Anda di halaman 1dari 6

DIMENSI DIMENSI STRUKTUR

DALAM ORGANISASI

Oleh :
Kelompok 1
M ihsan ramadhan
Kgs m ibrahim
Wahyu Pratama
01

LATAR BELAKANG
Organisasi mempunyai batasan-batasan tertentu(boundaries),dengan demikian
seseorang yang mengadakan hubungan interaksi dengan pihak lainnya tidak atas
kemauan sendiri, mereka dibatasi oleh aturan-aturan tertentu. Organisasi merupakan
suatu kerangka hubungan berstruktur didalamnya dan berisi wewenang, tanggung
jawab dan pembagian tugas untuk menjalankan sesuatu fungsi tertentu.
02
PENGERTIAN

Berkiblat pada teori organisasi klasik, definisi sebuah organisasi adalah


sebuah struktur hubungan yang didalamnya terdapat kekuasaan, tujuan dan
peran, kegiatan, komunikasi dan faktor lainnya yang dikerjakan secara
bersama. Terdapat empat unsur pokok dalam sebuah organisasi formal pada
teori organisasi klasik, diantaranya; sistem kegiatan yang terkoordinasi,
sekelompok orang, sebuah kerjasama, dan adanya kekuasaan dan
kepemimpinan. Teori organisasi juga menjelaskan bagaimana sebuah
organisasi dikelola dengan menetapkan struktur sehingga dapat memberikan
solusi bagaimana sebuah organisasi dapat dikonstruksi untuk meningkatkan
keefektifan organisasi (Robbins 1994).
04
PENJELASAN
Setiap organisasi mempunyai struktur yang berbeda yang dapat mempengaruhi
sikap dan perilaku anggotanya. Sebagaimana diketahui bahwa tujuan
pengorganisasian antara lain adalah: membagi pekerjaan yang harus dilakukan
menjadi departemen-departemen dan jabatan yang terperinci, membagi-bagi
tugas dan tanggung jawab berkaitan dengan masing-masing jabatan,
mengoordinsasikan berbagai tugas organisasi, mengelompokkan pekerjaan-
pekerjaan ke dalam unit-unit, membangun hubungan di kalangan individu,
kelompok dan departemen, menetapkan garis garis wewenang formal,
mengalokasikan dan memberikan sumber daya organisasi.
09
KESIMPULAN
Struktur organisasi adalah susunan komponen-komponen (unit-unit
kerja) dalam organisasi. Struktur organisasi menunjukkan adanya
pembagian kerja dan menunjukkan bagaimana fungsi-fungsi atau
kegiatan-kegiatan yang berbeda-beda tersebut diintegrasikan
(koordinasi). Selain daripada itu struktur organisasi juga menunjukkan
spesialisasi-spesialisasi pekerjaan, saluran perintah dan penyampaian
laporan. Desain organisasi merupakan proses perkembangan hubungan
dan penciptaan struktur untuk mencapai tujuan organisasi.Dengan
desain organisasi, maka keadaan perusahaan bisa terkontrol dan bisa
meminimalisir apabila terdapat kendala kedepannya dan bisa
memanjukan Perusahaan untuk bisa menjadi prusahaan yang unggul.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai