Anda di halaman 1dari 1

KESEHATAN REMAJA

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Selamat Sore
Salam sejahtera untuk kita semua
Syalom Oom swastiastu Namo Buddahya Salam kebajikan
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah SMKS Katholik St.Isidorus Boawae,Bapak Ibu Dewan
Juri serta Bapak Ibu pegawai dan teman teman semua yang saya cintai.
Hadirin Sekalian
Pertama tama patulah kita panjat puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa,karna
atas berkatnya kita dapat berkumpul kembali di tempat ini dalam keadaan sehat wal’afiat.Pada
kesempaan ini perkenanakanlah saya AGUSTINA MBUE peserta dari jurusan TPH untuk
membawakan pidato dengan tema KESEHATAN REMAJA.

Hadirin Sekalian
Kesehatan Remaja adalah keadaan sehat secara jasmani,psikis dan sosial pada masa
remaja.Sebenarnya sehat bukan hanya untuk remaja,tetapi semua orang harus sehat.Hanya saja
remaja merupakan generasi yang paling rentan terkena penyakit.Masa remaja sering dianggap
sebagai periode hidup yang paling sehat,akan tetapi pertumbuhan fisik pada remaja tidak selalu
disertai dengan kematangan,kemampuan berpikir,dan emosiaonal.

Hadirin Sekalian
Dimasa remaja dapat terjadi perubahan fisik berupa pubertas dan mastrubasi yang dapat
berdampak pada aspek psikologis.Besarnya pengaruh lingkungan kesehatan remaja dapat
dimulai dari orang tua,keluarga,masyarakat dan teman sebaya yang juga berperan dalam
kesehtan remaja secara keseluruhan.Kelompok usia remaja perlu mendapatkan perhatian
khusus,termasuk pada aspek kesehatan.Pada kesehatan remaja sering muncul beberapa maslah
yang dialami oleh remaja seperti; Kekurangan zat besi (Annemia),kurang tinggi badan
(Stuntting),kurang energi kronis (Kurus) dan kegemukan (Obesitas).Masalah masalah tersebut
sering muncul karena dipengaruhi oleh pola asuh,pola bermain,pola pergaulan dan gaya
hidup.Dengan adanya masalah yang sering dialami oleh remaja,kita dapat mencegahnya dengan
meningkatakan pola hidup sehat seperti; mengontrol pola makanan,hindari minuman yang
mengandung gula,perasa dan pewarna,menjaga berta badan,tidur teratur,melakukan aktivitas
sehat dan mengajak otak untuk berolah raga.

Hadirin Sekalian
Menjaga kesehatan pada masa remaja sangatlah penting,karena pada masa remaja adalah
waktu terbaik untuk membangun kebiasaan baik terutama menjaga kebersihan yang menjadi aset
sangat penting.Menjaga kesehatan tidak hanya baik untuk diri kita,tetapi juga untuk masa depan
bangsa kita.Bangsa yang kuat adalah bangsa yang dihuni oleh masyarakat sehat,baik secara
jasmani maupun rohani.Untuk itu marilah kita bersama sama menjaga kesehatan diusia
muda,karena menjaga kesehatan diusia muda merupakan investasi sederhana.Tidak mesti
berbentuk uang, investasi juga bisa dari tubuh kita sendiri. Jika tubuhmu sehat, kamu akan punya
banyak waktu untuk membangun mimpimu.
Demikian kiranya yang bisa saya sampaikan, kurang lebihnya saya mohon maaf jika ada salah
kata yang terucap, dan atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih yang sebesar besarnya.
Akhir kata saya ucapkan
Selamat Sore, Wasalamu’alikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai