Anda di halaman 1dari 2

Setelah membaca materi inisiasi,

a. Jelaskan yang Anda pahami tentang Kinerja Pengembangan Sistem Informasi!


b. Kemudian apakah peran pengembang dalam Pengembangan Sistem Informasi?

Jawab:
a. Sri Mulyani NS (2009) menambahkan bahwa ada sebuah komponen sistem informasi
yang turut mendukung dan memengaruhi kelancaran pengembangan atau pembangunan
sistem
informasi di sebuah organisasi atau perusahaan. Komponen tersebut adalah kinerja
pengembang sistem informasi. Komponen ini turut memengaruhi apabila organisasi atau
perusahaan tersebut mengembangkan atau membangun sistem informasi menggunakan
pihak ketiga atau konsultan. Kinerja pengembang sistem informasi ini (konsultan) dapat
dilihat dari dua faktor berikut.
1. Kualitas dan Pengalaman Pengembang dalam Mengembangkan Sistem Informasi
Faktor ini sangat mendukung dan memengaruhi keberhasilan sistem yang
dibangun. Umumnya semakin banyak pengalaman pengembang, persentase
keberhasilan sistem yang dikembangkan akan tinggi dan sebaliknya jika pengalaman
pengembang terbatas, persentase keberhasilan dari sistem yang dikembangkan pun
ikut rendah.
2. Tanggung Jawab Pengembang dalam Melakukan Pengembangan Sistem Informasi
Selain pengalaman, tanggung jawab pengembang sistem informasi juga turut
memengaruhi keberhasilan pengembangan sistem. Tanggung jawab ini digambarkan
dengan adanya response (tanggapan) yang baik oleh pengembang ketika terjadinya
kesalahan sistem atau program aplikasi (error), misalnya dengan memberikan garansi
atau sumber daya manusia yang menangani kesalahan sistem ketika terjadinya
kesalahan sistem sehingga dapat diperbaiki dengan cepat. Sebagai contoh, perusahaan
MWN adalah sebuah perusahaan penyedia jasa hosting yang melayani jasa web
maintenance, web mail, dan data server. Perusahaan ini menyediakan customer
service yang online selama 24 jam, baik melalui telepon, internet (messenger),
maupun via email, sehingga salah satu konsumen mengalami kerusakan pada data
server- nya. Konsumen dapat dengan cepat memberikan pengaduan sehingga pihak
MWN dapat dengan cepat pula menangani kerusakan tersebut.

b. Setelah membaca materi inisiasi, pengembangan sistem informasi melibatkan penyusunan


suatu sistem yang baru untuk menggantikan sistem yang lama secara keseluruhan atau
memperbaiki sistem yang telah ada. Sebuah tim pengembangan sistem biasanya terdiri
dari manajer analis sistem, ketua analis sistem, analis sistem senior, analis sistem junior,
pemrogram aplikasi senior, dan pemrogram aplikasi junior. Jumlah personil tim di atas
diperlukan apabila sistem yang akan dikembangkan cukup besar. Apabila sistem yang
akan dikembangkan kecil, maka personilnya dapat disesuaikan berdasarkan kebutuhan.

Pengembangan suatu sistem tentunya harus didukung oleh personal-personal yang


kompeten di bidangnya. Tim pengembangan sistem harus mempertimbangkan beberapa
hal seperti alternatif yang ada harus diinvestigasikan dan investasi yang terbaik harus
bernilai.

Sumber:
1. EKSI4312 MODUL 3 3.13 – 3.14
2. Pengembangan Sistem Informasi - Pengertian, Tahap, Proses, Tujuan.
https://www.dosenpendidikan.co.id/pengembangan-sistem-informasi/.
3. Memahami System Development Life Cycle – Accounting.
https://accounting.binus.ac.id/2020/05/19/memahami-system-development-life-
cycle/.

Anda mungkin juga menyukai