Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN

KEGIATAN LATIHAN DASAR


KEPEMIMPINAN

PEMERINTAHAN MAHASISWA (PEMA) UNIVERSITAS


UBUDIYAH INDONESIA
2019
Kata Pengantar

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta karunia-Nya
kepada kami sehingga kami bisa menyelesaikan Laporan Kegiatan Mahasiswa bertema “Latihan Dasar
Kepemimpinan” tepat pada waktunya.
Diharapkan setelah adanya kegiatan ini dapat membantu mahasiswa Universitas Ubudiyah
Indonesia bisa terjun kemasyarakat dengan dasar kepemimpinan dan manajemen diri yang baik,
menjadikan para mahasiswa-mahasiswi yang menunjukkan kualitas bukan kuantitasnya.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu
kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demi kesempurnaan
laporanini.

Banda Aceh, 26 Agustus 2019


DAFTAR ISI

Halaman Judul………………………………………………………………….………..……………………. i
Kata Pengantar...……………………………………..………………………………….……………………… ii
Daftar Isi…………………………………..…………………………………………….….………………………. iii

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Nama Kegiatan …………………………………………………………………………………..………. 1
1.2 Latar Belakang ……………………………………………………………………..…………..……….. 2
1.3 Tujuan ……………………………………………………………………………………..………………. 3
1.4 Waktu dan Tempat Pelaksanaan …………………………………………………………………….…. 4

BAB II REALISASI KEGIATAN


2.1 Pelaksanaan ………………………………………………………………………………….…………… 6
2.2 Rangkuman Materi ……………………………….………………………………………………………. 7

BAB III PENUTUP


3.1 Kesimpulan …………………………………………………………………………………………..……. 8
3.2 Pesan……………………………………………………………………………………………………….. 8
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Nama Kegiatan


Kegiatan Pelatihan Mahasiswa Universitas Ubudiyah Indonesia, yang bertema “Latihan
Dasar Kepemimpinan.”

1.2 LatarBelakang
Kepemimpinan merupakan motor atau daya penggerak dari pada semua sumber-sumber dan alat-alat
(resources) yang tersedia bagi suatu organisasi, oleh karena itu seorang pemimpin adalah sebagai
penggerak sumber-sumber (baik sumber human maupun sumber non-human) yang kesemuanya itu
ditujukan untuk organisasi, seorang pemimpin juga dituntut untuk memiliki kemampuan keterampilan
dalam mengarahkan, membimbing serta mempengaruhi sumber-sumber yang ada dalam organisasi
tersebut untuk mencapai tujuan yang seterarah mungkin.
Teori heredita yang menyatakan bahwa : kacang tidak membuang lanjarannya. Hanya kalau ayah atau
nenek moyangnya adalah pemimpin, maka anak atau keturunannya akan juga menjadi pemimpin,
adalah tidak sepenuhnya benar. Sebagai buktinya dapat dilihat di masyarakat. Hal ini menunjukan,
untuk menjadi seorang pemimpin yang baik, maka ia harus menguasai dan memiliki sifat dan teknik-
teknik kepemimpinan itu sendiri. Persoalannya kemudian, bagaimana membangun dan
mengembangkan sifat dan teknik kepemimpinan tersebut ?
Jawaban yang paling tepat untuk membangun dan mengembangkan sifat dan teknik kepemimpinan
adalah : dengan mengadakan pelatihan kepemimpinan. Latihan kepemimpinan pada umumnya
dilaksanakan dengan melatih diri sendiri (self training), artinya orang harus melatih diri bertindak sesuai
dengan sifat-sifat kepemimpinan. Latihan itu sendiri memerlukan waktu lama, proses pembiasaan yang
meminta banyak waktu, serta membutuhkan keuletan dan ketekunan serta dengan keyakinan yang
tulus latihan itu dapat berhasil dan sukses. Dan apabila sifat-sifat kepribadian seorang pemimpin yang
baik tersebut telah dimiliki secukupnya, perlu kiranya sifat-sifat itu dipelihara, dipupuk dan
dikembangkan. Bila tidak, maka sifat-sifat itu dapat luntur dan menipis kembali.
Universitas Ubudiyah Indonesia, yang diselenggarakan oleh Pemerintahan Mahasiswa (PEMA),
menjadi jalan untuk menciptakan generasi yang memiliki kemampuan tidak hanya dalam perihal
problem solving, namun juga dalam memimpin, manajerial dan manajemen untuk berkontribusi dalam
pergerakan kemasiswaan yang bersifat lokal, yaitu mengabdikan diri kepada masyarakat. Di sini juga
ditekankan unsure kesejawatan yang merupakan salah satu unsure penting dalam kehidupan
kemahasiswaan. Diharapkan, mahasiswa dapat tumbuh sebagai seorang problem solver dan memiliki
kemampuan lebih dari sekadar profesinya. Oleh karena itu Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan
(LDK) menjadi sangat penting artinya dalam meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan
kepribadian para pengurus Kemahasiswaan, sebagai calon pemimpin-pemimpin yang baik.

1.3 Tujuan
Adapun tujuan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) :
• Untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan
bertakwa kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan
menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
• Meningkatkan pengetahuan, keterampilan serta kepribadian peserta didik sebagai calon
pemimpin, dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi kepemimpinannya dengan baik.
• Peserta didik mempunyai kemampuan mengemukakan konsep dan gagasan serta dapat
menerapkannya demi kemajuan organisasi dengan menerapkan prinsip KIS (koordinasi,
integrasi, dan sinkronisasi).
• Peserta didik memiliki kecerdasan spiritual, intelektual, emosional, dan kecerdasan kinestesis.

1.4 Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Kegiatan Mahasiswa Universitas Ubudiyah Indonesia, yang bertema “Latihan Dasar
Kepemimpinan.” dilaksanakan pada:
Hari : Senin - Selasa
Tanggal : 26-27 Agustus 2019
Tempat : Plennary Hall Universitas Ubudiyah Indonesia
BAB II
REALISASI KEGIATAN

2.1 Pelaksanaan
Pelatihan “Latihan Dasar Kepemimpinan” dilaksanakan pada tanggal 4-25 Februari 2017 yang
bertempatan di Plennary Hall Universitas Ubudiyah Indonesia. Dengan mahasiswa angkatan 2016
sebagai peserta.

2.2 Kegiatan hari Senin 26 Agustus 2019

Pukul 08.00 WIB, pembukaan acara dilakukan di Plannary Hall Universitas Ubudiyah
Indonesia, dengan Membaca Ayat suci Al-quran dan dilanjutkan dengan kata sambutan dari Rektor
Universitas Ubudiyah Indonesia oleh Ibu Rektor Marniati, S.E.,M.Kes dan dilanjutkan oleh Warek III
Bapak Iwan Budhiarta,S.E.,M,Si. Kegiatan diserahkan kembali kepada moderator dan dilanjutkan
dengan materi yang disampaikan oleh narasumber yang telah diundang dan mengisi acara untuk
memberikan materi terkait kepemimpinan kepada mahsasiswa oleh Datok Prof. Dr. Kamaruddin
Hussin.

2.3 Kegiatan hari Selasa 27 Agustus 2019


Pukul 08.00 WIB, pada kegiatan hari kedua tanpa adanya pembukaan seperti kegiatan hari
pertama acara pelatihan langsung dibuka dengan kata ssambutan oleh direktur kemahasiswaan yaitu
Bapak Aris Munandar M.Ag setelah itu Kegiatan diserahkan kembali kepada moderator dan
dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh narasumber yang telah diundang dan mengisi acara
untuk memberikan materi terkait “table manner” kepada mahasiswa oleh Datok Prof. Dr. Kamaruddin
Hussin.
PENUTUP

Kepemimpinan adalah proses memengaruhi atau memberi contoh oleh pemimpin kepada
pengikutnya dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Selain itu, kepemimpinan merupakan faktor kunci
dalam suksesnya suatu organisasi dan manajemen, serta entitas yang mengarahkan kerja para anggota
organisasi untuk mencapai tujuan organisasi itu sendiri.
Berkaitan dengan dunia kehidupan, tentu saja bahwa setiap kelompok manusia membutuhkan
sosok pemimpin dalam suatu kepemimpinan, baik dalam kelompok lingkungan masyarakat, lingkungan
pendidikan, maupun lingkungan keluarga.
Dengan Dilaksanakannya Latihan Dasar kepemimpinan ini semoga nantinya mahasiswa dapat
menerapkan ilmunya dengan harapan siswa dapat mengaplikasikannya dikehidupan nyata, serta dapat
memperluas wawasan tentang kecakapan dalam kepemimpinan.
Lampiran I:
KEGIATAN
KEGIATAN KEPEMIMPINAN
SEMINAR ENTERPRENEURSHIP
UNIVERSITAS UBUDIYAH INDONESIA

Anda mungkin juga menyukai