Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMP Negeri 18 Malang


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : IX / Ganjil
Materi Pokok : Atletik
Sub Materi : Lempar Cakram
Alokasi Waktu : 120 Menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Dasar

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

3.3 Memahami kombinasi gerak spesifik 3.3.1 Peserta didik mampu menganalisis awalan
jalan, lari, lompat, dan lempar dalam memegang, melempar dan gerakan lanjutan dalam
berbagai permainan sederhana dan atau lempar cakram.dengan baik dan benar
tradisional. *)

4.3 Mempraktikkan kombinasi gerak 4.3.1 Peserta didik mampu mempraktikan gerak
spesifik jalan, lari, lompat, dan lempar spesifik lempar cakram (memegang, awalan,
dalam berbagai permainan sederhana dan melempar dan gerakan lanjutan) dengan baik dan
atau tradisional. *) benar

B. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajran, peserta didik diharapkan dapat:
1. Menganalisis cara memegang, melempar, hingga gerakan lanjutan dalam lemparan cakram dengan
baik dan benar
2. Mempraktikkan kombinasi gerak spesifik lempar cakram (memegang cakram, awalan, melempar
cakram, dengan gerak lanjutan) dengan baik dan benar.

C. Model, Alat, Media, Metode Pembelajaran &

Sumber Belajar Model : Discovery Learning


Metode : Diskusi Kelompok
Pendekatan : Scientific
Alat : Peluit, produk cakram sederhana, cone, laptop, speaker, bola.
Media : Internet, Video
https://www.youtube.com/watch?v=lAxlFVz2SzM&t=238s
https://www.youtube.com/watch?v=WOGUKMYakkQ&t=131s
https://www.youtube.com/watch?v=WOGUKMYakkQ
Sumber Belajar : Buku Siswa Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan kelas IX
D. Langkah-Langkah Pembelajaran

Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)


Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran.
Menanyakan keadaan dan kondisi peserta didik, memberikan motivasi dan mematik pemahaman peserta
didik tentang pertemuan sebelumnya pada materi lempar cakram, dengan memberikan pertanyaan
pematik sbb :
1. Apa kunci-kunci Langkah dalam melakukan lempar cakram ?
2. bagaimanakah cara agar lemparan cakram dapat jauh ?

Melaksanakan pemanasan dinamis dan melanjutkan dengan permainan Tradisional Gobak Sodor yang
mana setidaknyaada elemen gerakan tangan yang ada dalam permainan tersebut.

Kegiatan Inti ( 90 Menit )

Stimulation Guru mengulas Kembali kunci-kunci gerakan melakukan lempar cakram (memegang
cakram, awalan, melempar, dan gerak lanjutan)
Problem Peserta didik diberi rangsangan dengan permasalahan bagaimana melempar cakram dengan
Statement putaran searah jaram jam dengan posisi cakram tidur.

Data Peserta didik mempraktekkan teknik dasar melempar cakram, dengan model permainan sbb
:
Collection
1. peserta didik membentuk barisan dengan masing-masing kelompok (4-5 anak) lalu
melakuakn permainan menggelindingkan cakram
2. peserta didik mempraktikkan melempar cakram (cara memegang, awalan, melempar,
gerak lanjutan) dengan sasaran mengenai cone yang ada di depan peserta didik.
Data Guru dan peserta didik membreakdown/menevaluasi kesalahan yang masig dilakukan.
Processing Dengan cara memancing peserta didik untuk mereka saling mengevaluasi gerakan satu
dengan yg lain.
Verification Peserta didik mencoba kembali praktik lempar cakram dengan tambahan data gerak dari
& hasil evaluasi, Guru dan peserta didik menyimpulkan langkah langkah melempar cakram.
Generalitati
on
Kegiatan Penutup (15
Menit)
Guru memberikan pertanyaan tentang langkah-langkah melakukan lempar cakram (bagaimana cara
memegang cakram, awalan, lemparan cakram, gerak lanjutan) peserta didik membuat kesimpulan dari
materi lempar cakram.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
E. Penilaian Hasil Pembelajaran
Penilaian Ketrampilan

Nama Cara Awalan Lemparan Akhir Total Skor


Memegang

Nilai per item Kategori


21-25 Sangat bagus
15-20 Bagus
11-15 Cukup
0-10 Kurang

Jurnal Penilaian Sikap

Nama Catatan kejadian selama proses pembelajaran

F. Remidial dan Pengayaan Remidial

Kelas : Pengulangan materi lempar cakram


Individu : Drill lempar cakram
Pengayaan
Mempelajari macam gaya lempar cakram

Mengetahui, Malang, 2 November 2023


Guru Pamong PJOK Mahasiswa PPL PJOK
SMPN 18Malang

(Drs. Timbul Pradjanto) (Moh. Nur Condro Lukito, S.Pd)


NIP. 19640223 199003 1 005 NIM. 233161712087
LAMPIRAN
Bahan Ajar

Dalam buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (2018) terbitan Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, terdapat empat fase atau tahapan melempar dalam lempar cakram.

1. Fase Memegang Cakram

Teknik memegang cakram harus dikuasai secara benar oleh atlet karena ini merupakan fase paling
awal dalam olahraga lempar cakram. Teknik memegang cakram bisa dilakukan dengan cara sebagai
berikut. Cakram dipegang dengan disangga oleh jari-jari tangan dan menekuk ruas pertama/paling
ujung tiap-tiap jari (kecuali ibu jari). Jarak antara jari yang satu dengan jari lainnya agak renggang.
Badan cakram menempel pada telapak tangan tepat pada titik berat cakram atau sedikit agak ke
belakang
2. Fase Awalan

Setelah menguasai teknik memegang cakram, fase selanjutnya adalah teknik awalan. Tahapan
awalan atau persiapan melempar dalam lempar cakram adalah sebagai berikut. Posisi badan
membelakangi sektor lemparan. Kaki renggang selebar badan, lutut sedikit ditekuk, berat badan berada
di kedua kaki. Cakram diayun-ayunkan ke kanan belakang dan kemudian ke kiri berulang-ulang
dengan tujuan untuk mengatur konsentrasi. Pandangan mata ketika mengayun lengan pada waktu
melakukan teknik awalan lempar cakram yang benar adalah tertuju ke arah lemparan

3. Fase Melempar
Cara melempar cakram bisa dilakukan dengan awalan berputar. Adapun, putaran cakram yang
benar pada waktu dilempar adalah berputar searah jarum jam. Fase yang merupakan fase tersulit dalam
pelaksanaan lempar cakram adalah fase melempar. Sebab, seorang atlet harus melempar cakram dengan
kecepatan maksimal, mengerahkan tenaga sebesar mungkin, dan mengambil sudut lemparan yang tepat.
Tahapan dalam fase melempar cakram adalah sebagai berikut. Posisi awal berdiri, kaki direnggangkan
selebar bahu, dan membelakangi arah lemparan. Pegang cakram dengan tangan kanan dan letakkan di
bahu kiri. Gerakan melempar diawali dengan meliukkan badan ke kiri dan ke kanan dua kali. Pada
liukan ketiga, putar badan hingga menghadap arah lemparan sambil melepaskan cakram dari tangan.
Rangkaian gerak melempar diakhiri dengan menjaga keseimbangan badan

4. Fase Akhiran
Fase akhiran adalah sikap badan setelah melakukan lemparan. Selepas melempar cakram, posisi
tubuh harus mengikuti gerakan memutar. Sikap badan setelah melempar cakram disebut juga dengan
follow through. Sikap tubuh yang mengikuti gerakan memutar bertujuan untuk menjaga keseimbangan
tubuh agar tidak ikut terlempar.
Lembar Kerja Peserta Didik

Nama Kelompok :
Kelas :
Tulis deskripsi langkah-langkah melakukan lempar cakram untuk mempermudah mencari
teknik yang benar dalam melakukannya
Cara Memegang Cakram :

Teknik Awalan

Teknik Melempar Cakram

Teknik Akhir
Media & Alat Pembelajaran

Peluit

Produk cakram sederhana

Cone

Anda mungkin juga menyukai