Anda di halaman 1dari 2

11/8/23, 2:26 PM Penatalaksanaan Cedera Hamstring - Alomedika

CEDERA HAMSTRING
KHUSUS UNTUK DOKTER Cari di Alomedika Masuk Download Aplikasi

- Pendahuluan - Patofisiologi - Etiologi


CME Webinar E-Course SKP Diskusi Dokter Penyakit & Obat
- Epidemiologi - Diagnosis - Penatalaksanaan

- Prognosis - Edukasi dan


Promosi
Kesehatan

Penatalaksanaan Cedera Hamstring


Share To Social Media:
Oleh :
dr.Putra Rizki Sp.KO

Penatalaksanaan cedera hamstring tergantung derajat keparahan. Cedera derajat ringan bisa
ditangani secara konservatif, sedangkan cedera berat akan memerlukan pembedahan.
[12,14,18]

Klasifikasi Cedera Hamstring

Menurut The British Athletics Muscle Injury Classification (BAMIC), cedera hamstring bisa
dikelompokkan berdasarkan keluhan dan gambaran dari hasil MRI.[15]

Tabel 1. Klasifikasi Cedera Hamstring

Derajat Lokasi Temuan MRI Deformitas ARTIKEL TERKAIT

0 - - -
Platelet-Rich Plasma
untuk Cedera Hamstring
1: robekan kecil 1a. Myofasial < 10% cross sectional 1a. gap < 1 cm
area (CSA)

1b. Musculotendinous < 5 cm 1b. gap < 1 cm


junction

2: robekan sedang 2a. Myofasial 10-50% CSA 2a. gap 1-5 cm

2b. Musculotendinous 5-15 cm 2b. gap 1-5 cm


junction

2c. Tendon < 50% CSA 2c. tidak ada gap

3: robekan besar 3a. Myofasial > 50% CSA 3a. gap > 5 cm

3b. Musculotendinous > 15 cm 3b. gap > 5 cm


junction

3c. Tendon > 50% CSA 3c. tendon yang


menimbul

4: robek total 4. Otot Diskontuinitas total 4. robekan total otot


otot atau tendon dengan retraksi

4c. Tendon 4c. robekan total


tendon dengan
retraksi

Sumber: dr. Putra Rizki, Sp.KO, Alomedika, 2022.[15]

Terapi Konservatif

Sebagian besar cedera hamstring bisa ditangani dengan tata laksana nonbedah. Sekitar 86%
kejadian cedera hamstring hanya melibatkan cedera myofasial.

Cedera hamstring derajat 1 dan 2 bisa ditangani tanpa pembedahan. Untuk cedera hamstring
derajat 3, masih bisa dicoba dengan tata laksana konservatif selama hanya satu tendon yang
avulsi dan retraksi kurang dari 2 cm.[14]

Tata Laksana Fase Akut

Sesaat setelah kejadian, penanganan umum cedera olahraga yaitu RICE (rest, ice,
compression, elevation) bisa dilakukan. Kompres es bisa dilakukan setiap 4 jam selama 15-20
menit selama 3 hari pertama fase akut.

Fase 48 jam pertama merupakan waktu paling penting untuk penyembuhan. Selanjutnya,
mobilisasi dini dengan mencegah weight-bearing merupakan cara untuk melindungi cedera
jaringan lebih luas. Bersamaan dengan penanganan tersebut, dapat digunakan analgesik
seperti ibuprofen 200-400 mg setiap 8 jam selama maksimal 5 hari.[12,18]

Tata Laksana Fase Lanjut

Setelah melewati fase akut 48 jam pertama, program latihan stabilisasi batang tubuh bisa
dilakukan. Setelah itu, secara bertahap baru bisa dilanjutkan dengan latihan range of motion
(ROM), gait, latihan isometrik, stretching, dan isokinetik sesuai fase rehabilitasi. Jika gait dan
kekuatan otot sudah mendekati normal, bisa dilanjutkan dengan latihan sports specific dan
pliometrik.[12,14,18]

Pilihan tata laksana lain yang populer saat ini adalah injeksi PRP (platelet-rich plasma).
Beberapa peneliti melaporkan manfaat berupa penyembuhan yang lebih cepat, mengatasi
nyeri, dan mencegah kekambuhan cedera dengan intervensi PRP. Namun, penggunaan PRP
masih menjadi perdebatan, karena beberapa peneliti juga melaporkan tidak ada manfaatnya.
[14]

Pembedahan

Pembedahan merupakan pilihan tata laksana untuk cedera hamstring derajat 3 ke atas, serta
cedera kronis dengan nyeri persisten dan gangguan fungsional meskipun telah menyelesaikan
tatalaksana non-pembedahan. Jenis tata laksana bedah yang biasa dilakukan adalah operasi
repair hamstring. Beberapa penelitian menunjukkan tindakan ini menghasilkan kepuasan,
pengembalian kekuatan, dan kembali ke performa awal yang baik.[8,19]

Penulisan pertama oleh: dr. Junita br Tarigan

Referensi 

Diagnosis Cedera Hamstring Prognosis Cedera Hamstring

DISKUSI TERBARU

Hari ini, 13:13


Antibiotik Setelah Pencabutan Gigi
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Izin bertanya dok untuk antibiotik paling recommended setelah pencabutan gigi geraham
molar 1 apa ya dok? Tidak ada riwayat alergi obat atau penyakit kronis

Hari ini, 07:35


Cara bergabung menjadi penulis artikel Alomedika
Oleh: dr.Catharina Endah Wulandari, M.Si.Med
2 Balasan
Selamat pagi dok.. Ijin bertanya, kalau mau bergabung menjadi penulis artikel untuk Alodokter
dan Alomedika caranya bagaimana ya? Mohon infonya.. Terima kasih

Kemarin, 22:30
Perpanjangan serkom untuk perpanjangan STR
Oleh: dr. Nia Anggarani
1 Balasan
Selamat malam, sejawat. Ijin bertanya.Serkom saya habis bulan April 2022, tetapi STR saya
baru akan habis April 2024 ini. Apa langkah selanjutnya yang harus...
Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!


Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya, Gratis!

https://www.alomedika.com/penyakit/kedokteran-olahraga/cedera-hamstring/penatalaksanaan 1/2
11/8/23, 2:26 PM Penatalaksanaan Cedera Hamstring - Alomedika
KHUSUS UNTUK DOKTER Masuk Download Aplikasi

CME Webinar E-Course SKP Diskusi Dokter Penyakit & Obat

Tentang Kami Advertise with us Syarat dan Ketentuan Privasi Kontak Kami

© 2021 Alomedika.com All Rights Reserved.

https://www.alomedika.com/penyakit/kedokteran-olahraga/cedera-hamstring/penatalaksanaan 2/2

Anda mungkin juga menyukai