Anda di halaman 1dari 20

PERANGKAT PEMBELAJARAN

RENCANA AKSI 4

1. RENCANA PERENCANAAN PEMBELAJARAN (RPP)


2. BAHAN AJAR
3. MEDIA
4. LKPD
5. PENILAIAN

Disusun oleh:
RIO WIDODO, S.Pd
NIM: 6101022212

PROGRAM PROFESI GURU DALAM JABATAN


KATEGORI 2
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2022
PEMERINTAH KABUPATEN PURBALINGGA
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN PURBALINGGA
SD NEGERI 1 CONDONG
Alamat : Jalan Raya Desa Condong, Kec. Kertanegara, Kab. Purbalingga, 53358

RPP
(RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN)
Sekolah : SD Negeri 1 Condong
Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK)
Kelas / Semester : V / 1 (Gasal)
Materi Pokok : Lompat Jauh
Alokasi Waktu : 4 x 35 menit ( 1 x pertemuan )

A. Kompetensi Inti (KI)


 KI-I dan KI-2: Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
dan memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga.
 KI-3: Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar,
melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya,
makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di
rumah dan di sekolah.
 KI-4: Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis
dan logis dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


3.3 Memahami kombinasi gerak dasar Peserta didik diharapkan mampu:
jalan, lari, lompat, dan lempar melalui 3.3.1 Menjelaskan kombinasi gerak dasar jalan dan lari
permainan / olahraga yang dimodiikasi dalam lompat jauh
dan atau olahraga tradisional. 3.3.2 Menjelaskan kombinasi gerak dasar lari dan lompat
dalam lompat jauh
3.3.3 Menganalisis kombinasi gerak melayang
dan mendarat dalam lompat jauh
3.3.4 Mengurutkan kombinasi gerak dasar jalan, lari dan
lompat dalam lompat jauh gaya jongkok
Peserta didik diharapkan mampu:
4.3 Mempraktikkan kombinasi gerak dasar
4.3.1 Melakukan kombinasi gerak dasar jalan dan lari pada
jalan, lari, lompat, dan lempar melalui
awalan lompat jauh
permainan / olahraga yang dimodiikasi
4.3.2 Mempraktikkan kombinasi gerak dasar lari dan
dan atau olahraga tradisional.
lompat saat melakukan tolakan lompat jauh
4.3.3 Memperagakan kombinasi gerak melayang dan
mendarat dalam lompat jauh
4.3.4 Menggabungkan gerak dasar jalan, lari
dan lompat dalam lompat jauh gaya jongkok

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui Model pembelajaran Problem Bassed Learning dengan pendekatan Scientific tentang materi
kombinasi gerak dasar jalan, lari, dan lompat pada lompat jauh maka siswa dapat menjelaskan,
mendeskripsikan, menganalisis, mempraktikkan, memperagakan serta menggabungkan dalam unjuk
kerja (praktik) kombinasi gerak dasar jalan, lari, dan lompat pada lompat jauh dengan baik sehingga
siswa dapat membangun kesadaran akan kebesaran Tuhan YME, dengan menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, sportif, peduli dan tanggung jawab.
D. Materi Pembelajaran
Kombinasi Gerak Dasar Jalan, Lari, Lompat, Dan Mendarat Pada Lompat Jauh (meteri terlampir –
lampiran 1)

E. Pendekatan dan Model Pembelajaran


1. Pendekatan Pembelajaran : Pendekatan Scientific dengan penugasan
2. Model Pembelajaran : Problem bassed learning

F. Media Alat Pembelajaran


1. Media
 Video Pembelajaran Lompat Jauh Teknik Dasar Lompat Jauh Gaya Jongkok
https://www.youtube.com/watch?v=RLGkkvz40j8

2. Alat
 Cone/ Kerucut
 Kardus
 Peluit
 Alat pengukur (Roll Meter)
 Laptop
 LCD/ Proyektor

G. Sumber Pembelajaran
1. Buku guru: Berton Supriadi Simamora.2019. Aktif Berolahraga : Pendidikan Jasmani,Olahraga
dan Kesehatan Kelas V SD/MI, Kemendikbud (Halaman 90-109)
2. Buku siswa: Berton Supriadi Simamora.2019. Aktif Berolahraga : Pendidikan Jasmani, Olahraga
dan Kesehatan Kelas V untuk SD/MI, Kemendikbud (Halaman 53 - 67)
3. Youtube e-pjok: https://www.youtube.com/watch?v=e0pcUvN0O5U
4. Internet: https://www.mikirbae.com/2020/03/kombinasi-gerak-dasar-pada-lompat-
jauh.html
5. Internet: https://jripto.com/tujuan-melakukan-check-mark-saat-melakukan-awalan-
dalam-lompat-jauh-gaya-menggantung-adalah#apa-itu-check-mark-dalam-lompat-jauh

H. Kegiatan Pembelajaran

Langkah – Langkah Kegiatan Pembelajaran ( 4 x 35 Menit )


Pemikiran Abad 21 dan
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
Penguatan Karakter
Orientasi
1. Guru mengawali pembelajaran dengan cara berdo’a Disiplin, Religious
2. Guru menanyakan kabar sekaligus memeriksa kehadiran
peserta didik.

Motivasi
1. Guru mengajak peserta didik untuk menyanyikan lagu”bagimu
negeri”
2. Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran
yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.

Apersepsi
1. Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan
dilakukan dengan pengalaman siswa dengan materi/tema/
kegiatan sebelumnya
2. Guru mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan
pelajaran yang akan dilakukan.

Pemberian Acuan
1. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang kegiatan yang
akan dilakukan.
2. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar
sesuai dengan langkah-langkah pembelajaran.
3. Guru membimbing pemanasan statis dan Pemanasan dalam
bentuk permainan game, agar peserta didik terkondisikan
mempelajari materi ajar dengan prasaan yang menyenangkan.
Contoh permainannya “ Selamat Lompat ”Cara bermain:
• Disediakan 2 lingkaran setiap kelompok.
• Ketika aba-aba “mulai” setiap peserta didik
melempatkan 1 lingkaran,kemudian untuk lompat
dengan satu kaki.
• Setelah dilingkaran melempar lagi 1 lingkaran yang
harus dilompati dengan kaki yang sama.
• Lakukan secara menerus sampai kun kedua.
Kemudian ambil kedua lingkaran berlari ke
kelompoknya
• Berikan kepada teman satu kelompok. Teman yang
selanjutnya melaksankan
• Lakukan sampai semua teman dalam kelompok
melakukan.
(kegiatan pemanasan dilakukan setelah kegiatan
mengamati video dan membagikan dan menjelaskan
LKPD)
Kegiatan Inti ( 110 menit )
Sintak Model
Pemikiran
Pembelajaran
Kegiatan Pembelajaran Abad 21 dan
(Problem Based
Penguatan Karakter
Learning)
1. Guru menyampaikan pada peserta didik
tentang tujuan pembelajaran yang ingin
dicapai.
2. Guru menyajikan materi lewat powerpoint
dan video
3. Peserta didik mengamati tayangan video
yang ditampilkan oleh guru.
4. Peserta didik (beberapa) mencoba gerakan Literasi
melempar,menangkap dan memukul untuk (Technological
Orientasi peserta
mengetahui kesulitannya agar menstimulus Knowledge/TK)
didik pada
peserta didik lain menanyakan kepada guru (Content Knowledge/CK)
masalah
5. Menjelaskan LKPD untuk mencari solusi (Pedagogical
yang dialami peserta didik. (berupa Knowledge/PK)
pertanyaan dan tindakan yang akan
dilakukan peserta didik)
6. Guru menjelaskan bahwa ketika mengalami
kesulitan dipersilahkan untuk mencari
informasi melalui buku ajar, dan sumber
yang tersedia

1. Guru membagi peserta didik menjadi 4


kelompok.
Mengorganisasi 2. Peserta didik membagi tugas/ peran dalam Critical Thinking (berpikir
peserta didik kelompoknya masing-masing kritis)
untuk belajar 3. Guru memberi kesempatan kepada setiap
(Critical kelompok untuk menanyakan masalah yang (Technological Content
Thinking) dialami dalam mempelajari kombinasi jalan, Knowledge TCK)
lari, lompat dan mendarat pada lompat jauh
gaya jongkok.
1. Masing-masing kelompok berdiskusi untuk
memecahkan masalah yang ada di LKPD.
Membimbing
(Jika ada kesulitan, peserta didik bisa
penyelidikan Literasi
mencari informasi, bisa bertanya kepada
individual
guru)
maupun (Technological Pedagogik
2. Masing-masing kelompok mengerjakan
kelompok Knowledge TPK)
tugas di LKPD dengan mencoba
(Colaboration)
mempraktikkan apa yang sudah
diketahuinya.
3. Peserta didik mempraktikkan tentang
materi rangkaian gerak lompat jauh gaya
jongkok ,sebagai berikut:
 Aktivitas 1 (Kombinasi jalan dan lari)
 Aktivitas 2 (Kombinasi lari dan lompat)
 Aktivitas 3 (Kombinasi melayang dan
mendarat)
 Aktivitas 4 (Kombinasi jalan, lari, lompat
dan mendarat)
4. Setelah mencoba peserta didik mengolah
informasi kempali untuk membuat
kesimpulan hasil latihan yang akan di
presentasikan.

1. Masing-masing kelompok
Mengembangkan mempresentasikan kesimpulan hasil
dan menyajikan latihan dihadapan teman dan guru
Kreativitas
hasil karya 2. Guru memantau setiap kelompok dan
(Creativity) memberi masukan dan bimbingan kepada
kelompok yang mengalami kesulitan.
1. Masing-masing kelompok menanggapi hasil
presentasi.
Menganalisis dan
2. Masing-masing kelompok membuat revisi
mengevaluasi
hasil simpulan setelah dikasih masukan dari
proses pemecahan Kerja keras
guru dan temannya.
masalah
3. Guru memberikan apresiasi terhadap peserta
(Communication)
didik terhadap pembelajaran.

Kegiatan Penutup (15 Menit)


1. Guru mengevaluasi pembelajaran (tes ketrampilan dan tes
pengetahuan) secara keseluruhan.
2. peserta didik membuat rencana tindak lanjut terhadap tentang
pembelajaran lompat jauh gaya jongkok.
3. Guru mengucap syukur pada Tuhan YME dan terima kasih
pada peserta didik.
4. Guru memimpin doa sebagai penutup pembelajaran
P Penjasorkes pada hari tersebut.
e
n
I. Penilaian, Pembelajaran Remidial dan Pengayaan
1. Teknik Penilaian
a) Penilaian Sikap : Observasi / Pengamatan
b) Penilaian Pengetahuan : Tes tertulis
c) Penilaian Ketrampilan : Unjuk Kerja Ketrampilan gerak

2. Bentuk Penilaian
a) Observasi : Lembar pengamatan / Jurnal Aktivitas siswa
b) Tes tertulis : Lembar Pilihan ganda
c) Unjuk Kerja : Rubrik penilaian unjuk kerja

3. Remidial
a) Tugas membuat rangkuman dan indikator yang tidak mampu di capai
b) Tugas mandiri berupa mempelajari materi pada indikator yang belaum dicapai bersama tutor
sebaya
4. Pengayaan
 Menjadi tutor sebaya bagi teman yang belum mampu mencapai nilai KKM pada indikator
pembelajaran tertentu diberikan materi untuk pertemuan berikutnya atau ketrampilan dengan
tingkat kesulitan lebih kompleks agar lebih trampil

Mengetahui, Purbalingga, September 2022


Kepala SDN 1 Condong, Guru Mata Pelajaran PJOK

Imam Handoko, S.Pd.SD RIO WIDODO, S.Pd


NIP. 19680605 199103 1 013 NIP. 19960207 202012 1 011

Catatan Kepala Sekolah / Supervisor :


………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………..
………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………..
………………………………………………………………………………………………………………………
Lampiran 1

BAHAN AJAR

KOMBINASI GERAK DASAR JALAN, LARI, LOMPAT, DAN MENDARAT


PADA LOMPAT JAUH

Lompat jauh termasuk cabang olahraga atletik. Olahraga ini mengombinasikan gerak
dasar jalan, lari, dan lompat. Lompat jauh menjadi salah satu cabang olahraga yang
dilombakan dalam kejuaraan olahraga nasional seperti Pekan Olahraga Nasional (PON).
Lompat jauh juga menjadi cabang olahraga atletik yang dilombakan dalam kejuaraan olahraga
internasional seperti SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade.

Gerak dasar jalan, lari, lompat, dan lempar merupakan gerakan dasar dalam olahraga
atletik. Cabang olahraga atletik terdiri atas jalan (jalan cepat), lari (lari jarak pendek, jarak
menengah, dan jarak jauh), lompat (lompat tinggi, lompat jauh,dan lompat galah), serta lempar
(tolak peluru, lempar lembing, dan lontar martil). Pada pelajaran ini, kamu diajak
mempraktikkan kombinasi gerak dasar jalan, lari, lompat, dan lempar pada lompat jauh dan
lempar roket. Melalui pembelajaran ini, kamu diharapkan menguasai gerak dasar jalan, lari,
lompat, dan lempar pada kedua olahraga tersebut.

A. Kombinasi Gerak Dasar Jalan, Lari, Lompat dan Mendarat pada Lompat Jauh

1. Kombinasi Jalan dan Lari

Kombinasi jalan dan lari dapat dilakukan dengan melewati rintangan. Awalnya, buatlah
lintasan sepanjang 10-15 meter. Tentukan garis start dan finis. Siapkan cones atau pembatas
sebanyak tiga buah. Susun cones dengan jarak satu meter. Pada ujung posisi awal berdiri,
kemudian berjalan ke depan. Gerakan ini diikuti dengan berlari melewati cones secara berkelok-
kelok. Saat tiba di garis finis, segera berbalik dan berjalan ke garis start

2. Kombinasi Lari dan Lompat


Gerakan kombinasi lari dan lompat digunakan dalam tolakan pada lompat jauh. Diawali
dengan berlari kemudian dilanjutkan dengan melompat. Tolakan adalah tahap dimana kaki
melakukan lompatan di garis lompat untuk mengangkat tubuh ke atas dan melayang di udara
sebelum nanti mendarat.

6. Kombinasi Jalan, Lari, dan Lompat

Kombinasi gerak jalan, lari, dan lompat dapat dipraktikkan melalui tahapan gerak berikutini.

1. Awalan lompat dilakukan dengan cara berjalan atau berlari. Berlari dilakukan untuk
menambah daya dorong saat melakukan tolakan.
2. Tumpuan atau tolakan merupakan tahap akhir gerakan awalan. Tolakan dilakukan oleh
kaki terkuat menumpu dan menolak ke atas. Tolakan merupakan tahapan peralihan
kecepatan lari (horizontal) menjadi kecepatan lompatan.
3. Melayang adalah tahapan tubuh lepas kontak dengan tanah. Tahapan tersebut dikenal
dengan istilah melayang di udara.
4. Pendaratan/mendarat adalah tahapan akhir kombinasi gerak jalan, lari, dan lompat.
Mendarat harus dilakukan dengan cara yang benar. Mendarat yang benar dilakukan dengan
menggunakan kedua kaki.

Awalnya, buatlah lintasan sejauh 11-15 meter. Lintasan dibagi menjadi tiga bagian. Misalnya,
bagian pertama sepanjang 3-4meter untuk lintasan berjalan. Bagian kedua sepanjang 5-7meter
untuk lintasan berlari. Bagian ketiga sepanjang 3- 4meter untuk lintasan melompat.

Dari Gambar di atas, dapat diketahui cara melakukan kombinasi jalan, lari, dan lompat
caranya adalah sebagai berikut.

2. Posisi awal berdiri sikap tegak.


3. Awali berjalan dengan langkah biasa di lintasan bagian satu.
4. Kemudian, berlari dengan cepat di lintasan bagian kedua.
5. Saat mendekati lintasan bagian ketiga, lakukan tolakan satu kaki.
6. Ikuti gerakan melompat dengan sikap jongkok.
7. Saat mendarat, tumpukan kedua kaki secara bersamaan.
4. Kombinasi Melompat dan Mendarat

Loncat adalah gerakan berpindahnya badan dari tempat yang satu ke tempat yang lain.
Gerakan ini diawali dengan tolakan kaki ke lantai sehingga mendorong tubuh terangkat ke atas
di akhiri dengan mendarat dengan kedua kaki.

Bagaimana cara melakukan pendaratan yang benar? Pendaratan yang benar dapat dilakukan
dengan cara sebagai berikut.

1. Teknik mendarat pada lompat jauh harus dilakukan dengan kesadaran yang penuh dan tetap
fokus agar terhindar dari cidera.
2. Pada saat mendarat gunakan kedua kaki dengan posisi sejajar agar tidak cidera kaki saat
pendaratan.
3. Julurkan kaki ke depan saat pendaratan sebelum tumit menyentuh pasir. Posisi kaki juga harus
berdempetan karena jika posisi kaki berjauhan maka jarak lompatan akan berkurang.
4. Sebaiknya saat tumit menyentuh darat condongkan badan ke depan dengan lutut di tekuk
untuk mengurangi adanya cidera pada pantat.
5. Usahakn jangan kembali ke tempat tumpuan saat anda sudah mendarat.

5. Mempraktikkan Kombinasi Jalan, Lari, dan Lompat pada Lompat Jauh

Lakukan kombinasi jalan, lari, dan lompat melalui lompat jauh. Aktivitas ini dapat dilakukan
dalam bentuk perlombaan. Dalam aktivitas ini, kamu hendaknya memperhatikan beberapa aspek
berikut.
1. Menentukan titik awal sebelum melakukan kombinasi berjalan dan berlari.
2. Memperhatikan kombinasi langkah berjalan dan berari sebagai awalan.
3. Melakukan kombinasi berjalan, berlari, menumpu, dan melompat.
4. Memperhatikan sikap badan di udara (melayang di udara).
5. Memperhatikan posisi kaki dan badan saat mendarat di bak pasir.

Lakukan gerak berjalan biasa, kemudian berlari dengan sekencang-kencangnya. Saat


mendekati papan tolakan, bersiap melakukan tolakan. Gunakan kaki terkuat untuk melakukan
tolakan. Saat melayang di udara, arahkan kedua lengan ke belakang. Saat akan mendarat,
ayunkan kedua kaki dan tangan ke depan. Lakukan pendaratan dengan kedua ujung kaki. Saat
mendarat, kedua lutut ditekuk ditekuk sedikit. Kedua lengan diluruskan ke depan untuk menjaga
keseimbangan badan.
Apa itu check mark dalam lompat jauh?
Mengutip Antara, check mark adalah pemberian tanda saat hendak melakukan tumpuan pada
balok tumpu. Tanda ini biasanya dibuat empat langkah sebelum kaki menumpu balok dan
melompat. Dengan kata lain, istilah check mark dalam lompat jauh adalah pemberian tanda pada
awalan. Fungsi atau kegunaan check mark dalam lompat jauh adalah untuk menandai awalan
saat akan melakukan lompatan. Adapun, sahnya lompatan yang dilakukan oleh seorang atlet saat
melakukan tolakan dalam lompat jauh menurut juri adalah tolakan dilakukan tepat di papan tolak.
Lampiran 2
MEDIA PEMBELAJARAN
B. Media Pembelajaran
a) Video Pembelajaran
Youtube e-pjok: https://www.youtube.com/watch?v=e0pcUvN0O5U

C. Alat Pembelajaran

No Alat Pembelajaran Gambar

1. LCD Proyektor untuk


menampilkan video
Pembelajaran

2 Laptop untuk pemutar


video Pembelajaran

3 Peluit : sebagai aba-aba


guru
4 Smart Watch : sebagai
pengingat alokasi waktu

5 Cone : sebagai pembatas


bantuan Langkah

6 Alat pengukur (roll


meter) : sebagai alat
pengukur jarak

7 Kardus : sebagai sarana


atau alat bantu
pembelajaran

8 Matras : sebagai tempat


mendarat pengganti bak
lompat
Lampiran 3
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Nama Anggota ………………………... ………………………... ………………………...


Kelompok : ………………………... ………………………... ………………………...
………………………... ………………………... ………………………...

Materi: Atletik (Lompat Jauh)


Tugas :
1. Setelah melakukan pengamatan video pembelajaran tulislah permasalahan yang mungkin terjadi dan
diskusikan dengan kelompok solusi yang mungkin dilakukan.
2. Siswa melakukan gerak teknik seperti pada lembar kegiatan berikut dengan berpasangan sesuai
dengan pembagian dari guru, setiap siswa akan melakukan kegiatan mengamati dan di amati oleh
teman, pengamatan dilakukan dengan memberikan cek (√) pada kegiatan yang telah dilaksanakan
sesuai dengan LKPD
A.TUGAS LATIHAN KOMBINASI JALAN, LARI, LOMPAT, MENDARAT
Kategori
Contoh Gambar Kombinasi Tugas Gerak Alasan
B C K
1. Kombinasi jalan lari Lakukanlah gerakan
berjalan sebanyak 4-5
langkah, kemudian
dilanjutkan dengan
berlari zig- zagdengan
rintangan yang sudah
disediakan.

2. Kombinasi lari lompat lakukanlah gerakan berlari


sepanjang5 meter
kemudian dilanjutkan
denganmelompati kardus
sesuai dengan jumlah
kardus yang disediakan.

3. Kombinasi lompat mendarat Ambillah awalan


sebanyak 2-3 langkah,
kemudian melompati
box/kardus yang sudah
disediakan,kemudian
akhiri dengan mendarat
pada matras dengan
posisi jongkok.

4. Kombinasi jalan lari lompat mendarat Ambillah awalan berjalan,


kemudiandilanjutkan
dengan berlari sejauh 7-
8meter, kemudian
lanjutkan dengan
melompati kardus yang
telah disediakan, dan
akhiri dengan posisi
jongkok pada akhir
pendaratan di matras.
FORM REKAPITULASI LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
Aspek Penilaian
No. Nama Siswa Jalan-Lari Lari-Lompat Lompat- Jalan-Lari- Total Nilai
Mendarat Lompat- Score
Mendarat
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1.
2.
3.
4.
5.
dst
lampiran 4
INSTRUMEN PENILAIAN
1. Instrumen Penilaian Sikap
a. Penilaian Kompetensi Sikap
1) Berilah tanda cek (√) pada kolom yang sudah disediakan, setiap siswa menunjukkan
atau menampilkan perilaku yang diharapkan. Sikap yang menjadi fokus adalah sikap
disiplin, bertanggung jawab, kerjasama, jujur dan peduli pada siswa
2) Untuk penilaian sikap akan di lihat rerata dari kelima aspek penilaian sikap yang
hasilnyaakan dicatat dalam jurnal sebagai berikut

No Aspek yang dinilai


Disiplin Tanggung Kerja Jujur Peduli
Nama Siswa jawab Jumlah Nilai
sama
Skor
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1
2
3
4
5
dst

3) Hasil penilaian sikap dalam jurnal akan direkap dalam satu semester dan
diserahkan ke wali kelas, untuk dipertimbangkan dalam penilaian sikap dalam
rapor (menunjang penilaian sikap dari guru PAI dan guru kelas)

2. Instrumen Penilaian Pengetahuan


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas / Semester : 5 / 1 (satu)
Kompetensi Dasar : 3.3 Memahami kombinasi gerak dasar jalan, lari, lompat, dan lempar
melalui permainan / olahraga yang dimodiikasi dan atau olahraga
tradisional.

a) Kisi – kisi Soal

IPK Indikator Soal Materi Level Nomor Rumusan Soal


Pembelajaran Kognitif Soal
3.3.1Menjelaskan Siswa dapat Kombinasi
kombinasi menyebutkan dasar gerak dasar
dalam lompat jauh jalan, lari,
gerak dasar
lompat pada
jalan dan lari lompat jauh C2 1
dalam
lompat jauh

3.3.2Menjelaskan Siswa dapat


kombinasi mengkategorikan
gerak dasar macam- macam
lari dan gerak dasar lompat C2 2
lompat jauh
dalam
lompat jauh
3.3.3Menjelaskan Siswa dapat
kombinasi menterjemahkan
gerak penggunaan kaki
melayang tumpu dalam gerak
C2 3
dan dasar lompat lompat
mendarat jauh
dalam
lompat jauh
3.3.4 Mengurutkan Disajikan gambar,
kombinasi siswa dapat
gerak dasar mengurutkan gerak
C3 4
jalan, lari dan kombinasi lari,
lompat dalam lompat, dan mendarat
lompat jauh dalam lompat jauh
gaya jongkok Disajikan gambar,
Siswa dapat memilih
dari urutan gerak dasar C3 5
awalan, tumpuan, dan
pendaratan pada
lompat jauh

b) Butir – butir soal


A. Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang paling benar, (a) (b) (c) atau (d)!
1. Gerak dasar awalan saat melompati kardus adalah…
A. Lempar dan lompat
B. Lari dan lempar
C. Jalan dan lari
D. Melayang dan mendarat

2. Berikut ini yang merupakan langkah-langkah melakukan lompat jauh, yaitu …


A. awalan, tumpuan, dan mendarat
B. awalan, tumpuan, dan melayang
C. tumpuan, melayang, mendarat, dan berlari
D. awalan, tumpuan, melayang, dan mendarat

3. Dini akan melakukan lompat jauh. Kaki yang dapat digunakan Dini untuk tolakan
ialah ....
A. kaki kiri
B. kaki kanan
C. kedua kaki
D. kaki terkuat

4. Amati gambar berikut!

Dari gambar di atas urutan gerakan yang tepat adalah….


A. Menolak, melayang, mendarat
B. Lari, berjalan, mendarat
C. Lari, melompat, menolak
D. Menolak, mendarat, melayang
5. Amati gambar berikut !

Dari gambar diatas gerkan menolak dan mendarat ditnjukan pada nomor….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3

B. Soal Uraian.
1. Menurut kalian, bagaimana cara seseorang dapat melakukan lompat jauh dengan baik?

c) Kunci Jawaban
1. C
2. D
3. D
4. A
5. C
Jawaban Soal Uraian
1. Ambillah awalan berjalan, kemudian dilanjutkan dengan berlari sejauh 7- 8meter, kemudian
lanjutkan dengan melompati kardus yang telah disediakan, dan akhiri dengan posisi jongkok
pada akhir pendaratan di matras.

d) Pedoman Penilaian
No. Soal Rubrik Skor
1, 2, 3, 4, 5 Siswa dapat menyebutkan 10
jawaban dengan benar.
6 Siswa dapat menjawab 50
dengan benar.
1, 2, 3, 4, 5 Siswa menyebutkan 0
jawaban salah
Skor Maksimum : 100

Nilai = Skor Perolehan x 100


100
3. Instrumen Penilaian Keterampilan
Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas / Semester : 5 / 1 (satu)
Kompetensi Dasar : 4.3 Mempraktikkan kombinasi gerak dasar jalan, lari, lompat, dan lempar
melalui permainan / olahraga yang dimodiikasi dan atau olahraga
tradisional.

Indikator:
4.3.1 Melakukan kombinasi gerak dasar jalan dan lari pada awalan lompat jauh
4.3.2 Mempraktikkan kombinasi gerak dasar lari dan lompat saat melakukan tolakan lompat jauh
4.3.2 Memperagakan kombinasi gerak melayang dan mendarat dalam lompat jauh
4.3.3 Menggabungkan gerak dasar jalan, lari dan lompat dalam lompat jauh gayajongkok
Aspek Penilaian
No. Nama Siswa Awalan Tolakan Melayang Mendarat Total Nilai
Score
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1.
2.
3.
4.
5.
dst

Nilai = Skor Perolehan x 100


16
Rubrik Penilaian Keterampilan
KRITERIA PENILAIAN SCORE INDIKATOR
Awalan
1) Badan tegap, pandangan menghadap ke depan Melakukan 4 teknik
4
2) Mengambil awalan berjalan 2-3 langkah
3 Melakukan 3 teknik
3) Menambah kecepatan dengan berlari
4) Tidak mengurangi kecepatan saat hampir sampai papan tolak 2 Melakukan 2 teknik
1 Melakukan 1 teknik
Tolakan
1) Gunakan kaki terkuat untuk menolak Melakukan 4 teknik
4
2) Ayunkan paha dan kaki ke posisi horizontal dan dipertahankan
3 Melakukan 3 teknik
3) Luruskan sendi mata kaki, lutut, dan pinggang pada saat melakukan
tolakan 2 Melakukan 2 teknik
4) Bertolak ke depan atas 1 Melakukan 1 teknik
Melayang
1) Pandangan ke depan atas Melakukan 4 teknik
4
2) Sejajarkan kaki tumpu mengikuti kaki yang diayunkan
3 Melakukan 3 teknik
3) Kedua kaki sedikit ditekuk
4) Ayunan tangan ke depan 2 Melakukan 2 teknik
1 Melakukan 1 teknik
Mendarat
1) Rapatkan kedua kaki Melakukan 4 teknik
4
2) Lutut ditekuk sehingga dalam posisi jongkok
3 Melakukan 3 teknik
3) Perkenaan pendaratan pada ujung kaki, mengeper
4) Pindahkan berat badan ke arah depan 2 Melakukan 2 teknik
1 Melakukan 1 teknik
Penilaian Pengetahuan
Nama : No.Absen: Nilai :
Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang paling benar, (a) (b) (c) atau (d)!
1. Gerak dasar awalan saat melompati kardus adalah…
A. Lempar dan lompat
B. Lari dan lempar
C. Jalan dan lari
D. Melayang dan mendarat

2. Berikut ini yang merupakan langkah-langkah melakukan lompat jauh, yaitu …


A. awalan, tumpuan, dan mendarat
B. awalan, tumpuan, dan melayang
C. tumpuan, melayang, mendarat, dan berlari
D. awalan, tumpuan, melayang, dan mendarat

3. Dini akan melakukan lompat jauh. Kaki yang dapat digunakan Dini untuk tolakan
ialah ....
A. kaki kiri
B. kaki kanan
C. kedua kaki
D. kaki terkuat

4. Amati gambar berikut!

Dari gambar di atas urutan gerakan yang tepat adalah….


A. Menolak, melayang, mendarat
B. Lari, berjalan, mendarat
C. Lari, melompat, menolak
D. Menolak, mendarat, melayang
5. Amati gambar berikut !

Dari gambar diatas gerkan menolak dan mendarat ditnjukan pada nomor….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3

A. Uraian!

1. Menurut kalian, bagaimana cara seseorang dapat melakukan lompat jauh dengan baik??
Jawaban:………………………………………………………………………………………..
….………………………………………………………………………………………………
….……………………………………………………………………………………………….
….……………………………………………………………………………………………….
….……………………………………………………………………………………………….
….……………………………………………………………………………………………….
….……………………………………………………………………………………………….
….……………………………………………………………………………………………….

Anda mungkin juga menyukai