Anda di halaman 1dari 8

1.

MENELAAH ORGANISASI
a) Lakukan analisis organisasi tempat Anda bekerja, dan jelaskan
JENIS organisasi nya dan lengkapi dengan informasi : tujuan
organisasi, penganggung jawab organisasi, dasar hukum
organisasi, dan penjelasan fungsi pengadaan barang/jasa yang
berlaku saat ini.
Answer :
Jenis organisasi di perusahaan kami adalah jenis organisasi
swasta multi nasional berdasar pada karakteristik organsisasi
swasta adalah berorientasi terhadap pemegang saham dimana
ukuran keberhasilan adalah laba usaha (adanya RUPS tahunan
dan pembagian keuntungan terhadap seluruh karyawan).
Skala organisasi bersifat Multi Nasional dengan Sumber daya
yang kompeten dan spesialis serta system informasi yang
mendukung pengelolaan organisasi, digitalisasi dan terstruktur.
Tujuan organisasi adalah optimalisasi keuntungan dimana
tanggung jawab pengelolaan perusahaan adalah terhadap
pemegang saham. Dasar hokum organisasi berdasarkan pada
Peraturan Perusahaan yang disahkan oleh Kementrian
Ketenagakerjaan RI c.q Direktur Jendral Pembinaan Hubungan
Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja.
Fungsi pengadaan barang/jasa yang berlaku saat ini adalah
menerapkan bentuk kontrak yang beragam dari mulai kontrak
harga satuan untuk pekerjaan pengadaan barang/ supplier
material, pengadaan jasa konstruksi dan manage service,
kontrak harga satuan untuk jasa ekspedisi, kontrak harga satuan
pekerjaan pasang baru serta kontrak putus/ turn key yang
diterbitkan dalam kondisi pekerjaan yang scope of worknya tidak
berada dalam lingkup pekerjaan kontrak harga satuan yang
berlaku saat ini. Kewenangan pengadaan berlaku terstruktur
berdasarkan batas kewenangan yang telah di tetapkan dalam
ketetapan pengadaan mulai dari skala nasional hingga ke tingkat
Regional.

b) Lakukan analisis terkait SEKTOR PEREKONOMIAN organisasi


Anda, apakah berada di sektor Primer, Sekunder, atau Tersier?
Lengkapi dengan informasi pendukung yang diperlukan.
Answer :
Perusahaan kami berada pada Sektor Perekonomian Tersier
dimana fokus perekonomianya adalah pada Jasa dimana kami
bergerak sebagai penyedia jasa Akses Jaringan. Salah satu
produk dari kami yaitu berupa layanan internet, telefon dan TV
kabel (Indihome)
c) Buatkan dokumen ringkas tentang PROFIL organisasi tempat
Anda bekerja, yang mencakup informasi: visi, misi, tujuan,
strategi, dan kebijakan manajemen (peraturan pimpinan yang
terkait dengan pengadaan barang/jasa)
Answer :
*Lampiran 1.C

2. MENELAAH LINGKUNGAN PENGADAAN


a) Sebutkan para pemangku kepentingan (stakeholder) dalam
fungsi pengadaan barang/jasa di tempat Anda dan jelaskan
dengan singkat peran mereka dalam proses pengadaan!
Answer :
*) Lampiran 2.a
b) Sebutkan peraturan/regulasi terkait yang mempengaruhi fungsi
pengadaan di organisasi tempat Anda bekerja
Answer :
Seluruh peraturan/regulasi terkait pengadaan tertuang dalam
Peraturan Direksi PT TELKOM AKSES tentang Pedoman
pelaksaan pengadaan terbaru REV.03.22050/HK.000/TA-
350000/07-2021 tentang PEDOMAN PELAKSAAN
PENGADAAN PT TELKOM AKSES
c) Identifikasi besarnya nilai pengadaan di organisasi tempat Anda
bekerja dan jelaskan seberapa besar pengaruhnya terhadap
kinerja organisasi tempat Anda bekerja.
Answer :
Identifikasi besaran nilai tertuang dalam lempiran 2.a
Dengan adanya pembagian wewenang mulai dari level Manager
Procurement Regional sampai dengan Tingkat Direksi (Direktur
Supply Chain Management) memberikan fleksibilitas dan
kemudahan dalam proses pengadaan terkontrol hingga level
terkecil dimana mendukung tercapainya tujuan organisasi
pengadaan diantaranya :
- Meningkatkan efisiensi
- Value for money
- Menyederhanakan dan mempercepat proses pengambilan
keputusan
- Meningkatkan sinergi perusahaan khususnya TELKOM
GROUP

3. MERUMUSKAN LINGKUNGAN PENGADAAN BARANG/JASA


a) Jelaskan hal utama yang mempengaruhi fungsi pengadaan di
organisasi tempat Anda bekerja? Baik dari sisi Organisasi
maupun Lingkungan Pengadaan
1) Bagaimana pengaruh dari jenis organisasi?
2) Bagaimana pengaruh dari budaya organisasi di tempat
Anda?
3) Bagaimana pengaruh dari visi dan misi organisasi di
tempat Anda?
4) Bagaimana pengaruh dari tujuan dan strategi organisasi
di tempat Anda?
5) Bagaimana peta para pihak dalam pengadaan di tempat
Anda?
6) Bagaimana strategi berinteraksi dengan para pihak
dalam pengadaan tsb?

Answer :
Secara garis besar, semua aspek yang tersebut diatas mulai dari
jenis organisasi, budaya organisasi, visi misi organisasi, tujuan
dan strategi organisasi sangat berpengaruh pada fungsi
pengadaan di perusahaan kami, dimana pedoman fungsi
pengadaan juga mengacu pada tujuan organisasi perusahaan
untuk mendapatkan keuntungan perusahaan. Budaya organisasi
perusahaan juga sangat berpengaruh terhadap fungsi perusahaan
dimana budaya peran dan tugas menjadi salah satu acuan dalam
klasifikasi kewenangan pengadaan, masing2 unit/ posisi peran
memiliki kewenangan pengadaan yang telah di sesuaikan demi
pencapaian tujuan pengadaan itu sendiri. Visi perusahaan menjadi
perusahaan penyedia akses jaringan kelas dunia sangat sejalan
dengan fungsi pengadaan dimana agar visi misi perusahaan itu
tercapai, unit/ pengelola pengadaan perusahaan wajib bisa
menjalankan fungsinya dengan baik agar kualitas pengadaan baik
barang maupun jasa dapan tetap terjaga dan dapat dinikmati
secara maksimal oleh pelanggan sehingga tercapai visi dan misi
perusahaan secara menyeluruh.
Peta para pihak dalam pengadaan semua tertuang dalam
pedoman pengadaan dan fungsi tersebut dijalankan berdasarkan
pedoman kewenangan pengadaan tersebut sesuai dengan nilai
yang berlaku.
Strategi interaksi dengan para pihak pengadaan dilakukan dengan
berbagai metode pengadaan mulai dari penunjukan langsung,
pemilihan langsung, pembelian langsung yang prosedurnya
terbagi dalam beberapa jenis kontrak yang sebelumnya telah
dilakukan proses interaksi dan koordinasi dengan stakeholder
terkait.
b) Dokumentasikan lingkungan pengadaan barang/jasa di tempat
Anda dengan ringkas dan jelas! Buatlah diagram analisis SWOT
fungsi pengadaan dari informasi di point (a).
Answer :

Lampiran 1.a

TENTANG TELKOM AKSES

PT Telkom Akses didirikan di Jakarta pada tanggal 12 Desember 2012 yang telah
disahkan berdasarkan Surat Menkumham RI No. AHU-60691.AH.01.01 tahun 2012
tanggal 28 November 2012.
PT Telkom Akses merupakan anak perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (PT
Telkom) yang bergerak dalam bisnis penyediaan layanan instalasi jaringan akses,
pembangunan infrastruktur jaringan, pengelola Network Terminal Equipment (NTE),
serta operasi dan pemeliharaan jaringan akses.

Wilayah operasi Telkom Akses tersebar di 7 Regional (Sumatera, Jabodetabek, Jawa


Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur & Bali - Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Kawasan Timur
Indonesia) dan 61 area operasi.

VISI :

Becoming World Class Fiber Network Company

MISI :

Providing Excellent Fiber Network Deployment and Managed Service to Deliver Best
Value for the Stakeholder

PD Pengadaan :

REV. 03.02250/HK.000/TA-3500000/07-2021 TENTANG PEDOMAN PELAKSANAAN


PENGADAAN PT TELKOM AKSES

Lampiran 2.a

Anda mungkin juga menyukai