Anda di halaman 1dari 2

PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN CILINCING

DINAS KESEHATAN
PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA

KEPUTUSAN KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN CILINCING


KOTA ADMINISTRASI JAKARTA UTARA

NOMOR 130 TAHUN 2023

TENTANG

KEWAJIBAN MENGINFORMASIKAN HAK DAN KEWAJIBAN SERTA MEMPERHATIKAN


KESELAMATAN PASIEN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT KECAMATAN CILINCING


KOTA ADMINISTRASI JAKARTA UTARA,

Menimbang : a. bahwa untuk menjamin tercapainya hasil mutu


pelayanan yang sesuai harapan pasien, di perlukan
pemahaman akan hak dan kewajiban pasien baik oleh
petugas pemberi layanan klinis maupun oleh pasien dan
keluarga;

b. bahwa untuk menjamin pemahaman akan hak dan


kewajiban pasien, diperlukan kewajiban
menginformasikan hak dan kewajiban serta
memperhatikan keselamatan pasien baik kepada petugas
pemberi layanan klinis maupun kepada pasien dan
keluarga;

c. bahwa sehubung dengan huruf a dan huruf b tersebut di


atas maka perlu menetapkan keputusan Kepala
Puskesmas Kecamatan Cilincing tentang Kewajiban
Menginformasikan Hak dan Kewajiban Serta
Memperhatikan Keselamatan Pasien.

Mengingat : 1. Undang – undang Nomer 29 tahun 2004 tentang


Praktik Kedokteran;

2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 Tentang


Pelayanan Publik;

3. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2014 tentang tenaga


kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 298);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 tahun 2019
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT


KECAMATAN CILINCING TENTANG KEWAJIBAN
MENGINFORMASIKAN HAK DAN KEWAJIBAN SERTA
MEMPERHATIKAN KESELAMATAN PASIEN.

KESATU : Hak memperoleh Informasi merupakan hak asasi manusia.


Atas dasar tersebut, setiap informasi publik bersifat terbuka
dan dapat diakses oleh setiap Pengguna Informasi Publik,
dan hanya informasi publik tertentu/terbatas yang
dikecualikan/dirahasiakan yang sifatnya ketat. Hal ini
berarti bahwa informasi publik tersebut menjadi hak setiap
warga negara untuk mengetahuinya, kecuali yang harus
dirahasiakan. Oleh karena itu, dituangkan dalam kebijakan
hak dan kewajiban pasien oleh Pusat Kesehatan
Masyarakat Kecamatan Cilincing.

KEDUA : Menentukan hak dan kewajiban pasien sebagaimana


terlampir dalam keputusan ini.

KETIGA : Mewajibkan petugas memberi layanan klinis maupun


karyawan Puskesmas Kecamatan Cilincing untuk
menginformasikan hak dan kewajiban serta
memperhatikan keselamatan pasien dan keluarganya.

KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal di tetapkan, dan


apabila terdapat kekeliruan dalam ketetapan ini akan
diperbaiki sesuai ketentuan.

Ditetapkandi Jakarta
Pada tanggal 26 Juli 2023

KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT


KECAMATAN CILINCING,

RADEN ACHMAD SIGIT MUSTIKA ADI

Anda mungkin juga menyukai