Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN SUMENEP

DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK


DAN KELUARGA BERENCANA
PUSKE S MAS P RAG AAN
Jl. Raya Pragaan Kecamatan Pragaan (0328) 8241095 081232634947
e-mail : puskesmaspragaan2020@gmail.com
Website : puskesmaspragaan.dinkessumenep.org
S U M E N E P
Kode post 65465

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


INSPEKSI KESEHATAN LINGKUNGAN DI SARANA TEMPAT DAN
FASILITAS UMUM PRIORITAS 2023
NOMOR : .......................................

I. PENDAHULUAN
Tempat Fasilitas Umum merupakan suatu tempat yang umumnya terdapat
banyak orang yang berkumpul untuk melakukan suatu kegiatan, dengan
demikian kondisi bangunan TFU dapat berpengaruh terhadap kesehatan
orang yang berada didalamnya, kondisi TFU yang tidak memenuhi syarat
kesehatan merupakan ancaman bagi orang yang ada didalamnya karena
dapat mengakibatkan gangguan kesehatan dan penyakit menular (DBD,
cacingan, TBC, diare, dll)
Tersedianya sarana dan prasarana sanitasi yang memadai di TTU baik
kualitas maupun kuantitas harus terus diupayakan secara terus menerus
termasuk perawatan dan pemeliharaan dengan melibatkan semua potensi
yang ada di TTU dan sebagai upaya membudayakan perilaku hidup bersih dan
sehat (Dirjen PPM&PL, Dinkes Sumenep, 2009)

II. LATAR BELAKANG


Wilayah Puskesmas Pragaan mempunyai wilayah kerja yang luas
dengan berbagai macam kegiatan sehingga terdapat banyak TFU yang ada.
Wilayah Puskesmas Pragaan terdiri atas 14 desa yang setiap wilayahnya
mempunyai Tempat Fasilitas Umum yang menjadi pusat berkumpulnya
masyarakat, adapun Tempat Fasilitas Umum Prioritas terdiri atas Puskesmas,
SD/MI dan SMP/MTs.
Jenis dan fungsi dari TFU sangat beraneka macam, dan melihat
fungsinya sebagai tempat berkumpul sangat memungkinkan akan terjadi
penularan penyakit akibat sarana sanitasi kesehatan lingkungan yang tidak
memenuhi syarat, karna itu suatu TFU dipersyarat kan agar memiliki sarana
kesehatan Lingkungan dan harus selalu dijaga agar dapat berfungsi secara
baik dan tidak menimbulkan penyakit, karna itu perlu kegiatan pengawasan
agar terwujud TFU yang bersih dan sehat.

III. VISI MISI DAN TATA NILAI


VISI : Sumenep Unggul, Mandiri dan Sejahtera
MISI :
1. Meningkatkan wawasan masyarakat tentang perilaku hidup sehat;
2. Meningkatkan kerja sama antara lintas program dan lintas sektor untuk
meningkatkan kualitas hidup sehat;
3. Melaksanakan pelayanan kesehatan yang profesional dan berkualitas;
4. Mendorong masyarakat secara aktif berperan dalam upaya kesehatan
promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif;
TATA NILAI :” PRAGAAN”
a. Profesional
Memiliki kompetensi dan kemampuan dalam memberikan pelayanan
kesehatan yang terbaik
b. Responsible
Bekerja dengan cekatan, cepat, mahir dalam melakukan semua kegiatan
c. Aktif
Selalu memberikan pelayanan yang cepat, tepat. Berupaya
mengembangkan program kesehatan dengan semangat tinggi, selalu
mengikuti kemajuan tekhnologi dibidang kesehatan sehingga memberikan
pelayanan dengan hasil yang optimal.
d. Gotong royong
Bekerja sama antara lintas program, lintas sektor dan masyarakat dalam
meningkatkan derajat kesehatan yang optimal
e. Akurat
Bekerja dengan penuh ketelitian, seksama, cermat, tepat dan benar
f. Aman
Bebas dari mall praktek, memberikan pelayanan dengan penuh tanggung
jawab sesuai standart pelayanan kesehatan, tidak melakukan pungli.
g. Nyaman
Memberikan pelayanan yang ramah, menyenangkan serta tempat yang rapi
dan bersih.

IV. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


1. Tujuan Umum
Terwujudnya sarana Tempat-tempat Fasilitas Umum yang memenuhi
Syarat Kesehatan
2. Tujuan Khusus
1. Meningkatkan Pembinaa Sarana TFU
2. Meningkatkan Jumlah TFU yang memenuhi syarat Kesehatan

V. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN
Memberikan surat pemberitahuan kepada Kepala
Sekolah untuk dilakukannya inspeksi sanitasi dan
pembinaan di Sekolah tersebut
Inspeksi Sanitasi dapat dilakukan pada sarana
TFU Prioritas yaitu Puskesmas, SD/MI , dan
SMP/MTs
Pembinaan Tempat dan
Fasilitas Umum Mengisi form Inspeksi Sanitasi sesuai dengan
TFU yang akan dibina dengan metode
wawancara, pengamatan atau pengukuran

Melakukan pembinaan kepada pengelola/


penanggung jawab TFU sesuai dengan hasil yang
diperoleh pada pengisian form IS

VI. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


No Kegiatan Pelaksana Program Lintas Program Lintas Sektor
Ket
Pokok Kesehatan Lingkungan Terkait Terkait

1 Pembinaan - Mengamati kondisi - Jejaring Desa : - Kepala Sekolah : BOK


Sarana memberikan ijin
fisik sarana TFU Membantu
Tempat- untuk
tempat meliputi (penyediaan koordinasi
dilakukannya
Umum
Air, Pengolahan dengan pihak pembinaan
Prioritas
sampah, Limbah cair sekolah sarana tempat-
tempat umum
dan kotoran manusia,
priotaas
perumahan dan
konstruksi bangunan,
pengawasan vektor,
pengawasan
pencemaran fisik)
- Mengisi form khusus
sesuai dengan IS
TFU yang
- Melakukan
pembinaan kepada
pengelola /
penanggung jawab
sesuai dengan hasil
pengamatan dan
pengukuran yang
telah dilakukan,
sehingga dapat
dilakukan perbaikan
sesuai dengan
persyaratan
kesehatan
-
M

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


NO KEGIATAN JADUAL PELAKSANA KET
1 Pembinaan Sarana Bulan 1 - 11 PJ Kesehatan
Tempat-tempat Umum Lingkungan
Prioritas

VIII. SASARAN
Sasaran Tempat dan Fasilitas Umum Prioritas di Wilayah Puskesmas
Pragaan sebagai berikut :

NO NAMA TFU JUMLAH


IX. 1. Puskesmas 1
2. SD/MI 69
3. SMP/MTs 43

EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Pelaporan dan evaluasi kegiatan dilakukan pada akhir bulan disetiap
bulannya

X. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


1. Pelaksana program mencatat hasil Inspeksi
2. Pelaksana program mengevaluasi hasil kegiatan
3. Laporan diserahkan kepada Dinas Kesehatan dan Kepala Puskesmas
untuk disusun rencana tindak lanjut mini lokakarya Bulanan

KEPALA PUSKESMAS PRAGAAN


KAB. SUMENEP

BAHARUDIN MUTHERI, S.Kep,Ns.,M.H


NIP. 19710505 199503 1 002

Anda mungkin juga menyukai