Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMA Negeri 1 Leuwiliang


Mata Pelajaran : Prakarya dan Kewirausahaan (PKWU)
Kelas/Semester : XI / Ganjil
Materi Pokok : Perhitungan Titik Impas (Break Even Point) Usaha Kerajinan Dari Bahan
Limbah Berbentuk Bangun Datar
Alokasi Waktu : 1 Minggu x 2 Jam Pelajaran @ 45 menit

A. Kompetensi Inti

KI-1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.


KI-2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama,
toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif
sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan
alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional”.
KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya,
dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian
yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan
kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Memahami perhitungan titik impas (Break Even • Menjelaskan Pengertian titik impas
Point) usaha kerajinan dari bahan limbah berbentuk • Menjelaskan manfaat perhitungan
bangun datar titik impas dalam kegiatan usaha
kerajinan
4.3 Menghitung titik impas (Break Even Point) usaha • Menghitung titik impas usaha
kerajinan dari bahan limbah berbentuk bangun datar kerajinan dari limbah berbentuk
bangun datar

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran, murid diharapkan dapat :
1. Menjelaskan Pengertian titik impas
2. Menjelaskan manfaat perhitungan titik impas dalam kegiatan usaha kerajinan
3. Menghitung titik impas usaha kerajinan dari limbah berbentuk bangun datar

D. Materi Pembelajaran
Perhitungan Titik Impas (Break Even Point) Usaha Kerajinan Dari Bahan Limbah Berbentuk
Bangun Datar

E. Metode Pembelajaran
1) Pendekatan : Saintifik
2) Model Pembelajaran : Problem Based Learning (PBL)
3) Metode : Tanya jawab, wawancara, diskusi, presentasi

F. Media dan Alat Pembelajaran :


Media :
➢ Cetak : Infografis
➢ Audio visual : Video pembelajaran
➢ Lembar Kerja (siswa)

Alat/Bahan :
➢ Laptop
➢ Infocus
➢ Handphone

G. Sumber Belajar
➢ Buku teks PKWU kelas XI halaman 50 - 56 , Kemendikbud, edisi revisi tahun 2017
➢ Pengalaman peserta didik dan guru
➢ Internet
H. Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)

Melakukan pembukaan dengan salam pembuka.


Melakukan pengkondisian siswa melalui challenge (tantangan) menunjukkan benda yang dapat
diputar. Siswa yang tidak dapat memenuhi challence diminta membacakan quotes (kalimat
penyemangat).
Berdoa untuk memulai pembelajaran dan memeriksa kehadiran murid.
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan motivasi dengan cara mengaitkan
materi perhitungan titik impas di dalam konteks sehari-hari.
Guru membagi siswa ke dalam kelompok berdasarkan gaya belajarnya. Dengan mengisi link
Kuesioner VARK - VARK (vark-learn.com)
Siswa memilih sendiri bahan materi yang dipelajari apakah melalui infografis atau video
pembelajaran. (Diferensiasi konten)
Kegiatan Inti
(60 Menit)

Siswa mempelajari materi perhitungan titik impas sesuai dengan pilihan/gaya


Kegiatan Literasi belajar yang sesuai (infografis, buku teks atau video pembelajaran) untuk
menemukan informasi (Diferensiasi Proses)

Siswa menyimpulkan informasi yang ia dapatkan dari hasil literasi dan


menuliskannya dalam menti meter/post it.
Guru mengkonfirmasi hasil kesimpulan siswa dari kegiatan literasi. Dan
Critical Thinking
memberikan penguatan pada bagian-bagian materi yang dianggap belum
dipahami oleh siswa. Kemudian memberikan contoh soal perhitungan titik
impas dan penyelesaiannya.
Perwakilan kelompok diminta memilih satu soal/permasalahan yang
berhubungan dengan perhitungan titik impas yang sudah disediakan oleh
Collaboration guru.
Siswa di dalam kelompok berdiskusi untuk memecahkan masalah yang
berhubungan dengan perhitungan titik impas sesuai dengan soal yang ia pilih.

Siswa mempresentasikan hasil diskusinya sesuai dengan minatnya, dapat


Communication ditulis di papan tulis, dibuat dalam bentuk presentasi/canva atau dijelaskan
secara lisan di depan kelas.

Siswa membuat kesimpulan hasil pembelajaran baik berupa infografis,


Creativity
rekaman suara, video, puisi, lagu, dsb. (Diferensiasi produk)
KegiatanPenutup
(15 Menit)

• Murid dan guru merefleksi kegiatan pembelajaran dengan metode 4P (Peristiwa, Perasaan,
Pembelajaran dan Penerapan).
• Murid dan guru menarik kesimpulan dari hasil kegiatan pembelajaran.
• Guru menyampaikan materi pembelajaran berikutnya.
• Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan mengucapkan salam dan doa. (Kesadaran Diri)

I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan (terlampir)


1. Assesment as Learning (Formatif) :
• Pengetahuan dan keterampilan : Jurnal refleksi
• Sikap : Penilaian diri dan penilaian antar teman
2. Assesment for Learning (Formatif) :
• Pengetahuan : Tes dalam bentuk padlet
• Sikap : Jurnal
• Keterampilan : Observasi kegiatan diskusi
3. Assesment of Learning (Sumatif) :
• Pengetahuan : Tes tulis
• Sikap : Jurnal
• Keterampilan : Tugas kesimpulan materi dalam berbagai bentuk media sesuai
minat siswa

Lampiran-lampiran:
1. Materi
a. Infografis
b. Video pembelajaran:
https://www.youtube.com/watch?v=9OU824XO9CM

c. Presentasi canva
https://www.canva.com/design/DAFMkjL-
bdI/o13MugSmspsAq7HgrF4epg/edit

2. Instrumen Penilaian Formatif

Penilaian pengetahuan melalui menti meter: https://www.menti.com/algc666ixgvs

Penilaian keterampilan : Penilaian diskusi

No Aspek yang Dinilai 100 75 50 25


1 Penguasaan materi diskusi
2 Kemampuan menjawab pertanyaan
3 Kemampuan mengolah kata
4 Kemampuan menyelesaikan masalah
Keterangan :
100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik

Penilaian sikap

No Aspek yang Dinilai BB MB BSH SB


1 Menghargai pendapat orang lain
2 Tidak memotong pembicaraan
3 Bekerja sama di dalam kelompok
4 Tanggung jawab menyelesaikan tugas
Keterangan :
BB = Belum berkembang
MB = Mulai berkembang
BSH = Berkembang sesuai harapan
BSB = Berkembang Sangat baik

3. Instrumen penilaian Sumatif


a. Penilaian Pengetahuan
1. Pernyataan yang benar mengenai titik impas atau Break Even Point adalah….
a. Dapat diterapkan untuk semua jenis usaha
b. Menentukan laba dan rugi Perusahaan
c. Bersifat tetap
d. Digunakan sebagai Analisa kelayakan usaha
e. Selalu meningkat dari waktu ke waktu
2. Komponen perhitungan BEP yang tergantung pada aktivitas produksi adalah….
a. Harga jual
b. Laba
c. Biaya variable
d. Biaya tetap
e. Harga pokok
3. Berikut ini yang termasuk komponen biaya tetap adalah…
a. Listrik dan air
b. Sewa dan bahan baku
c. Biaya tenaga kerja dan bahan baku
d. Sewa dan biaya tenaga kerja
e. Bahan baku dan penunjang
4. Berikut ini yang termasuk komponen biaya variabel adalah…
a. Listrik dan air
b. Sewa dan bahan baku
c. Biaya tenaga kerja dan bahan baku
d. Sewa dan biaya tenaga kerja
e. Bahan baku dan penunjang
5. Biaya yang dibebankan kepada konsumen atas niali suatu produk disebut…
a. Harga jual
b. Laba
c. Biaya variable
d. Biaya tetap
e. Harga pokok

b. Penilaian Keterampilan

1. Jika biaya tetap adalah Rp. 500.000,00, harga jual per unit adalah Rp. 2.000,00
dan biaya variabel per unit adalah Rp. 1.000,00 berapakah titik impasnya?

2. Seorang pengrajin tas dari bungkus kemasan melakukan kegiatan usaha


dengan rincian sebagai berikut:
Biaya tetap = Rp. 1.000.000,00
Biaya variabel per unit = Rp. 10.000,00
Harga jual per unit = Rp. 40.000,00
Berapa unit barang yang harus dihasilkan agar mencapai titik impas?

4. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


a. Remedial
Bagi murid yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM), maka siswa
menjawab pertanyaan sebagai berikut :
1) Jelaskan pengertian titik impas!
2) Jelaskan manfaat perhitungan titik impas!
3) Jelaskan komponen perhitungan titik impas!
4) Hitunglah titik impas (BEP) berdasarkan persoalan yang diberikan!

b. Pengayaan
Bagi murid yang sudah memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM), maka siswa
menjawab pertanyaan sebagai berikut :
1) Apa yang akan terjadi jika suatu usaha tidak pernah melakukan perhitungan titik
impas?
2) Apa kaitan titik impas dengan kebijakan menaikan atau menurunkan harga?
CONTOH PROGRAM REMIDI

Sekolah : …………………………………………………………………………………………
Kelas/Semester : …………………………………………………………………………………………
Mata Pelajaran : …………………………………………………………………………………………
Ulangan Harian Ke : …………………………………………………………………………………………
Tanggal Ulangan Harian : …………………………………………………………………………………………
Bentuk Ulangan Harian : …………………………………………………………………………………………
Materi Ulangan Harian : …………………………………………………………………………………………
(KD / Indikator) : …………………………………………………………………………………………
KKM : …………………………………………………………………………………………

Nama Nilai Indikator yang Bentuk Tindakan Nilai Setelah


No Keterangan
Murid Ulangan Belum Dikuasai Remedial Remedial
1
2
3
4
5
6
dst

c. Pengayaan
Guru memberikan nasihat agar tetap rendah hati, karena telah mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan
Minimal). Guru memberikan soal pengayaan sebagai berikut :
1) Membaca buku-buku tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik penyelenggaraan
pemerintahan Negara yang relevan.
2) Mencari informasi secara online tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik penyelenggaraan
pemerintahan Negara
3) Membaca surat kabar, majalah, serta berita online tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik
Mengamati langsung tentang Nilai-nilai Pancasila dalam kerangka praktik penyelenggaraan
pemerintahan Negara yang ada di lingkungan sekitar.

Mengetahui: Leuwiliang, Oktober 2023


Kepala SMAN 1 Leuwiliang, Guru Mata Pelajaran,

H. Taopik, S.Pd., M.Pd.I. Nia Rahmasari,S.Pd


NIP. 196908021992021001 NIP. 198601172022212031

Catatan Kepala Sekolah:


.........................................................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai