Anda di halaman 1dari 107

ANALISIS PELATIHANTATA RIAS PENGANTIN

PEMALANGAN SINTREN TERHADAP TINGKAT


PENGETAHUAN PERIAS DI KABUPATEN
PEMALANG

Proposal Skripsi

diajukansebagai salah satu persyaratan memperoleh gelar Sarjana


PendidikanProgam Studi Pendidikan Tata Kecantikan

Oleh

Nurselavia Isda Wijayarti

NIM. 5402417019

PROGAM STUDI PENDIDIKAN TATA KECANTIKAN

JURUSAN PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

2021
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI...........................................................................................................2
BAB I.......................................................................................................................1
PENDAHULUAN...................................................................................................1
1.1 Latar Belakang..........................................................................................1
1.2 Identifikasi Masalah..................................................................................5
1.3 Batasan Masalah........................................................................................5
1.4 Rumusan Masalah.....................................................................................6
1.5 Tujuan Penelitian.......................................................................................6
1.6 Manfaat Penelitian.....................................................................................6
1.7 Penegasan Istilah.......................................................................................7
BAB II.....................................................................................................................1
KAJIAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI...............................................1
2.1 Kajian Pustaka...........................................................................................1
2.2 Pelatihan....................................................................................................7
2.2.1 Tujuan Pelatihan................................................................................9
2.2.2 Manfaat Pelatihan............................................................................10
2.2.3 Komponen Pelatihan........................................................................11
2.2.4 Prinsip Pelatihan..............................................................................11
2.2.5 Jenis-Jenis Pelatihan........................................................................12
2.2.6 Teknis Pelatihan...............................................................................13
2.3 Perias.......................................................................................................15
2.4 Budaya Sintren........................................................................................17
2.4.1 Bentuk Penyajian Sintren.................................................................21
2.4.2 Balangan dan Temohon...................................................................23
2.4.3 Tahap Pemulihan..............................................................................25
2.5 Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren................................................27
2.5.1 Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren........................................31
2.5.2 Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren...........................35
2.5.3 Tata Busana dan Aksesoris Pengantin Pemalangan Sintren............38
2.5.4 Upacara Adat Pengantin Pemalangan Sintren.................................44
2.6 Kerangka Pikir.........................................................................................53
BAB III..................................................................................................................56
METODOLOGI PENELITIAN.........................................................................56
3.1 Desain Penelitian.....................................................................................56
3.1.1 Identifikasi Variabel Penelitian........................................................59
3.2 Subjek Penelitian.....................................................................................60
3.2.1. Populasi................................................................................................60
3.2.2 Sampel...................................................................................................61
3.2 Lokasi Penelitian.....................................................................................64
3.2.1 Tempat Penelitian............................................................................64
3.2.2 Waktu Penelitian..............................................................................65
3.3 Teknik Pengumpulan Data......................................................................65
3.3.1 Instrumen Penelitian........................................................................67
3.3.1.2 Lembar Angket..................................................................................68
3.3.2 Teknik Pengolahan Data......................................................................70
3.3.3 Pengolahan Data Angket..................................................................75
3.4 Teknik Analisis Data...................................................................................79
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................81
LAMPIRAN (Tes Tertulis).................................................................................85
LAMPIRAN (Lembar Angket)...........................................................................92

3
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Merujuk pada satu bagian kecantikan, yaitu tata rias, yang terdiri dari

beberapa bidang, mulai dari tata rias wajah dasar hingga tata rias yang digunakan

untuk acara-acara tertentu. Tata rias yang akrab disebut dengan istilah ‘make up’

berkembang pesat dengan teknik-teknik baru yang ditemukan. Dong Guo (2009)

mengungkapkan bahwa riasan wajah adalah teknik untuk mengubah penampilan

seseorang dengan kosmetik khusus seperti alas bedak, bedak, krim, dll. Dalam

kebanyakan kasus, terutama untuk wanita, riasan digunakan untuk itu

meningkatkan penampilan seseorang.

Orang-orang yang menggeluti bidang tata rias ini disebut dengan ‘Perias’,

namun sebutan ini mengalami pergantian seiring dengan berjalannya waktu, dan

sekarang lebih dikenal dengan ‘MakeUp Artist’, yang memiliki arti orang yang

menggeluti bidang seni merias dengan kanvas yang digunakan adalah wajah. Pada

umumnya, seorang perias tidak hanya menawarkan hasil riasan saja, namun juga

dengan hair do/ hijab do sesuai dengan kebutuhan klien. Seorang perias harus

memiliki pengetahuan mengenai adat budaya yang pakem mengenai tata rias

suatu daerah, khususnya adat budaya Jawa, agar dalam praktiknya sesuai dengan

budaya yang telah ada. Menurut Koentjaraningrat (1984:20), budaya Jawa tidak

terlepas dari nuansa Keraton yang ada di istana. Budaya itu meliputi kesusastraan

(bahasa), seni tari, seni suara, dan upacara-upacara adat. Koentjaraningrat

1
(1984:25) membagi kebudayaan Jawa menjadi beberapa wilayah kebudayaan,

yaitu: Banyumas, Bagelen, Nagarigung, Mancanagari, Sabrang Wetan dan Pesisir.

Perbedaan dari zonasi tersebut menyebabkan dalam pola pemertahanan budaya

melalui bahasa akan menjadi khazanah kebudayaan yang menjadi ciri khas atau

identitas. Identitas itu lambat laun menjadi sebuah kekuatan dari wilayah sekitar

Keraton untuk bisa menjadi identitas kebudayaan. Kemudian, hal ini yang

mendasari banyaknya adat pernikahan yang berbeda-beda antar daerah sebagai

percabangan dari kebudayaan. Banyak sekali daerah-daerah yang memiliki adat

pernikahan, yang mungkin tidak dikenal banyak orang namun memiliki keunikan

yang tak kalah dengan pengantin adat Jawa yang lain, salah satu yang akan

penulis bahas disini yaitu Pengantin Pemalangan Sintren.

Pengantin Pemalangan Sintren merupakan salah satu dari jenis tata rias

Pengantin Pemalangan. Menurut Nadziya(2020:184-191), Rias Pengantin

Pemalang Putri merupakan tata rias yang terinspirasi dari catatan sejarah yang

tumbuh dari Kabupaten Pemalang.Pengantin Pemalangan Sintren tumbuh dan

besar di Kabupaten Pemalang. Kabupaten Pemalang merupakan salah satu

Kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Ibu Kota-nya adalah Pemalang. Kabupaten

Pemalang memiliki 14 Kecamatan, 11 Kelurahan, 211 Desa dan pada tahun 2017

jumlah penduduknya mencapai 1.471.174 jiwa dengan luas wilayah 1.183.03 km2.

Masyarakat Kabupaten Pemalang sebagian besar ialah pendukung kebudayaan

Jawa, karena kebudayaanPemalang ini mendapat pengaruh dari budaya Kerajaan

Mataram dan agama Islam yang sangat kuat. Asimilasi dua budaya itu melahirkan

budaya Pemalang yang tersimpan secara turun-temurun. Hal itu dapat dilihat pada
sikap masyarakat Pemalang melalui karya-karya budaya mereka dalam bentuk

benda-benda purbakala, upacara-upacara adat, tari-tarian dan kesenian, kerajinan

tangan, dan sebagainya. Salah satu wujud upacara adat yang masih dipertahankan

adalah adat pernikahan. Adat pernikahan di Pemalang sama seperti adat

pernikahan di daerah Surakarta dan Yogyakarta, yaitu berkiblat pada kebudayaan

Keraton.

Pengantin Pemalangan baru diresmikan dan diperkenalkan tahun 2019 oleh

HARPI MELATI(Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia) Ranting

Pemalangoleh Hj. Ratna Hidayati selaku Ketua. Pengantin Pemalangan yang

diresmikan adalah Pengantin Pemalangan Sintren dan Pengantin Pemalangan

Putri. Keduanya memiliki ciri khas tersendiri dalam tata riasnya. Tata Rias

Pengantin Pemalangan Sintrenyang terinspirasi dari kesetiaan Nyi Widuri kepada

suaminya yaitu Ki Pedaringan. Kehidupan rumah tangga Ki Pedaringan dan Nyi

Widuri mengenai arti kehidupan yang dilandasi dengan kesetiaan, saling

menyayangi, menghargai, menjaga, menghormati dan saling mencintai satu sama

lain. Pada tata rias Pengantin Pemalangan Sintren terinspirasi dari tarian sintren

yang memiliki filosofi agar manusia untuk memperoleh keinginannya harus

mendekatkan diri kepada Tuhan YME.

Tata rias pengantin Pemalangan Sintren setelah diresmikan dan

diperkenalkan oleh HARPI MELATI Ranting Pemalang pada tahun 2019, masih

belum banyak lapisan masyarakat terutama perias daerah yang mengetahui

mengenai tata rias milik Kabupaten Pemalang ini, dan keberadaannya hanya

dikenal dikalangan perias yang masuk dalam keanggotaan HARPI MELATI

3
Ranting Pemalang, dikarenakan pempublikasian hanya dilakukan di instagram

dan website info pantura saja. Tidak diperkenalkan secara resmi oleh pemerintah

Kabupaten Pemalang, sehingga harapan penulis disini, ingin mengetahui seberapa

besar pengaruh pelatihan tata rias pengantin pemalangan sintren terhadap perias di

Kabupaten Pemalang.

Sebelumnya penelitian milik Salamatul Nurul Izza sudah melakukan

penelitian terhadap tata rias Pengantin Pemalangan Sintren dalam penelitian

skripsinya, namun pada penelitian tersebut hanya menganalisis tata riasnya saja,

dan tidak secara langsung diperkenalkan kepada masayarakat Kabupaten

Pemalang. Sehingga penelitian yang akan peneliti lakukan adalah melanjutkan

dari penelitian ‘Analisis Gaya Pengantin Pemalang’ dengan menyebarluaskan

mengenai tata rias Pengantin Pemalangan Sintren kepada perias, agar kelak dapat

dijadikan referensi dalam melakukan pernikahan.

Pentingnya penelitian yang akan peneliti lakukan adalah untuk mengedukasi

perias daerah mengenai kebudayaan yang harus dilestarikan oleh perias itu

sendiri, yaitu tata rias pengantin Pemalangan Sintren, yang harapannya selain agar

perias mengetahui secara detail mengenai langkah-langkah untuk melakukan tata

rias juga agar perias dapat memberikan pilihan kepada masyarakat saat akan

melangsungkan proses pernikahan pribadi, sehingga lambat laun tata rias

Pemalangan Sintren dapat diketahui masyarakat secara luas.

Penelitian ini dilaksanakan dengan cara memberikan tes tertulis dalam

bentuk pretest dan posttestkepada masyarakat perias di Kabupaten


Pemalangsebelum dilakukan treatment yaitu edukasi mengenai tata rias pengantin

Pemalangan Sintren menggunakan video yang disampaikan langsung oleh

anggota HARPI Pemalang yang kemudian akan diamati oleh responden,

kemudian dilakukan posttest untuk mengukur kemampuan perias setelah

diberikan treatment menggunakan video edukasi. Setelah dilakukan posttest,

kemudian perias akan diberi lembar angket untuk mengisi bagaimana proses dari

pelatihan tersebut, kemudian hasil dari pretest, posttest, dan angket akan dianalisis

menggunakan teknik pengolahan data yang akan disampaikan di bab 3.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, dapat diidentifikasikan masalah yang

diperlukan untuk diteliti, adalah sebagai berikut :

1. Terbatasnya sumber informasi mengenai Tata Rias Pengantin Pemalangan

Sintren sehingga sulit bagi perias di Kabupaten Pemalang untuk mengetahui

pakem tata riasnya.

2. Kurangnya pelatihan atau sosialisasi yang dilakukan baik oleh HARPI

MELATI Ranting Pemalang atau pemerintah sendiri dalam memperkenalkan

tata rias Pengantin Pemalangan Sintren.

1.3 Batasan Masalah

Dalam penelitian ini, peneliti membatasi permasalahan yang akan diteliti,

yaitu:

1. Penelitian ini terbatas hanya pada proses pelaksanaan tata rias pengantin

Pemalangan Sintren.

5
2. Terbatas pada hasilanalisispelatihan tata rias pengantin Pemalangan

Sintrenpadaperias diKabupaten Pemalang.

1.4 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan diatas, maka dapat

dirumuskan masalah, sebagai berikut :

1. Bagaimana hasil dari analisis pelatihantata rias pengantin Pemalangan Sintren

yang dilakukan pada perias di Kabupaten Pemalang?

1.5 Tujuan Penelitian

Beradasarkan latar belakang diatas, maka tujuan penelitian dirumuskan

sebagai berikut:

1. Untuk mengetahuihasil dari analisistata rias pengantin Pemalangan Sintren

padaperiasdi Kabupaten Pemalang.

1.6 Manfaat Penelitian

Dari penelitian yang akan penulis teliti, diharapkan memberikan manfaat,

sebagai berikut:

1. Manfaat Teoritis

a. Menambah sumber pengetahuan mengenaitata rias pengantin nusantara, yaitu

tata rias pengantin Pemalangan Sintren khususnya untuk mahasiswa

Pendidikan Tata Kecantikan Universitas Negeri Semarang.

b. Agar dapat dijadikan motivasi untuk melakukan penelitian masyarakat bagi

mahasiswa Universitas Negeri Semarang.


c. Dapat dijadikan literasi, pedoman langkah-langkah dalam melakukan tata rias

pengantin Pemalangan Sintren.

2. Manfaat Praktis Bagi Perias

a. Dapat mengetahui dan menambah wawasan mengenai tata rias pengantin

Pemalangan Sintren agar kelak dapat diaplikasikan pada kehidupan, misalnya

untuk acara pernikahan.

b. Memperkenalkan trend tata rias baru, mengenal tata rias Pengantin Pemalangan

Sintren serta mengingat kembali kebudayaan seni yang sudah lama luntur

karena modernisasi.

c. Mengetahui makna filosofis tata rias Pengantin Pemalangan Sintren serta

melestarikan kebudayaan Indonesia khususnya Kabupaten Pemalang, agar

dapat diwariskan turun-menurun.

1.7 Penegasan Istilah

Menghindari adanya salah persepsi atau kekeliruan, peneliti perlu memberi

pemahaman pengertian dan mempertegas istilah pada penelitian yang berjudul

“Analisis Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren terhadap Tingkat Pengetahuan

Perias di Kabupaten Pemalang”. Adapun penegasan istilah akan dipaparkan,

sebagai berikut:

1. Analisis

Kata analisis dalam KBBI memiliki arti yaitu proses pencarian jalan keluar

(pemecahan masalah) yang berangkat dari dugaan akan kebenarannya. Analisis

7
merupakan kegiatan yang dilakukan guna meneliti suatu peristiwa dengan tujuan

mengetahui keadaan yang sesungguhnya.

Analisis dalam penelitian ini adalah mempelajari atau menganalisis

mengenai pelatihan tata rias pengantin Pemalangan Sintren pada perias di

Kabupaten Pemalang.

2. Pelatihan

Menurut Deasler (2011:89) menjelaskan bahwa, pelatihan berarti

memberikan keterampilan yang dibutuhkan bagi karyawan baru atau karyawan

yang sudah ada untuk menyelenggarakan pekerjaannya.

Yang dimaksud pelatihan dalam penelitian ini adalah pelatihan keahlian

masyarakat khususnya pada perias mengenai tata rias pengantin Pemalangan

Sintren di Kabupaten Pemalang.

3. Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren

Menurut Rahayu dan Pamungkas (2014:18), tata rias pengantin adalah

suatu kegiatan tata rias wajah pada pengantin yang bertujuan untuk menonjolkan

kelebihan yang ada dan menutupi kekurangan pada wajah pengantin. Pengertian

pengantin sendiri adalah orang yang sedang melangsungkan perkawinannya

(KBBI, 2008:1045). Tata rias yang dimaksud adalah tata rias pengantin

tradisional, yang mengandung budaya dari suatu daerah.

Jadi tata rias pengantin yang dimaksud adalah bagaimana pelaksanaan

dariTata Rias Pengantin Pemalangan Sintren meliputi tata rias wajah, rambut,

busana dan aksesoris yang digunakan.


4. Tingkat Pengetahuan

Menurut Kholid dan Notoadmodjo (2012) tedapat 6 tingkat pengetahuan,

yaitu:

1. Tahu (Know), yaitu rasa mengerti melihat atau mengamati sesuatu.

2. Memahami (Comprehension), merupakan suatu kemampuan untuk

menjelaskan tentang suatu objek yang diketahui dan diinterpretasikan secara

benar sesuai fakta.

3. Aplikasi (Application), Merupakan suatu kemampuan untuk mempraktekkan

materi yang sudah dipelajari pada kondisi nyata atau sebenarnya.

4. Analisis (Analysis), Kemampuan menjabarkan atau menjelaskan suatu objek

atau materi tetapi masih ada kaitannya satu dengan yang lainnya.

5. Sintesis (Synthesis), Suatu kemampuan menghubungkan bagian-bagian di

dalam suatu bentuk keseluruhan yang baru.

6. Evaluasi (Evaluation), Pengetahuan untuk melakukan penilaian

terhadap suatu materi atau objek.

Pengetahuan yang dimaksud dalam penelitian ini adalah pengetahuan

mengenai tata rias pengantin pemalangan sintren, yang diukur tingkat

pengetahuannya dengan cara memberikan tes tertulis (pretest dan posttest).

5. Perias

Perias adalah seseorang yang mempunyai keahlian dibidang tata rias

pengantin. Profesionalitas seorang penata rias pengantin dituntut untuk dapat

9
bekerja dengan penuh tanggungjawab, tekun, dan teliti sehingga dapat

memberikan kepuasan bagi klien.

Perias yang digunakan pada penelitian ini adalah perias yang berdomisili di

Kabupaten Pemalang, sesuai dengan kriteria sampel.

6. Kabupaten Pemalang

Kabupaten Pemalang merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Jawa

Tengah. Ibu Kota-nya adalah Pemalang. Kabupaten ini berbatasan dengan Laut

Jawa di utara, Kabupaten Pekalongan di timur, Kabupaten Purbalingga di selatan,

dan Kabupaten Tegal di bagian barat. Kabupaten Pemalang memiliki 14

Kecamatan, 11 Kelurahan, dan 211 Desa. Kabupaten Pemalang merupakan tempat

peneliti melakukan penelitian.


BAB II

KAJIAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI

2.1 Kajian Pustaka

Jurnal Penelitian Humaniora milik Luthfi Deska Aditama (2016), meneliti

bagaimana Kesenian Sintren sebagai Kearifan Lokal ditinjau dari Metafisika

Anton Bakker. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengambilan

data yang dilakukan melalui studi pustaka, hasilnya adalah pembahasan mengenai

asal-usul kesenian sintren, kemudian dikaji nilai-nilai yang terdapat pada kesenian

sintren tersebut. Kemudian dikaji dari segi metafisika Anton Bakker terhadap

realitas tertinggi terhadap Tuhan melalui manusia. Sintren merupakan akar budaya

dari tata rias pengantin pemalangan sintren.

Penelitian milik Puji Dwi Darmoko (2013) meneliti mengenai dekonstruksi

makna simbolik kesenian sintren. Serupa dengan penelitian ini, Syifaul Khusna

(2019) juga meneliti mengenai nilai spiritual pada perayaan sintren menggunakan

metode kualitatif dengan tujuan mengetahui nilai spiritual yang ada pada kesenian

sintren. Hasil dari penelitian ini adalah mengupas makna dari berbagai nilai pada

kesenian sintren. Penelitian ini membuka wawasan mengenai seni sintren yang

melatar belakangi adanya Pengantin Pemalangan Sintren.

Penelitian milik Yunita Putri Murwidyasari meneliti mengenai persepsi

masyarakat terhadap budaya kesenian tradisional sintren. Menggunakan metode

kuantitatif menghasilkan kesimpulan bahwa budaya kesenian tradisional sintren

pada persepsi masyarakat itu sendiri ditanggapi positif, dikarenakan kesenian

1
sintren harus dilestarikan ke generasi selanjutnya agar tidak punah. Penelitian ini

memiliki kesamaan dengan penelitian yang akan peneliti lakukan yakni

membahas respon atau tanggapan masyarakat mengenai adanya tata rias pengantin

pemalangan sintren dikalangan perias.

Jurnal Sastra Indonesia dengan judul Makna Kultural dalam Satuan Lingual

Rias Pengantin Pemalang Putri, menjelaskan makna kultural yang terdapat pada

tata rias pengantin pemalang putri, dimana penelitian ini memiliki persamaan

dengan penelitian yang akan peneliti lakukan, yaitu pada akar budaya Pemalang

itu sendiri, yang menjadikan terbentuknya tata rias pengantin pemalang putri dan

sintren. Tujuan dari penelitian milik Nadziya FA dan Ahmad Syaifudin adalah

untuk menunjukkan kekayaan budaya Pemalang yang sudah turun-temurun. Hasil

penelitian tersebut adalah diklasifikasikan menjadi 2, berdasarkan kategori

penamaan dan bentuk formal bahasa. Pada penelitian yang akan peneliti lakukan

tidak meneliti makna kultural melainkan tata cara melakukan tata rias pengantin

pemalang sintren yang berakar dari budaya yang sama dengan pengantin

pemalang putri.

Penelitian yang dilakukan oleh Salamatul Nurul Izza (2019) dengan judul

Analisis Tata Cara Pengantin Gaya Pemalang, meneliti secara menyeluruh

mengenai Tata Rias Pengantin Pemalangan, yaitu Pengantin Pemalang Putri dan

Pengantin Pemalang Sintren. Dengan menggunakan metode kualitatif. Tujuan dari

penelitian ini adalah mengetahui karakteristik dari Pengantin Gaya Pemalangan.

Penelitian ini memiliki persamaan dengan penelitian yang akan peneliti lakukan,

yakni pada salah satu variabelnya yaitu Pengantin Pemalangan Sintren. Namun
pada penelitian yang akan peneliti lakukan adalah untuk meneliti pengaruh dari

pelatihan Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren terhadap perias di Kabupaten

Pemalang.

Sri Koeswantono W, dari Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri

Jakarta membuat jurnal tentang “Pemberdayaan Masyarakat melalui Pelatihan

Menyulam pada Ibu-Ibu di Desa Pabuaran Kecamatan Sukamakmur Kabupaten

Bogor” jurnal ini dibuat untuk meneliti masyarakat setempat yang dianggap

pendapatannya masih rendah. Untuk mengatasi hal tersebut, dibuatlah kegiatan

Pemberdayaan Masyarakat. Metode yang digunakan dalam pembelajaran ini

adalah ceramah, diskusi, praktek. Dengan digunakannya ketiga metode

pembelajaran tersebut diharapkan proses pelatihan akan maksimal dan hasil dari

pelatihan tersebut menjadi maksimal. Hasil dari penelitian tersebut adalah

diharapkannya atas kegiatan tersebut masyarakat Desa Pabuaran dapat terbantu

pendapatannya, lalu harusnya diadakan pula gabungan dari tim pengabdian

masyarakat, mahasiswa PPL jurusan PLS dan aparat desa setempat untuk

mengadakan kegiatan pelatihan untuk meningkatkan lifeskill yang dimiliki oleh

masyarakat.

Koval Stivlana (2015) pada Employee Training and Development,

mengungkapkan bahwa untuk menjadi pekerja di Marriot Hotel Pregue, harus

menjalani serangkaian pelatihan yang rumit yang didasarkan pada pelatihan in-

house guna pengembangan kemampuan karyawan. Hasil penelitian ini adalah

bagaimana peningkatan kemampuan karyawan setelah dilakukan penelitian.

Metode yang digunakan adalah metode kualitatif.

3
Jurnal penelitian milik Diana Harding, Anissa Lestari Kadiyono, Yuyun

Hidayat, dan Nurul Yanuarti ialah Hasil Pelatihan dan Pengembangan SDM

sebagai salah satu upaya menjawab tantangan masyarakat ekonomi ASEAN.

Metode yang dilakukan ialah analisis pengetahuan (knowledge analysis) dan

metode deskriptif didukung dengan uji kuantitatif untuk menentukan tingkat dan

kebutuhan pengetahuan digunakan pendekatan yang berbeda melalui analisis

pengetahuan. Dengan kerja sama yang baik dengan pemerintah, hasilnya program

pelatihan tersebut meningkatkan SDM Indonesia dalam menjawab tantangan

Masyarakat Ekonomi ASEAN. Peran akademisi yang memberi latihan tersebut

adalah untuk menyelenggarakan penelitian dan survei terkait dengan kebutuhan

pasar TKI. Hasil pelatihan yang tepat dapat mengurangi waktu, tenaga serta biaya

yang sia-sia.

Jurnal penelitian milik Firstianty Wahyuning Febriany dan Nur Hani

Oktaviani dengan judul Hasil Pelatihan terhadap Kinerja Karyawan (PT. Bank

Bukopin. Persaingan yang semakin giat terjadi dalam dunia perbankan membuat

perusahaan harus menyiapkan karyawan nya dengan sangat baik. Sumber Daya

Manusia dengan kualitas yang unggul dan profesional sangat penting dan

dibutuhkan perusahaan untuk menjalankan kegiatan perusahaan dan mencapai

tujuan yang telah ditetapkan perusahaan sesuai visi dan misinya agar produktivitas

perusahaan berjalan secara maksimal. Salah satu cara yang dapat dilakukan

perusahaan untuk meningkat SDM karyawannya adalah dengan menggunakan

pelatihan. Kegiatan pelatihan diharapkan sebagai sarana untuk meningkatkan

kemampuan, keterampilan, pengetahuan umum, serta keahlian pada bidang dan


tugas karyawan. (Prasetyo, dan Relawan 2017). Kinerja karyawan perlu

dikembangkan dan dijaga untuk menghasilkan kualitas dan kuantitas yang baik.

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif didukung dengan uji kuantitatif

dengan menggunakan uji pengaruh (hipotesis). Hasilnya ialah pelatihan yang

dilakukan ternyata memberikan manfaat yang dapat menghasilkan kinerja

maksimal bagi perusahaan.

Pelatihan dan pengembangan pada akhirnya meningkatkan tidak hanya

produktivitas karyawan, melainkan juga pada organisasi. Organisasi harus

memiliki karyawan yang mampu cepat beradaptasi dengan pasar dunia yang

selalu berubah. Perusahaan perlu berinvestasi secara berkelanjutan untuk

melakukan pelatihan dan pengembangan karyawan untuk mempertahankan

karyawan dengan value tinggi. Pelatihan telah menjadi kata kunci dalam

lingkungan pasar yang kompetitif yang dinamis. Modal manusia membedakan

organisasi besar yang baik. Organisasi berinvestasi dalam pelatihan dan

pengembangan yang efektif untuk sumber daya manusia cenderung mencapai

manfaat jangka pendek dan jangka panjang. Studi ini menyajikan tinjauan literatur

tentang pentingnya pelatihan dan pengembangan produktivitas karyawan

(Maimuna Muhammad Nda & Dr. Rashad Yazdani, 2013)

Jurnal Dinamika Manajemen mengenai efektifitas pelatihan bagi peningkatan

kinerja karyawan milik Ade Rustiana, dimana menjelaskan pentingnya sebuah

pelatihan untuk karyawannya terjun langsung di lapangan. Penelitian ini memiliki

korelasi dengan penelitian yang akan peneliti lakukan yaitu mengidentifikasi

pengaruh pelatihan terhadap pengetahuan tata rias pengantin pemalangan sintren.

5
Hasil dari penelitian ini adalah terdapat tiga variabel independen yang

mempengaruhi tingkat kerja pegawai, yaitu tingkat reaksi, tingkat pembelajaran,

dan tingkat perubahan perilaku.

Erlin Emilia Kandouw pada Jurnal Aplikasi Manajemen mengungkapkan

bahwa terdapat hubungan yang positif antara pelatihan dan pengembangan dengan

produktivitas kerja karyawan PT. Air Manado, hal ini terlihat dari hasil analisis

korelasi sederhana sebesar = 0,86. Angka tersebut mendekati angka satu yang

dapat dikatakan bahwa hubungan antara kedua variabel adalah positif dan

signifikan dibuktikan dengan uji thitung lebih dari ttabel. Penelitian ini

menggunakan metode kuantitatif.

Pada penelitian Inayatullah Kakepoto (2013) pada Research on Humanities

and Social Science, strategi komunikasi yang tidak digunakan pada mahasiswa

teknik disarankan untuk mempelajari strategi komunikasi guna menyiapkan

mahasiswa teknik menjadi insinyur atau teknisi yang lebih baik ditempat kerja,

sehingga mempengaruhi kepuasan pelanggan, strategi komunikasi juga membantu

mahasiswa agar dapat masuk organisasi-organisasi besar. Penelitian ini

menggunakan metode kuantitatif.

Dalam penelitian Yuh-shiow Lee, Min-ju Lu, Hsiu-ping Ko (2007) meneliti

efek pelatihan keterampilan, khususnya pelatihan sempoa mental dan musik, pada

memori kerja. Dua kelompok peserta dan anak-anak yang telah menerima

pelatihan sempoa mental dan kontrolnya berpartisipasi dalam Eksperimen. Semua

peserta melakukan tugas rentang berikut: rentang digit maju, rentang digit
mundur, rentang non-kata, rentang operasi, sederhana rentang spasial, dan tugas

rentang spasial yang kompleks. Menggunakan metode kuantitatif dengan hasil

Jumlah nada rata-rata yang diidentifikasi dengan benar oleh peserta adalah 9,3

untuk kelompok yang dilatih anak, 9,5 untuk kelompok dewasa terlatih, 1,0 untuk

kelompok anak tidak terlatih, dan 0,8 untuk kelompok dewasa tidak terlatih. Hasil

ini menunjukkan bahwa kelompok yang terlatih tampil hampir sempurna dalam

tugas identifikasi nada dan jauh lebih baik daripada yang tidak terlatih kelompok.

Penelitian milik Jane Case-Smith, Terri Holland, Alison Lane, Susan White

merupakan efek dari program tulisan tangan dan menulis yang diajarkan pada

siswa kelas satu yang dikelompokkan berdasarkan keterbacaan awal yang rendah,

rata-rata, dan tinggi. Tujuan program ini adalah untuk meningkatkan keterbacaan,

kecepatan menulis, kelancaran menulis, dan ekspresi tertulis pada siswa dengan

kebutuhan belajar yang beragam. Tiga puluh enam siswa kelas satu di dua ruang

kelas berpartisipasi dalam program tulisan tangan dan tulisan selama 12 minggu

yang diajarkan oleh guru dan terapis okupasi. Siswa dinilai pada pretest, posttest,

dan tindak lanjut 6 bulan menggunakan Alat Evaluasi Tulisan Tangan–Manuskrip

Anak (ETCH–M) dan tes Kefasihan Menulis dan Sampel Menulis Woodcock–

Johnson. Hasilnya, siswa dengan keterbacaan yang awalnya rendah meningkat

paling tinggi dalam keterbacaan; kemajuan pada tes lain serupa di kelompok

berkinerja rendah, rata-rata, dan tinggi. Program ini tampaknya bermanfaat bagi

siswa kelas satu dengan kebutuhan belajar yang beragam dan untuk meningkatkan

keterbacaan tulisan tangan dan kecepatan serta kelancaran menulis.

7
2.2 Pelatihan

Istilah pelatihan merujuk kepada cara untuk memperoleh pengetahuan dan

keahlian-keahlian sebagai sebuah hasil dari pembelajaran mengenai kejuruan atau

keahlian-keahlian praktis dan pengetahuan yang berhubungan kepada kompetensi-

kompetensi spesifik yang berguna. Pelatihan adalah sebuah konsep manajemen

sumber daya manusia yang sempit yang melibatkan aktivitas-aktivitas pemberian

instruksi-instruksi khusus yang direncanakan (seperti misalnya pelatihan terhadap

prosedur-prosedur operasi pelatihan yang spesifik) atau pelatihan keahlian (seperti

misalnya pelatihan yang berhubungan dengan tugas, program-program

pengenalan pekerjaan).

Menurut Simamora mengatakan bahwa pelatihan (training) merupakan proses

pembelajaran yang melibatkan perolehan keahlian, konsep, peraturan, atau sikap

untuk meningkatkan kinerja karyawan. Sedangkan menurut Wursanto, latihan

adalah suatu proses mengembangkan pegawai baik dalam bidang kecakapan,

pengetahuan, ketrampilan, keahlian maupun sikap dan tingkah laku pegawai.

Raymond dan Noe (2005:3) menjelaskan definisi pelatihan : “training refers

to a planned effort by a company to facilitate employees’ learning of job related

competencies. These competencies include knowledge, skills, or behaviors that

are critical for successful job performance”. – pelatihan mengarah kepada usaha

yang direncanakan perusahaan untuk memfasilitasi pembelajaran dari kompetensi

yang berhubungan dengan pekerjaan karyawan. Kompetensi tersebut mancakup

pengetahuan, keterampilan atau perilaku-perilaku untuk keberhasilan kinerja

karyawan.
Deasler (2011:89) menjelaskan bahwa: “Training means giving new or

current employees the skills they need to perform their jobs.”- Pelatihan berarti

memberikan keterampilan yang dibutuhkan bagi karyawan baru atau karyawan

yang sudah ada untuk menyelenggarakan pekerjaannya.

Dari beberapa pendapat mengenai pelatihan diatas, pelatihan merupakan

proses dimana pekerja mendapatkan tambahan kemampuan dan keterampilan

kerja dalam menjalankan pekerjaannya. Pelatihan tersebut diharapkan dapat

memberikan keterampilan dan pengetahuan baru untuk digunakan pekerja dalam

pekerjaannya saat ini.

2.2.1 Tujuan Pelatihan

Menurut Pasal 9 Undang-undang Ketenagakerjaan Tahun 2003, pelatihan

kerja diselenggarakan dan diarahkan untuk membekali, meningkatkan dan

mengembangkan kompetensi kerja guna meningkatkan kemampuan,

produktivitas, dan kesejahteraan. Tujuan-tujuan pelatihan pada intinya dapat

dikelompokan ke dalam lima bidang.

1. Memperbaiki kinerja

Karyawan-karyawan yang bekerja secara tidak memuaskan karena kekurangan

ketrampilan merupakan calon utama pelatihan.

2. Memutakhirkan keahlian para karyawan sejalan dengan kemajuan teknologi.

Melalui pelatihan, pelatih (trainer) memastikan bahwa karyawan dapat

mengaplikasikan teknologi baru secara efektif.

9
3. Mengurangi waktu pembelajaran bagi karyawan baru agar agar kompeten

dalam pekerjaan.

Seseorang karyawan baru sering tidak menguasai keahlian dan kemampuan

yang dibutuhkan untuk menjadi “job competent”, yaitu mampu mencapai output

dan standar mutu yang diharapkan.

4. Membantu memecahkan masalah operasional.

Para manajer harus mencapai tujuan mereka dengan kelangkaan dan

kelimpahan sumber daya seperti kelangkaan sumber daya financial dan sumber

daya teknologis manusia, dan kelimpahan masalah keuangan, manusia dan

teknologis.

5. Mempersiapkan karyawan untuk promosi.

Salah satu cara untuk menarik, menahan dan memotivasi karyawan adalah

melalui program pengembangan karir yang sisitematik. Pengembngan

kemampuan promosional karyawan konsisten dengan kebijakan sumber daya

manusia untuk promosi dari dalam. Pelatihan adalah unsur kunci dalam system

pengembangan karir.

2.2.2 Manfaat Pelatihan

Menurut Jusmaliani ada dua pihak yang memperoleh manfaat dari pelatihan :

1. Perusahaan

Pelatihan yang dilakukan terhadap karyawan bermanfaat untuk meningkatkan

laba dan produktifitas perusahaan, untuk meningkatkan penegtahuan tantang

pekerjaan dan kemampuan pada semua tingkatan. Karyawan yang terrlatih akan
dapat membantu dalam pemecahan masalah dan pengambilan keputusan

disamping karyawan tadi juga akan paham tentang kondisi dan tujuan perusahaan.

2. Individu Karyawan

Manfaat yang diperoleh individu adalah meningkatkan percaya diri dan

keinginan untuk maju, memudahkan mendapatkan promosi dan mutasi,

meningkatkan tanggung jawab. Selain itu membnatu pula dalam menghadapi stres

tekanan, frustasi, dan konflik.

2.2.3 Komponen Pelatihan

Pelatihan yang dibuat oleh suatu perusahaan pasti memiliki komponen,

diantaranya adalah :

1. Tujuan dan sasaran pelatihan harus jelas dan dapat diukur. Pelatihan

merupakan cara yang digunakan oleh setiap perusahaan dalam

mengembangkan skill dan knowledge bagi karyawanya.

2. Para pelatih (trainers) harus ahlinya yang berkualifikasi memadai. artinya

disini yaitu sudah professional, karena itu sudah menjadi keharusan.

3. Materi pelatihan harus disesuaikan dengan tujuan yang hendak dicapai. Setiap

pelaksanaan yang dilaksanakan memiliki beragam materi yang tersaji sesuai

dengan kebutuhan. Model pelatihan yang diprioritaskan oleh perusahaan bagi

pekerjanya, harus disesuaikan dengan tujuan akhir dari pelatihan tersebut.

Sehingga pelaksanaan yang dilaksanakan akan efisien dan efektif.

4. Metode pelatihan harus sesuai dengan kemampuan pekerja yang menjadi

peserta.

11
2.2.4 Prinsip Pelatihan

Seperti yang dikutip Anwar Prabu Mangkunegara, bahwa prinsip-prinsip

pelatihan adalah sebagai berikut :

1. Materi yang diberikan secara sisitematis dan berdasarkan tahapan-tahapan.

2. Tahap-tahapan tersebut harus disesuaikan dengan tujuan yang hendak dicapai.

3. Pelatih / pengajar / pemateri harus mampu memotivasi dan menyebarkan

respon yang berhubungan dengan serangkaian materi pelajaran.

4. Adanya penguat (reinforcement) guna membangkitkan respon yang positif

dari peserta.

5. Menggunakan konsep pembentukan (shaping) perilaku.

2.2.5 Jenis-Jenis Pelatihan

Jenis-jenis pelatihan yang dapat digunakan di dalam organisasi adalah :

1. Pelatihan Keahlian

Pelatihan keahlian merupakan pelatihan yang relatif sederhana,kebutuhan atau

kekurangan diidentifikasi melalui penilaian yang jeli dan didasarkan pada sasaran-

sasaran yang diidentifikasi dalam tahap penilaian.

2. Pelatihan Ulang

Pelatihan ulang adalah subset pelatihan keahlian. Pelatihan ulang bertujuan

memberikan kepada para karyawan keahlian yang mereka butuhkan untuk

mengejar tuntutan-tuntutan yang berubah dari pekerjaan karyawan.


3. Pelatihan Fungsional Silang

Pelatihan fungsional silang melibatkan pelatihan karyawan untuk melakukan

operasi dalam bidang-bidang lainnya selain dari pekerjaan yang ditugaskan.

4. Pelatihan Tim

Terdapat dua prinsip mengenai komposisi tim :

a. Keseluruhan kinerja sebuah tim sangat tergantung pada keahlian individu

anggotanya.

b. Manajer dalam kelompok kerja yang efektif cenderung memantau kinerja

anggota timnya secara teratur dan mereka memberikan umpan balik yang

sering terhadapnya.

5. Pelatihan Kreativitas

Pelatihan kreativitas adalah didasarkan pada asumsi bahwa kreativitas dapat

dipelajari. Terhadap beberapa cara untuk mengajarkan kreativitas yang semuanya

berusaha membantu orang-orang memecahkan masalah dengan kiat-kiat baru.

Pelatihan yang akan peneliti lakukan adalah pelatihan keahlian. Dimana

pada pelatihan keahlian memusatkan satu bidang saja, yaitu tata rias pengantin

Pemalangan Sintren, pelatihan ini akan mengenalkan langkah-langkah dalam

melakukan tata rias pengantin Pemalangan Sintren.

2.2.6 Teknis Pelatihan

Tahapan kegiatan pelatihan keterampilan tata rias pengantin Pemalangan

Sintren di Kabupaten Pemalang, sekurang-kurangnya meliputi 3 tahapan, yaitu:

13
a. Persiapan

1. Penyiapan rencana dan jadwal kegiatan yang dituangkan dalam acuan,

2. Sosialisasi dan koordinasi pelaksanaan kegiatan.

b. Pelaksanaan

Pelaksanaan pelatihan keterampilan tata rias dilakukan melalui 3 tahap yaitu:

pendahuluan, langkah-langkah pelatihan, dan refleksi.

1. Pendahuluan

Langkah awal yang dilakukan adalah persiapan pelaksanaan program yaitu

mempersiapkan hal-hal apa saja yang harus tersedia sebelum pelaksanaan

program, pemberian motivasi diberikan kepada peserta pelatihan yang akan

mengikuti proses pelatihan.

2. Langkah-langkah Pelatihan

Kegiatan pelatihan keterampilan tata rias dilakukan sekurang-kurangnya

melibatkan 20 orang peserta pelatihan yaitu disini adalah perias. Materi

pelatihan yang diajarkan adalah langkah-langkah melakukan tata rias

Pemalangan Sintren. Bahan ajar yang digunakan langsung dari instruktur yang

telah disepakati yaitu anggota HARPI Melati Ranting Pemalang, sedangkan

untuk metode yang akan digunakan yaitu video edukasi.

3. Refleksi

Disini lebih menekankan kepada hasil akhir dari pelaksanaan pelatihan

keterampilan tata rias yang meliputi sharing dan feedback atau umpan balik.

4. Evaluasi
Evaluasi pelaksanaan pelatihan tata rias dan hasil pelaksanaan keterampilan

tata rias. Evaluasi yang dilakukan setiap 25% pemberian materi yang akan

dilakukan melalui ujian (test) pada akhir.

2.3 Perias

Menurut KBBI, Perias atau juru rias adalah orang yang pekerjaannya merias

wajah (wanita, pengantin, dsb). Seseorang yang mempunyai keahlian dibidang

tata rias pengantin. Profesionalitas seorang penata rias pengantin dituntut untuk

dapat bekerja dengan penuh tanggungjawab, tekun dan teliti sehingga dapat

memberikan kepuasan bagi klien.

Menurut Murtiadji dan Suwardanidjaja (1993:6) ditangan perias juga para

mempelai serta upacara perkawinannya menjadi semarak dan bermakna,

mencerminkan tingginya nilai budaya masyarakat yang mendukungnya. Perias

pengantin mempunyai beberapa macam sebutan yaitu juru paes, dukun paes,

bahkan mbah dukun.

Menurut Murtiadji dan Suwardanidjaja (1993:6), kata juru berarti wong sing

nindakake pakarya; toekang yang dalam bahasa Indonesia berarti orang yang

melakukan pekerjaan, pekerja. Jadi, juru paes dapat diartikan sebagai orang yang

melakukan pekerjaan atau yang pekerjaannya merias. Karena yang dirias adalah

pengantin, maka disebut juru rias pengantin atau peris pengantin.

Perias pengantin bagi masyarakat Jawa merupakan profesi terhormat

dipandang ahli dalam bidangnya, mengetahui seluk beluk upacara perkawinan

adat, serta dapat memberi bimbingan dan penyuluhan hidup berkeluarga dan

hidup bermasyarakat bagi kedua mempelai. Oleh karena itu, perias pengantin

15
diharapkan memenuhi syarat-syarat tertentu. Tentu saja syarat-syarat ini bergeser

dan berubah sesuai dengan perkembangan pandangan masyarakat tentang peranan

seorang juru rias. Masyarakat kota yang memandang pengantin tidak lebih dari

pramurias atau kapster tentu saja tidak menuntut juru riasnya memiliki syarat

sebagaimana juru rias tempo dulu. Menurut Murtiadji dan Suwardanidjaja

(1993:6) syarat-syarat perias pengantin secara umum meliputi:

1. Syarat keterampilan

Seorang perias pengantin harus ahli dalam bidangnya. Menguasai

keterampilan teknik merias wajah dan rambut sekaligus menguasai tata busana

pengantin. Ini merupakan syarat utama yang tidak dapat ditawar. Seorang perias

pengantin harus dapat merias wajah keseharian menjadi wajah yang cantik dan

tampan, elok dan rupawan, anggun dan menawan. Selain itu, ia harus dapat

menata rambut dan busana pengantin sehingga mempelai tampak bak raja sehari.

Jika syarat utama ini tidak dimiliki, seseorang tidak dapat menjadi perias

pengantin.

2. Syarat Pengetahuan

Khususnya pengetahuan tentang cara dan rangkaian upacara perkawinan

adat, yaitu bagaimana jalannya upacara secara rinci dan kronologis, serta apa

makna simbolis dari rangkaian upacara dengan segala kelengkapannya.

3. Syarat Martabat

Berkaitan dengan harapan masyarakat agar perias dapat dijadikan contoh,

teladan dan panutan bagi pengantin yang diriasnya. Perias pengantin hendaknya

memiliki kehidupan keluarga dan kehidupan bermasyarakat yang terpuji. Selain


itu, yang perlu diperhatikan agar seorang perias tetap dihormati yaitu disiplin

dalam waktu dan janji dengan keluarga yang mempunyai hajat.

4. Syarat Kebatinan

Persiapan ini pada masalalu umumnya berupa pantangan dan puasa. Tujuan

uutama laku ini adalah mengendapkan perasaan, untuk membersihkan diri, dan

menguatkan batin agar nantinya dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-

baiknya, dan terhindar dari segala bencana. Masyarakat kita (Jawa) percaya

bahwa kebersihan dan kekuatan batin juru rias yang terungkap lewat doa-doanya,

rapalnya, dan sumbaganya, akan menjadikan sang pengantin cantik molek,

bersinar cemerlang, dan bercahaya.

Sebagai seorang perias pengantin mempunyai andil yang sangat penting,

karena ditangan mereka para mempelai mengharapkan mendapat riasan sesuai

dengan keinginan, oleh karenanya harus memenuhi beberapa syarat yang telah

disebutkan. Tetapi, syarat martabat dan kebatinan tidak digunakan dalam

penelitian ini karena peneliti hanya mengukur tingkat pengetahuan perias

sehingga yang dipergunakan hanya syarat pengetahuan dan ketrampilan saja.

Seorang perias pengantin juga dituntut untuk mengetahui berbagai hal yang

berhubungan dengan tata rias pengantin serta kosmetika yang akan digunakan,

serta memenuhi peran dalam melestarikan budaya tata rias pengantin. Seseorang

yang bekerja sebagai perias pengantin harus memiliki pengetahuan dan

pemahaman mengenal pengertian tata rias pengantin, jenis gaya riasan,

pengetahuan alat, bahan dan kosmetika, teknik tata rias pengantin sesuai dengan

jenis adat yang dipakai oleh calon pengantin.

17
2.4 Budaya Sintren

Budaya erat kaitannya dengan seni. Seni menurut Soedarso (1990:1) adalah

segala macam keindahan yang diciptakan oleh manusia. Seni telah menyatu dalam

kehidupan sehari – hari setiap manusia, baik bagi dirinya sendiri maupun dalam

bermasyarakat. Seni berhubungan dengan ide atau gagasan dan perasaan manusia

yang melakukan kegiatan berkesenian. Sumardjo (2000:4) mengatakan bahwa

seni merupakan ungkapan perasaan yang dituangkan dalam media yang dapat

dilihat, didengar, maupun dilihat dan didengar. Dengan kata lain, seni adalah isi

jiwa seniman (pelaku seni) yang terdiri dari perasaan dan intuisinya, pikiran dan

gagasannya.

Di Kabupaten Pemalang memiliki banyak kesenian dan diantaranya

pertunjukan tari sintren, tari sintren adalah kesenian yang ada pada pantura (pantai

utara) Jawa, terutama daerah Jawa Tengah dan Jawa Barat. Khususnya pada

Kabupaten Pemalang. Sintren merupakan wujud kebudayaan berupa kesenian tari.

Wujud kebudayaan ini ialah wujud kebudayaan yang paling konkret sebab dapat

dilihat, ditampilkan dan didokumentasikan.

Kata "sintren" secara etimologis berasal dari dua suku kata, yang ‘si’ dan

‘tren’. Si memiliki arti dia dan tren itu sendiri adalah panggilan untuk sang putri.

Sintren banyak dipamerkan di pameran besar kesenian yang bercerita tentang

seorang anak perempuan yang bertindak sebagai penari utama. Menurut Luthfi

Desta Aditama (2016:57-72) Sintren sebagai bentuk seni pertunjukan rakyat di

Utara pesisir Jawa Tengah dan Jawa Barat pernah menjadi seni hiburan yang

sangat digemari oleh masyarakat antara tahun 1950 hingga 1963. Namun karena
situasi politik yang melanda indonesia pada tahun 1966, sintren mengalami

keterpurukan karena dianggap ’racun yang melemahkan semangat revolusioner’

dan mengalami kembali kejayaannya pada tahun 1990-an.

Kesenian sintren dapat dikatakan sebagai tarian mistis. Hal itu dikarenakan

dalam pementasannya, kesenian sintren melalui ritual pemanggilan roh atau

bidadari maupun pertunjukannya banyak bernuansa ritual magis. Dan seorang

penarinya pun merasa dirasuki oleh sesok yang dikatakan roh atau bidadari,

(Luthfi Deska Adetama, 2016).

Asal mula munculnya kesenian ini, tidak terlepas dari sebuah cerita yang

melatar belakangi kesenian ini. Ada dua versi berbeda yang menceritakan asal

mula sintren. Versi pertama, menceritakan tentang kisah percintaan Ki Joko Bahu

(Bahurekso) dengan Rantamsari, yang tidak disetujui oleh Sultan Agung Raja

Mataram. Untuk memisahkan cinta keduanya, Sultan Agung memerintahkan

Bahurekso menyerang VOC di Batavia. Bahurekso melaksanakan titah Raja

berangkat ke Batavia dengan menggunakan perahu Kaladita (Kala-Adi-Duta).

Saat berpisah dengan Rantamsari itulah, Bahurekso memberikan sapu tangan

sebagai tanda cinta. Tak lama terdengar kabar bahwa Bahurekso gugur dalam

medan peperangan, sehingga Rantamsari begitu sedih mendengar orang yang

dicintai dan dikasihi sudah mati. Terdorong rasa cintanya yang begitu besar dan

tulus, maka Rantamsari berusaha melacak jejak gugurnya Bahurekso.

Melalui perjalan sepanjang wilayah pantai utara Rantamsari menyamar

menjadi seorang penari sintren dengan nama Dewi Sulasih. Dengan bantuan sapu

19
tangan pemberian Ki Bahurekso akhirnya Dewi Rantamsari dapat bertemu Ki

Bahurekso yang sebenarnya masih hidup. Karena kegagalan Bahurekso

menyerang Batavia dan pasukannya banyak yang gugur, maka Bahurekso tidak

berani kembali ke Mataram, melainkan pulang ke Pekalongan bersama Dewi

Rantamsari dengan maksud melanjutkan pertapaannya untuk menambah kesaktian

dan kekuatannya guna menyerang Batavia lain waktu. Sejak itu Dewi Rantamsari

dapat hidup bersama dengan Ki Bahurekso hingga akhir hayatnya.

Versi yang kedua menceritakan tentang Sulasih dan R. Sulandono seorang

putra Bupati di Mataram Joko Bahu atau dikenal dengan nama Bahurekso dan Rr.

Rantamsari. Percintaan Sulasih dan R. Sulandono tidak direstui oleh orang tua R.

Sulandono. Sehingga R. Sulandono diperintahkan ibundanya untuk bertapa dan

diberikan selembar kain (sapu tangan) sebagai sarana kelak untuk bertemu dengan

Sulasih setelah masa bertapanya selesai. Sedangkan Sulasih diperintahkan untuk

menjadi penari pada setiap acara bersih desa diadakan sebagai syarat dapat

bertemu R. Sulandono.

Tepat pada saat bulan purnama diadakan upacara bersih desa yang diadakan

sebagai pertunjukan rakyat, pada saat itulah Sulasih menari untuk bagian

pertunjukan, dan R. Sulandono turun dari pertapaannya secara sembunyi-

sembunyi dengan membawa sapu tangan pemberian ibunya. Sulasih yang menari

kemudian dimasuki kekuatan spirit Rr. Rantamsari sehingga mengalami

“trance/kemasukan roh halus/kesurupan” dan saat itu pula R. Sulandono

melemparkan sapu tangannya sehingga Sulasih pingsan. Saat sulasih kemasukan

roh halus ini yang disebut “Sintren”, dan pada saat R. Sulandono melempar sapu
tangannya disebut sebagai “balangan”. Dengan ilmu yang dimiliki R. Sulandono

maka Sulasih akhirnya dapat dibawa kabur dan keduanya dapat mewujudkan cita-

citanya untuk bersatu dalam mahligai perkawinan.

Untuk menjadi seorang ‘sintren’, terdapat persyaratan yang harus dipenuhi,

persyaratan yang utama adalah harus masih gadis atau perawan. Hal ini

dikarenakan jika penari harus dalam keadaan suci karena akan dimasuki roh halus

dan akan menjadi seorang bidadari dalam pertunjukan. Syarat yang kedua,

sebelum melakukan pertunjukan, penari harus berpuasa terlebih dahulu agar dapat

tetap dalam keadaan suci, sehingga dapat menjaga pola makannya, dan

menghindarkan dari dosa dan zina.

2.4.1 Bentuk Penyajian Sintren

Menurut Puji Dwi Darmoko, sebelum pertunjukan, biasanya diawali dengan

tabuhan gamelan sebagai tanda akan dimulainya pertunjukan kesenian sintren dan

dimaksudkan untuk mengumpulkan massa atau penonton. Penonton biasanya

datang bergelombang dan menempatkan diri dengan mengelilingi arena, disambut

dengan koor lagu-lagu dolanan anak-anak Jawa, seperti lir-ilir, cublak-cublak

suweng, padang rembulan dan sebagainya. Setelah itu dilakukan pembakaran

‘dupa’, yaitu acara berdoa bersama-sama diiringi membakar kemenyan dengan

tujuan memohon perlindungan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar selama

pertunjukan terhindar dari mara bahaya. Bahkan sebelumnya perlu dilakukan

acara ritual selama 40 hari terhadap penari Sintren untuk mencapai kesempurnaan

penampilannya.

21
Berikutnya adalah tahapan yang dilakukan oleh Pawang dengan membawa

calon penari Sintren bersama dengan empat orang pemain yang disebut dengan

dayang. Dayang sebagai lambang bidadari atau disebut dengan Widodari Patang

Puluh, sebagai cantriknya Sintren. Kemudian sintren didudukkan oleh Pawang

dalam keadaan berpakaian biasa dan didampingi para dayang/cantrik. Pawang

menjadikan penari Sintren secara bertahap, melalui tiga tahapan. Tahap Pertama,

pawang memegang kedua tangan calon penari Sintren, kemudian diletakkan di

atas asap kemenyan sambil mengucapkan mantra, selanjutnya mengikat calon

penari Sintren dengan tali melilit ke seluruh tubuh. Tahap Kedua, calon penari

Sintren dimasukkan ke dalam sangkar (kurungan) ayam bersama dengan busana

sintren dan perlengkapan merias wajah. Kemudian kurungan ditutup dan beberapa

saat kemudian kurungan dibuka, sintren sudah berdandan dalam keadaan terikat

tali, lalu sintren ditutup kurungan kembali.

Gambar 2.1 Pemasukan Penari Sintren kedalam Kurungan


(Sumber: puskadunia.com)

Tahap ketiga, setelah ada tanda-tanda penari sintren sudah siap (biasanya

ditandai kurungan bergetar/bergoyang) kemudian kurungan tersebut dibuka,

sintren sudah lepas dari ikatan tali dan siap menari. Selain menari sintren juga
melakukan akrobatik dengan berdiri diatas kurungan sambil menari. Selama

pertunjukan sintren berlangsung, pembakaran kemenyan tidak boleh berhenti.

Kesenian sintren disajikan secara komunikatif antara seniman dan seniwati

dengan penonton menyatu dalam satu arena pertunjukan.Terdapat masyarakat

yang menuturkan bahwa asal usul sintren adalah upacara pemanggilan ruh. Jika

dilihat dari lagu-lagunya yang masih memiliki sifat magis religius dengan adanya

adegan kesurupan (trance) yang dialami seorang pemain sintren. Juga dilihat dari

sifat permainannya yang masih dipimpin oleh seorang pawang sebagai shaman

atau dukun.

Gambar 2.2 Penari Sintren sedang menari


(Sumber: boombastis.com)

Keunikan dalam pertunjukan sintren adalah penari yang berpakaian biasa

dalam keadaan tubuh dan tangan terikat mampu menjelma menjadi penari sintren

yang cantik, hanya dilakukan didalam kurungan ayam jago yang di dalamnya

telah disediakan berbagai alat rias seperti cermin, bedak, gincu, seperangat

pakaian tari dan kaca mata. Setelah beberapa waktu kurang lebih antara 20 menit

sampai 60 menit penari keluar dari kurungan sudah dalam tampilan yang berbeda

23
pada saat sebelum masuk kurungan. Kaca mata hitam yang dimaksudkan untuk

menutupi posisi biji mata sewaktu trance/kesurupan.

2.4.2 Balangan dan Temohon

Balanganmerupakan proses pada saat penari sintren sedang menari maka

dari arah penonton melempar (Jawa : mbalang) sesuatu ke arah penari sintren.

Setiap penari yang terkena lemparan maka Sintren akan jatuh pingsan (bila

mengenai kepala). Pada saat itu, pawang dengan menggunakan mantra-mantra

tertentu dengan memegang kedua tangan penari sintren, kemudian diasapi dengan

kemenyan dan diteruskan dengan mengusap wajah penari sintren yang bertujuan

agar roh bidadari datang, sehingga penari sintren dapat melanjutkan menari lagi.

Sedangkan Temohan adalah penari sintren melakukan nyiru atau memberikan

penampan kemudian mendekati penonton untuk meminta tanda terima kasih

berupa uang ala kadarnya (Puji Dwi Darmoko, 2012).

Gambar 2.3Penari Sintren melakukan Temohan


(Sumber: sinopsis.xyz)

Lagu-lagu yang dilantunkan dalam pertunjukan seni Sintren umumnya

bersifat memanggil bidadari, kekuatan ruh yang dipercayai dapat mendatangkan


kekuatan tertentu, lagu tersebut berjudul ‘Turun Sintren’, syairnya berisi sebagai

berikut ;

Turun-turun sintren, turune widodari,


nemu kembang neng ayunan,
kembange wijaya endah
podho temuruno neng sukmo,
ono sintren jejogetan bul-bul kemenyan,
widodari kang sukmo,
podho temuruno podho sinuyudhan,
podho lenggak-lenggok surake keprok ramerame
sing nonton podho mbalang lendang karo Sintrenne,
njaluk bayar saweran sa lilane.

Arti dalam bahasa Indonesia;

Turun-turunnya sintren, turunnya bidadari,


menemukan bunga di depan rumah,
bunganya, bunga wijaya Indah ,
semua turun ke jiwa,
ada sintren menari-nari dan asap-asap kemenyan membumbung,
bidadari yang merasuk ke jiwa,
semua turunlah,semua bekerjasama,
semua menari bersama, tepuk tangan bersama dengan ramai sekali,
semua yang melihat melempar selendang kepada sintren,
sintrennya meminta dibayar seikhlasnya.

Tarian Sintren sangat unik, karena banyak yang mengatakan gerakannya di

luar kesadaran akal sehat, diiringi lagu dan beberapa alat musik sederhana yaitu;

buyung, lodong bambu, kecrek (terbuat dari sapulidi), dan hihid (kipas). Sekarang

hihid diganti dengan karet bahan sandal., namun yang dapat menggugah selera

untuk terus menari. Seluruh lapisan masyarakat menikmati dengan gerakan yang

melambangkan kesederhanaan.

25
2.4.3 Tahap Pemulihan

Jika proses menari sudah selesai, maka dilakukan tahap pemulihan penari

sintren, agar mengembalikan keadaan penari seperti manusia dan mengeluarkan

roh halus. Tahap pertama, penari sintren dimasukkan ke dalam kurungan bersama

pakaian biasa (pakaian sehari-hari). Tahap kedua, pawang membawa anglo berisi

bakaran kemenyan dengan mengelilingi kurungan sambil membaca mantra

sampai denganbusana Sintren dikeluarkan. Tahap ketiga, kurungan dibuka, penari

sintren sudah berpakain biasa dalam keadaan tidak sadar. Selanjutnya pawang

memegang kedua tangan penari sintren dan meletakkan-nya diatas asap kemenyan

sambil membaca mantra sampai sintren sadar kembali, kemudian pertunjukan

sintren selesai.

Gambar 2.4 Penutupan Kurungan Penari Sintren


(Sumber: tosupedia.com)

Menurut Puji Dwi Darmoko, dahulu pertunjukan Sintren sering dilakukan

oleh para juragan padi sesaat setelah panen, sebagai ungkapan rasa syukur atas

keberhasilan pertanian-nya atau pada musim kemarau untuk meminta hujan, maka

dalam pertunjukan-nya akan dilantunkan lagu yang syairnya memohon agar

diturunkan hujan. Namun kini pertunjukan sintren sudah sangat jarang ditemui.
Pertunjukan sintren kini dilakukan secara berkeliling dari satu tempat ke tempat

lain oleh pelaku seni sintren. Kesenian sintren sudah mulai jarang ditemui, karena

hanya tersisa sedikit grup kesenian yang terdapat disuatu daerah, dan salah satu

yang masih eksis adalah grup kesenian sintren di dusun Sirau Kelurahan

Paduraksa dan Desa Banjarmulya yaitu Paguyuban Sintren Lintang Kemukus dan

Paguyuban Sintren Slamet Rahayu yang diketuai oleh Radin Anom dengan

jumlah pengurus 15 orang.

2.5 Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren

Dalam Bahasa Indonesia, kata ‘perkawinan’ berasal dari kata kawin yang

menurut bahasa artinya perjodohan laki-laki dan perempuan menjadi suami istri.

Menurut arti terminologis, pernikahan artinya akad atau perjanjian yang

mengandung maksud membolehkan hubungan kelamin dengan menggunakan

lafaz ‘na-ka-ha’ atau ‘za-wa-ja’. Nikah berarti perjanjian antara laki-laki dan

perempuan untuk bersuami dan beristri secara resmi. Nikah adalah perjanjian,

dapat dimaknai tidak hanya dimensi jasmani saja, tetapi juga dimensi rohani dan

aqli. Artinya, menikah merupakan sebuah perjanjian seutuhnya sebagai manusia

yang meliputi fisik, rohani maupun kecerdasan akal. Orang yang melakukan

pernikahan disebut dengan pengantin.

Sedangkan pengantin adalah orang yang sedang melangsungkan

perkawinannya (KBBI, 2008:1045). Pengantin merupakan sepasang manusia yang

sedang melakukan suatu proses pernikahan atau perkawinan secara sadar

menggunakan adat tertentu sesuai dengan keyakinan dan budaya dari pengantin.

27
Pada acara pernikahan, terdapat berbagai susunan acara yang tentunya sudah

direncanakan, orang atau sekumpulan manusia yang melakukan perencanaan

disebut dengan Wedding Organizer (WO).

Tata rias pengantin menurut profil dari organisasi HARPI MELATI

(Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia)yang awal mulanya terjadi pada era

tahun 60-70,kemudian setelah era 1981 terbentuk, kemudian membuat adat atau

pakem dari tata rias seluruh Indonesia termasuk Pemalang. Menurut Andjata dan

Ayu Isni Karin,

“Tata rias pengantin adalah tata rias wajah untuk hari bahagia yang
bertujuan supaya wajah bercahaya. Koreksi dilakukan secara detail agar wajah
benar-benar terlihat sempurna dan harus memiliki kekuatan untuk merubah wajah
lebih berseri dan tampak istimewa dengan tetap mempertahankan kecantikan
alami yang akan menonjolkan tata rias sendiri. Oleh karena itu penata rias harus
memahami serta menguasai teori dan praktek kosmetologi, disamping mengenal
bentuk muka, mata, hidung, warna kulit dan kombinasi warna untuk riasan
wajah.”

Rias pengantin merupakan warisan budaya nenek moyang yang adiluhung,

yang perlu dilestarikan dan dikembangkan sebagai kekayaan bangsa dan negara

yang tidak ternilai harganya (Saryoto, 2012:13). Menurut Rahayu dan Pamungkas

(2014:18), tata rias pengantin adalah suatu kegiatan tata rias wajah pada

pengantin yang bertujuan untuk menonjolkan kelebihan yang ada dan menutupi

kekurangan pada wajah pengantin.

Tata rias pengantin dalam bahasa Jawa disebut paes yang berarti

mempercantik muka (pengantin perempuan dsb) dengan menggunakan bahan-

bahan kosmetik dengan cara-cara serta bentuk tertentu (KBBI, 2008:997). Jadi

tata rias pengantin merupakan tata rias yang dipakai oleh seseorang yang
melangsungkan pernikahan meliputi; tata rias wajah, tata rias rambut, dan

dilengkapi dengan busana atau ornamen sesuai dengan adat yang akan digunakan.

Dalam merias harus memperhatikan bentuk wajah seseorang agar riasan tampak

sempurna, karena tujuan dari merias itu sendiri adalah mempercantik wajah

dengan menutupi kekurangan dan menonjolkan kelebihan pada wajah.

Masyarakat dan latar belakang kebudayaan yang berbeda, tradisi yang

digunakan juga berbeda-beda termasuk tata rias dan busana pengantin yang

bermacam-macam. Seni tata rias pengantin tersebut dibagi menjadi dua kelompok,

yakni; tata rias pengantin tradisional dan tata rias pengantin modern.Tata rias

pengantin tradisional adalah semua jenis tata rias yang ada di Indonesia. Bangsa

Indonesia terdiri dari keberagaman suku dan budaya, sehingga tata riasnya

bermacam-macam sesuai dengan budaya masing-masing, sesuai dengan adat yang

berlaku.

MenurutKusantati (2008:452) dalam buku Tata Kecantikan Kulit untuk

SMK Jilid 3, menyatakan bahwa

“Tata rias merupakan suatu seni merias wajah yang bertujuan untuk
memperindah dan mempercantik penampilan wajah. Tata rias wajah dengan
teknik make up yang benar akan dapat menutup beberapa kekurangan yang ada
pada wajah dan membuat penampilan wajah lebih fresh. Bahwa tujuan dari tata
rias adalah menyembunyikan kekurangan yang terdapat pada wajah dan
menonjolkan bagian-bagian yang sudah sempurna. Tujuan dari tata rias pengantin
adalah agar pengantin terlihat pangling saat hari pernikahannya tersebut.”

Untuk menunjang tata rias wajah, diperlukan adanya penataan rambut yang

sesuai dengan adat yang digunakan, disesuaikan dengan keinginan dan kondisi

pengantin. Tata rias menggunakan adat pakem atau modifikasi. Pakem menurut

29
KBBI artinya Kuat. Adat pakem merupakan adat atau sesuatu yang sudah

dipatenkan atau sudah memiliki hak cipta, sifatnya turun temurun dari zaman

nenek moyang.

Penggunaan busana juga disesuaikan dengan adat yang digunakan. Dalam

suatu budaya tertentu, sudah ada ciri khas baju pengantin, sehingga menyesuaikan

dengan tata riasnya. Busana seperangkat dengan aksesoris yang digunakan

pengantin. Semua yang terpasang pada pengantin memiliki makna masing-

masing.

Busana adalah segala sesuatu yang dikenakan pada tubuh, baik untuk

melindungi tubuh maupun memperindah tubuh (Rusbani, 1983:1), Busana juga

dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang dipakai pada tubuh dengan corak yang

indah dan bahannya bagus (Daryanto SS, 1998:1). Busana pernikahan tradisional

biasanya kaya ornamen dengan nuansa warna yang mencolok. Seiring dengan

perjalanan waktu, busana pernikahan tradisional mulai berubah sedikit demi

sedikit. Perubahan busana pengantin modifikasi tidak terlalu banyak dibandingkan

dengan gaun pengantin tradisional yang sesuai pakem.

Menurut Ketua Asosiasi Ahli Rias Pengantin Modifikasi dan Modern

Indonesia (Katelia) Kun Mulyo, perubahaan terlihat dari perbedaan tata rias

wajah, sanggul dan bahan busana yang digunakan. Menurut Kun, “Pada desain

busana tradisional dulu bahan busana pengantin itu menggunakan bahan beludru,

kini boleh dirubah dan disesuaikan dengan lingkungan. Bahan busana pernikahan
kini boleh menggunakan brokat. Namun, ornamen, bentuk busana, dan roncean

bunga tidak boleh berubah.”

Pengantin Pemalangan Sintren tumbuh dan besar di Kabupaten Pemalang.

Kabupaten Pemalang sendiri merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Jawa

Tengah. Ibu Kota-nya adalah Pemalang. Masyarakat Kabupaten Pemalang

sebagian besar ialah pendukung kebudayaan Jawa, karena kebudayaan Pemalang

ini mendapat pengaruh dari budaya Kerajaan Mataram dan agama Islam yang

sangat kuat. Asimilasi dua budaya itu melahirkan budaya Pemalang yang

tersimpan secara turun-temurun.

2.5.1 Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren

Pengantin pada setiap daerah mempunyai ciri khas masing-masing. Pada

Pengantin Pemalang juga mempunyai ciri khas yang berbeda dengan pengantin di

daerah Jawa lainnya. Pada pengantin Pemalang juga dipengaruhi budaya

pengantin daerah yang lain, seperti Pengantin Gaya Jogja, Madura, Budaya Cina,

dan sebagainya. Sehingga Pengantin Pemalang juga mempunyai ciri khas baik

tata rias maupun busana dengan Pengantin daerah lainnya. Berdasarkan uraian

diatas peneliti juga mencari informasi tentang gambaran Pengantin Pemalang

Pakem yang telah dikenalkan oleh HARPI MELATI Pemalang. Gambaran yang

diperoleh dari HARPI MELATI Pemalang adalah bahwa Tata Rias Pengantin

Pemalangan Sintren hampir mirip dengan Pengantin daerah Madura dalam tata

rias paes nya. Perbedaannya adalah pada paes Pengantin Madura menggunakan

31
pidih, namun pada Pengantin Pemalangan Sintren menggunakan kain beludru

warna hitam.

Gambar 2.5 Pengantin Pemalang Sintren Putri


(Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang, 2014)

a. Tata Rias Wajah Pengantin Pemalang Sintren Putri

Pengantin Pemalang mempunyai Tata Rias yang mirip dengan tata rias

pengantin madura, persamaannya terletak pada bentuk paes yang digunkan.

Berikut ini merupakan analisis Tata Rias Pengantin Pemalang, antara lain:

Gambar 2.6 Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren Putri


Sumber: facebook.com/RatnaNajwaHidayati
Berdasarkan gambar diatas, dapat dianalisis Tata Rias Wajah Pengantin

Pemalangan, antara lain ;

Tabel 2.2 Tata Rias Wajah Pengantin Pemalangan Sintren Putri

No Bagian Makna dan Gambar


Filosofi
1. Fondation dan Menggambarkan
bedak kekuning- kecantikan alami
kuningan yang menjadi ciri
khas Indonesia

2. Alis Menggambarkan
melengkung bahwa bentuk
tegas berwarna alis yang indah
hitam akan membuat
paras wanita
menjadi cantik
sempurna, warna
hitam yang tegas
memiliki makna
bahwa wanita
harus teguh
dalam
pendirianya
3. Riasan mata Warna
menggunakan eyeshadow pada
eyeshadow warna mata membuat
netral yaitu coklat wanita terlihat
Kemerahan
lebih anggun dan
memiliki aura
yang positif.
Warna juga
menyesuaikan
busana yang
digunakan agar
tampak serasi
4. Riasan bibir Maknanya
berwarna merah dengan warna

33
sirih, merah yang berani pada
keoren-orenan bibirnya wanita
dapat berani
bertanggung
jawab atas apa
yang
diucapkanya.
5. Riasan dahi Maknanya agar
menggunakan menyerupai
beludru warna penari sintren
hitam dan yang memiliki
grenjeng rokok sisi magis namun
warna ayu dan terkesan
keemasan, mewah. Angka 7
dengan jumlah dalam islam,
7. menggambarkan
bahwa bumi
memiliki 7
lapisan.

Sumber: Salamatul Nurul Izza (2019)

b. Tata Rias Wajah Pengantin Pemalang Sintren Putra

Tata rias yang digunakan pada pengantin pria, hanya menggunakan fondation

tipis dan bedak. Warna yang digunakan adalah warna sesuai dengan warna kulit

pengantin, ini dimaksudkan agar pengantin pria terlihat lebih fresh, namun tidak

dempul.
Gambar 2.7Pengantin Pemalang Sintren Putra
(Sumber : Dokumentasi HARPI Pemalang,2014)

Tabel 2.3 Tata Rias Wajah Pengantin Pemalangan Sintren Putra

No Bagian Makna dan Gambar


Filosofi
1. Menggunakan bedak Menggambarkan
natural sesuai warna bahwa pengantin
wajah, menggunakan harus terlihat fresh
alis melengkung dan namun tidak
lipstick sesuai warna dempul serta dapat
bibir memancarkan aura
kebahagiaan

Sumber: Salamatul Nurul Izza (2019)

2.5.2 Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren

a. Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren Putri

Menurut Salamatul Nurul Izza (2019), tata rias Pengantin Pemalangan

Sintren menggunakan sanggul jeruk sepasih. Dinamakan jeruk sepasih karna

bentuk sanggul terbelah menjadi dua seperti jeruk yang dikupas menjadi 2

belahan. Bunga dan aksesoris yang dipakai juga hampir sama bedanya terletak

pada penempatan sisir ambring. Pada Pengantin Pemalang Sintren menggunakan

2 sisir ambring dan menggunakan ronce melati yang terdiri dari 2 pasang.

35
Masing-masing pasang terdiri dari 5 untaian, pada setiap untaian

panjangnya 3 jengkal. Diatas sisi sanggul diselipkan ceplok bunga ambring yang

berjumlah 6, disisipi 6 tusuk sisipan bunga ambring melambangkan rukun

imandi sisi kanan kiri sanggul yang melambangkan bahwa wanita harus cantik

lahir batin, dari depan dan belakang. 5 tusuk mentul yang bermotif bungan

melati dan pada bagian atas sanggul diletakkan sisir sirkam melati. Sirkam

melati Pengantin Pemalangan Sintren berjumlah 2 sisir sirkam melati.

Tabel 2.4 Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren Putri

No Bagian Makna dan Silosofi Gambar


1. Bentuk sanggul Bentuk sanggul yang
jeruk sepasih terbelah menjadi dua
mencerminkan bahwa
hidup harus seimbang.

2. Hiasan ronce melati Hiasan ronce melati


berjumlah 5 menggambarkan 5 rukun
untaian, yang islam
terdiri dari 2
pasang kanan dan
kiri dengan panjang
3 jengkal
3. Hiasan 6 sisipan 6 tusuk sisipan bunga
bunga ambring ambring melambangkan
rukun iman, bunga
ambring sendiri
melambangkan kesetiaan
nyai widuri terhadap
sumpahnya yang tetap
harum meski sudah lama

4. Hiasan mahkota Hiasan mahkota sisir


sisir sirkam melati sirkam yang berjumlah 5
berjumlah 5, yang melambangkan jumlah
diletakkan sepasang rakaat sholat 5 waktu
kanan kiri diatas
mahkota

5. Cunduk mentul 5 sisipan bunga pada


motif bunga sanggul yang
ambring berjumlah mencerminkan 5 rukun
5 islam, dan di sisi kanan
kiri sanggul yang
melambangkan bahwa
wanita harus cantik lahir
batin,dari depan dan
belakang.

Sumber: Salamatul Nurul Izza (2019)

37
b. Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren Putra

Pada tata rias rambut pengantin pria pada umumnya, tidak terlalu rumit,

biasanya hanya menggunakan aksesoris peci atau kopyah, dan rambut hanya

dalam kondisi yang bersih dan rapi.

Tabel 2.5 Tata Rias Rambut Pengantin Pemalangan Sintren Putra

No Bagian Makna dan Silosofi Gambar

1. Menggunak an peci Diharapkan agar


bludru dengan menjadi laki-laki yang
ditempel bunga bertanggung jawab
ambring dan ronce sebagai kepala
melati yang keluarga
dikalungkan

Sumber: Salamatul Nurul Izza (2019)

2.5.3 Tata Busana dan Aksesoris Pengantin Pemalangan Sintren

a. Tata Rias Busana dan Aksesoris Pengantin Pemalangan Sintren Putri

Menurut Salamatul Nurul Izza (2019), Pada Pengantin Pemalangan Sintren

kebaya yang digunakan adalah kain Kebaya Model Bles Rok warna cerah, dengan

hiasan payet atau mote, lengan ¾ diberi rempel atau wiru, yang dipadukan dengan

Kain Babaran Pemalang dan menggunakan selop model Pinkun dan slempang
disesuaikan dengan warna baju. Kemudian ciri khas pada pengantin pemalangan

sintren yaitu menggunakan selendang khas tari sintren warna biru dan kuning

atau merah dan kuning.

Aksesoris yang digunakan adalah Kalung Gombyok dan Wiji Timun,

Giwang Ronyok, Sabuk Pending dan memakai kelat bahu. Pada Pengantin

Pemalang sintren terpengaruh oleh budaya Tionghoa dan Jawa Barat.

Tabel 2.6 Tata Rias Busana Pengantin Pemalangan Sintren Putri

No Bagian Makna dan Gambar


Silosofi
1. Kebaya Model Bles Baju pengantin
Rok warna cerah, sintren ini
dengan hiasan payet memiliki makna
atau mote, lengan ¾ yaitu terinspirasi
diberi rempel atau wiru oleh penari sintren
yang menjadi
penari khas Jawa
Tengah yang
memiliki kekuatan
magis

2. Memakai kelat bahu Tujuannya agar


wanita setelah
menikah dapat
diatur dan
dibimbing oleh
suaminya

39
3. Kalung Grombyok Wiji Melambangkan
Timun agar wanita harus
menunjukkan
sopan santun
terhadap orang
lain, khususnya
kepada suami
kelak
4. Selendang warnabiru Melambangkan
dan kuning atau merah wanita harus
dan kuning berbakti kepada
suaminya,kain
selendang ini
menjadi
pengikat istri
terhadap
suaminya
5. Gelang dan cincin Segala sesuatu
yang dilakukan
harus sesuai
dengan hati

6. Memakai Sabuk Melambangkan


Pending agar wanita
mampu menjadi
contoh yang baik
untuk anaknya

7. Menggunakan Kain Agar dapat


Babaran Pemalang menutup aurat dan
aib pasangan serta
keluarganya

41
8. Selop model Pingkun/ Menutup segala
selempang aib keluarga

Sumber: Salamatul Nurul Izza (2019)

b. Tata Busana dan Aksesoris Pengantin Pemalangan Sintren Putra

Pada Pengantin PemalanganSintren Putra, memakai busana kemeja putih,

memakai dasi, jas dari bludru, memakai sarung palekat samarinda disesuaikan

dengan pengantin putri, Kalung Panjang Wiji Timun, dengan Bunga Melati

Bawang Sebungkul atau disamakan pengantin putri, menggunakan selop yang

berbentuk Pinkun (slempang). Kain yang digunakan menyesuaikan pengantin

putri. Di belakang menggunakan Keris Model Ladrang gayaman.


Tabel 2.7 Tata Rias Busana Pengantin Pemalangan Sintren Putra

No Bagian Makna dan Silosofi Gambar


1. Beskap bludru, Menutup aurat
warna menyesuaikan pengantin pria,
dengan pengantin menyerasikan dengan
putri pengantin wanita

2. Kain Babaran Dapat menutup aurat


Pemalang pengantin serta
menutup aib istri dan
keluarganya

3. Kemeja putih Menjadi dalaman


sebelum jsa bludru,
warna putih
melambangkan
kesucian

4. Dasi kupu-kupu Menjadi pria yang


gagah dan menjadi
panutan bagi
keluarganya

5. Kalung warna emas Agar pengantin pria


berbentuk wiji timun mampu memberikan
dan kalung melati contoh yang baik pada
bawang sebungkul keluarganya

43
8. Keris Model Agar pengantin pria
Landrang Ganyaman dapat menjadi
pelindung bagi
keluarganya

9. Selop berbentuk Saling melengkapi


Pingkun/ selempang sebagai pasangan
suami dan istri

Sumber: Salimatul Nurul Izza (2019)

2.5.4 Upacara Adat Pengantin Pemalangan Sintren

Menikah adalah salah satu tahapan penting dari siklus hidup manusia.

Melalui menikah seseorang mendapatkan perubahan status. Sistem kekerabatan,

menikah juga mempengaruhi karakter dan hubungan keluarga bahkan dapat

menggeser hak dan kewajiban untuk sementara. Misalnya saudara bertanggung

jawab untuk adiknya, tapi ketika dia menikah hak dan kewajibanya dipindahkan

ke suaminya. Sebuah pernikahan untuk menjadi pasangan yang sah biasanya

terdapat beberapa tahapan atau rangkaian upacara.

Upacara perkawinan pada hakekatnya adalah upacara persaksian kehadapan

Tuhan Yang Maha Esa dan kepada masyarakat bahwa kedua orang yang 20

bersangkutan telah mengikatkan diri sebagai suami istri (Ni Putu Delia Wulansari,

2015:30).Menurut Salamatul Nurul Izza (2020), Upacara setiap daerah

mempunyai upacara adat pengantin-nya masing-masing. Tidak jauh berbeda


dengan prosesi upacara adat pengantin Jawa, Pemalang juga mempunyai upacara

adat sebagai berikut:

a. Ndodog Lawang

Menurut Kustoro seorang budayawan Pemalang, tradisi awal dari adat

istiadat pengantin Pemalangan adalah ndodog lawang, yang dimaksud adalah

pihak keluarga calon Pengantin Putra biasanya menunjuk Pini Sepuh untuk

mewakili , bertamu ke keluarga Calon Pengantin Putri untuk menanyakan apakah

putrinya sudah ada yang punya. Jika belum mempunyai pasangan, maka utusan

dari keluarga menyampaikan maksudnya untuk mempersunting putrinya. Apabila

dikabulkan maka selanjutnya menentukan hari lamaran.

b. Lamaran

Menurut Kustoro Lamaran merupakan adat pra pernikahan yang tujuannya

untuk menyepakati bahwa kedua belah pihak akan menyatukan tujuan hidupnya

dalam suatu pernikahan. Pada hari lamaran keluarga calon pengantin putri

biasanya mengundang keluarga dekat, tetangga untuk menyaksikanya.

c. Tetepan

Menurut Kustoro dalam wawancara pra penelitian bahwa, Setelah lamaran,

kedua belah pihak menghitung hari pernikahan yang baik.

d. Ngancing dan Bubar-bubar ulem

1. Ngancing

Menurut Kustoro, kurang tujuh hari dari hajatan dihitung dari tenggelamnya

matahari (Maghrib) dilaksanakan acara ngancing, adapun perlengkapan yang

dibutuhkan adalah gentong (pedaringan), beras, mori ½ m, benang lawe untuk

45
naleni tutup mori, lampu dlepak (benang lawe yang dicelupkan di dalam minyak

kelapa dan dinyalakan).

2. Bubar – bubar Ulem

Setelah ngancing biasanya setelah sholat isha diadakan acara bubar-bubar

ulem yang diikiuti oleh sesepuh, sanak saudara, tetangga dekat dan petugas-

petugas yang menyebarkan undangan.

e. Pasang Layos

Menurut Kustoro, Setelah bubar-bubar ulem pada pagi harinya membuat

layos (bangunan untuk hajatan yang dibuat dari batang bambu beratapkan welit

yakni atap yang dibuat dari daun tebu/alang-alang) dikerjakan oleh tetangga dekat

yang disebut sinoman (bekerja tanpa upah).

f. Serahan

Menurut Kustoro, dalam seserahan, Pihak Calon Pengantin Putra datang

kerumah Calon Penganten Putri dengan membawa bararng-barang kelengkapan

serahan dan khajatan.

g. Methuk

Penganten Menurut Kustoro, pada proses methuk penganten ini keluarga

Calon Pengantin Putri menjemput Calon Pengantin Putra dengan membawa

pakaian yang dipakai untuk nikah dengan membawa lampu templok / petromas.

h. Akad Nikah
Upacara Ijab, atau akad nikah merupakan upacara yang bersifat

administratif dan religius, dalam arti bahwa upacara ini dilaksanakan atas dasar

hukum yang berlaku baik hukum Negara ataupun hukum agama. (Murtiadji dkk

2012 : 24).

Menurut Kustoro, sebelum akad nikah, dilaksanakan penyerahan Calon

Pengantin Putra oleh si pembawa calon pengantin tersebut kepada calon mertua

(wali nikah). Kemudian dilaksanakan acara akad nikah / ijab qobul bisa

dilaksanakan di rumah atau di Kantor Urusan Agama (KUA).

i. Temon

Menurut Kustoro, Temon merupakan pertemuan kedua pengantin setelah

akad nikah, karena dianggap sudah sah dan halal untuk dipertemukan.

j. Tetesan

Tetesan merupakan prosesi adat memcah telur untuk maknanya pengantin

berusaha untuk segera mempunyai keturunan atau anak. Setelah acara tersebut

dilanjutkan acara Krobongan, Ngabeketen, Pecah Pamor dan Nandur Pengantin.

k. Jejer

Menurut Kustoro,Setelah selesai nandur penganten, pengantin didudukkan

di kursi pengantin oleh dukun pengantin, pengantin putra sebelah kanan dan

pengantin putri sebelah kiri. Proses jejer ini dilakukan dengan didampingi oleh

kedua orangtua mempelai disampingnya.

47
Gambar 2.8 Prosesi Jejer
Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang

l. Dulangan

Budayawan penggali budaya Pengantin Pemalang, Kustoro mengatakan

bahwa pada prosesi dulangan, kedua pengantin saling menyuapi nasi dilengkapi

lauk pauk yang terdiri dari: unsur dedaunan yaitu kelor, turi, pala gumantung yaitu

pepaya, kacang panjang, pala kependem yaitu wortel, dan unsur yang bernyawa

ada ikan atau daging. Setelah makan, dilanjutkan minum air putih.

Gambar 2.9 Prosesi Dulangan


Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang

m. Tetel-tetelan
Menurut Koestoro, Adapun maknanya dalam tetel-tetelan yaitu pertama kali

pengantin menjalani kehidupan berumah tangga di Bantu orang tua, setelah itu

penganten mencari nafkah bersama-sama dan kemudian sebagian penghasilannya

ditabung.

n. Jendralan (Arak-arakan)

Menurut Kustoro, dalam proses Jendralan ini,pengantin naik dokar (delman)

diikuti orang tua, keluarga dan tetangga menuju ke pantai widuri (diarak/dikirab)

terkandung maksud supaya diketahui oleh masyarakat umum bahwa mereka sudah

menjadi pengantin/berumah tangga. Setelah sampai di Pantai Widuri, kemudian

dilanjutkan proses Mbuang kebel.

Gambar 2.10 Prosesi Jendralan (Arak-arakan)


Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang

o. Mbuang Kebel (menghilangkan hal-hal negatif)

1. Pengantin mencelupkan kedua kakinya ke laut

2. Dukun pengantin membuang rambut kening yang sudah dikerik bersama-sama

dengan bunga dan air tempat rambut tersebut di laut.

3. Kemudian pengantin naik ke darat selanjutnya dukun pengantin membasuh

kedua kaki pengantin dengan air yang diambil dari mata air Widuri.

49
Gambar 2.11 Prosesi Mbuang Kabel
Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang

p. Sumpah

1. Pengantin putra meminumkan air yang sudah diambil dari mata air widuri

kepada istrinya

2. Pengantin putra mengambil bunga ambring yang berada di sanggul istrinya

kemudian bunga Ambring tersebut dicium.

3. Pengantin putra merangkul tubuh istrinya. Makna dari proses ini adalah

kesetiaan istri kepada suami.

Gambar 2.12 Prosesi Sumpah


Sumber: Dokumentasi HARPI Pemalang

q. Ngundang Mangan
1. Sehari sesudah hari pelaksanaan hajatan/ breng (hari kedua) maka diadakan

acara ngundang mangan yakni pihak pengantin putra meminta tolong kepada

pini sepuh meminjam pengantin putri dari orang tuanya.

2. Pengantin dibawa ke rumah orang tua pengantin putra setelah sampai depan

pintu rumah orang tua pengantin putra diberi minum air putih oleh sesepuh

memakai siwur dan disawuri (taburi) beras kuning yang dicampur uang logam.

3. Pengantin dibawa masuk ke dalam rumah, selanjutnya duduk di depan meja

dimana telah disediakan makanan-makanan yaitu: Nasi, Sayur kelor yang

pahit, lauk pauk, buah-buahan, Minuman.

4. Pengantin dipersilahkan makan-makanan yang telah disediakan.

5. Setelah selesai makan pengantin pamit kepada orang tua dan seluruh keluarga

pengantin putra.

6. Pengantin diantar oleh sesepuh yang ditugasi sambil membawa

peralatanperalatan makan tadi.

7. Saat pulang pengantin putri diberi uang oleh orang tua pengantin putra.

8. Setelah sampai di rumah orang tua pengantin putri, pengantin dikembalikan

kepada orang tua pengantin putri.

r. Nilik Beras

Hari ke-3 setelah akad nikah, keluarga pengantin putra menengok pengantin

di rumah orang tua pengantin putri sambil membawa gogok berisi air untuk

menyiram pojok-pojok rumah dengan harapan pengantin dapat hidup adem ayem.

s. Balik Selasa

51
Hari ke tujuh dari hajatan pengantin mengirim nasi beserta lauk pauk ke

keluarga pengantin putra. Saat pulang, pengantin diberi uang oleh orang keluarga

pengantin pria.

t. Langkahan

Acara ini dilaksanakan apabila calon pengantin putri akan mendahului nikah

dari kakaknya. Adapun kegiatannya antara lain

1. Calon pengantin putri digandeng oleh kakaknya (yang dilangkahi) menuju ke

tempat orang tuanya yang membentangkan benang lawe (tali yang untuk

menenun berwarna putih). Sepanjang kira-kira 1-2 m dengan ukuran ketinggian

kurang lebih 20 cm dari tanah.

2. Kakak calon pengantin putri (yang dilangkahi) berjalan melewat benang lawe

tersebut lebih dahulu, kemudian calon pengantin putri dibimbing untuk

melewati/melangkahi benang tersebut.

3. Bapak pengantin putri menarik benang lawe dan dipegang.

4. Calon pengantin putri memberikan hadiah kepada kakaknya yang dilangkahi.

5. Kakaknya (yang dilangkahi) menyerahkan calon pengantin putri kepada orang

tuanya untuk dinikahkan.

u. Tumplek Ponjen

Makna dari tumplek ponjen, karena anak ragil/mbontot ( bungsu) adalah anak

yang terakhir biasanya orang tuanya sudah lanjut usia dan harta yang dimiliki

telah terpakai untuk membiayai kakaknya yang sudah berkeluarga, maka

pengantin bungsu disamping mendapatkan modal dari orang tuanya juga


mendapatkan dari keluarga bahkan dari tetangga sebagai bentuk

kegotongroyongan. Adapun kegiatannya antara lain:

1. Pengantin membuka kantong yang berwarna merah putih.

2. Orang tua pengantin memasukkan uang ke dalam kantong, selanjutnya diikuti

para sesepuh, keluarga pengantin berdua dan para tetangga.

3. Pengantin mengeluarkan uang dari kantong dan ditempatkan di atas penampan

dan dihitung diulang sampai tiga kali.

4. Kantong diikat dan dititipkan kepada ibunya kemudian ibu menerima titipan

tersebut dengan tumpal (ujung kain /baju).

2.6 Kerangka Pikir

Jawa Tengah pada tahun 2019 telah menetapkan adanya gaya tata rias

pengantin baru lewat HARPI MELATI, yaitu tata rias pengantin Pemalangan

Sintren. Sejauh peneliti melakukan observasi lapangan, di Kabupaten Pemalang

sendiri khususnya Kecamatan Pemalang yang termasuk daerah pemerintahan kota,

tetapi peneliti belum menjumpai rias pengantin gaya Pemalangan Sintren

digunakan untuk upacara pernikahan dikarenakan beberapa faktor yaitu perias

kurang berminat untuk menawarkan rias Pengantin Pemalangan Sintren karena

masyarakat lebih menyukai adat Solo dan Jogja.

Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren perlu diperkenalkan lebih jauh

kepada masyarakat wilayah Pemalang agar budaya setempat dapat lestari ditangan

para perias pengantin. Pengetahuan dan ketrampilan perias dapat diukur

menggunakan berbagai indikator tingkat pengetahuan oleh karena itu peneliti akan

meneliti seberapa besar tingkat pengetahuan perias pengantin di daerah tersebut

53
terhadap tata rias pengantin Pemalangan Sintren. Penguasaan pengetahuan perias

tentang tata rias pengantin gaya Pemalangan Sintren ini dapat mempengaruhi hasil

kualitas pekerjaan perias dalam merias pengantin gaya Pemalangan Sintren serta

perias dapat berperan secara optimal untuk memenuhi peran dalam melestarikan

budaya di Kabupaten Pemalang.

Sehingga dalam hal ini, peneliti melakukan pelatihan keahlian untuk para

perias di Kabupaten Pemalang, dengan materi tata rias pengantin Pemalangan

Sintren, yang diharapkan mampu menjadi pedoman untuk melakukan tata rias

pengantin Pemalangan Sintren serta diharapkan pula perias mampu memberikan

pilihan kepada masyarakat saat akan melangsungkan proses pernikahan pribadi,

sehingga lambat laun tata rias pemalangan sintren dapat diketahui dan lestari pada

masyarakat secara luas.

Penjabaran kerangka fikir di atas kemudian dapat dilihat menggunakan

bagan/skema kerangka fikir seperti di bawah ini:

Tabel 2.8 Skema Kerangka Fikir

Jawa Tengah pada tahun 2019 telah menetapkan adanya gaya tata rias
pengantin baru lewat HARPI MELATI, yaitu Tata Rias Pengantin
Pemalangan Sintren. Sejauh peneliti melakukan observasi lapangan, di
Kabupaten Pemalang sendiri belum menjumpai rias pengantin gaya
Pemalangan Sintren digunakan untuk upacara pernikahan.

Perias kurang pengetahuan dan minat untuk menawarkan rias


pengantin Pemalangan Sintren karena masyarakat lebih
menyukai adat Solo dan Jogja.
Peneliti melakukan pelatihan keahlian mengenai tata rias pengantin
Pemalangan Sintren menggunakan media video edukasi yang disampaikan
langsung oleh anggota HARPI Melati Pemalang.

Peneliti hanya meneliti bagaimana hasil dari analisis pelatihan keahlian


yang dilakukan menggunakan media video edukasi di kalangan perias di
Kabupaten Pemalang, yang harapannya perias dapat mengetahui secara
detail mengenai tata rias pengantin Pemalangan Sintren serta dalam
memberikan pilihan kepada masyarakat yang ingin melakukan
pernikahan, sehingga lambat laun tata rias pengantin Pemalangan Sintren
dapat diketahui oleh masyarakat luas.

55
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

kuantitatif, dan melalui penelitian eksperimen(pre-experimental designs).Metode

penelitian ini merupakan salah satu dari tiga model metode penelitian yang

termasuk penelitian eksperimental kuantitatif. Penelitian kuantitatif merupakan

metode-metode untuk menguji teori-teori tertentu dengan cara meneliti hubungan

antar variabel.Variabel-variabel ini diukur sehingga data yang terdiri dari angka-

angka dapat dianalisis berdasarkan prosedur-prosedur statistik (Creswell, 2012:5).

Menurut Sugiyono (2013:13),Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan

sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan

untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, teknik pengambilan sampel

dilakukan umumnya secara random, pengumpulan data menggunakan instrumen

penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik dengan tujuan untuk menguji

hipotesis yang telah ditetapkan. Uji coba yang dilakukan dengan menggunakan

media tes tertulis untuk mengukur sejauh mana keberhasilan dari pelatihan yang

dilakukan terhadap tingkat pengetahuan perias di Kabupaten Pemalang.

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

eksperimen semu/kuasi (quasi experimental research). Hutama (2014:44)

menjelaskan bahwa metode eksperimental kuasi menggunakan kelompok alamiah

atau intact group, tidak ada upaya untuk mengacak-acak anggota kelompok yang
sudah ada. Dengan demikian metode ekpsperimental kuasi mampu

menghindarkan reaktivitas subjek. Sebaliknya dengan metode eksperimental sejati

dapat memunculkan reaktivitas subjek, karena subjek yang kita teliti mungkin

sadar maksud eksperimentasi yang kita lakukan, mereka dapat bereaksi tidak

wajar.

Penggunaan dari metode eksperimental kuasi ini berdasar agar proses

penelitian berjalan secara alami, tanpa merasa sebagai objek penelitian.

Diharapkan dengan kondisi berikut dapat meningkatkan validitas dari penelitian

ini.

Desain penelitian ini berawal dari masalah yang bersifat kuantitatif dan

membatasi permasalahan yang ada pada rumusan masalah. Rumusan masalah

dinyatakan dalam kalimat pertanyaan, selanjutnya peneliti menggunakan teori

untuk menjawabnya. Menurut Sugiyono (2014:23) menyatakan bahwa “Desain

penelitian harus spesifik, jelas dan rinci, ditentukan secara mantap sejak awal,

menjadi pegangan langkah demi langkah”.

Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah desain

penelitian One-Group Pretest-Posttest Design. Menurut Arikunto (2002:78)

mengungkapkan One - Group Pretest-Posttest Design adalah penelitian ini

dilakukan sebanyak dua kali yaitu sebelum eksperimen (pre-test) dan sesudah

ekperimen (post-test) dengan satu kelompok subjek. Sebelum diberikan treatment,

kelompok penelitian diberikan pretest, kemudian diberikan treatment dengan

pemberian materi menggunakan media video edukasi Tata Rias Pengantin

Pemalangan Sintren, kemudian setelahnya diberikan postest. Kegiatan ini

57
dilakukan untuk mengukur bagaimana pengaruh dari sebelum dilakukan treatment

dan sesudah dilakukan treatment. Desain penelitian One- Group Pretest-Posttest

Design ini dijelaskan dengan tabel berikut :

Tabel 3.1 Desain Penelitian One-Group Pretest-Posttest


Pretest Treatment Posttest

O1 X (2 kali) O2

Keterangan:

O1 :Nilai pretestperias sebelum dilakukan treatment


X : Perlakuan (treatment) yang dilakukan, yaitu dengan pemberian
video edukasi mengenai tata rias pengantin Pemalangan Sintren
O2 : Nilai posttest periassetelah diberi treatment
(Hutama, 2014:45)

Sebelum treatment diberikan pada kelompok penelitian ini, terlebih dahulu

dilakukan pretest untuk menjaring data awal, selanjutnya diberikan treatment

dengan pemberian materi menggunakan media video edukasi mengenai tata rias

pengantin Pemalangan Sintren. Treatment dilakukan dua kali untuk melihat sejauh

mana daya tangkap masyarakat mengenai materi yang telah diberikan. Setelah

treatment selesai, pada tahap akhir diberikan posttest dengan instrumen sama

yang digunakan pada saat pretest, untuk melihat pengaruh sebelum dan sesudah

dilakukantreatmentmenggunakan metode video edukasi tata rias pengantin

Pemalangan Sintren pada perias di Kabupaten Pemalang.


Lalu hipotesis dilakukan dengan cara menguji tentang ada-tidaknya

pengaruh perlakuan yang diberikan. Melalui penelitian eksperimen tersebut,

peneliti ingin mengetahui bahwa pelatihan keahlian tersebut dapat mempengaruhi

tingkat pengetahuan perias terhadap tata rias pengantin Pemalangan Sintren.

3.1.1 Identifikasi Variabel Penelitian


Istilah variabel dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang akan menjadi

objek pengamatan penelitian. Sering pula dinyatakan variabel penelitian itu

sebagai faktor-faktor yang berperanan dalam peristiwa atau gejala yang akan

diteliti (Suryabrta, 2011 :25).

Dalam penelitian ini terdapat dua variabel yaitu variabel bebas dan variabel

terikat:

1. Variabel Bebas (X) (independent) adalah variabel yang variasinya

mempengaruhi variabel lain atau dapat juga dikatakan variabel yang

pengaruhnya terhadap variabel lain ingin diketahui. Dalam penelitian ini yang

menjadi variabel bebasnya adalahpelatihan tata rias pengantin pemalangan

sintren.

a. Pelatihan

Menurut Simamora mengatakan bahwa pelatihan (training) merupakan proses

pembelajaran yang melibatkan perolehan keahlian, konsep, peraturan, atau sikap

untuk meningkatkan kinerja karyawan. Sedangkan menurut Wursanto, latihan

adalah suatu proses mengembangkan pegawai baik dalam bidang kecakapan,

pengetahuan, ketrampilan, keahlian maupun sikap dan tingkah laku pegawai.

2. Variabel Terikat (Y) (dependent) adalah variabel penelitian yang diukur

59
untuk mengetahui besarnya efek atau pengaruh variabel lain atau variabel yang

dipengaruhi oleh variabel bebas. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel

terikatnya adalah tingkat pengetahuan perias di Kabupaten Pemalang.

a. Tingkat Pengetahuan Perias

Menurut Kholid dan Notoadmodjo (2012) tedapat 6 tingkat pengetahuan, yaitu:

1. Tahu (Know), yaitu rasa mengerti melihat atau mengamati sesuatu.

2. Memahami(Comprehension), merupakan suatu kemampuan untuk menjelaskan

tentang suatu objek yang diketahui dan diinterpretasikan secara benar sesuai

fakta.

3. Aplikasi (Application), Merupakan suatu kemampuan untuk mempraktekkan

materi yang sudah dipelajari pada kondisi nyata atau sebenarnya.

4. Analisis (Analysis), Kemampuan menjabarkan atau menjelaskan suatu objek

atau materi tetapi masih ada kaitannya satu dengan yang lainnya.

5. Sintesis (Synthesis), Suatu kemampuan menghubungkan bagian-bagian di

dalam suatu bentuk keseluruhan yang baru.

6. Evaluasi (Evaluation), Pengetahuan untuk melakukan penilaian terhadap suatu

materi atau objek.

Menurut KBBI, Perias atau juru rias adalah orang yang pekerjaannya merias

wajah (wanita, pengantin, dsb). Seseorang yang mempunyai keahlian dibidang

tata rias pengantin. Profesionalitas seorang penata rias pengantin dituntut untuk

dapat bekerja dengan penuh tanggungjawab, tekun dan teliti sehingga dapat

memberikan kepuasan bagi klien.


3.2 Subjek Penelitian

3.2.1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek/subjek yang

mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2013). Menurut I.B.

Netra (1974:10) Populasi adalah seluruh individu yang menjadi wilayah penelitian

akan dikenai generalisasi.Dalam penelitian ini populasinya adalah seluruh perias

di Kabupaten Pemalang. Menurut sumber yaitu HARPI MELATI Ranting

Pemalang, terdapat ±400 perias yang tersebar di Kabupaten Pemalang.

3.2.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh

sebuah populasi (Sugiyono, 2013). Senada dengan itu, Gay dan Dhiel (2011:115)

berpendapat bahwa ukuran minimum sampel yang dapat diterima berdasarkan

metode penelitian yang digunakan yaitu metode experimental minimal 15 subjek

per kelompok.

Menurut Sugiyono (2003:74-78) ada dua macam teknik pengambilan sampel,

yaitu probalility sampling dan nonprobability samping. Probability samping

adalah teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama bagi

setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik ini

meliputi, simple random sampling, proportionate stratified random sampling,

disproportionate stratified random sampling, sampling area (cluster) sampling

(sampling menurut daerah).

61
Karena teknik probability sampling terdiri dari beberapa cara pengambilan

sampel, peneliti memilih teknik sampling area (cluster sampling). Menurut

Margono (2004), Cluster sampling digunakan bilamana populasi tidak terdiri dari

individu-individu, melainkan kelompok-kelompok individu atau cluster. Teknik

sampling daerah digunakan untuk menentukan sampel bila objek yang akan

diteliti atau sumber data sangat luas, misal penduduk dari suatu negara, provinsi

atau kabupaten. Untuk menentukan penduduk mana yang akan dijadikan sumber

data, maka pengambilan sampelnya berdasarkan daerah populasi yang telah

ditetapkan. Dari uraian mengenai cluster sampling, dapat disimpulkan bahwa

seleksi anggota sampel dilakukan dalam kelompok dan dan bukan seleksi anggota

sampel secara individu.

Alasan penulis menggunakan random sampling ini adalah memberikan

peluang yang sama bagi setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel.

Selain hal tersebut, Sutrisno Hadi (2002), mengatakan suatu cara disebut random

apabila peneliti tidak memilih-milih individu yang akan digunakan sebagai

sampel penelitian. Penentuan cluster sampling memudahkan peneliti untuk

mengambil data lapangan.Teknik cluster sampling dapat digambarkan sebagai

berikut:

Gambar 3.1Teknik Cluster Sampling


Penentuan sampel dilakukan dengan dua tahap, yaitu:

a. Tahap pertama

Penentuan populasi kelompok yaitu seluruh perias di Kabupaten Pemalang

yaitu terdapat 400 perias, membawahi Kabupaten yaitu Kecamatan.

Diambilsecara random/acak dengan cara diundi, yaitu dengan mengambil sampel

kelompok pada cluster Kecamatan Pemalang. Alasan mengambil Kecamatan

Pemalang adalah pada Kecamatan tersebut adalah daerah pemerintahan kota,

sehingga diharapkan dapat mewakili populasi untuk dijadikan sampel.

b. Tahap kedua

Kemudian pada sampel kelompok diambil sampel individu menggunakan

rumus Slovin. Sampel yang terlalu kecil dapat menyebabkan penelitian tidak

dapat menggambarkan kondisi populasi yang sesungguhnya. Sebaliknya, sampel

yang terlalu besar dapat mengakibatkan pemborosan biaya penelitian. Salah satu

metode yang digunakan untuk menentukan jumlah sampel adalah menggunakan

rumus Slovin (Sevilla et. al., 1960:182), sebagai berikut:

N
n= 2
1+ N e

Keterangan:

63
n : Jumlah sampel
N : Jumlah populasi
e : Batas toleransi kesalahan (error tolerance)

Besaran atau ukuran sampel sangat tergantung dari besaran tingkat

ketelitian atau toleransi kesalahan (error tolerance) yang diinginkan peneliti.

Dalam penelitian ini, peneliti mengambil toleransi kesalahan sebesar 15% (0,15),

sehingga pengambilan sampel dengan menggunakan rumus slovin adalah sebagai

berikut :

N
n= 2
1+ N e

400
¿ 2
1+ 400.(0 , 15)

400
¿
1+ 9

¿ 40

Dapat di simpulkan bahwa sampel penelitian yang di butuhkan dalam

penelitian tersebut minimal adalah 40 responden.

3.2 Lokasi Penelitian

3.2.1 Tempat Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan di Kecamatan Pemalang. Alasan melakukan

penelitian di tempat tersebut adalah:

1. Perias di Kecamatan Pemalang merupakan terbanyak di Kabupaten Pemalang,

dan merupakan pusatnya karena berada di daerah pemerintahan kota.


2. Di Kecamatan Pemalang terdapat narasumber yang memahami filosofi dari

diciptakannya pengantin khas ini baik upacara pernikahan maupun tata rias,

sehingga bermanfaat dalam mempermudah peneliti dalam memperoleh data.

3.2.2 Waktu Penelitian

Estimasi waktu yang diperlukan untuk melaksanakan penelitian ini adalah

sekitar ±2 bulan, penelitian dilaksanakan pada bulan April sampai dengan bulan

Mei 2021, dengan alokasi waktu sebagai berikut:

Tabel 3.2Alokasi Waktu Penelitian

No Kegiatan
Februari
Januari

Maret

Penelitian

Agustus
April

Juni
Mei

Juli

1. Pengajuan judul

2. Penyusunan
proposal
3. Pretest

4. Treatment

7. Posttest dan
angket
6. Penyusunan
laporan
(Sumber: Peneliti)

3.3 Teknik Pengumpulan Data

Sumber data penelitian adalah subjek darimana data diperoleh (Suharsimi,

2010:172). Sumber dari data penelitian yakni informan dan wawancara yang

dilakukan terhadap sumber yang memiliki andil dan berperan penting dalam

65
didapatkan dari hasil pelatihan tata rias pengantin pemalangan sintren terhadap

tingkat pengetahuan masyarakat Kabupaten Pemalang. Sumber data dalam

penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.

1. Data primer diperoleh melalui:

a. Hasil dari tes tertulis (pretest dan posttest), pretest dilakukan diawal, kemudian

dilakukan treatment untuk mengukur sejauh mana pengaruh dari pelatihan

terhadap tingkat pengetahuan perias. Kemudian melakukan posttest untuk

mengetahui hasil dari pengaruh tersebut setelah diberi treatment.

b. Angket, lembar angket respon perias merupakan lembar penilaian yang

digunakan untuk mengetahui bagaimana tanggapan atau respon perias terhadap

pelatihan tata rias pengantin pemalangan yang dilakukan.

c. Dokumentasi, yaitu arsip-arsip, laporan tertulis atau daftar inventaris yang

diperoleh terkait dengan penelitian yang dilakukan. Menurut Arikunto (1998:

236), dokumentasi adalah “Mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang

berupa catatan, transkrip, buku, surat kabar, majalah, prasasti, notulen rapat,

legger, agenda, dan sebagainya.”

2. Data sekunder

Data sekunder adalah data yang telah diolah. Data ini diperoleh dari studi

kepustakaan, maupun studi dokumentasi. Adapun data skunder diperoleh melalui:

a. Observasi, yaitu cara dan teknik pengumpulan data dengan melakukan

pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap gejala atau fenomena

yang ada pada obejk penelitian (Moh. Pabundu Tika, 2005: 44). Observasi
dalam penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran awal tentang

daerah penelitian, serta untuk mendapatkan gambaran umum daerah penelitian.

b. Studi pustaka, yaitu bersumber dari hasil bacaan literatur atau buku-buku atau

data terkait dengan topik penelitian, ditambah penulusuran data online, dengan

pencarian data melalui fasilitas internet.

3.3.1 Instrumen Penelitian

3.3.1.1 Soal Tes Tertulis

Tes adalah sederetan pertanyaan atau latihan atau alat lain yang digunakan

untuk mengukur keterampilan, pengukuran, intelegensi, kemampuan atau bakat

yang dimiliki oleh individu atau kelompok. Menurut Sutedi (2011:157) tes

merupakan alat ukur yang biasanya digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa

setelah selesai satu satuan program pengajaran tertentu. Dalam penelitian ini, tes

yang digunakan adalah jenis tes tulis dengan pilihan ganda yang terdiri dari soal

sebanyak 30 butir, dikerjakan secara individu.

Hasil yang diperlukan adalah data kuantitatif yang diperoleh dari hasil nilai

responden ketika diberikan soal pretest dan posttest. Tes tulis terdiri dari pilihan

ganda sebanyak 30 soal, dan sama untuk soal pretest dan posttest agar terlihat

pengaruh kemampuan menyimak responden setelah dilakukan treatment.

Tes tertulis merupakan pertanyaan yang digunakan untuk mengukur tingkat

pengetahuan dari suatu materi tertentu. Berdasarkan pengertian diatas mengenai

tes, peneliti menggunakan soal tes yang dapat mengukur tingkat pengetahuan

mengenai Tata Rias Pengantin Pemalangan Sintren pada masyarakat Kabupaten

Pemalang.

67
Tabel 3.3 Kisi-Kisi Soal Tes Tertulis

No. Indikator Nomor Bentuk Jumlah Skor Tiap


Soal Soal Soal Soal

1. Mengenal Tata Rias Wajah 1-5 Pilihan 6 5


Pengantin Pemalangan Sintren ganda
2. Mengenal Tata Rias Rambut 6-10 Pilihan 6 5
Pengantin Pemalangan Sintren ganda
3. Mengenal Tata Rias Busana 11-15 Pilihan 6 5
Pengantin Pemalangan Sintren ganda
4. Budaya sintren 16-20 Pilihan 6 5
ganda
5. Upacara adat Pengantin 20-25 Pilihan 6 5
Pemalangan Sintren ganda

Skor tiap indikator yang diperoleh menjadi nilai kualitatif berdasarkan

kriteria skala 5, menurut Nana Sudjana (2005: 118) seperti ditunjukkan pada tabel

8 berikut ini:

Tabel 3.4 Kualifikasi Skor Tes


Rentang Skor Kategori

86-100 Sangat Baik


76-85 Baik
66-75 Cukup
51-65 Kurang
<50 Sangat Kurang
3.3.1.2 Lembar Angket

Jenis instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah kuesioner.

Kuisioner merupakan salah satu bentuk instrumen pengumpulan data penelitian

yang fleksibel dan relatif mudah digunakan (Azwar,2017). Pertanyaan-pertanyaan

yang digunakan pada kuesioner penelitian dibuat menggunakan skala Guttman.

Skala Guttman yaitu skala yang menginginkan jawaban tegas seperti jawaban

benar-salah, ya-tidak, pernah – tidak pernah.

Skala dalam penelitian ini menggunakan skala Guttman yang mempunyai

ciri-ciri sebagai berikut:

1. Skala Guttman merupakan skala kumulatif. Jika seseorang mengiyakan

pertanyaan/ pernyataan yang berbobot lebih berat, maka ia juga akan

mengiyakan pertanyaan/ pernyataan yang kurang berbobot lainnya.

2. Skala Guttman ingin mengukur satu dimensi saja dari suatu variabel yang

multidimensi sehingga skala ini termasuk mempunyai sifat unidimensional

(Nazir, 2003:340).

Untuk jawaban positif seperti setuju, benar, pernah dan semacamnya diberi

skor 1; sedangkan untuk jawaban negatif seperti tidak setuju, salah, tidak, tidak

pernah, dan semacamnya diberi skor 0. Dengan skala ini, akan diperoleh jawaban

yang tegas yaitu ‘Ya’atau ‘Tidak’, ‘Benar’ atau ‘Salah’, ‘Tahu’ atau ‘Tidak tahu’,

‘Pernah’ atau ‘Tidak Pernah’. Skala ini dapat pula dibentuk dalam bentuk

checklist atau pilihan ganda. Skor 1 untuk skor tertinggi dan skor 0 untuk

terendah. Pada pertanyaan angket, terdapat pertanyaan favorable dan unfavorable,

69
favorable adalah pertanyaan untuk bersifat positif atau mendukung aspek-aspek

dalam variabel, sedangkan unfavorable terdiri dari pertanyaan negatif dan tidak

mendukung variabel. Adapun tahapan proses pengumpulan data penelitian dalam

penelitian ini, yaitu:

Tabel 3.5 Kisi-kisi Angket Respon Perias


No Aitem Nomor Aitem Jumlah Skor
. Favorable Unfavorable Aitem Aiten
1. Minat 1,2,4,5, dan 8 3,6,dan 7 8 5
responden

2. Respon 9,10,12,13,14,15, 11,17,18,dan 19 11 7


responden dan 16
3. Pentingnya 20,21,22,24,25, 23,26,27,28, 11 6
pelestarian dan 29 dan 30
kebudayaan

3.3.2Teknik Pengolahan Data

Data dalam penelitian ini diperoleh dari sejumlah data kuantitatif yaitu

penilaian aspek kognitif yang diperoleh dari nilai pretest dan posttest, lembar

observasi,kemudian lembar angket respon responden. Setelah data-data tersebut

diperoleh, maka langkah selanjutnya adalah melakukan analisis data. Berikut ini

adalah uraian teknik analisis data penelitian:

3.3.2.1 Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan untuk menguji apakah sampel yang diselidiki

berdistribusi normal atau tidak. Uji normalitas yang digunakan adalah uji
Kolmogorov-Smirnov. Rumus Kolmogorov-Smirnov yang digambarkan oleh

Sugiyono (2008: 389), adalah sebagai berikut :

KD:136 √ n1+ n2
n 1. n 2

Keterangan:

KD : harga K-Smirnov yang dicari


n1 : jumlah sampel yang diperoleh
n2 : jumlah sampel yang diharapkan

Normal tidaknya sebaran data penelitian dapat dilihat dari nilai signifikansi.

Jika nilai signifikansi lebih besar dari 0,05 pada (P > 0,05), maka data

berdistribusi normal. Jika nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 pada (P < 0,05),

maka data berdistribusi tidak normal.

Uji normalitas hasil data pretest dan posttest yang digunakan adalah Shapiro-

Wilk dengan menggunakan software Statistical Package For Sosial Sciences

(SPSS) 24 for windows. Dengan kriteria keputusan dalam uji normalitas pada

SPSS menurut Arifin (2017:85) adalah:

a. Jika nilai signifikansi > 0,05, data tersebut berditribusi normal.

b. Jika nilai signifikansi < 0,05 maka data tersebut tidak berdistribusi normal.

Setelah dilakukan uji normalitas menggunakan uji Shapiro–Wilk dan

dinyatakan data berdistribusi normal kemudian dilanjutkan dengan uji

homogenitas dua varians terhadap hasil data pretest dan posttest menggunakan uji

Levene dengan software Statistical Package For Sosial Sciences (SPSS) 24 for

windows.

71
3.3.2.2 Uji Homogenitas

Menguji homogenitas untuk mengetahui apakah nilai pretest dan posttest

berdistribusi homogen atau tidak dengan menggunakan varians atau uji F, dengan

langkah-langkah sebagai berikut:

varian terbesar
F=
varian terkecil
(Sugiyono, 2013:276)

Taraf signifikasi yang digunakan adalah α=0,05. Uji homogenitas

menggunakan SPSS dengan kriteria yang digunakan untuk mengambil

kesimpulan apabila F hitung lebih besar dari F tabel maka memiliki varian yang

homogeny. Akan tetapi apabila F hitung lebih besar dari F tabel, maka varian

tidak homogen.

Uji homogenitas dua varians terhadap hasil data pretest dan posttest

menggunakan uji Levene dengan software Statistical Package For Sosial Sciences

(SPSS) 24 for windows. Dengan kriteria keputusan dalam uji homogenitas pada

SPSS menurut Arifin (2017: 98) adalah:

a. Jika nilai signifikansi < 0,05 berarti data tersebut dinyatakan tidak homogen.

b. Jika nilai signifikansi > 0,05 berarti data tersebut dinyatakan homogen.

Dari hasil pengujian, data kedua kelompok memiliki varians yang sama

maka dilakukan dengan kesamaan uji hipotesis dengan menggunakan uji one

sample t test.
3.3.2.3 Uji Hipotesis

Ujihipotesis yang dilakukan penelitian inimenggunakan statistik

inferensial. Pada statistik inferensial ada dua kemungkinan penggunaan

statistik,yaitu statistik parametrik dan non parametrik. Jika data yang akan

dianalisis berdistribusi normal dan homogen, maka digunakan statistik parametrik

dan jika datanya tidak berdistribusi normal atau tidak homogen, maka digunakan

statistik non parametric Uji hipotesis penelitian dilakukan berdasarkan data

peningkatan hasil belajar, yaitu data selisih nilai pre-test dan post.

͞ X 1−͞ X 2
t=

√ √
2 2
S1 S2
2
+ 2
n1 n2

(Siregar, 2004:153)

Keterangan:

͞ X 1 : Nilai rata-rata posttest


͞ X 2 : Nilai rata-rata pretest
S12 : Varians postest
S22 : Varians pretest
N1 : Jumlah responden pada saat posttest
2

N2 : Jumlah responden pada saat pretest


2

One sample t test menggunakan software Statistical Package For Sosial

Sciences (SPSS) 24 for windows dengan taraf signifikan 0,05. Dengan kriteria

keputusan dalam uji one sampel t test pada SPSS menurut Arifin (2017, hlm. 96)

terdapat dua pendekatan yaitu pendekatan klasik dan pendekatan probabilistik.

Berikut adalah penjelasan kriteria keputusannya.

73
a. Pendekatan klasik

1. Jika t hitung < t tabel, maka Ho diterima dan Ha ditolak


2. Jika t hitung > t tabel, maka Ho ditolak dan Ha diterima.

b. Pendekatan probabilistik, membandingkan nilai probabilitas atau signifikansi

dengan α (alpha).

1. Jika nilai signifikasi atau nilai probabilitas > α, maka H0 diterima sehingga
Ha ditolak.
2. Jika nilai signifikasi atau probabilitas < α, maka H0 ditolak sehingga Ha
diterima.

Dengan hipotesis statistik yang dibuat adalah sebagai berikut:

(1) Ho = Pelatihan tidak dapat meningkatkan tingkat pengetahuan tata rias


pengantin pemalangan sintren.
(2) Ha = Pelatihan dapat meningkatkan tingkat pengetahuan tata rias pengantin
pemalangan sintren

Data yang diperoleh dari hasil tingkat pengetahuan yaitu melalui observasi

terhadap perias yang diproses saat pelatihanberlangsung kemudian dianalisis

untuk mengetahui presentase responden pada peningkatan tingkat pengetahuan.

R
NP= x 100 %
Sm

(Purwanto, 2016)

Keterangan:
NP : Nilai persen yang dicari
R : Skor yang diperoleh siswa
Sm : Skor maksimum dari tes yang bersangkutan
100% : Bilangan tetap
Dari data hasil analisis diketahui peningkatan hasil observasi pada saat

pelatihan, kemudian presentase hasil ketercapaian yang telah diperoleh dihitung

nilai rata-rata dengan mencocokan kategori yang merujuk pada pedoman

penilaian. Kategori tersebut dapat dilihat pada tabel:

Tabel 3.7 Kategorisasi Observasi pada Peningkatan Tingkat Pengetahuan

Tingkat Penguasaan Kategori

86-100% Sangat Baik


76-85% Baik
60-75% Cukup
55-59% Kurang
55-59% Sangat Kurang
(Purwanto, 2016)

3.3.3 Pengolahan Data Angket

Angket yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket langsung dan

tertutup dalam bentuk pilihan jawaban ya dan tidak. Untuk jawaban “ya” diberi

nilai 1 sedangkan untuk jawaban “tidak” diberi nilai 0. Analisis data untuk angket

diolah dalam bentuk presentase berdasarkan aspek yang diamati, untuk

perhitungan adalah seebagai berikut:

jumlah responden menjawab Ya pada setiap aitem


Presentase= x 100 %
jumlah responden

Untuk melihat kategori presentase data angket respon responden mengenai

pelatihan tata rias pengantin pemalangan sintren, digunakan kategori menurut

Meidawati (2013:32), dapat dilihat pada tabel 3.8.

Tabel 3.8 Kategorisasi Data Angket Responden

75
Presentase (%) Kategori

0 Tidak Ada
1-25 Sebagian Kecil
26-49 Hampir Separuhnya
50 Separuhnya
51-75 Lebih dari Sepenuhnya
76-99 Hampir Seluruhnya
100 Seluruhnya

(Meidawati, 2013:32)

3.3.3.1 Uji ValiditasInstrumen

Validitas instrumen adalah ketepatan suatu instrumen untuk mengukur apa

yang seharusnya diukur. Suatu tes mempunyai validitas jika tes tersebut

mengukur tujuan pengukuran (Allen dan Yen, 1979: 95). Dalam penelitian ini

untuk memperoleh bukti validitas instrumen digunakan dua cara, yaitu validitas

isi (content validity) dan validitas konstruk (contruct validity).

a. Validitas Isi (content validity)

Prosedur untuk memperoleh validitas isi adalah dengan membandingkan isi

dengan spesifikasi tes yang menggambarkan domain tingkat pengetahuan yang

diukur. Setelah instrumen tes disusun dengan berlandaskan teori, selanjutnya

untuk memperoleh bukti validitas isi dilakukan dengan cara meminta

pertimbangan para ahli (expert judgment).

Disisi lain, validitas isi instrumen penelitian tidak dapat dikuantitatifkan,

tetapi dapat diestimasi berdasarkan pertimbangan ahli isi dan ahli desain. Jadi

untuk menguji validitas isi dari instrumen yang dibuat, maka peneliti meminta

pertimbangan dua orang ahli yang berkompeten di bidang yang bersangkutan.

Ahli yang peneliti minta untuk memvalidasi instrumen diantaranya Ibu Maria
Krisnawati S.Pd., M.Sn. dan Ibu Meirina S.Pd. Selanjutnya peneliti melakukan

revisi berdasrkan revisi para ahli.

b. Validitas Konstruk

Menurut Suharsimi Arikunto (2002:144) yang dikatakan validitas adalah

“Suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kevaliditan atau kesahihan sesuatu

instrumen. Suatu instrumen yang valid atau sahih mempunyai validitas tinggi.

Sebaliknya instrumen yang kurang valid berati memiliki validitas rendah”. Uji

validitas merupakan prosedur pengujian untuk mengetahui apakah instrumen

dapat mengukur dengan tepat atau tidak.

Mengingat dengan korelasi product moment ini masih ada pengaruh kotor

dari butir soal maka perlu dilakukan korelasi untuk menghilangkan pengaruh itu.

Adapun

koreksinyadenganmenggunakanpartwholecorrelationdenganrumussebagaiberikut:

Keterangan:

rxy : korelasi product moment


n : jumlah subjek uji coba
∑x : jumlah skor butir (x)
∑y : jumlah skor variabel (y)
2
∑x :jumlah skor butir kuadrat (x)
2
∑y : jumlah skor variabel (y)
∑xy : jumlah perkalian butir (x) dan skor variabel (y)

Tabel 3.5 Klasifikasi Tingkat Validitas

Interval Validitas

77
0,00 < rxy ≤ 0,20 Validitas Sangat Rendah
0,20 < rxy ≤ 0,40 Validitas Rendah
0,40 < rxy ≤ 0,70 Validitas Sedang
0,70 < rxy ≤ 0,90 Validitas tinggi
0,90 < rxy ≤ 1,00 Validitas Sangat Tinggi

3.3.3.2 Uji Reliabilitas Instrumen

Alat ukur yang reliabel adalah alat ukur yang saat digunakan beberapa kali

untuk mengukur objek yang sama, akan menghasilkan data yang sama pula

(Sugiyono, 2013). Pada penelitian ini, reliabilitasnya akan diuji dengan

menggunakan teknik intenal consistency, yaitu mencoba alat ukur sebanyak satu

kali guna memperoleh data yang akan dianalisis dengan rumus tertentu

(Sugiyono, 2013). Rumus yang digunakan dalam penelitian ini adalah Alpha

Cronbach yang akan dibantu dengan uji statistik. Aitem yang dinyatakan reliabel

adalah aitem yang hasil perhitungannya menunjukkan ≥ 0,70 (Sugiyono, 2013).

Adapun rumusnya adalah sebagai berikut:

Keterangan:

Α : koefisien reabilitas instrumen


K : jumlah butir
2
S x : varians skor tes
2
S𝑖 : varians skor tes masing-masing item
∑ S2 i : jumlah varians skor masing-masing item t
Tingkat reliabilitas dari soal uji coba kemampuan komunikasi matematik

didasarkan pada klasifikasi Guilford (Suherman, 2003: 112) sebagai berikut:

Tabel 3.6 Klasifikasi Tingkat Reliabilitas

Interval Validitas

0,00 < rxy ≤ 0,20 Reliabilitas Sangat Rendah


0,20 < rxy ≤ 0,40 Reliabilitas Rendah
0,40 < rxy ≤ 0,70 Reliabilitas Sedang
0,70 < rxy ≤ 0,90 Reliabilitas tinggi
0,90 < rxy ≤ 1,00 Reliabilitas Sangat Tinggi

Suatu instrumen dikatakan reliabel atau dapat dipercaya apabila pada taraf

signifikansi 5% harga r11 semakin mendekati 1 dan sebaliknya apabila 0 atau

bahkan negatif, maka instrumen tersebut dapat dikatakan rendah tingkat

kepercayaannya atau tidak reliabel.

3.4 Teknik Analisis Data

Teknik analisa data merupakan suatu langkah yang paling menentukan dari

suatu penelitian, karena analisa data berfungsi untuk menyimpulkan hasil

penelitian. Analisis data dapat dilakukan melalui tahap berikut ini :

Untuk memeperoleh data yang objektif dan akurat, selain metode tepat teknik

pengumpulan data yang relevan juga sangat menentukan keberhasilan suatu

penelitian. Adapun langkah-langkah pengumpulan data yang digunakan dalam

penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Persiapan

a. Menentukan masalah dan merumuskan proposal penelitian

79
b. Studi literatur dengan cara mencari sumber-sumber terdahulu yang berkaitan

dengan variabel yang akan diteliti.

c. Studi lapangan dengan melihat kondisi lingkungan dan suasana pelatihan

dengan objek yang akan diteliti

d. Menyusun rancangan penelitian kuasi eksperimen

e. Membuat kisi-kisi soal pretest sekaligus posttest

f. Menyusun soal pretest sekaligus posttest

g. Menyusun lembar angket respon responden

h. Expert Judgement kepada dosen ahli dalam bidang yang akan diteliti

2. Pelaksanaan

Dikarenakan adanya pandemi Covid-19, pengisian pretest, posttest dan

angket dilakukan menggunakan Google Form.

a. Melakukan pretest untuk mengukur kemampuan perias sebelum dilakukan

treatment yang berupa materi video edukasi mengenai tata rias pengantin

pemalangan sintren

b. Memberikan treatment yaitu dengan memberikan materi berupa video edukasi

oleh narasumber (anggota HARPI), yang akan diamati oleh responden

c. Melakukan posttest untuk mengukur kemampuan perias setelah diberikan

treatment

d. Setelah melakukan posttest, kemudian menyebarkan lembar angket, untuk

mengetahui respon responden setelah melakukan pelatihan.


3. Analisis Data

a. Pengolahan data pretest dan posttest

b. Pengolahan data angket

c. Menarik kesimpulan dari hasil data yang diperoleh

d. Penyusunan laporan

DAFTAR PUSTAKA

Aditama, Luthfi Deska., 2016, Kesenian Sintren sebagai Kearifan Lokal Ditinjau
dari Metafisika Anton Bakker, Jurnal Penelitian Humaniora 21(1):59-60.

Allen, Mary J dan Wendy M. Yen. 1979. “Introduction to Measurement Theory”.


Monterey, CA: Brooks/Cole Publishing Company.

Amelia, Nadziya F., 2020, Makna Kultural dalam Satuan Lingual Rias Pengantin
Pemalang Putri, Jurnal Sastra Indonesia 9(3):184-191.

Adrian Sutedi. 2011. Good Corporate Governance. Jakarta: Sinar Grafika.

Arikunto, Suharsimi, (2002). Prosedur Penelitian. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik (Edisi


Revisi VI). Jakarta : PT Rineka Cipta.

Ayu Isna Karin dan Andjata. 2003. The Make Over. Jakarta : PT. Gramedia
Pustaka Utama.

Azwar, S. 2007. Reliabilitas dan Validitas. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Banoe, P. 2003. Kamus Musik. Yogyakarta: Kanisius.

Creswell, John W. 2012. Research Design, Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan


Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

81
Darmoko, Puji Dwi., 2012, Kesenian Sintren dalam Tarikan Tradisi dan
Modernitas,Jurnal Studi Islam Gender dan Anak 7(2):116.

Daryanto S.S. 1997. Kamus Bahasa Indonesia Lengkap. Surabaya: Apollo.

Dessler, Gary, 2011. Manajemen sumber daya manusia. Penerbit Indeks, Jakarta.

EB Tylor, 1871, Primitive Culture, London.

Emilia Erlin, Kandouw.2008. Pengaruh Pelatihan dan Pengembangan. Jurnal


Aplikasi Manajemen. Bandung.

Galla, 2001, Guidebook for the Participation of Young People in Heritage


Conservation, Brisbane, Hall and Jones Advertising.

Guo, Dong and Terence Sim, 2009, Digital Face Makeup by Example, School
ofComputing. National University of Singapore.

Izza, Salamatul Nurul. 2019. Analisis Tata Cara Pengantin Gaya Pemalang.
Skripsi. Universitas Negeri Semarang

Jane Case-Smith, Terri Holland, Alison Lane, Susan White, Effect of a


Coteaching Handwriting Program for First Graders: One-Group
Pretest–Posttest Design. American Journal of Occupational Therapy 66:
396–405.

Jellinek JS., 1970, Formulation And Function Of Cosmetics, Willey Interscience,


New York.

Kakepoto, Inayatullah. 2013. Technical Oral Presentation: Analyzing


Communicative Competence of Engineering Students of Pakistan for
Workplace Environment. Research on Humanities and Social Science
Vol. 3 No. 2. University Teknologi Malaysia.
Karmadi, Agus Dono. 2014, Budaya Lokal Sebagai Warisan Budaya Dan Upaya
Pelestariannya, Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
Direktorat Jenderal Kebudayaan.

Koentjaraningrat. 1982. Pengantar Ilmu Antropologi. Jakarta: Aksara Baru.

Koentjaraningrat. 1984. Kebudayaan Jawa. Jakarta : Balai Pustaka.

Kusantati H dkk. 2008. Tata Kecantikan Kulit untuk SMK Jilid 3. Jakarta:
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.

Maimuna Muhammad Nda & Dr. Rashad Yazdani. 2013. Global Journal of
Commerce and Management Perspective GJCMP Vol. 2(6): 91-93. Fard
Centre of Postgraduate Studies Limkokwing University of Creative
Technology. Cyberjaya, Malaysia.

Margono, 2004, Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta :Rineka Cipta.

Mitsui T, 1997, New Cosmetic Science, Dalam Elsevier Science B.V.,


Amsterdam.

Moh. Pabundu Tika. 2005. Metode Penelitian Geografi. Jakarta: PT. Bumi
Aksara.

Murtiadji Sri dan Suwardanidjaja. 1993. Tata Rias Pengantin Gaya Yogyakarta.
Jakarta: Gramedia.

Ni Putu Delia Wulansari., 2015, BENTUK FUNGSI DAN MAKNA TATA RIAS
DAN PROSESI UPACARA PERKAWINAN BALI AGUNG DI BALI,
E-journal 4(2):29-34, Edisi Yudisium, Unesa.

Putri Yuanita, M. 2013. Skripsi. Persepsi Masyarakat Desa Surajaya Kecamatan


Pemalang Kabupaten Pemalang Terhadap Bentuk Kesenian Tradisional
Sintren. Universitas Negeri Semarang.

83
Rusbani, Wasia. 1985. Pengetahuan Busana II : Untuk SMTK dan SMKK.
Jakarta: Depdikbud.

Rustiana, Ade. 2020. Efektifitas Pelatihan Bagi Peningkatan Kinerja Karyawan.


Jurnal Dinamika Manajemen. Universitas Negeri Semarang.

Saryoto, Naniek. 2012. Tata Rias Pengantin dan Adat Istiadat Pernikahan
Surakarta Klasik Solo Puteri. Jakarta: Gramedia.

Soedarsono, Sp. 1990. Tinjauan Seni. Yogyakarta: Saku dayar Sarana.

Soemardjo, J. 2000. Filsafat Seni. Bandung: ITB.

Sudjana, Nana, dan Ibrahim. 1989. Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Bandung:
Sinar Baru.

Sugiyono. 2013. Metodelogi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif Dan R&D.


Bandung: Alfabeta.

Sutrisno Hadi. 2004. Analisis Regresi. Yogyakarta: Andi Offset.

Stivlana, Koval. 2015. Employee Training and Development. Institute of


Hospitality Management in Prague.

Suryabrata, S. 1992. Metodologi Penelitian. Jakarta : Rajawali Pers.

Trenggono, Retno Iswari. 2017. Buku Pegangan Ilmu Pengetahuan Kosmetik.


Joshitha D, editor. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.

Winarsunu, Tulus. 2002. Statistik dalam Penelitian Psikologi dan Pendidikan.


Malang: UMM Press.

Yuh-shiow Lee, Min-ju Lu, Hsiu-ping Ko. 2007. Effects of Skill Training on
Working Memory Capacity. Learning and Instruction 17 2007: 336-344.
National Chung-Cheng University, Chiayi 621, Taiwan R.O.C.
LAMPIRAN (Tes Tertulis)

Nama :
Alamat :
Materi : Pengantin Pemalangan Sintren
Waktu : 45 menit

Pilihlah jawaban dengan menyilang (x) pada salah satu jawaban yang benar,
waktu 45 menit.
1. Pada tata rias pengantin pemalangan sintren putri, terdapat ciri khas paes
berbentuk seperti belalang yang dikenakan pada dahi yang mirip dengan
pengantin madura, paes tersebut terbuat dari...

a. Pidih dan mote-mote


b. Bludru dan gonjreng rokok
c. Kain selendang dan mote-mote
d. Kain babaran pemalang dan gonjreng rokok

2. Pemberian paes tersebut memilki makna dan filosofi tersendiri, jelaskan makna
dibalik pemberian paes tersebut...
a. Merupakan bilangan dari para nabi
b. Rukun islam

85
c. Agar terkesan cantik dan elegant
d. Kesetiaan wanita pada suaminya

3. Foundation dan bedak yang digunakan pada pengantin pemalangan sintren


putri, menggambarkan kecantikan alami yang menjadi ciri khas Indonesia.
Foundation dan bedak yang dimaksud adalah...
a. Berwarna sawo matang
b. Berwarna lebih terang dari kulit
c. Berwarna lebih gelap dari kulit
d. Berwarna kekuning-kuningan

4. Perhatikan gambar dibawah ini.

Alis melengkung tegas berwarna hitam dalam tata rias pengantin pemalangan
sintren melambangkan...
a. Wanita harus mengikuti arahan suaminya
b. Wanita harus tegas dalam pendirian
c. Wanita tidak boleh keras sifatnya
d. Wanita harus bersemangat dalam rumah tangga

5. Riasan bibir yang digunakan menggunakan warna merah sirih atau merah
keoren-orenan, yang memiliki makna...
a. Wanita harus bertanggung-jawab atas apa yang diucapkan
b. Wanita harus berani
c. Wanita harus teguh pendirian
d. Wanita harus mengikuti arahan suaminya

6. Eyeshadow yang digunakan menggunakan warna netral, yaitu coklat


kemerahan. Makna dari penggunaan eyeshadow ini adalah...
a. Wanita pantang menyerah dalam pernikahannya
b. Wanita terlihat lebih anggun dan memancarkan aura positif
c. Wanita agar selalu sehat
d. Cepat dikaruniai momongan

7. Sanggul yang digunakan pada pengantin pemalangan sintren yang juga


digunakan pada pengantin pemalangan putri, yang bentuknya terbelah menjadi
dua adalah...
a. Sanggul ukel tekuk
b. Sanggul ukel konde
c. Sanggul jeruk sepasih
d. Sanggul ciwidey

8. Pada sanggul, diberikan bunga yang terdiri dari 6 tusuk yang melambangkan
rukun iman, juga melambangkan kesetiaan nyai widuri, disebut...
a. Roncean melati
b. Mahkota sirkam
c. Cundhuk mentul motif bunga
d. Bunga ambring

9. Jumlah mahkota sisir sirkam yang diletakkan sepasang kanan dan kiri diatas
rambut yang digunakan pada pengantin pemalangan sintren adalah...
a. 5 buah
b. 6 buah
c. 4 buah
d. 7 buah

10. Cunduk mentul bermotif bunga berjumlah 5, yang terdapat pada kanan dan
kiri pengantin melambangkan...
a. Wanita harus tampil cantik lahir batin dari depan dan belakang
b. Kesucian wanita untuk suaminya
c. Keharmonisan keluarga kelak
d. Kesetiaan

11. Hiasan ronce melati pada pengantin pemalangan sintren berjumlah...


a. Sepasang 2 untaian dengan jarak 3 jengkal
b. Sepasang 3 untaian dengan jarak 3 jengkal
c. Sepasang 5 untaian dengan jarak 3 jengkal
d. Sepasang 7 untaian dengan jarak 3 jengkal

12. Pada pengantin pemalangan sintren putra, hiasan kepala menggunakan peci
beludru ditempel dengan bunga ambring dan ronce melati, jelaskan makna
dan filosofinya...
a. Laki-laki harus menuruti perintah istri
b. Laki-laki harus menjadi pembimbing keluarga
c. Laki-laki harus bertanggung-jawab sebagai kepala keluarga
d. Laki-laki tidak boleh memarahi istri

13. Berikut atribut busana yang tidak digunakan pada pengantin pemalangan
sintren putri yaitu...

87
a. Selendang warna biru dan kuning
b. Kalung gombyok
c. Kelat sebahu
d. Dodotan

14. Sabuk yang digunakan pada pengantin pemalangan sintren putri disebut...

a. Sabuk gendrong
b. Sabuk pending
c. Sabuk mlaesti
d. Sabuk kabigaran

15. Kain babaran pemalang digunakan sebagai bawahan yang digunakan untuk
menutup aurat pengantin. Pada bagian kaki menggunakan selop yang
fungsinya sama, disebut dengan...
a. Selop tali
b. Selop emas
c. Selop pingkun
d. Selop kanigaran

16. Perhatikan gambar berikut ini:

Gambar tersebut merupakan keris yang digunakan pengantin putra,


dinamakan...
a. Keris Landrang Ganyaman
b. Keris Sabuk Inten
c. Keris Kyai Sangkelat
d. Keris Condrong Campur

17. Kebaya yang terinspirasi dari penari sintren yang digunakan pada pengantin
sintren putri dinamakan...
a. Kebaya bludru
b. Kebaya rok bles warna cerah
c. Kebaya kutubaru
d. Kebaya jumputan

18. Selendang yang digunakan pengantin pemalangan sintrren putri berwarna...


a. Biru kuning
b. Hijau merah
c. Hijau biru
d. Kuning hijau

19. Budaya sintren merupakan budaya yang berkembang didaerah pantura,


khususnya Pemalang yang mengandung unsur mistis didalamnya. Awal mula
munculnya sintren terdapat dua versi, yang pertama adalah tentang percintaan
Sulasih dan Raden Sulandono, yang kedua merupakan kisah dari...
a. Ki Joko Bahu (Bahurekso) dan Rantamsari yang tidak disetujui oleh
Sultan Agung Raja Mataram
b. Peradu domba antara VOC dengan kerajaan di Indonesia
c. Perebutan kekuasaan antara Sultan Agung Mataram dengan Bahurekso
d. Kyai pedaringan yang mencari kekuasaan di Pemalang

20. Pada zaman dahulu kesenian sintren sering dilakukan pada saat...
a. Permohonan kesejahteraan masyarakat
b. Permohonan pengampunan dosa
c. Keberhasilan panen sebagai ungkapan syukur dan permintaan turun
hujan
d. Pengembalian roh

21. Yang menjadi ciri khas dari kesenian sintren adalah...


a. Ciri khas pada pakaiannya dan kacamata hitam
b. Penari harus merupakan wanita yang masih suci keperawanannya
c. Pengundangan roh-roh pada saat pertunjukkan
d. Pada saat dimasukkan kedalam kurungan dengan berpakaian biasa
dan dalam keadaan terikat, penari mampu keluar kurungan dengan
pakaian berkebaya dan berkacamata hitam

22. Terdapat tahapan yang dilakukan oleh pawang dengan membawa calon
penari sintren bersama 4 orang penari lain. Penari tersebut sering disebut
dengan...
a. Widodari Patang Puluh

89
b. Dayang
c. Berbegan
d. Cantrik

23. Perhatikan gambar dibawah ini.

Berikut merupakan salah satu tahapan dari pelaksanaan sintren, tahapan ini
disebut...
a. Temohon
b. Balangan
c. Pemulihan
d. Penutupan kurungan

24. Tahapan sintren dimana penonton melemparkan sesuatu kearah penari


sintren, kemudian jika terkena, penari akan jatuh pingsan, disebut...
a. Balangan
b. Temohon
c. Kurungan manten
d. Pemulihan

25. Tradisi upacara perkawinan, pihak pria datang kerumah mempelai wanita
untuk menanyakan perihal status dari wanita dan ingin mengungkapkan
keseriusan disebut...
a. Ndodog lawang
b. Ngancing
c. Bubar-bubaran ulem
d. Serahan

26. Sebelum adanya akad nikah dilakukan, pihak mempelai pria membawa
barang-barang kelengkapan kebutuhan sehari-hari dan untuk acara hajatan
disebut...
a. Methuk
b. Tetesan
c. Serahan
d. Jejer
27. Perhatikan gambar dibawah ini:

Setelah diadakan akad nikah, kemudian melakukan tahapan ini yang mana
pengantin pria dan wanita saling menyuapi nasi dilengkapi dengan lauk-
pauk, disebut dengan...
a. Tetel-tetelan
b. Jendralan
c. Mbuang kabel
d. Dulangan

28. Tahapan dimana pengantin menaiki dokar (delman) diikuti dengan orang tua,
keluarga dan tetangga menuju ke pantai widuri dinamakan...
a. Tetel-tetelan
b. Jendralan
c. Mbuang kabel
d. Dulangan

29. Pada upacara adat pengantin pemalangan sintren terdapat serangkaian acara,
termasuk membuang hal-hal negatif, tahapan tersebut dinamakan...
a. Tetel-tetelan
b. Jendralan
c. Mbuang Kabel
d. Sumpah

30. Tumplek ponjen, merupakan suatu tahapan jika terdapat anak ragil/mbontot
(bungsu) yang merupakan anak terakhir, biasanya orang tuanya sudah lanjut
usia dan harta yang dimilki telah terpakai untuk membiayai kakaknya yang
sudah berkeluarga, maka disamping itu pengantin mendapatkan modal dari
orang tuanya maupun tetangganya, berikut merupakan kegiatan dari kegiatan
tumplek ponjen :
a. Orang tua pengantin memasukkan uang kedalam kantong,
selanjutnya diikuti para sesepuh, kemudian uang dikeluarkan dan
ditaruh diatas penampan

91
b. Calon pengantin digandeng oleh kakaknya untuk menuju ketempat orang
tuanya
c. Pengantin pergi kerumah orang tua untuk membawa gogok berisi air
untuk menyiram pojok-pojok rumah
d. Pengantin diberi minum air putih menggunakan siwur dan diberi beras
kuning

LAMPIRAN (Lembar Angket)

ANGKET RESPON PERIAS


TERHADAP PELATIHAN TATA RIAS PENGANTIN PEMALANGAN
SINTREN

Nama :
Alamat :
Tanggal :

A. Petunjuk
Bacalah pertanyaan dibawah ini dengan seksama dan pilihlah jawaban yang
benar-benar cocok dengan pilihanmu. Berikan responmu dengan memberikan
tanda (v) pada kolom yang dipilih.

No. Pertanyaan Tanggapan


Ya Tidak
1. Sebelumnya, saya sudah mengetahui tata rias
pengantin pemalangan sintren
2. Saya bersemangat untuk mempelajari tata rias
pengantin pemalangan sintren
3. Saya merasa tidak tertarik untuk belajar tata rias
pengantin pemalangan sintren
4. Mengikuti kegiatan pelatihan tata rias pengantin
pemalangan sintren adalah pengalaman baru bagi
saya
5. Saya merasa mempelajari tata rias pengantin
pemalangan sintren menyenangkan
6. Saya tidak merasa perlu untuk mengetahui tata
rias pengantin pemalangan sintren
7. Saya merasa malas saat diminta mengikuti
pelatihan tata rias pengantin pemalangan sintren
8. Saya merasa tata rias pengantin pemalangan
sintren tidak sulit untuk dipahami
9. Apakah narasumber menjelaskan materi dari awal
hingga akhir secara jelas
10. Saya merasa puas dengan pelatihan yang
dilakukan
11. Pelatihan yang dilakukan tidak menarik dan
menyenangkan
12. Dengan adanya pelatihan, saya memahami secara
detail budaya sintren yang menjadi akar dari
pengantin pemalangan sintren
13. Dengan adanya pelatihan, saya memahami secara
detail mengenai tata rias wajah pengantin
pemalangan sintren beserta maknanya
14. Dengan adanya pelatihan, saya memahami secara
detail mengenai tata rias rambut pengantin
pemalangan sintren beserta maknanya
15. Dengan adanya pelatihan, saya memahami secara
detail mengenai tata rias busana dan aksesoris
pengantin pemalangan sintren beserta maknanya
16. Dengan adanya video yang ditampilkan, saya
memahami secara detail mengenai upacara adat
pengantin pemalangan sintren
17. Saya tidak dapat bertanya kepada narasumber saat
saya tidak paham dengan penjelasannya
18. Saya merasa bingung saat narasumber
menjelaskan materi
19. Pelatihantidak membuat pengaruh dalam
pengetahuan saya mengenai rias pengantin
pemalangan sintren

93
20. Pelatihan sangat berguna untuk pelestarian tata
rias pengantin pemalangan sintren
21. Saya berkonsentrasi penuh saat pelaksanaan
pelatihan tata rias pengantin pemalangan sintren
22. Saya merasa perlu melestarikan kebudaayan
khususnya tata rias pengantin pemalangan sintren
23. Saya tidak perlu berperan aktif dalam
melestarikan kebudaayan khususnya tata rias
pengantin pemalangan sintren
24. Saya merasa tata rias pengantin pemalangan
sintren harus diketahui seluruh masyarakat
Kabupaten Pemalang
25. Saya merasa kegiatan pelatihan perlu dilakukan
secara berlanjut
26. Saya merasa pelatihan yang dilakukan tidak
berhasil
27. Saya merasa kurang adanya minat dari masyarakat
terhadap penggunaan tata rias pengantin
pemalangan sintren
28. Saya merasa tidak perlu untuk menyebarluaskan
mengenai beserta maknanya
29. Saya merasa tata rias pengantin pemalangan
sintren perlu dilestarikan dengan cara
menggunakannya pada acara pernikahan
masyarakat Kabupaten Pemalang
30. Saya merasa tata rias pengantin pemalangan
sintren tidak perlu dijadikan pada acara
pernikahan oleh masyarakat Kabupaten Pemalang

Anda mungkin juga menyukai