Anda di halaman 1dari 2

BAGIAN AHLI WARIS

Ketentuan bagian ahli waris telah ditentukan dalam Q.S An-nisa’ ayat 11, 12 dan 173. Al-qur’an
memberikan rincian mengenai pembagian waris

 PENGHALANG HAK WARIS


Dalam istilah hukum waris pengahalang disebut Hijab artinya sesuatu yang menghalangi ahli
waris untuk memperoleh harta waris baik sebagian atau secara utuh. Macam-macam hijab yaitu :
1. Hijab Nuqshan
Adalah pengahalang yang hanya mengurangi sebagian bagian ahli waris karena adanya ahli
waris lain yang mewaris bersamanya.
Contoh : Ibu seharusnya mendapat 1/3 tetapi karena ibu mewaris bersama anak atau cucu dan
saudara beberapa orang saudara maka ibu hanya mendapat 1/6 bagian.
2. Hijab Hirman
Adalah penghalang yang menutup sama sekali bagian waris seseorang baik tertutup karena
adanya perbuatan ( membunuh pewaris, murtad ) atau tertutup karena ada ahli waris yang kebih
dekat. Macam-macam hijab hirman :
a) Hijab Hirman Bil-washfi
Adalah pengahalang yang menutup sama sekali bagian waris seseorang baik tertutup karena
adanya sifat atau perbuatan ahli waris sendiri. Sifat atau perbuatan Antara lain : (a) pembunuhan,
yang dilakukan ahli waris kepada pewaris. Terdapat perbedaan pendapat tentang pembunuhan
ini. Imam Syafi’i dan Imam Abu Hanifah tidak membedakan pembunuhan yang disengaja atau
tidak ahli waris tetap tidak mendapatkan waris. Imam Maliki membedakan jika pembunuhan
tidak disengaja maka ahli waris berhak mendapat bagian waris, tetapi jika disengaja maka tidak
mendapat bagian waris. (b) perbedaan agama, jika agama pewaris dan ahli waris berbeda maka
hal tersebut menghalangi bagian yang seharusnya didapatkan oleh ahli waris. Namun jika ada
diantara anggota keluarga yang berbeda agama, hokum islam masih memberikan cara lain untuk
bisa memindahkan hak yakni dengan cara wasiat atau hibah.
b) Hijab Hirman Bis-sakhshi
Adalah penghalang ahli waris utnuk mendapat harta waris yang disebabkan karena ada ahli waris
lain yang lebih dekat dengan pewaris. Ahli waris yang termasuk dalam hijab hirman Bis-
sakhshi :
1. Kakek terhalang oleh ayah
2. Nenek terhalang oleh ibu
3. Cucu laki-laki dari anak laki-laki terhalang oleh anak laki-laki.
4. Cucu perempuan dari anak laki-laki terhalang oleh :
A. anak laki-laki
B. 2 orang anak perempuan atau lebih.
: 5 ahli waris yang sama sekali tidak bisa terhalang yaitu :
1. Ayah
2. Ibu
3. Anak laki-laki
4. Anak perempuan
5. Suami atau istri

Anda mungkin juga menyukai