Anda di halaman 1dari 5

SEBUAH ALASAN UNTUK TERSENYUM

AYUB 29 : 1 – 25

Sukacita, itu membuat orang-orang ingin tahu apa rahasia Anda. Namun, sukacita
bukanlah merupakan rahasia bagi orang Kristen yang percaya. Ketika kita memilih untuk
bertumbuh lebih dekat kepada Allah,tinggal dalam karakter dan ketetapan-Nya, sukacita
akan ditumpahkan ke dalam hidup kita sehingga orang lain tidak dapat berbuat apa-apa
selain memperhatikannya.

Apakah Anda ingin menjadi seseorang yang penuh dengan sukacita ? Pertanyaan
yang konyol, bukan ? Kita ingin hidup di atas semua persoalan-persoalan kita. atau,
memiliki sikap yang sangat baik. atau, banyak tertawa. Namun, sukacita melampaui
semua hal itu. Mari kita belajar dari firman Tuhan mengenai aspek-aspek yang menarik
dari sukacita .

1. Sukacita adalah buah-buah dari Roh Kudus. Lebih dari sekadar perilaku yang
hebat atau semangat pantang menyerah, sukacita berasal dari Allah ( GALATIA
5 : 22 TETAPI BUAH ROH IALAH : KASIH , SUKACITA, DAMAI SEJAHTERA ,
KESABARAN, KEMURAHAN, KEBAIKAN, KESETIAAN ……….. Tetapi kalau
hidup kita dipimpin Roh Kudus, hal itu pasti tampak lewat cara hidup kita
yang saling mengasihi, bersukacita, damai, sabar dalam kesusahan, murah
hati, suka menolong sesama, menepati janji, )'

PADA MAZMUR 51 : 10 Biarlah aku mendengar kegirangan dan sukacita,


biarlah tulang yang Kau remukkan bersorak-sorak kembali!

51 : 14 Bangkitkanlah kembali padaku kegirangan karena selamat yang dari


pada-Mu, dan lengkapilah aku dengan roh yang rela!

Sukacita kita bertambah seiring kedekatan kita dengan Kristus. dan ketika dosa
menjauhkan kita dari hubungan tersebut, dosa juga merampas sukacita

2. Sukacita tidak bergantung pada keadaan. Paulus menulis surat yang sering kali
disebut orang-orang Filipi sebagai “ buku sukacita “, dari sel penjara.

Ia dikritik, dibuat lelah, dan tidak dimengerti. Namun,dibanding membiarkan


keadaannya yang mengerikan itu menghambat Firman Tuhan dan Roh Kudus
seperti yang sering disebutkan dalam MARKUS 4 : 19, LALU KEKUATIRAN
DUNIA INI DAN TIPU DAYA KEKAYAAN DAN KEINGINAN – KEINGINANA
AKAN HAL YANG LAIN MASUKLAH MENGHIMPIT FIRMAN ITU SEHINGGA
TIDAK BERBUAH Paulus memilih untuk berfokus pada sukacita
akan pengenalan Kristus ( FILIPI 2 : 17 TETAPI SEKALIPUN DARAHKU
DICURAHKAN PADA KORBAN DAN IBADAH IMANMU, AKU BERSUKACITA
DAN AKU BERSUKACITA DENGAN KAMU SEKALIAN = Kamu semua percaya
penuh kepada-Nya sehingga kamu mengurbankan hidupmu untuk melayani
Allah. Jadi sekalipun saya harus memberikan darah saya sendiri bersama
kurban kalian— maksudnya kalau saya juga dibunuh karena terus berjuang
mempertahankan keyakinan kita tentang Kristus— saya tetap senang! Dan
saya mau supaya kalian turut merasakan sukacita itu bersama saya. . Suatu
saat jika Anda membaca Filipi, gambarkan sel penjara Paulus ...dan wajahnya.

3. Sukacita adalah sebuah pilihan. Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu


kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan
YAKOBUS 1 : 2 = SAUDARA – SAUDARAKU, ANGGAPLAH SEBAGAI SUATU
KEBAHAGIAAN , APABILA KAMU JATUH KE DALAM BERBAGAI – BAGAI
PENCOBAAN = Saudara-saudari, setiap kali keyakinan kalian masing-
masing diuji lewat berbagai kesusahan, anggaplah semua itu sebagai
berkat dan bersukacitalah karenanya,
Beginilah kenyataannya, bacalah dengan hati-hati. Pencobaan-pencobaan yang
menyakitkan dalam hidup memang tidak menggembirakan, namun ketika kita
berjalan melaluinya, kita seharusnya dipenuhi dengan sukacita.Mengapa ?
Karena Allah yang baik sedang bertumbuh di dalam kita dan dalam situasi
tersebut. Kita dapat mengalami sukacita yang sejati ketika kita berada dalam
badai yang paling menakutkan, Ketika kita mengisi hati dan pikiran kita dengan
kebenaran tentang Allah.Sukacita menjadi transaksi antara Anda dan Allah
sehingga orang lain tidak dapat berbuat apa-apa selain melihatnya. ini adalah
kehidupan Allah yang meluap melebihi batas kehidupan Anda dan mengalir
kepada kehidupan orang lain. Ketika Anda memercayai Kristus dengan segenap
hidup Anda, Anda akan mengalami hidup-Nya dalam kelimpahan besar, dan hal
itu tidak dapat berbuat apa-apa selain memberi Anda alasan untuk tersenyum.

Pertanyaan untuk diskusi:

1. Apa dampak sebuah senyuman?

Senyum Mampu Melepaskan Hormon Endorphin dan Serotonin


Penelitian telah membuktikan bahwa dengan senyum, tubuh kita mampu
melepaskan endorphin, hormon pengurang sakit dan serotonin, hormon yang
mengendalikan mood. Hormon - hormon tersebut akan membuat tubuh menjadi
lebih baik jika Anda tersenyum.
2. Bagaimana caranya agar tetap tersenyum di tengah derita ?

1. Paksakan diri untuk tersenyum apapun keadaan hati.kita

2. Yakinlah bahwa sebanyak dan seberat apapun keadaanmu, masih banyak


orang diluar sana yang lebih susah dan mengalami cobaan yang lebih berat
darimu.

3. Selalu bersyukur masih diberikan oleh Allah kesempatan untuk menjadi orang
yang lebih kuat mentalnya.

4. Ingat, setelah hujan akan muncul pelangi. Setelah masalah mu terlewati, selalu
ada hikmah yang bisa kau petik dan membuat mu menjadi orang yang lebih
bijaksana

Ini 8 Alasan Kenapa Kamu Harus Tersenyum Setiap Hari


1. Tersenyum akan membuat kamu menarik
2. Tersenyum dapat menghilangkan stress
3. Tersenyum itu menular
4. Tersenyum dapat meningkatkan daya tahan tubuh
Tersenyum dikatakan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Hal ini
karena saat tersenyum, tubuh menjadi lebih rileks berkat pelepasan
neurotransmiter tertentu.
5. Tersenyum dapat menurunkan tekanan darah
Orang yang mudah marah biasanya tekanan darahnya akan meningkat. Hal
itu membuatnya berisiko terkena berbagai penyakit. Sebaliknya, orang yang
sering tersenyum akan lebih rileks, yang dapat membantu menurunkan
tekanan darah.
6. Tersenyum membuatmu terlihat lebih muda
Selain terlihat menarik, tersenyum dapat membuat seseorang terlihat lebih
muda. Dengan tersenyum, otot-otot pada wajah akan tertarik dan
membuatmu tampak lebih muda.

DIAKHIRI DENGAN PUISI


Ambil tali panjang sedepa
Makan manggis dengan bijinya
Sampai mati tidakkan lupa
Orangnya baik, manis budinya.

TUHAN YESUS MEMBERKATI

Anda mungkin juga menyukai