Anda di halaman 1dari 4

Pengertian esai

Esai adalah salah satu jenis karya tulis yang berisi kombinasi antara fakta dan opini. Esai
lebih bersifat subjektif dari sudut pandang penulisnya yang bersifat analitis, spekulatif, dan
interpretatif. Esai mencakup narasi yang bisa berupa kritik, argumen, sastra dari pengamatan
kehidupan sehari-hari dan refleksi penulis.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, pengertian esai merupakan karangan prosa yang
membahas suatu persoalan dari sudut penulis secara sepintas. Sedangkan menurut ilmu
jurnalistik, esai adalah tulisan yang memuat pendapat seseorang tentang suatu persoalan
ditinjau secara subjektif.

Struktur esai

1. Pendahuluan

Pendahuluan adalah pengantar kepada pembaca mengenai topik yang akan dibahas.
Bagian ini memudahkan pembaca untuk memahami isi esai. Pada bagian pendahuluan, penulis
mengungkapkan topik yang diangkat. Unsur lain yang ada di pendahuluan ialah latar belakang
penulis memilih topik tersebut. Penulis juga dapat menambahkan pendapatnya mengenai topik
tersebut secara umum. Penjelasan lebih lanjut dapat diterangkan pada bagian selanjutnya.

2. Pembahasan

Pembahasan adalah bagian inti esai. Pada bagian inilah isi esai dijelaskan secara rinci.
Penulis menjelaskan sudut pandangnya mengenai topik yang dipilih. Terdapat analisis dan
interpretasi penulis terhadap topik tersebut.

3. Penutup

Bagian terakhir adalah kesimpulan. Bagian ini berisi rangkuman dari pembahasan yang
ditulis.

Cara membuat esai

Penulis perlu mempelajari langkah-langkah cara membuat esai untuk memuat tulisan yang
baik dan benar. Esai yang baik dapat dilihat dari ketajaman analisis yang bagus, pemaparan
yang baik, refleksi, disertai dengan uraian kata-kata yang bagus dalam dan argumentasi yang
kuat. Esai yang ditulis mestinya dapat mudah dipahami para pembaca.

1. Menentukan topik

Tujuan penulisan esai bisa berbagai macam. Esai untuk beasiswa tentu berbeda dengan
esai ilmiah. Tahap ini bertujuan mempermudah dalam menemukan gagasan dan menentukan
format esai yang akan dibuat.
Menyeleksi gagasan dan menulis pengantar (kalimat topik). Setelah mengumpulkan gagasan
atau fakta, kamu perlu memikirkan cara dapat mengaitkan gagasan atau fakta tersebut dengan
topik. Jika kamu telah menentukan gagasan utama, tulislah kalimat pengantar yang dapat
mempresentasaikan gagasan tersebut dengan jelas dan menarik. Paragraf tersebut harus
memuat pernyataan dua bagian yaitu pernyataan umum dan penyataan tesis.

2. Menentukan tema atau tujuan

Tema esai biasanya diangkat pada suatu permasalahan untuk dicarikan suatu solusinya.
Tema sebaiknya dipilih sesuai dengan yang dipahami, disukai, atau dikuasai oleh penulis. Hal
tersebut dilakukan supaya penulis dapat menyajikan tulisan dengan benar serta secara luwes
karena sesuai dengan bidang yang dipilih.

3. Membuat kerangka tulisan atau referensi

Outline dapat membantu penulis dalam memetakan gagasan. Outline ini dapat dibuat
dalam bentuk daftar kalimat singkat atau diagram alir dalam suatu referensi yang kamu cari
dalam suatu topik. Penulis harus banyak membaca dan mencari informasi untuk memperkaya
suatu gagasan. Ketika membuat kerangka tulisan, sebaiknya juga penulis menentukan batasan
tema yang akan dibahas supaya tema yang telah dipilih dapat dibahas secara mendalam.

4. Mengembangkan tulisan sesuai struktur

Gagasan/ide pada esai yang baik dapat disajikan sesuai dengan struktur esai yang telah di
buat agar jelas sehingga mudah dipahami oleh para pembaca. Penggunaan kata bahasa yang
baik dan benar perlu diperhatikan. Selain itu, penggunaan ejaan, tanda baca, diksi yang baik, dan
kalimat efektif juga sangat ddiperhatikan.

Dalam mengembangkan tulisan esai, pastikan setiap paragraf memuat kalimat utama.
Kalimat utama ini akan menjadi fokus dari argumentasi yang akan disampaikan. Kalimat utama
ini selanjutnya diikuti dengan kalimat-kalimat pendukung berupa mengembangkan argumentasi.

Bukti dan contoh yang efektif juga dapat disampaikan untuk meyakinkan para pembaca.
Bukti dapat berupa pernyataan tentang kepada akar atau penulis lain. Perlu kalian diperhatikan
bahwa apabila penulis mengutip pernyataan dari orang lain harus menyertakan referensi yang
sedang digunakan. Gunakan cara penulisan kutipan yang efektif dan konsisten.

5. Menyunting tulisan

Penulis akan melakukan sebuah menyunting sebelum menyelesaikan proses penulisan. Hal
ini supaya esai yang disusun dapat memenuhi persyaratan yang baik dan bagus. Kegiatan yang
dapat dilakukan dalam menyunting tulisan di antaranya, yaitu meneliti bahasa yang digunakan
baik atau tidaknya, meneliti format penulisan, meneliti kesatuan dan kepaduan penggunaan
paragraf dalam menyampaikan suatu gagasan, dan meneliti tulisan secara menyeluruh.

6. Revisi esai

Ada beberapa hal yang harus kamu tanyakan tentang esai yang telah dibuat.

- Apakah paragraf dan argumen yang kamu tuliskan sudah benar dan jelas serta relevan?

- Apakah argumen yang kamu tuliskan seimbang dan terdapat referensi yang cukup baik?

- Apakah kamu sudah mencapai batas jumlah kata yang diperbolehkan?

Beberapa contoh esai yang baik dan benar

1. Contoh esai beasiswa

Judul: Kontribusiku bagi Indonesia

" Saya menyelesaikan studi Sarjana di Universitas Brawijaya tahun 2019 dengan
spesialisasi ilmu dan teknologi pangan. Semasa kuliah, saya aktif organisasi kepenulisan
sebagai ketua umum. Keaktifan di organisasi ini mengasah kemampuan kepemimpinan saya
dan membangun jiwa kepedulian saya mengenai lingkungan sekitar dengan menuangkannya
dalam bentuk tulisan.

Prestasi yang berhasil saya raih adalah terpilih sebagai delegasi kampus dalam mengikuti
kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa Nasional dan menjuarai beberapa kompetisi Karya
Tulis Ilmiah Tingkat Nasional. Selama berproses dalam kegiatan ini terdapat banyak sekali
pelajaran yang dapat saya peroleh, di antaranya adalah manajemen waktu dan bersosialisasi
dengan pihak-pihak luar kampus sebagai bentuk penerapan ilmu pengetahuan"

2. Contoh esai ekonomi

Judul: Dampak Covid-19 terhadap Perekonomian Indonesia

" Virus korona atau lebih dikenal dengan covid-19 memiliki dampak yang besar terhadap
perubahan tatanan kehidupan manusia. Tidak hanya merugikan di bidang kesehatan, dampak
covid-19 ini turut memengaruhi perekonomian negara-negara di dunia termasuk Indonesia.

United Nation Development Program memperkirakan bahwa pandemi covid-19 dapat


meningkatkan kemiskinan dan menurunkan kesejahteraan masyarakat. Apabila dampak
ekonomi ini tidak ditangani dengan cepat dan tepat dapat berakibat meningkatkan penderitaan
global serta membahayakan kehidupan dan mata pencaharian selama bertahun-tahun yang
akan datang"

3. Contoh esai motivasi

Judul: Motivasiku Menjadi Seorang Pendidik


" Saya memiliki banyak impian yang ingin dicapai dalam hidup ini. Salah satunya adalah
dengan berkarya di lingkungan yang dinamis, penuh tantangan, diisi oleh orang-orang yang
cakap dan agamis, serta menyimpan banyak kesempatan baru untuk dijelajahi. Menurut saya,
hal tersebut bisa saya dapatkan melalui dunia pendidikan.

Pendidikan adalah kegiatan penting untuk mentransfer ilmu kepada masyarakat luas guna
mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Ilmu sendiri adalah salah satu senjata manusia untuk
menjalani kehidupannya.

Selain mengajarkan ilmu, sebagai pendidik, saya juga mengajarkan iman kepada orang-
orang yang saya didik. Sebagai orang yang beragama, iman adalah kunci penting untuk meraih
ketenangan jiwa. Orang yang berilmu tetapi jiwanya tidak tenang, dia tidak bisa menggunakan
ilmunya untuk menciptakan maslahat bagi orang banyak. Sementara orang yang berilmu dan
berjiwa tenang, maka dia akan bisa menebarkan banyak manfaat bagi masyarakat."

4. Contoh esai tentang agama

Judul: Al Quran Menyimpan Jawaban dari Setiap Cobaan

" Manusia hidup itu tidak lepas dari ujian kehidupan. Ada yang diuji dari keluarganya,
pasangannya, anaknya, pekerjaannya, hartanya, dan perasaannya. Ujian itu adalah bentuk cinta
Allah kepada hamba-Nya. Dia yang paling bertakwa balasannya adalah surga, tempat terbaik di
sisi Allah SWT. Memang, terkadang ujian itu terasa menyesakkan dada. Sampai-sampai orang
yang diuji merasa sendiri, tidak punya siapa-siapa. Bagi mereka yang tidak pernah berputus asa
bisa melewati segala ujian tersebut. Namun, bagi mereka yang kurang beruntung mendapat
hidayah, bisa jadi akan mengakhiri hidupnya.

Sebagai seorang muslim, kita memiliki kitab suci yaitu Al Quran. Sebenarnya, di dalam Al
Quran itulah terdapat jawaban atas segala persoalan hidup. Namun, tidak semua orang tahu
bagaimana cara mencari jawaban atas persoalan hidup yang menimpanya menggunakan Al
Quran"

Sumber: https://m.mediaindonesia.com/humaniora/555418/contoh-esai-dan-cara-
membuatnya

Anda mungkin juga menyukai