai