Anda di halaman 1dari 8

Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

Materi genetik
Molekul yang mendasari pewarisan sifat
➲ Gen dan kromosom
○ Gen adalah unit terkecil dari materi genetik yang menentukan
sifat-sifat hereditas organisme. Gen terletak di dalam lokasi tertentu
pada kromosom (lokus). Pasangan gen disebut alel.
○ Kromosom adalah tempat terdapatnya gen.
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

➲ DNA dan RNA

○ DNA (Deoxyribonucleic acid)


■ Materi genetik berbentuk untai ganda (double helix) yang terdiri
dari gula deoksiribosa, basa nitrogen, dan fosfat.
■ Basa nitrogen pada DNA: (1) basa purin, terdiri dari Adenin (A)
dan Guanin (G); (2) basa pirimidin, terdiri dari Sitosin (S) dan
Timin (T).
○ RNA (Ribonucleic acid)
■ Materi genetik berbentuk untai tunggal (single helix) yang
terdiri dari gula ribosa, basa nitrogen, dan fosfat.
■ Basa nitrogen pada RNA: (1) basa purin, terdiri dari Adenin (A)
dan Guanin (G); (2) basa pirimidin, terdiri dari Sitosin (S) dan
Urasil (U).

Peranan materi genetik dalam penentuan sifat


➲ Materi genetik berperan dalam menentukan sifat-sifat organisme hidup, baik
sifat fisik, psikologis, maupun fisiologis.
➲ Istilah-istilah dalam pewarisan sifat secara genetik:
○ Fenotipe → sifat yang tampak pada makhluk hidup.
Misal: besar, kecil, bulat, keriput.
○ Genotipe → sifat yang tidak tampak pada makhluk hidup.
Misal: Aa, AA, aa.
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

○ Dominan → menutupi gen lain, disimbolkan dengan huruf besar.


○ Resesif → ditutupi gen lain, disimbolkan dengan huruf kecil.
○ Homozigot → dua alel yang sama dalam satu lokus (AA, aa).
○ Heterozigot → dua alel yang berbeda dalam satu lokus (Aa).

Hukum pewarisan sifat


Hukum Mendel I (Hukum Segregasi Bebas)
➲ Hukum Mendel I:
Pasangan alel akan bersegregasi (memisah) secara bebas pada
pembentukan gamet.
➲ Berlaku pada persilangan monohibrid (persilangan dengan satu sifat beda).
➲ Rasio fenotipe F2 = 3 : 1
➲ Rasio genotipe F2 = 1 : 2 : 1
➲ Intermediet → sifat baru yang muncul karena gen dominan tidak
sepenuhnya menutupi gen resesif.
➲ Diagram persilangan monohibrid
Tanaman kacang kapri berbunga kuning disilangkan dengan kacang kapri
berbunga putih. Warna kuning dominan terhadap warna putih. Gen yang
mengendalikan warna kuning adalah gen K, sedangkan gen yang
mengendalikan warna putih adalah gen k. Bagaimanakah rasio fenotipe F2?

Penyelesaian:
Misal:
berbunga kuning = K_ (tanda “_” artinya bisa diisi huruf besar atau kecil)
berbunga putih = kk
Diagram persilangan:
P1 : ♀ KK >< ♂ kk
(kuning) (putih)
G : K k
F1 : Kk
(kuning)
P2 : ♀ Kk >< ♂ Kk
(kuning) (kuning)
G : K, k K, k
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

F2 :

Gamet K k

K KK (kuning) Kk (kuning)

k Kk (kuning) kk (putih)

Rasio fenotipe F2 → kuning : putih = 3 : 1

Hukum Mendel II (Hukum Asortasi Bebas)


➲ Hukum Mendel II:
Setiap alel dari satu lokus dapat berasortasi (berpasangan) secara bebas
dengan alel dari lokus lain pada pembentukan zigot.
➲ Berlaku pada persilangan dihibrid (persilangan dengan dua sifat beda).
➲ Rasio fenotipe F2 = 9 : 3 : 3 : 1
➲ Rasio genotipe F2 = 1 : 2 : 2 : 4 : 1 : 2 : 1 : 2 : 1
➲ Diagram persilangan dihibrid
Tanaman kacang kapri berbiji bulat berwarna kuning disilangkan dengan
kacang kapri berbiji keriput berwarna hijau. Gen B menentukan bentuk biji
bulat, sedangkan gen b menentukan bentuk biji keriput. Gen K menentukan
warna kuning, sedangkan gen k menentukan warna hijau. Gen B dominan
terhadap b, dan gen K dominan terhadap gen k. Bagaimanakah rasio fenotipe
F2?

Penyelesaian:
Misal:
berbiji bulat berbunga kuning = B_K_ (tanda “_” artinya bisa diisi huruf besar
atau kecil)
berbiji keriput berbunga putih = bbkk
Diagram persilangan:
P1 : ♀ BBKK >< ♂ bbkk
(bulat kuning) (keriput hijau)
G : BK bk
F1 : BbKk
(bulat kuning)
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

P2 : ♀ BbKk >< ♂ BbKk


(bulat kuning) (keriput hijau)
G : BK, Bk, bK, bk BK, Bk, bK, bk
F2 :

Gamet BK Bk bK bk

BK BBKK BBKk BbKK BbKk


(bulat kuning) (bulat kuning) (bulat kuning) (bulat kuning)

Bk BBKk BBkk BbKk Bbkk


(bulat kuning) (bulat hijau) (bulat kuning) (bulat hijau)

bK BbKK BbKk bbKK bbKk


(bulat kuning) (bulat kuning) (keriput kuning) (keriput kuning)

bk BbKk Bbkk bbKk bbkk


(bulat kuning) (bulat hijau) (keriput kuning) (keriput hijau)

Rasio fenotipe F2 → bulat kuning : bulat hijau : keriput kuning : keriput hijau =
9:3:3:1

Pewarisan sifat pada makhluk hidup dan kelainan sifat yang diturunkan
Pewarisan sifat pada makhluk hidup
➲ Pada dasarnya semua sifat pada manusia diturunkan secara genetik dari
kedua orang tuanya.
➲ Sifat yang diturunkan meliputi:
○ Sifat fisik → bentuk rambut, bentuk mata, bentuk hidung, tipe
perlekatan cuping telinga, warna kulit, dan postur tubuh.
○ Sifat fisiologi → metabolisme tubuh.
○ Sifat psikologi → perwatakan manusia.

Kelainan buta warna


➲ Ketidakmampuan untuk mengenali warna tertentu karena adanya kelainan
pada sel-sel kerucut mata.
➲ Ada dua macam buta warna, yaitu:
○ Buta warna total → tidak mampu mengenali semua warna,
penderitanya hanya melihat warna hitam dan putih.
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

○ Buta warna parsial → tidak mampu mengenali warna tertentu, yaitu


merah (buta warna merah/protanopia), hijau (buta warna
hijau/deuteranopia), dan biru (buta warna biru/tritanopia).

Kelainan hemofilia
➲ Darah sulit membeku ketika terjadi luka atau perdarahan karena tidak adanya
zat antihemofilia globulin, sehingga tidak mampu membentuk tromboplastin.
➲ Perempuan hemofilia yang bergenotipe homozigot bersifat letal (mati),
sehingga tidak pernah ada di dunia ini.

Penerapan pewarisan sifat dalam pemuliaan makhluk hidup


Pewarisan sifat dalam pemuliaan tumbuhan
➲ Tumbuhan transgenik
Tumbuhan yang diperoleh dari hasil rekayasa genetika melalui
penggabungan gen untuk mendapatkan organisme yang mempunyai
sifat-sifat unggul. Contoh tumbuhan transgenik:
- Kapas transgenik → kapas tahan hama; penyisipan gen toksin Bt dari
bakteri Bacillus thuringiensis ke dalam tanaman kapas.

- Beras emas → beras yang mengandung gizi tinggi berupa beta


karoten dan provitamin A.
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

- Tomat flavr savr → tomat yang tidak mudah busuk; transfer gen
antisenescens untuk memperlambat proses pembusukan pada buah.

Pewarisan sifat dalam pemuliaan hewan


➲ Kloning transfer inti
Upaya menghasilkan individu baru yang secara genetik identik dengan
induknya, dengan cara transfer inti sel. Contoh hewan hasil kloning inti:
katak, domba Dolly.

➲ Kloning embrio
Upaya menghasilkan individu baru yang secara genetik identik dengan
induknya, dengan cara transfer embrio. Contoh hewan hasil kloning embrio:
sapi.
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas 9
Bab 3 Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup

➲ Hewan transgenik
Hewan yang diperoleh dari hasil rekayasa genetika. Teknik pembuatan
hewan transgenik antara lain pronuclear injection. Teknik ini dilakukan
dengan cara memasukkan gen terpilih ke dalam ovum yang sudah
difertilisasi. Teknik ini biasa digunakan pada proses pembuatan tikus
transgenik.

Anda mungkin juga menyukai