Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN TOJO UNA-UNA

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS UEKULI
Jl. Trans Sulawesi No. 110 DesaUekuli KodePuskesmas:7209007010

KodePos : 94681 Telp./HP : 082393157917

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS UEKULI


NOMOR : C/VII/SK/08/14/002

TENTANG

PELAYANAN KLINIS

KEPALA PUSKESMAS UEKULI

Menimbang : a. Bahwa Pusat Kesehatan Masyarakat merupakan salah


satu fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama
memiliki tugas dan fungsi untuk memberikan pelayanan
kesehatan/pengobatan;
b. bahwa dalam rangka menyelenggarakan pelayanan
kesehatan perorangan maka perlu dibuatkan sebuah
kebijakan yang mengatur mekanisme pelayanan klinis di
Puskesmas Uekuli;
c. bahwa pelayanan klinis Puskesmas dilaksanakan dengan
memberikan informasi yang jelas tentang tahapan
layanan klinis yang akan dilalui oleh pasien;
d. bahwa pelayanan klinis dilaksanakan dengan melakukan
proses kajian awal yang dilakukan secara paripurna
untuk mendukung rencana dan pelaksanaan pelayanan
oleh petugas dan atau tim kesehatan yang profesional;
e. bahwa hasil kajian dicatat dalam catatan medis dan
mudah diakses oleh petugas yang bertanggungjawab
terhadap pelayanan pasien untuk menjamin
kesinambungan pelayanan;
f. bahwa hasil kajian pasien dengan kebutuhan darurat,
mendesak atau emergensi, diidentifikasi dengan proses
triase;
g. bahwa jika kebutuhan pasien tidak dapat dipenuhi oleh
Puskesmas, maka pasien harus dirujuk ke fasilitas
kesehatan yang mampu menyediakan pelayanan yang
dibutuhkan oleh pasien;
h. Bahwa selama proses pelaksanaan layanan pasien,
petugas Kesehatan harus memperhatikan dan
menghargai Kebutuhan dan keluhan pasien;
i. bahwa untuk meningkatkan luaran klinis yang optimal,
pasien/ keluarga perlu mendapatkan penyuluhan
kesehatan yang terkait dengan penyakit dan kebutuhan
klinis pasien;
j. bahwa sehubungan dengan pertimbangan pada huruf a,
huruf b, huruf c, huruf d, huruf e , huruf f , huruf g,
huruf h, dan huruf i perlu ditetapkan Surat Keputusan
Kepala Puskesmas uekuli tentang Pelayanan Klinis.
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun
2009 tentang Praktik Kedokteran;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun
2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 tahun
2009 tentang Pelayanan Publik;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
290 tahun 2008 tentang Persetujuan Tindakan
Kedokteran;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
037 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Laboratorium
Puskesmas;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
30 tahun 2014 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian
di Puskesmas;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
4 tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
44 tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
39 Tahun 2016 tentang Pedoman Penyelenggaraan
Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga;
10. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
27 tahun 2017 tentang Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
11. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
514 tahun 2015 tentang Panduan Praktek Klinis;
12. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
43 Tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
13. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
34 ahun 2022 Tentang Akreditasi Pusat Kesehatan
Masyarakat, Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit
Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan
Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
14. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 Tentang Standar
Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat.
MEMUTUSKAN :

Menetapkan :
Kesatu : Keputusan Kepala Puskesmas Uekuli tentang Pelayanan Klinis
Puskesmas Uekuli.
Kedua : Kebijakan pelayanan klinis terlampir pada lampiran yang tidak
terpisahkan dari Surat Keputusan ini.
Ketiga : Kebijakan pelayanan klinis, pedoman/ panduan, kerangka acuan
dan prosedur yang telah ditetapkan harus dilaksanakan oleh
seluruh pegawai.
Keempat : Pasien memberikan informasi tentang kewajiban mereka untuk
memberikan informasi yang akurat kepada kepada petugas dan
menghormati hak-hak petugas.
Kelima : Petugas harus menghormati hak-hak pasien yang telah
ditetapkan.
Keenam : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan akan
diadakan perbaikan/ perubahan sebagaimana mestinya.
.

Ditetapkan di : Uekuli
Pada tanggal :

Kepala Puskesmas Uekuli

FADLIA MOH NUR MALEWA, SST


NIP:
Lampiran 1 : Keputusan Kepala
Puskesmas Uekuli
Nomor :
Tanggal :

Kepala Puskesmas Uekuli

FADLIA MOH NUR MALEWA, SST


NIP:

Anda mungkin juga menyukai