Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 1

PAJAK PENGHASILAN I

Nama : Arsyita Fenia


NIM : 051098951
Program Studi : D3 Perpajakan

SOAL

Bpk. Hakim adalah seorang karyawan pada PT. Alam Semesta. Gaji pokok Bpk.Hakim pada Tahun
2022 adalah sebesar Rp. 125.000.000,-, Tunjangan Makan Rp.55.000.000, dan Tunjangan Transport
Rp.50.000.000. Status Bpk. Hakim adalah menikah dan mempunyai 1 orang anak dan juga menanggung
hidup Bapak & Ibu mertua, dan seorang adik kandungnya. Hitunglah berapa jumlah PTKP bagi
Bpk.Hakim dan berapa jumlah PPh Terutang untuk Tahun 2022!

JAWABAN

a. Jumlah PTKP bagi Bpk. Hakim yaitu Rp72.000.000,- (dengan status Kawin / K dan tanggungan
maksimal 3 orang)
Dengan rincian sbb:
Untuk WP Rp 54.000.000
Kawin Rp 4.500.000
Tanggungan 3 3 x 4.500.000 Rp 13.500.000
PTKP Rp 72.000.000

b. Perhitungan PPh Terutang untuk Tahun 2022

Gaji Pokok Rp 125.000.000

Tunjangan Rp 105.000.000

Penghasilan Bruto (Gaji+tunjangan) Rp 230.000.000

Biaya jabatan (5% x 230.000.000) Rp 6.000.000 (max 6jt/tahun)

Penghasilan Neto (bruto – biaya jabatan) Rp 224.000.000

PTKP Setahun (K/3) Rp 72.000.000

PKP (Neto-PTKP) Rp 152.000.000

PPh Pasal 21 Terutang setahun

Tarif 5% x Rp 60.000.000 Rp 3.000.000

Tarif 15% x Rp 92.000.000 Rp 13.800.000

Total PPh Pasal 21 Terutang Tahun 2022 Rp 16.800.000


Jadi PTKP Bpk.Hakim yaitu Rp 72.000.000 dan jumlah PPh Terutang untuk Tahun 2022 yaitu
Rp 16.800.000 dengan PPh Pasal 21 perbulan yaitu Rp 1.400.000

Anda mungkin juga menyukai