Anda di halaman 1dari 8

PERSONAL BRAND

MAKALAH
Disusun untuk memenuhi tugas kelompok mata kuliah Pengembangan Kepribadian
Dosen Pengampu Prof. Dr. H. Suwatno, M.Si dan Rini Intansari Meilani, M.Pd.

Disusun Oleh:
Candela Mutzie Revalina (2000536)
Natasya Jenia Mulyadi Putri (2005456)
Neysa Ardhina (2001729)
Shalsa Rahesania (2009845)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN PERKANTORAN


FAKULTAS PENDIDIKAN EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2020
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah


Pengembangan kepribadian adalah suatu proses yang mengasah sifat-sifat baik pada diri
seseorang dan mengurangi sifat-sifat buruk. Hal ini lebih ditekankan pada pengembangan
diri, karena pada dasarnya pengembangan diri adalah mengembangkan potensi-potensi yang
dimiliki seseorang, agar bisa terwujud lebih efektif dan efisien.

1.2. Rumusan Masalah


1.2.1. Strategy to build personal brand
1.2.2. Bagaimana strategi membangun personal brand melalui social media?
1.2.3. Bagaimana membangun kredibilitas?
1.2.4. Bagaimana membantu dan menjaga hubungan dengan relasi?

1.3. Tujuan Penulisan


1.3.1. Untuk mengetahui apa itu personal brand
1.3.2. Untuk mengetahui komponen-komponen dalam personal brand
1.3.3. Untuk mengetahui fungsi personal brand
1.3.4. Untuk mengetahui tujuan personal brand

1.4. Manfaat
Dengan adanya malah ini, diharapkan penulis mampu memberikan pengetahuan di
bidang edukasi terkait personal brand serta menjadi wadah bagi penulis untuk
mengembangkan sarana ilmiah. Bagi pembaca dapat menjadi wawasan berpikir kritis
mengenai personal brand.
BAB II
PEMBAHASAN MASALAH

2.1 Strategy to build personal brand

Personal brand sangat membantu untuk mengembangkan diri dalam meningkatkan


kesuksesan karir dan memberi kesempatan untuk meraih tujuan. Untuk membangun personal
brand, kita tidak boleh mengarang cerita untuk membangun personal brand atas dasar
karangan itu. Personal brand yang tampilkan harus asli. Jika tidak maka personal brand tidak
akan bertahan lama. Sebelumnya kita harus mengetahui dasar terlebih dahulu.Mengenal diri
kita lebih dalam lagi seperti :

 Apa passion Anda?


 Apa kepribadian terbaik Anda yang ingin Anda tonjolkan?
 Apa yang ingin Anda capai dan mengapa Anda ingin mencapainya?

Sukses atau tidaknya personal brand Anda semua tergantung pada seberapa jujur
Anda. Maka dari itu ada beberapa strategi yang bisa Anda lakukan untuk membangun
personal brand yaitu dengan cara:

A. Perkenalkan Diri

Kita bisa memperkenalkan diri kita sebenarnya apa kelebihan yang kita miliki seperti
jago menggambar, jago public speaking dan lain lain. Kita juga bisa menceritakan
pengalaman hidup dan passion yang kalian miliki. Point pentingnya kalian harus menunjukan
keunikan apa yang membuat kalian berbeda dari kompetitor lain.

B. Atur strategi content


Konten merupakan elemen penting dalam membangun personal brand Anda.
Untuk membuat konten yang baik, Anda harus memulai dengan objektif. Konten
Anda harus bisa menawarkan sesuatu kepada audience Anda.
C. Bangun Koneksi
Banyak social media yang bisa Anda gunakan untuk membangun profil Anda.
Gunakan social media sebagai tempat bagi Anda untuk berbagi informasi atau ide dan
sebagai cara untuk berkomunikasi dan berinteraksi langsung dengan audience.
D. Bergabung dalam Komunitas
Dengan bergabung dalam komunitas anda akan mendapatkan inspirasi dan
berkenalan dengan orang-orang yang baru yang dapat berbagi wawasan dan
pengetahuan. Dalam komunitas ini juga dapat menambah relasi bagi anda

2.2 Strategi membangun personal brand melalui social media

I. Gunakan nama yang sama

Deskripsikan diri yang sebenarnya di media sosial, pakai nama asli


kamumsupaya orang lebih mudah mencari dan kenal kamu. Dari sini kamu sudah mulai
membangun personal branding

II. Update sesuai passion


Unggah minat dan bakat kamu, cari ciri khas agar orang lain kenal siapa kamu
dari apa yang kamu posting. Dengan konten sesuai passion, kamu akan lebih
menikmati proses dalam membangun personal branding.

III. Pilih media sosial yang tepat


Tiap media sosial punya fitur dan karakter pengguna tersendiri.
Kalau passion kamu di fotografi kamu bisa memanfaatkan instagram atau pinterest
sebagai media personal branding, kalau kamu suka menulis kamu bisa memilih
twitter, blog, atau wattpad.

IV. Konsisten
konsistensi adalah kunci utama. buat jadwal posting rutin dan konten apa saja
yang mau kamu tampilkan setiap hari harus rajin menyajikan konten supaya makin
banyak yang tertarik dan jumlah pengikut kamu juga naik
2.3 Membangun kredibilitas

a) Miliki Karakter yang Kuat


Jika mampu mengenal diri sendiri dengan baik, kita dapat membangun karakter
diri yang kuat dalam meningkatkan personal branding dengan mudah. pilihlah karakter
yang bersifat kreatif dan inovatif. Artinya memiliki keunikan dan tidak pasaran sehingga
dapat dikenali oleh banyak orang.

b) Memperbaiki Konten
Sosial media dapat meningkatkan popularitas seseorang dengan cepat. Namun
berhati-hatilah setiap kali ingin mengunggah sesuatu di sosial media. Konten-konten
sensitif jangan diunggah di sosial media dapat memicu pertentangan di masyarakat
yang secara tidak langsung dapat merusak citra dalam dunia kerja. Tetapi sebaliknya,
unggah saja konten yang bernilai dan berkualitas sesuai dengan karakter Anda
sehingga dapat menginspirasi banyak orang.

c) Mempromosikan Diri dengan tepat


Mempromosikan diri memiliki manfaat agar audiens semakin mengenal diri kita,
sehingga terjalin ikatan yang kuat dengan audiens. Bangun interaksi dua arah dengan
audiens atau sering mengikuti event-event untuk memperluas jaringan sosial Anda,
sehingga bisa dikenal banyak orang lebih mudah.

d) Mempertahankan Reputasi
Jika hasilnya semakin baik, jangan cepat berpuas diri. Pikirkan cara yang tepat
mempertahankan reputasi Tetaplah berhati-hati, sebelum melakukan sesuatu. Apabila
Anda melakukan kesalahan, segeralah meminta maaf kepada publik agar kesalahan
tersebut tidak berkepanjangan.
BAB III

PENUTUP

Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan
dalam makalah ini, tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahan, karena terbatasnya
pengetahuan dan kekurangan referensi yang ada hubungannya dengan judul makalah ini.
3.1 Kesimpulan
Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa personal brand adalah sebuah
kemasan dan ciri khas yang melekat pada pribadi seseorang. Biasanya dikaitkan dengan
expertise atau keahlian tertentu yang identik, pofesi, passion, atau bahkan kepribadian/
personalitas seseorang tersebut.

3.2 Lampiran
https://youtu.be/8AwnC7UImj8

DAFTAR PUSTAKA

https://winstarlink.com/pengertian-personal-branding/
https://lifestyle.sindonews.com/berita/976354/152/menciptakan-personal-branding
http://makalahpersonalbranding.blogspot.com/2016/12/makalah-personal-branding.html?m=1
https://grahanurdian.com/apa-itu-personal-branding-dan-6-manfaatnya/
https://www.jagoanhosting.com/blog/membangun-personal-branding/
https://www.maxmanroe.com/apa-itu-personal-branding.html

Anda mungkin juga menyukai