Anda di halaman 1dari 3

Tema 6 cita-cita

SUBTEMA 1
AKU DAN CITA-CITAKU
Pembelajaran 1

Mengenal Puisi dan Ciri-Cirinya

Apakah kamu pernah membayangkan akan menjadi apa saat dewasa nanti?
Apa keinginamu di masa depan? Keinginan yang ada dalam pikiranmu itu adalah
cita-cita. Misalnya Komang, ia bercita-cita menjadi pembaca berita. Oleh sebab
itu, Komang rajin membaca agar dapat mewujudkan cita-citanya. Ada sebagian
orang yang menuliskan cita-citanya dalam bentuk cerita. Ada juga yang
menuliskan dalam bentuk puisi. Bagaimana kita bisa membedakan tulisan tersebut
adalah cerita atau puisi?
Ayo bacalah salah satu tulisan berikut yang ditemukan Komang saat membaca
majalah!

Cita-Cita
(Karya: Frida)

Pikiranku melayang ke suatu masa


Aku pun bertanya-tanya
Apa cita-citaku kelak
Mau jadi apa aku saat dewasa

Tiba-tiba, ku berpikir tentang cita-cita


Ya, aku ingin menjadi pembaca berita
Yang senantiasa tampil di layar kaca
Menyampaikan segala peristiwa

Aku berjanji akan berusaha


Belajar tanpa lelah
Belajar tanpa putus asa
Demi menggapai cita-cita
Tulisan yang berjudul “Cita-Cita” tersebut merupakan contoh puisi. Puisi
merupakan sebuah karya sastra yang berisi curahan perasaan penyair tentang
Tema 6 cita-cita

apa yang dirasakan, dilihat, dan dipikirkan dengan menggunakan kata-kata.


Penyair berarti pengarang puisi.
Puisi memiliki beberapa ciri, yaitu penyusunan baris dan bait, serta
bahasanya terikat oleh irama dan rima.
1. Baris dan Bait
Puisi biasanya tersusun dalam bentuk bait-bait. dalam suatu bait puisi
terdapat beberapa baris kata ataupun kalimat.
2. Irama dan Rima
Irama adalah keselarasan bunyi pada puisi yang dibentukoleh pergantian
tekanan kata. Irama berhubungan dengan panjang pendeknya bunyi serta
kemerduan bunyi saat membacakan puisi. Selain irama, dalam puisi juga
terdapat rima. Rima adalah persamaan bunyi yang ada dalam baris-baris
puisi.

Perhatikan kembali kutipan puisi “Cita-Cita” berikut.


Cita-Cita
Pikiranku melayang ke suatu masa Baris pertama

Aku pun bertanya-tanya Baris kedua


Bait 1
Apa cita-citaku kelak Baris ketiga

Mau jadi apa aku saat dewasa Baris keempat

Puisi pada bait ke-1 di atas memiliki rima yang sama. Setiap baris dalam bait puisi
ini berakhiran a. Sehingga rima puisi di atas adalah a-a-a-a
BAHAN BACAA
Mengamati Siklus Hidup Makhluk Hidupd
Meskipun tidak bercita-cita menjadi dokter hewan, Fitri sering
memperhatikan hewan-hewan di sekitar rumahnya. Anak kucing yang dulu
dilihatnya di bawah pohon, ternyata sekarang sudah menjadi besar. Sama seperti
makhluk hidup lainnya, kucing juga mengalami pertumbuhan dan perkembangan.
Pertumbuhan adalah perubahan bentuk tubuh karena adanya pertambahan tinggi
dan bobot tubuh. Perkembangan adalah proses pematangan fungsi alat tubuh
seperti alat perkembangbiakan, kemampuan gerak, kemampuan berbicara, dan
kemampuan berpikir. Pertumbuhan dan perkembangan terjadi selama siklus hidup
Tema 6 cita-cita

makhluk hidup. Perhatikan siklus hidup kucing di bawah! Sebutkan perubahan-


perubahan yang terjadi pada tubuh kucing tersebut mulai dari anak kucing
menjadi kucing dewasa.

Anda mungkin juga menyukai