Anda di halaman 1dari 5

Modul Teknik Pemesinan Frais XI

KEGIATAN BELAJAR 1
Bagian-Bagian Utama Mesin Frais

Kompetensi Dasar :
3.1. Memahami bagian-bagian mesin frais berdasarkan jenis dan fungsinya
4.1. Mengidentifikasi bagian-bagian mesin frais berdasarkan jenis dan fungsinya

Mesin frais ( milling machine) adalah mesin yang digunakan untuk membentuk
benda kerja menjadi bentuk yang kompleks dengan menggunakan alat potong yang
mempunyai mata pisau jamak. Berbeda dengan cara kerja mesin bubut, cara kerja
mesin frais adalah dengan memutar alat potong yang digunakan dan benda kerja yang
disayat tidak pada kondisi berputar.

Pada mesin frais, bagian utama mesin frais dibagi menjadi tiga bagian, yaitu
bagian penopang alat potong, bagian penopang benda kerja, dan bagian penopang
mesin frais.

A. Bagian Penopang Alat Potong


Merupakan bagian pada mesin frais yang digunakan untuk memegang alat potong serta
memutarkan alat potong tersebut. Ada beberapa komponen mesin yang berfungsi sebagai
pemegang alat potong, yaitu :
1. Spindel
Merupakan poros utama mesin yang berfungsi untuk memutarkan Arbor beserta alat potong
mesin frais. Putaran spindel dihasilkan oleh motor listrik yang dihubungkan dengan gearbox
yang berfungsi untuk mengatur kecepatan putaran alat potong yang dihasilkan.

2. Arbor
Merupakan peralatan penjepit alat potong pada mesin frais. Arbor dipasang pada spindel
mesin frais. Arbor pada mesin frais dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu :
a. Arbor Horizontal
Adalah arbor yang digunakan untuk mesin frais horizontal, yang mempunyai sumbu
putar dengan arah yang sejajar terhadap meja mesin. Arbro horizontal memiliki bentuk
berupa batang bulat yang dilengkapi dengan alur pasak pada sepanjang batang arbor
tersebut. Arbor jenis ini dilengkapi dengan beberapa cincin (spacer ring) yang berfungsi
untuk menjepit alat potong sehingga tidak bergeser dari kedudukannya.

Page | 1
Modul Teknik Pemesinan Frais XI
b. Arbor Vertikal
Adalah arbor yang digunakan pada mesin frais vertikal yang mempunyai sumbu putar
tegak lurus dengan meja mesin. Arbor jenis ini pada umumnya digunakan untuk proses
pengefraisan dengan menggunakan alat potong frais dengan bentuk jari.

3. Over Arm
Merupakan bagian mesin bubut yang berfungsi menopang Arbor apabila dilakukan
pengefraisan dengan jarak offset alat potong yang berjauhan dengan posisi spindel. Pada
umumnya ada dua jenis Over arm yang digunakan pada mesin frais, yaitu:
a. Over Arm Horizontal
Adalah Over arm yang digunakan untuk menopang Arbor horizontal pada proses
pengefraisan benda kerja. Over arm ini dilengkapi alur dengan bentuk ekor burung yang
berfungsi sebagai rel penggerak Over arm dengan kolom dan Over arm dengan Arbor
bracket. Arbor bracket berfungsi sebagai dudukan salah satu ujung Arbor horizontal
yang digunakan.

b. Over Arm Vertikal


Adalah Over arm yang digunakan pada proses pengefraisan benda kerja dengan
menggunakan putaran spindel tegak lurus terhadap meja. Over arm jenis ini dilengkapi
dengan mekanisme pengubah arah sumbu putaran, dan penempatan over arm jenis ini
dilakukan dengan menghubungkan dengan spindel yang terdapat pada kolom mesin
frais.

Over arm vertikal Over arm horizontal

B. Bagian Penopang Benda Kerja


Merupakan bagian dari mesin frais yang berfungsi untuk memegang dan menggerakkan benda
kerja pada saat dilakukan proses penyayatan. Ada beberapa bagian penopang benda kerja, yaitu
:
1. Meja (Table)
Merupakan tempat dimana benda kerja akan difrais. Penempatan benda kerja pada meja
dilakukan dengan menggunakan peralatan penjepit atau pemegang benda kerja seperti
ragum, klem, kepala pembagi dan kepala lepas. Meja dapat dikunci terhadap Sadel,
sehingga meja tidak berubah posisi ketika dilakukan pengefraisan dengan menggerakkan
Sadel.

Page | 2
Modul Teknik Pemesinan Frais XI
Meja dapat digerakkan secara memanjang dengan cara memutarkan Handle-Handle yang
terdapat pada kedua ujung meja.
2. Sadel
Merupakan dudukan meja dan merupakan tempat meja bertumpu. Sadel juga sebagai
tempat penghubung antara gerakan meja dengan gerakan lutut (knee). Pada bagian bawah
dari sadel terdapat alur berbentuk ekor burung yang dipasangkan secara pas dengan alur
ekor burung pada bagian atas lutut (knee). Dengan demikian, sadel dapat digerakkan dalam
arah melintang secara halus. Pada dasarnya menggerakkan sadel ini berarti juga
menggerakkan meja dalam arah melintang, karena bagian bawah meja ditumpu oleh sadel
sehingga kalau sadel digerakkan maka meja juga akan ikut bergerak.
3. Lutut (Knee)
Merupakan tempat kedudukan sadel, lutut ini ditopang oleh kolom mesin dan batang
pengangkat. Lutut dapat digerakkan secara vertikal naik atau turn dengan cara memutarkan
engkolnya. Karena meja bertumpu pada sadel dan sadel bertumpu pada lutut, maka
menggerakkan lutut naik atau turun berarti menggerakkan meja secara vertikal untuk
mendekati atau menjauhi pisau frais yang terpasang pada Arbor.

Table

Sadel

Knee

C. Bagian Penopang Mesin Frais


Merupakan bagian utama yang menopang seluruh beban yang diterima oleh mesin tersebut. Ada
dua bagian penopang mesin frais, yaitu :
1. Kolom (Colomn)
Kolom adalah badan mesin yang merupakan penopang atau tempat kedudukan bagian-
bagian mesin seperti over arm, spindel, knee, tuas-tuas, dan merupakan rumah dari roda
gigi-roda gigi transmisi, motor penggerak beserta puli-pulinya. Kolom mempunyai alur ekor
burung pada sisi depannya yang berfungsi sebagai jalan ataur rel lutut (knee) ketika lutut
digerakkan pada arah vertikal.

2. Alas Mesin (Base)


Alas mesin merupakan bagian terbawah dari mesin dan tempat bertumpu komponen-
komponen utama mesin frais seperti kolom beserta lengan dan spindel, lutut beserta sadel
dan mejanya. Selain itu, alas memiliki suatu rongga atau ruangan yang merupakan tempat
menampung cairan pendingin.

Base
Kolom

Page | 3
Modul Teknik Pemesinan Frais XI
LEMBAR KERJA 1 (LK-01)

1. Berikut ini komponen yang berfungsi sebagai pemegang alat potong pada mesin frais adalah ...
A. Arbor
B. Kolomn
C. Base
D. Table
E. Sadel
2. Berikut ini komponen yang berfungsi sebagai dudukan ragum pada mesin frais adalah ...
A. Arbor
B. Table
C. Sadel
D. Over arm
E. Spindel
3. Berikut ini komponen yang berfungsi sebagai pemutar alat potong pada mesin frais adalah ...
A. Over arm
B. Arbor
C. Spindel
D. Kolomn
E. Base
4. Pada mesin frais, Over arm dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu ...
A. Over arm kiri dan kanan
B. Over arm Arbor dan non Arbor
C. Over arm atas dan bawah
D. Over arm vertikal dan horizontal
E. Over arm depan dan belakang
5. Fungsi dari kolom pada mesin frais adalah ...
A. Menopang alat potong
B. Menopang benda kerja
C. Menopang alas mesin
D. Menopang spindel mesin frais
E. Menopang beban keseluruhan mesin
6. Bagian mesin yang berfungsi menopang benda kerja dan digunakan sebagai rel pergerakan
sadel pada mesin frais adalah ...
A. Knee
B. Over arm
C. Table
D. Kolomn
E. Base
7. Bagian mesin yang berfungsi sebagai alas mesin adalah ...
A. Kolomn
B. Base
C. Chuck
D. Spindel
E. Brake
8. Apa fungsi dari spindel mesin frais...
A. Untuk memutarkan table
B. Untuk memutarkan mesin
C. Untuk memutarkan alat potong
D. Untuk memutarkan chuck
E. Untuk memutarkan benda kerja
9. Seorang siswa akan melaksanakan proses pengefraisan benda kerja dengan menggunakan pisau
frais horizontal, peralatan penopang mesin yang digunakan dalam proses pengefraisan benda
tersebut adalah ...
A. Arbor horizontal dan over arm horizontal
B. Arbor horizontal dan over arm vertikal
C. Arbor vertikal dan over arm vertikal
D. Arbor vertikal dan over arm horizontal
E. Arbor kiri dan over arm kanan

Page | 4
Modul Teknik Pemesinan Frais XI
10. Pada sebuah mesin frais, ketika dilakukan penyayatan dari arah kiri ke kanan, hasil sayatan
ukuran sayatan sisi kanan dan sisi kiri tidak sama, penyebab terjadinya hal tersebut adalah ...
A. Bergeraknya meja saat penyayatan
B. Bergeraknya sadel mesin ketika penyayatan
C. Bergeraknya lutut ketika penyayatan
D. Bergeraknya kolom mesin ketika penyayatan
E. Bergeraknya over arm mesin ketika penyayatan
11. Proses pengefraisan dengan menggunakan pisau frais jari (end mill). peralatan penopang alat
potong yang diperlukan untuk proses pengefraisan tersebut adalah ...
A. Arbor horizontal dan over arm horizontal
B. Arbor horizontal dan over arm vertikal
C. Arbor vertikal dan over arm vertikal
D. Arbor vertikal dan over arm horizontal
E. Arbor kiri dan over arm kanan
12. Pada proses pembuatan roda gigi (gear) dengan menggunakan mesin frais, jenis alat potong
yang digunakan dalam proses tersebut adalah ...
A. Alat potong end mill
B. Alat potong gear
C. Alat potong offset
D. Alat potong horizontal
E. Alat potong vertikal
13. Tujuan dilakukan pengikatan base mesin bubut dengan lantai pada bengkel pemesinan adalah ...
A. Memperkuat alat potong
B. Menambah ketajaman alat potong
C. Mengikat benda kerja
D. Menahan getaran mesin pada saat penyayatan
E. Mencegah bergeraknya mesin pada saat penyayatan
14. Apa saja bagian utama mesin frais yang berfungsi sebagai penopang alat potong ?
15. Jelaskan yang dimaksud dengan over arm !
16. Apa saja bagian utama mesin frais yang berfungsi sebagai penopang benda kerja ?
17. Jelaskan yang dimaksud dengan meja mesin !
18. Apa saja bagian utama mesin frais yang berfungsi sebagai penopang mesin ?
19. Sebuah mesin frais dilengkapi dengan kolom, dan pada kolom tersebut terdapat gearbox. Apa
tujuan penerapan gearbox pada sebuah mesin frais ?
20. Komponen apakah yang dapat digerakkan pada mesin frais untuk mengatur besar kedalaman
penyayatan ?
21. Tentukan nama bagian mesin frais berikut ini !
1

7
2

8 4

9
5

10

Page | 5

Anda mungkin juga menyukai