Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH DAERAH KOTA SUKABUMI

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS CIPELANG
Jl.KH. Ahmad Sanusi No. 21. Kota Sukabumi – 43143 Provinsi Jawa Barat
Telp.0266-225041
email : pkmcipelang@yahoo.co.id

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


KUNJUNGAN RUMAH IBU HAMIL, IBU BERSALIN, IBU NIFAS,
NEONATAL DAN BAYI

I. Pendahuluan

Pemberian asuhan kehamilan tidak hanya dilakukan di klinik saja, tetapi


dapat dimulai dari sub sistem masyarakat (keluarga). Semua ibu hamil, ibu
bersali, ibu nifas, neonatal dan bayi berpotensi mempunyai resiko
terjadinya bahaya/komplikasi.

Dampak dari komplikasi antara lain : kematian, kesakitan, kecacatan,


dan ketidaknyamanan. Pemantauan dalam kehamilan, persalinan, nifas,
neonal dan bayi untuk memastikan kesehatan ibu dan tumbuh kembang
bayi dengan baik.

Untuk melaksanakan kegiatan tersebut dalam meningkatkan kualitas


pelayanan, santun dalam pelayanan tidak terlepas dari dukungan mitra
lintas sektor, Puskesmas respon dan informative terhadap masalah yang
ditemukan pada masa kehamilan, persalinan, nifas, neonatal dan bayi.
Salah satu edukasi yang mendukung kegiatan diatas dengan
penatalaksanaan komplikasi pada masa tersebut.
II. Latar Belakang
Keselamatan dan kesejahteraan ibu secara menyeluruh merupakan
perhatian yang utama bagi seorang bidan. Bidan bertanggung jawab
memberikan pengawasan, nasehat serta asuhan bagi wanita selama
masa hamil, bersalin, nifas, neonatal dan bayi. Asuhan kebidanan yang
diberikan termasuk pengawasan pelayanan kesehatan masyarakat di
komunitas, baik di rumah, posyandu, maupun pustu..
Bidan melakukan kunjungan rumah dengan berinteraksi dengan
masyarakat secara berkala untuk memberikan penyuluhan dan
memotivasi ibu, suami dan anggota keluarga agar mendorong ibu untuk
memeriksakan kehamilan, persalinan, nifas, neonatal dan bayi secara
teratur.

III. Tujuan Umum dan Tujuan Khusus


Tujuan Umum
Sigap dalam melakukan asuhan pada ibu hamil beresiko tinggi agar
dapat mendeteksi faktor resiko yang mungkin dialami ibu pada masa
hamil, bersalin, nifas, neonates dan bayi untuk mencegah komplikasi.

Tujuan Khusus
 Memantau kemajuan kehamilan , persalinan, nifas,
neonatal dan bayi untuk memastikan kesehatan serta
pertumbuhan dan perkembangannya.
 Mendeteksi adanya komplikasi yang dapat mengancam
jiwa ibu dan janin .
 Merencanakan asuhan khusus sesuai dengan kebutuhan.
 Mempersiapkan persalinan serta kesiagaan dalam
menghadapi komplikasi.
 Mempersiapkan ibu menghadapi masa nifas dan ASI ekslusif.
IV. Sasaran
Semua ibu hamil yang ada di wilayah kerja puskesmas cipelang yang
terdeteksi resiko tinggi oleh nakes dan non nakes.

V. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan

1 Kunjungan rumah - Melakukan pendataan ibu hamil bersalin,


Ibu Hamil,bersalin, nifas, neonatal dan bayi dengan faktor resiko
nifas, neonatal dan d puskesmas maupun d BPM, klinik, dan RS
bayi di wilayah kerja Puskesmas Cipelang.
- Melakukan analisa kebutuhan pada ibu hamil
bersalin, nifas, neonatal dan bayi beresiko
timggi bertujuan untuk mengetahui
kebutuhan apa yang diperlukan untuk
menunjang kelancaran dan keberhasilan
pelaksanaan kegiatan
- Melakukan asuhan kebidanan ibu hamil
bersalin, nifas, neonatal dan bayi dengan
resiko tinggi dan atau faktor resiko
- Melakukan komunikasi dan koordinasi
dengan lintas sektor untuk pendataan ibu
hamil
- Melakukan kunjungan rumah ibu hamil
bersalin, nifas, neonatal dan bayi resiko
tinggi dan atau faktor resiko tinggi

No Kegiatan Sasaran Rincian Cara


Pokok Melaksanakan
Kegiatan
1 Kunjungan Ibu Hamil Persiapan,Kunjungan Kunjungan,pemeri
Ibu Hamil bersalin, dan pemeriksaan ksaan dan
bersalin, nifas, konseling
nifas, neonatal
neonatal dan bayi
dan bayi

VI. Biaya
BOK 2023

VII. Output kegiatan


1. Kegiatan belum sepenuhnya terealisasi karena baru dilaksanakan 1
semester.
2. Capaian kinerja 50%.
3. Evaluasi pelaksanaan kegiatan pelaporan dilakukan setiap satu tahun dua
kali di bulan juni dan desember.
4. Pencatatan dilakukan pada format yang telah disediakan.

Mengetahui, Sukabumi, Januari 2023


Kepala UPTD Puskesmas Cipelang Pemegang Program Kesga

dr.Tri Betawihanta Herni Sunaryanti,S.ST


NIP. 198111152010011004 NIP.197405091993012001

Anda mungkin juga menyukai