Anda di halaman 1dari 5

RANCANGAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMAN 1 NGEMPLAK BOYOLALI

Mata Pelajaran : Matematika Peminatan

Kelas/Semester : XI / I

Materi Pokok : Rumus Jumlah dan Selisih Sinus dan Cosinus

Pertemuan ke :6

Alokasi Waktu : 1 x 60 menit

Kompetensi Inti :

KI 1. Meghayati dan mengamalkan ajaran yang dianutnya.


KI 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(gotongroyong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan
menunjukkansikap sebagai bagian dari atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi
secaraefektifdengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri
sebagaicerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3. Memahami, menerapkan, menganalisa, konseptual, prosedural berdasarkan
rasaingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan perabadaban terkait
penyebab phenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan procedural pada
bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan
masalah.
KI 4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah kongkret dan ranah
abstrakterkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, danmampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi :

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


3.2 Membedakan penggunaan jumlah dan - Memahami penggunaan Rumus
selisih sinus dan cosinus Perkalian, Penjumlahan, dan
Pengurangan Sudut Sinus dan Cosinus
dalam perhitungan nilai sudut
- Menguraikan Rumus Perkalian,
Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut
Sinus dan Cosinus
4.2 Menyelesaika masalah yang berkaitan Menyelesaikan masalah yang berkaitan
dengan rumus jumlah dan selisih sinus dan dengan Rumus Perkalian, Penjumlahan, dan
cosinus Pengurangan Sudut Sinus dan Cosinus.

I. Tujuan Pembelajaran
Melalui metode pembelajaran Flipped Classroom, siswa mampu :
- Memahami penggunaan Rumus Perkalian, Penjumlahan, dan Pengurangan
Sudut Sinus dan Cosinus dalam perhitungan nilai sudut
- Menguraikan Rumus Perkalian, Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus
dan Cosinus
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan masalah yang berkaitan
dengan Rumus Perkalian, Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus
II. Materi Ajar
- Rumus Jumlah dan Selisih Dua Sudut
- Rumus Trigonometri Sudut Rangkap
- Rumus Perkalian, Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus
III. Langkah-langkah Pembelajaran

Langkah-langkah Pembelajaran Luring

Kegiatan Deskripsi
Pendahuluan Orientasi
(15 menit) 1. Pendidik memberikan salam
2. Pendidik meminta salah satu siswa untuk memimpin doa
3. Pendidik memeriksa kehadiran siswa
4. Pendidik meminta peserta didik untuk memeriksa kebersihan kelas,
jika masih ada sampah yang berceceran, peserta didik langsung
membuangnya ke tempat sampah.
Apresepsi
5. Pendidik bertanya tentang materi pada pertemuan sebelumnya
dengan tujuan untuk mengingat materi yang sudah dipelajari sebagai
bekal belajar pada pertemuan hari ini.
Motivasi
6. Pendidik memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari materi
yang diajarkan dalam kehidupan sehari-hari
Pemberian Acuan
7. Pendidik memberitahu materi yang akan disampaikan pada
pertemuan hari ini, yaitu menentukan Rumus Perkalian,
Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan Cosinus.
8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.
Inti Kegiatan Literasi Peserta didik diberi materi Rumus Perkalian,
(35 menit) Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus sebelum pembelajaran dimulai oleh
Pendidik melalui LMS yang dipakai.
Critical Pendidik mendampingi peserta didik untuk
Thingking melakukan diskusi mengenai materi yang sudah
diberikan yaitu Rumus Perkalian, Penjumlahan,
dan Pengurangan Sudut Sinus dan Cosinus.
Collaboration Pendidik membimbing peserta didik untuk
mengerjakan LKPD Materi Rumus Perkalian,
Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus.
Communication Pendidik memberikan kuis untuk mengetahui tingkat
pemahaman peserta didik.
Creativity Pendidik memberikan penguatan terhadap materi
yang telah diberikan sebelumnya. Dan juga
memberikan pembahasan dan penguatan pada soal-
soal kuis yang telah diberikan. Peserta didik bisa
berdiskusi dengan pendidik mengenai hal yang masih
dibingungkan pada saat pembahasan kuis.
Penutup - Pendidik bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
(10 menit) - Pendidik memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
- Pendidik menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan
selanjutnya
- Pembelajaran ditutup dengan doa bersama

Langkah-langkah Pembelajaran Daring

Kegiatan Deskripsi
Pendahuluan - Pendidik berkomunikasi dengan peserta didik melalui Google
(15 Menit) Classroom untuk segera membuka pembelajaran
- Pendidik memberikan link absensi melalui Google Classroom untuk
mengecek kehadiran peserta didik
- Pendidik menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang
materi yang akan diajarkan
- Pendidik menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah
pembelajaran melalui LMS yang dipakai.
Inti Kegiatan Literasi Peserta didik diberi materi Rumus Perkalian,
(35 menit) Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus sebelum pembelajaran dimulai oleh
Pendidik melalui LMS yang dipakai.
Critical Pendidik melakukan diskusi terpandu sebagai bentuk
Thingking pendampingan dengan menggunakan fitur ‘Diskusi
Kelas’ pada Google Classroom. Pendidik bisa
memulai kegiatan tanya-jawab untuk memastikan
bahwa peserta didik mengerti apa yang harus
dilakukan saat pembelajaran berlangsung.
Collaboration Pendidik membimbing peserta didik untuk
mengerjakan LKPD Materi Rumus Perkalian,
Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus mengenai materi Rumus Perkalian,
Penjumlahan, dan Pengurangan Sudut Sinus dan
Cosinus yang telah diberikan.
Communication Pendidik mengunggah kuis ke Google Classroom
dengan tujuan untuk mengukur pemahaman peserta
didik. Dan peserta didik bisa mengunggah hasil
belajarnya ke Google Classroom pada fitur tugas.
Creativity Pendidik memberikan umpan balik dan penguatan
kepada hasil belajar peserta didik melalui Google
Classroom.
Penutup - Pendidik mengecek tugas siswa yang sudah masuk di LMS dan
(10 menit) memberikan memberikan konfirmasi siapa saja yang belum
mengumpulkan tugas melalui room chat
- Pendidik memberikan evaluasi melalui room chat kepada peserta
didik
- Pendidik menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan
berikutnya melalui room chat di Google Classroom.

IV. Metode Pembelajaran


Flipped Classroom
V. Media dan Sumber Belajar
- LMS (Zoom/WhatssApp/Google Classroom)
- Modul Pembelajaran Matematika Peminatan Kelas XI Semester 1
- Bahan tayang berbentuk Power Point yang berisi bahan ajar materi rumus
perkalian, penjumlahan, dan pengurangan rumus sinus dan cosinus
- Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)

Anda mungkin juga menyukai