Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN KEPALA RUMAH SAKIT UMUM CUT MEUTIA

Nomor : RSCM/SK/19/VI/2023

Tentang

PEMBERLAKUAN PEDOMAN KOMITE KEPERAWATAN


RUMAH SAKIT UMUM CUT MEUTIA

KEPALA RUMAH SAKIT UMUM CUT MEUTIA


Menimbang : a. Bahwa untuk meningkatkan profesionalisme, pembinaan etik dan
disiplin staf keperawatan, serta menjamin mutu pelayanan kesehatan
dan melindungi keselamatan pasien;
b. Bahwa dalam rangka untuk meningkatkan mutu pelayanan
kesehatan kepada masyarakat di Rumah Sakit Umum Cut Meutia,
perlu adanya wadah yang mendukung profesi keperawatan dan
kebidanan dalam melaksanakan pelayanan dan asuhan
keperawatan dan kebidanan;
c. Bahwa kepala Rumah Sakit Umum Cut Meutia perlu dibantu oleh
Komite Keperawatan dalam melakukan kredensial, pembinaan
disiplin dan etika profesi keperawatan serta pengembangan
profesional berkelanjutan termasuk memberi masukan guna
pengembangan standar pelayanan dan standar asuhan keperawatan
dan asuhan kebidanan;
d. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam
huruf a, b, dan c, perlu disusun Pedoman Komite Keperawatan di
Rumah Sakit Umum Cut Meutia yang ditetapkan dengan Keputusan
Kepala Rumah Sakit;
Mengingat :
1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2009 tentang
Rumah Sakit;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014 tentang
Tenaga Kesehatan;
4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 04 Tahun 2019 tentang
Kebidanan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1691/MENKES/PER/VII/2011
tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46 Tahun
2013 tentang Registrasi Tenaga Kesehatan;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 49 Tahun
2013 tentang Komite Keperawatan;
8. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 77 Tahun 2015
tentang Pedoman Organisasi Rumah Sakit;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 28 Tahun
2017 tentang Izin dan Penyelenggaraan Praktik Kebidanan;
10. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 40 Tahun
2017 tentang Pengembangan Jenjang Karir Profesional Perawatan
Klinis;
11. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 26 Tahun
2019 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 38
Tahun 2014 tentang Keperawatan;
12. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 21 Tahun
2021 tentang Pelayanan Kesehatan Kehamilan, Melahirkan,
Kontrasepsi dan Seksual;
13. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 2021
tentang Penyelenggaraan Bidang Perumahsakitan;
14. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 129/Menkes/SK/XII/2008
tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
15. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 320 Tahun
2020 tentang Standar Profesi Bidan;
16. Keputusan Menteri Kesehatan Rerpublik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/1128/2022 tentang Standar Akreditasi Rumah
Sakit.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA RUMAH SAKIT UMUM CUT MEUTIA


TENTANG PEMBERLAKUAN PEDOMAN KOMITE KEPERAWATAN
RUMAH SAKIT UMUM CUT MEUTIA

Kesatu : Pedoman Komite Keperawatan Rumah Sakit Umum Cut Meutia sebagai
acuan dan langkah-langkah yang digunakan oleh Komite Keperawatan
dalam melaksanakan tata kelola yang baik di Rumah Sakit Umum Cut
Meutia.

Kedua : Keputusan ini berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan


bahwa apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam
penetapan ini akan diperbaiki kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Langsa
Pada Tanggal : 10 Juni 2023
Rumah Sakit Cut Umum Meutia

dr. Hanafi Nasution, MKM


Kepala

Anda mungkin juga menyukai