Anda di halaman 1dari 3

NAMA : SYAQI PADILLA RAMADHAN

NPM : 22.02.0077
KELAS : SEMESTER 1/3 PAI

Tugas :
1. Buat contoh kasus dan peristiwa yang selaras dan tidak selaras dengan visi,misi
dari kompetensi pendidikan kewarganegaraan!
2. Buat contoh upaya bela negara dalam berbagai bidang profesi (minimal 2)
kecuali militer dan polisi!
3. Jelaskan apakah dengan adanya internet dan penggunaannya dapat mengancam
ketahanan nasional menurut Anda!

Jawaban :
1) Contoh kasus dan peristiwa yang selaras dengan visi,misi dari kompetensi
pendidikan kewarganegaraan yaitu ;
 Pemberian beasiswa oleh berbagai instansi, baik dari swasta maupun pemerintah,
seperti beasiswa dari sekolah contohnya Bantuan Operasional Sekolah (BOS)
dengan tujuan untuk membantu orangtua/wali meringankan beban biaya
pendidikan siswa.
 Kasus korupsi yang dilakukan oleh Gayus Tambunan yang pada akhirnya Gayus
Tambunan bisa dihukum walaupun sebenarnya masa hukumannya tidak sesuai
dengan kerugian yang diderita oleh negara. Tetapi hal ini sudah bisa
menunjukkan bahwa peranan penegak hukum di Indonesia masih bisa diandalkan
walaupun penegak hukum itu sendiri banyak melakukan kejahatan hukum. Di
mana seorang jaksa, Cirus Sinaga yang menangani kasus Gayus Tambunan
terlibat kasus pemalsuan dokumen. Pada awalnya Gayus Tambunan divonis tidak
bersalah oleh hakim, tetapi pada akhirnya kasus ini terkuak kebenarannya dan
jaksa Cirus Sinaga sendiri terjerat ke dalam kasus kejahatan mafia hukum, dan
akhirnya seorang penegak hukum juga bisa dihukum. Hal ini mencerminkan
bahwa keadilan di Indonesia masih bisa dibeli oleh uang. Tetapi tidak sedikit
penegak hukum yang masih menjunjung tinggi asas-asas hukum, yang pada
akhirnya nilai kompetensi pendidikan kewarganegaraan masih ada yang
menjunjung tinggi dan mudah-mudahan hal ini akan terus dijaga oleh penegak
hukum di Indonesia, termasuk kita harus menjaga norma-norma hukum di
lingkungan kita sendiri. Keadilan harus bisa berdiri tegak tanpa ada pilih-pilih
kasta, baik itu masyarakat kecil ataupun pejabat negara. Karena peranan hukum
harus sama bagi seluruh rakyat Indonesia.

Contoh kasus dan peristiwa yang tidak selaras dengan visi,misi dari kompetensi
pendidikan kewarganegaraan ;

 Mahasiswa-mahasiswi yang diberikan tugas dinas ke lapangan, demi


mendapatkan nilai baik mereka berjuang dengan cara apapun seperti
memanipulasi data yang telah ada.
 Kasus salah satu perguruan tinggi di Indonesia mahasiswanya melakukan tawuran
antarjurusan, padahal itu masih satu kampus. Masalah yang muncul sebenarnya
adalah hal-hal kecil yang masih bisa diselesaikan dengan musyawarah. Seperti
masalah main bola jadi ribut, masalah pemilihan rektor bisa jadi ribut, apalagi
sampai dengan membawa senjata tajam dan lain sebagainya. Hal ini
mencerminkan bahwa dunia pendidikan di perguruan tinggi tersebut tidak
menunjukkan teladan bagi adik-adik yang masih duduk di bangku sekolah. Dalam
kasus ini mahasiswa tidak berperan dalam fungsinya sebagai masa depan
pemimpin di negeri ini. Jika hal ini terus terjadi, malu rasanya dengan negara lain
yang sudah melangkah jauh di dunia pendidikan sedangkan kita masih saja
meributkan hal-hal yang sebenarnya tidak perlu diributkan.

2) Contoh upaya bela negara dalam berbagai bidang profesi :


 Upaya bela negara seorang pelajar. Partisipasi dalam upaya bela negara bagi
pelajar dapat diwujudkan dengan cara belajar dengan tekun dan penuh semangat
untuk memperdalam iman dan takwa, serta ilmu pengetahuan dan teknologi.
 Upaya bela negara seorang pelajar. Partisipasi dalam upaya bela negara bagi
pelajar dapat diwujudkan dengan cara belajar dengan tekun dan penuh semangat
untuk memperdalam iman dan takwa, serta ilmu pengetahuan dan teknologi.

3) . Internet adalah sebuah kemajuan teknologi yang pernah ada di dunia ini, karena
dengan internet kita bisa menggenggam dunia hanya dengan sekali klik.
Keberadaan internet sebenarnya sangat dibutuhkan oleh semua manusia yang ada
di muka bumi ini. Yaitu untuk menjadi tempat mencari informasi, tempat untuk
berbisnis, tempat untuk belajar, tempat untuk menjadi media sosial, dan banyak
sekali kegunaan lainnya yang sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Tetapi
tidak sedikit pula hal yang sangat merugikan dengan adanya internet, di antaranya
semua orang termasuk anak-anak di bawah umur bisa mengakses semua situs
yang dapat berakibat buruk bagi pendidikan anak-anak dan sebagian orang bisa
tertipu karena internet dapat menjadi sarana penebar hoax (berita palsu) yang
bertujuan untuk memprovokasikan suatu perkara. Dengan adanya internet dan
penggunaannya tentu dapat mengancam ketahanan nasional. Kejahatan yang
berhubungan erat dengan penggunaan teknologi yang berbasis komputer dan
jaringan telekomunikasi ini antara lain ;
 Konten ilegal. Sebagai contohnya : pemuatan suatu informasi yang merupakan
rahasia negara, agitasi dan propaganda untuk melawan pemerintahan yang sah
dan sebagainya.
 Pemalsuan data. Merupakan kejahatan dengan memalsukan data pada
dokumen-dokumen penting yang tersimpan sebagai scripless document melalui
internet.

Anda mungkin juga menyukai