Anda di halaman 1dari 1

DISKUSI 2

AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH II

Jelasan kriteria aktiva tetap tak berwujud dan klasifikasi khusus aktiva tetap tak berwujud.

Jawab

Yang termasuk kriteria aktiva tetap tak berwujud yaitu :


1. Immateriality
Ketidak berwujudan dari aktiva ini. Ini perlu diketahui agar tidak selalu salah pengertian dengan
ketidakadaan nilai dari aktiva tak berwujud. Aktiva ini menggambarkan hak-hak, privilege-
privilege dan keuntungan kompetitif yang luas terhadap perusahaan selama pemilikannya.
2. Interdependence
Telah diketahui bahwa factor apa yang utama yang medukung kemampuan menghasilkan laba
(earning power) suatu perusahaan sulit untuk dilacak. Oleh sebab itu, suatu aktiva tidak
berwujud dalam memberikan sumbangannya terhadap earning power sangat tergantung pila
pada aktiva yang lain.
3. Nontransferability
Aktiva tak berwujud tidak dapat ditransfer dalam pengertian diperjual belikan sebagaimana
aktiva berwujud tanpa mengganggu jalannya operasi perusahaan. Kalaupun ada istilahnya
penjualan hak paten, hak cipta dan sebagainya, bukanlah berarti ia diperjualbelikan, seperti
aktiva berwujud, namun hanya pemberian hak pada perusahaan lain.

klasifikasi aktiva tetap tak berwujud secara lebih khusus dikelompokkan sebagai berikut :
1. Dapat tidaknya diidentifikasi (identifiably) secara spesifik dengan hak dan jenis aktivitas
tertentu. Yang dapat diidentifikasi, seperti hak cipta, paten dan lain-lain. Dan yang tidak dapat
diidentifikasi , seperti goodwill.
2. Cara perolehan aktiva tetap tak berwujud (manner of acquisition).
Berdasarkan cara perolehan maka klasifikasi aktiva tetap tak berwujud terdiri atas : pertama,
diperoleh dengan pembelian baik secara tunggal maupun kelompok, seperti paten dan hak
cipta. Kedua, diperoleh dengan mengembangkan sendiri melalui riset, seperti formula rahasia.
Ketiga, diperoleh dari penggabungan perusahaan, seperti goodwill.
3. Periode keuntugan yang diharapkan (expected period of benefit)
Dalam hal ini aktiva tetap tak berwujud dikelompokkan berdasarkan masa kegunaannya.
4. Dapat tidaknya dipisahkan dari eksistensinya perusahaan (reparability from entire enterprise)
dalam hal ini aktiva tetap tak berwujud digolongkan ; pertama, dapat dipisahkan dan dijual
sendiri, seperti hak cipta dan kedua, tidak dapat dipisahkan, seperti goodwill.

Sumber referensi : BMP EKMA4313/Modul 2/KB2

Anda mungkin juga menyukai