Anda di halaman 1dari 10

PROFESI DI BIDANG

MANAJEMEN
PERKANTORAN DAN
LAYANAN BISNIS

Ishika Aulia
KARAKTERISTIK PROFESI

Profesi adalah suatu pekerjaan yang


berbasiskan pengetahuan yang luas dan
keahlian tertentu serta menuntut tanggung
jawab sosial dan moral kepada
masyarakat.

Profesi manajemen perkantoran dan


layanan bisnis adalah jenis pekerjaan yang
menuntut keahlian dan keterampilan
dibidang manajemen perkantoran dan
layanan bisnis.
KARAKTERISTIK
SEORANG Memiliki izin khusus, yang menandakan
bahwa orang yang memegang izin itu
PROFESSIONAL mempunyai keahlian, keterampilan dan
komitmen moral yang diandalkan serta
dapat dipercaya. Adanya izin bertujuan
melindungi masyarakat dari
Memiliki keahlian dan keterampilan pelaksanaan profesi yang tidak
khusus. Profesi telah menjadi bagian kompeten.
yang membentuk identitas dirinya, tidak
dapat dipisahkan dari profesinya. Para anggota biasanya menjadi
anggota dari organisasi profesi dengan
Memiliki komitmen moral yang tinggi, tugas pokok menjaga agar standar
yang biasanya dituangkan dalam bentuk keahlian dan keterampilan tidak
aturan khusus sebagai pegangan bagi dilanggar serta agar kepentingan
setiap orang yang mengemban profesi masyarakat tidak dirugikan oleh
yang bersangkutan. pelaksanaan profesi tersebut.
Profesi merupakan bagian dari
pekerjaan, tetapi tidak semua pekerjaan
adalah profesi. Sebagai contoh,
pekerjaan staf administrasi tidak
termasuk dalam profesi karena staf
administrasi bisa diangkat dari berbagai
latar belakang pendidikan,
pengetahuan, dan pengalaman.
Adapun sekretaris haruslah
berpendidikan sekretaris dan memiliki
pengalaman kerja. Jadi kata kunci
profesi adalah keahlian/ keterampilan
serta pengetahuan yang luas.
CONTOH PROFESI DALAM MANAJEMEN PERKATORAN
DAN LAYANAN BISNIS

Asisten Manajemen atau sekretaris.


Jenis profesi ini dituntut memiliki pendidikan khusus
sekretaris, dan dapat bekerja dibidang bisnis,
pemerintah, rumah sakit atau sekolah. Tugas pokoknya
mengelola fungsi kantor.

Perwakilan layanan pelanggan.


Fungsi dari profesi ini adalah sebagai penghubung
antara organisasi dan pelanggannya. Tugas pokonya
adalah melakukan pelayanan informasi dan
memberikan solusi untuk masalah yang mungkin
dialami pelanggan.
Analis manajemen.
Profesi ini biasanya lebih banyak dikenal dengan
konsultan perusahaan. Tugas pokoknya memberikan
jasa analisa terhadap manajer perusahaan dalam
upaya meningkatkan efisiensi dan fungsi manajemen.
PEKERJAAN

Hakikat Kerja
Aktivitas dalam kerja mengadung unsur suatu kegiatan sosial, menghasilkan sesuatu, dan pada
akhirnya bertujuan untuk memenuhi kebutuhannya. Namun demikian dibalik tujuan yang tidak
langsung tersebut orang bekerja untuk mendapatkan imbalan yang berupa upah atau gaji dari
hasil kerjanya itu.

Analisis Pekerjaan
Analisis pekerjaan adalah informasi tertulis mengenai apa saja yang harus dikerjakan dalam
suatu perusahaan agar tujuan tercapai. Manfaat analisis pekerjaan yaitu memberikan informasi
tentang aktivitas pekerjaan, standar pekerjaan, konteks pekerjaan, persyaratan personalia,
perilaku manusia dan alat-alat yang dipergunakan.

Tuntutan Pekerjaan
Peningkatan kinerja karyawan dari sisi kualitas maupun kuantitas merupakan suatu hal yang
harus dipenuhi oleh seorang karyawan sesuai dengan target yang ditetapkan perusahaan. Kondisi
ini merupakan salah satu bentuk dari tuntutan tugas yang harus dapat dilakukan oleh seorang
karyawan. Kemampuan seorang karyawan untuk memenuhi tuntutan tugas merupakan salah
satu ukuran dari keberhasilan atau prestasi kerja karyawan.
ENTERPRENEUR

Pengertian
Seorang "entrepreneur" atau pengusaha adalah seseorang yang
mengorganisir dan mengelola suatu bisnis atau usaha dengan
mengambil risiko finansial untuk mencapai keuntungan.

Entrepreneur bidang manajemen perkantoran dan layanan


bisnis
Jenis usaha bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
dapat diwujudkan dengan menambah atau memperdalam
keterampilan secara mandiri seperti membuka jasa layanan
editing, percetakan iklan, penjualan bahan kantor dan peralatan
kantor, pengolaan acara, pelayanan distribusi barang dan
dokumen, jasa layanan publik yang masih bersifat manual dan
jenis layanan lainnya yang pada intinya menjual dan pelayanan
bisnis.
Peluang Kerja dan Peluang Usaha
Peluang kerja merupakan kesempatan kerja yang dapat memberikan nilai
tambah bagi pekerja itu sendiri. Sedangkan peluang usaha adalah
kemampuan mengembangkan diri untuk menciptakan inovasi atau jenis
usaha baru yang tentunya akan memiliki resiko dan ketidakpastian.

Upaya melihat Peluang Kerja dan Usaha


Mengingat sumber peluang kerja dan usaha itu dapat diperoleh dari dalam diri
dan faktor pendidikan dan keterampilan, maka upaya yang dapat dilakukan
untuk melihat sebuah peluang tentunya didasari diri sendiri terlebih dahulu.
Apakah pekerjaan yang baru atau jenis usaha baru yang akan ditekuni
membawa kita kedalam pengembangan diri yang lebih baik atau malah justru
merugikan kita.
THANK YOU

Anda mungkin juga menyukai