Anda di halaman 1dari 1

Nama: Findra Laverda Putra Diaz

Kelas/No. Absen: X-8/10

BUAH NAGA
Buah naga adalah buah dari beberapa jenis kaktus dari
marga hylocereis dan selenicereus. Buah naga adalah buah yang berasal dari Meksiko,
Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Namun sekarang juga dibudidayakan di negara-
negara Asia seperti Taiwan, Vietnam, Filipina, Indonesia, dan Malaysia. Buah ini juga dapat
ditemui di Okinawa, Israel, Australia Utara, dan Tiongkok Selatan. Hylocereus hanya mekar
pada malam hari.
Jenis-jenis buah naga antara lain buah naga merah, buah naga putih, buah naga hitam,
dan buah naga kuning. Buah naga merah kurang lebih sama dengan varian buah naga lainnya.
Pohonnya merambat dan memiliki lapisan lilin pada permukaannya. Sistem budidaya buah
naga merah juga sama seperti jenis lainnya. Demikian halnya dengan kandungan senyawa
penyusunnya juga sama. Satu-satunya perbedaan buah naga merah dengan jenis lainnya
terletak pada warna daging buahnya. Buah naga merah dibedakan dari warna dagingnya yang
berwarna merah. Buah naga merah konon paling dominan di antara buah naga lainnya karena
memiliki aroma fruity ketimbang sweety serta memiliki rasa yang manis.
Secara umum, buah naga putih memiliki ciri-ciri yang kurang lebih sama dengan jenis
buah naga lainnya. Pohon, bentuk buah, kandungan buah, sistem budidaya, dan poin lainnya
masih erat dengan jenis lainnya. Satu-satunya perbedaan yang menjadi dasar pengelompokan
berbagai varietas ini ada pada daging buahnya. Buah naga putih memiliki kulit buah
berwarna merah cerah lengkap dengan sisik. Hanya saja ketika buah tersebut dibelah, kita
akan menemukan daging buah yang berwarna putih dan dipenuhi dengan bebijian kecil
berwarna hitam.
Secara umum, morfologi buah naga hitam sama saja dengan buah naga lainnya.
Kulitnya berwarna merah lengkap dengan sisik besar yang khas, demikian halnya dengan
pohonnya. Tidak ada perbedaan yang mencolok. Perbedaan utama buah ini satu-satunya
hanya pada warna dagingnya yang sebenarnya tidak hitam melainkan merah yang sangat
pekat sehingga kelihatan seperti hitam. Sementara itu, sistem budidaya buah naga hitam
kurang lebih sama dengan buah naga lainnya.
Daging buah naga kuning berwarna putih berbiji hitam persis buah naga putih.
Namun, kulitnya berwarna kuning terang dengan sisik berukuran besar yang pada ujungnya
terdapat gradasi warna hijau. Selain kulit bersisik, buah naga kuning juga memiliki varian
kulit lain yakni buah dengan permukaan kulit berduri. Perbedaan lain buah naga kuning
dengan jenis lainnya terletak pada ukuran buah dan juga ukuran pohonnya. Secara umum
diketahui bahwa pohon buah naga kuning cenderung lebih pendek ketimbang pohon lainnya.
Hal ini juga ternyata berimbas pada ukuran buahnya yang juga dua kali lebih kecil
dibandingkan varian lain.
Buah naga memiliki banyak manfaat antara lain mengandung banyak serat, protein,
vitamin B dan C, kalsium, dan zat besi. Dengan kandungan nutrisinya tersebut, banyak orang
menyukai buah naga serta mengkonsumsinya untuk kesehatan dan kecantikan. Buah naga
sangat berkhasiat untuk tubuh. Manfaat buah naga bagi kesehatan di antaranya dapat
meningkatkan kekebalan tubuh. Ini tidaklah mengherankan karena buah naga mengandung
banyak sekali vitamin C yang yang mampu melindungi tubuh dari serangan berbagai
penyakit, khususnya penyakit infeksi yang disebabkan oleh virus, bakteri, dan kuman.

Anda mungkin juga menyukai