Anda di halaman 1dari 22

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)


CV.FADIYA KENCANA

Jl.Bone Timur 1 No.20 Rt.003 Rw.001 Banyuanyar,Banjarsari,Surakarta

Disusun oleh

Nama : RADITA ADI SAPUTRA

NIS : 20287

Kelas : XII DPIB A

PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KONSTUKSI DAN PROPERTI


KOMPETENSI KEAHLIAN DESAIN PEMODELAN DAN
INFORMASI BANGUNAN
SMK NEGERI 5 SURAKARTA
TAHUN 2022
HALAMAN PENGESAHAAN

Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) telah disahkan oleh CV.FADIYA


KENCANA dan Program Keahlian Teknik Konstruksi dan Properti, Kompetensi
Keahlian Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan, SMK Negeri 5 Surakarta.

Hari : ………………………………
Tanggal : ………………………………

Guru Pembimbing, Pembimbing Du/Di,

Hartanto, S.Pd. Aris Supriyanto


NIP. -

Ketua Program Keahlian


Teknik Konstruksi dan Properti

Eni Pujiati, S.Pd.


NIP. 19691110 2008011 2 025

Mengetahui, Mengetahui,
Kepala SMK Negeri 5 Surakarta Pimpinan/Direktur Du/Di

Dra. Ties Setyaningsih, M.Pd., M.M. …………………………….


Pembina Utama Muda IV/c NIP. ………………………
NIP. 19660524 199601 2 001

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat melaksanakan
Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan menyelesaikan Laporan Praktik Kerja
Lapangan (PKL) di CV.FADIYA KENCANA Proyek Pasar Darurat Bonoloyo
ini dengan baik.
Laporan Praktik Kerja Lapangan ini disusun guna memenuhi persyaratan
Mata Pelajaran Praktik Kerja Lapangan pada Program Keahlian Teknik
Konstruksi dan Properti, Kompetensi Keahlian Desain Pemodelan dan Informasi
Bangunan, SMK Negeri 5 Surakarta. Oleh karena itu, penulis mengucapkan
terimakasih kepada berbagai pihak diantaranya:
1. Dra. Ties Setyaningsih, M.Pd., M.M. selaku Kepala SMK Negeri 5 Surakarta
yang telah memberikan izin melaksanakan Praktik Kerja Lapangan;
2. Eni Pujiati, S.Pd., selaku Ketua Program Keahlian Teknik Konstruksi dan
Properti SMK Negeri 5 Surakarta yang telah memberikan izin melaksanakan
Praktik Kerja Lapangan;
3. Surati Handa Wijaya, SE, selaku Direktur/Pimpinan Du/Di yang telah
memberikan izin melaksanakan Praktik Kerja Lapangan;
4. Hartanto, S.Pd., selaku Guru Pembimbing PKL yang telah memberikan
bimbingan dan mengarahkan selama Praktik Kerja Lapangan;
5. Aris Supriyanto, selaku Pembimbing Du/Di yang telah memberikan bimbingan
dan mengarahkan selama Praktik Kerja Lapangan;
6. Seluruh pihak yang telah membantu dalam membuat laporan Praktik Kerja
Lapangan.
Penulis berharap semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang
berkepentingan. Oleh karena itu dengan segala kerendahan hati, penulis
mengaharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan dimasa
yang akan datang.

Surakarta, …. Oktober 2021

Penulis

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAAN........................................................................................i
KATA PENGANTAR......................................................................................................ii
DAFTAR ISI....................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR.......................................................................................................iv
DAFTAR LAMPIRAN....................................................................................................v
BAB I................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.............................................................................................................1
1.1. LATAR BELAKANG PRAKTIK KERJA LAPANGAN.............................1
1.2. TUJUAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN...................................................2
1.3. MANFAAT PRAKTIK KERJA LAPANGAN..............................................2
1.4. TEMPAT DAN PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.........3
1.5. PENGUMPULAN DATA................................................................................4
BAB II...............................................................................................................................5
PROSES DAN HASIL BELAJAR DI INDUSTRI/DU-DI............................................5
2.1. PROFIL PERUSAHAAN DU/DI....................................................................5
2.1.1. Sejarah Perusahaan..................................................................................5
2.1.2. Lokasi Dan Tata Letak.............................................................................5
2.1.3. Struktur Organisasi..................................................................................6
2.1.4. Produk Yang Dihasilkan..........................................................................7
2.2. PROSES BELAJAR DI INDUSTRI/DU-DI...................................................7
2.3. HASIL BELAJAR DI INDUSTRI/DU-DI......................................................7
BAB III.............................................................................................................................8
PENUTUP.........................................................................................................................8
3.1 SIMPULAN......................................................................................................8
3.2 SARAN..............................................................................................................8
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................9
LAMPIRAN...................................................................................................................10

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Survey Progres Proyek Pasar Darurat Bonoloyo

2.2. Survey Progres Proyek Pasar Darurat Bonoloyo

iv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Dokumentasi Pelaksanaan PKL ……………………………


Lampiran 2 Dokumentasi Denah & RAB……………………………….

v
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Pendidikan Sistem Ganda ( PSG ) merupakan model penyelenggaraan
pendidikan yang dirancang untuk memudahkan para siswa mencapai keterampilan
keahliaan sesuai dengan program keahlian masing-masing.Pendekatan ini
merupakan upaya untuk menyesuaikan antara kebutuhan lapangan kerja dan
penyediaan tenaga kerja.Dalam pelaksanaan Pendidikan Sistem Ganda
pemberiaan pengalaman belajar sebagian diberikan di sekolah dan sebagian lagi di
dunia usaha/dunia industri.

Pendidikan Sistem Ganda adalah suatu bentuk penyelenggaran pendidikan


keahliaan professional yang memadukan secara sistematis dan sinkron program
pendidikan di sekolah dan program penguasaan kealian yang di perolah melalui
kegiataan bekerja langsung di dunia usaha /dunia industri untuk memperoleh
suatu keahliaan professional tertentu,yang dinamakan Praktik Kerja Lapangan
( PKL ).Selanjutnya pada kegiatan penyelenggaraan praktik di industry
diharapkan siswa memiliki etos kerja yang baik,seperti;kemampuaan
kerja,motivasi kerja,inisiatif,kreativitas,produktivitas,disiplin waktu dan kerja
sama.

Untuk mendeteksi perkembangan para siswa peserta PSG di


industry,diperlukan perangkat yang dapat memberikan informasi tentang kualitas
dan jenis kegiataan praktik siswa.Perangkat tersebut adalah Jurnal Kegiataan
Siswa.Jurnal ini berfungsi sebagai suatu bentuk laporan Kegiataan Siswa selama
melaksanakan PKL-PSG di dunia usaha/dunia industri.

1
1.2. TUJUAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
Jurnal Kegiatan Siswa ini digunakan untuk :
1. Mengetahui perkembangan siswa selama PKL di dunia usaha /di dunia
industri,antara lain:
a. Kegiatan harian siswa dan Kemampuan siswa di industri/ ini produksi
(Production Line),
b. Penilaian dari pihak dunia usaha / dunia industri terhadap siswa.
c. Catatan penting siswa dan pembimbing selama siswa praktik di
Perusahaan/ Industri.
2. Menjadi bukti atas kegiatan siswa PKL di dunia usaha / dunia industri dan
sebagai penjelasan terperinci atas sertifikasi yang dimiliki siswa.

1.3. MANFAAT PRAKTIK KERJA LAPANGAN


Kerja sama antara SMK dengan dunia usaha / industri atau juga
instansi dilaksanakan dalam prinsip saling membantu, saling mengisi, dan
saling melengkapi untuk keuntungan bersama.

Berdasarkan prinsip ini, pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ( PKL )


akan memberi nilai tambah bagi pihak pihak yang bekerjasama, sebagai
berikut:

A. Manfaat bagi Industri :

1. Perusahaan dapat mengenal kualitas peserta PKL yang belajar dan


bekerja di Industri.
2. Peserta PKL biasanya ikut dalam proses produksi secara aktif
sehingga pada pengertian tertentu peserta PKL adalah tenaga kerja
yang member keuntungan.

2
B . Manfaat bagi Sekolah

Tujuan pendidikan untuk memberi keahlian professional bagi peserta


didik lebih terjamin pencapaiannya. Terdapat kesesuaian yang lebih pas
antara program pendidikan sekolah dengan kebutuhan lapangan kerja
( sesuai dengan prinsip Link and Match ). Memberi kepuasan bagi
penyelenggaraan pendidikan sekolah karena tamatannya lebih terjamin
memperoleh bekal yang bermanfaat, baik untuk kepentingan tamatan,
kepentingan dunia kerja, dan kepentingan bangsa.

C. Manfaat bagi Peserta didik / Peserta PKL

Hasil belajar peserta PKL akan lebih bermakna, karena setelah tamat
akan betul – betul memiliki keahlian professional sebagai bekal untuk
meningkatkan taraf hidupnya dan sebagai bekal untuk pengembangan
dirinya secara berkelanjutan.

1.4. TEMPAT DAN PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN


1.4.1 Tempat Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan
Pelaksanaan PKL bertempat di CV.FADIYA KENCANA yang beralamat
di Jl.Bone Timur 1 No.20,Banyuanyar,Banjarsari,Surakarta.
1.4.2. Pelaksanaan Praktik Kerja Lapanga
Waktu pelaksanaan PKL dilaksanakan mulai tanggal 1 Juli 2022 sampai
dengan tanggal 30 September 2022 Dilaksanakan dari hari Senin sampai dengan
Jumat (5 hari kerja) pada Pukul 09.00 – 14.00.

3
1.5. PENGUMPULAN DATA
Selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di CV.FADIYA
KENCANA banyak hal yang dapat diperoleh peserta didik, untuk itu penggunaan
metode pengumpulan data sangat diperlukan. Pengumpulan data yang dilakukan
sebagai berikut:

1.5.1. Metode Interview

Kegiatan yang dilakukan siswa kepada pembimbing industri di CV.


FADIYA KENCANA berupa tanya jawab mengenai semua pekerjaan hingga
praktik lapangan.

1.5.2. Metode Observasi

Mengamati sistem kerja dari marketing, desain, survey lokasi, pengukuran


hingga terjun ke pembuatan produk.

1.5.3. Metode Literatur

Pegumpulan data dari siswa dari jurnal kegiatan harian.

1.5.4. Metode Dokumentasi

Setiap kegiatan siswa dala pengumpulan data berupa foto maupun video
sebagai proses pelaksanaan kegiatan.

4
BAB II

PROSES DAN HASIL BELAJAR DI INDUSTRI CV. FADIYA


KENCANA

2.1. PROFIL PERUSAHAAN


Nama Perusahaan : CV. FADIYA KENCANA
Alamat Perusahaan : Jl. Bone Timur 1 No. 20 Rt.003 Rw.001
Banyuanyar,Banjarsari, Surakarta.
No Telepon/Faximile : 085229456333
Pimpinan Perusahaan : Surati Handa Wijaya, SE

2.1.1. Sejarah Perusahaan


CV. FADIYA KENCANA adalah badan usaha berpengalaman yang
mengerjakan proyek nasional diantaranya Bangunan, Instalasi listrik, Pengadaan
barang, dan Perdagangan umum. CV. FADIYA KENCANA saat ini memiliki
kualifikasi.

2.1.2. Lokasi Dan Tata Letak


Kantor CV. FADIYA KENCANA di Jl. Bone Timur 1 No. 20 Rt.003
Rw.001 Banyuanyar,Banjarsari, Surakarta.

5
2.1.3. Struktur Organisasi

Direktur
Surati Handa Wijaya, SE

Keuangan Administrasi
Dodi Mulyawan, SE Aris Supriyanto, ST

Pelaksana Lapangan Logistik


Slamet Aris Munandar

6
2.1.4. Produk Yang Dihasilkan
 Jasa Pelaksanaan Untuk Kontruksi Bangunan Komersial
 Jasa Pelaksanaan Untuk Kontruksi Bangunan Pendidikan
 Jasa Pelaksanaan Untuk Kontruksi Bangunan Kesehatan
 Jasa Pelaksanaan Untuk Kontruksi Saluran Air,Pelabuhan,Dam,dan
Prasarana Sumber Daya Air Lainnya
 Jasa Pelaksanaan Untuk Kontruksi Jalan Raya (kecuali jalan
layang),jalan,rel,kereta api,dan landas pacu bandara
 Jasa Pelaksanaan Kontruksi Pekerjaan Jembatan,Jalan
Layang,Terowongan dan Subways

2.2. PROSES BELAJAR DI INDUSTRI/DU-DI


2.2.1 Belajar Desain Menggunakan Software

 Autocad
 Excel

2.2.2 Belajar sebagai surveyor di beberapa proyek pembuatan,

 Pemeliharaan Gedung DISHUB Manahan


 Pasar Darurat Bonoloyo
 Jalan Taman Budaya Surakarta
 Saluran Air Kelurahan Kadipiro
 Pengukuran & Pengecatan SMKN 5 Surakarta

7
2.3. HASIL BELAJAR DI INDUSTRI/DU-DI
Pengaturan belajar siswa di tempat kerja dengan membatasi jumlah siswa
dalam pekerjaan dan menjadikan siswa sebagai membantu dalam pengawasan
pekerjaan. Proses pembelajaran siswa di tempat kerja, belajar melalui pekerjaan
dengan mengikuti pengawasan, memberikan kesempatan kepada siswa untuk
melakukan pekerjaan secara langsung dengan bimbingan dan pengawasan,
memberikan penilaian terhadap kinerja siswa, sikap siswa sesuai dengan budaya
kerja di DU/DI yaitu kerja keras dan peduli mutu, rajin dan ulet, memiliki inisiatif
dan aktif, pengetahuan, keterampilan dan sikap yang diperoleh siswa di tempat
kerja, pengetahuan tentang dunia kerja bidang konstruksi perumahan dan
pengalaman kerja pada pekerjaan yang sesungguhnya.

BAB III

PENUTUP

3.1 SIMPULAN
Setelah saya melaksanakan PKL di CV. FADIYA KENCANA,saya
memperoleh manfaat. Termasuk pengetahuan, pengalaman, dan hal-hal lain yang
terkait dalam dunia kerja. Hal tersebut dapat membuat wawasan saya bertambah
dibandingkan dengan sebelumnya.

Dengan melakukan praktek secara langsung tersebut, saya dengan mudah


mengetahui seperti apa kemampuan yang diperoleh dari sekolah. Dengan begitu,
suatu saat ketika saya memasuki dunia kerja tentu tidak akan ragu lagi
melakukannya. Pasalnya, sudah memiliki pengalaman yang cukup.

3.2 SARAN
a. Untuk Sekolah
1) Diharapkan dapat memantau kegiatan siswa yang sedang
melaksanakan praktek kerja industri secara intensif sehingga segala
kesulitan yang timbul dapat di pecahkan bersama.
2) Sebaiknya siswa yang akan diterjunkan ke sebuah perusahaan dengan
keperluan PKL diberikan pengenalan terlebih dahulu tentang
pekerjaan yang akan dilakukan terlebih dahulu. Dengan begitu,
mereka akan lebih siap secara fisik dan juga mentalnya.

8
b. Untuk Industri
1) Diharapkan agar kerjasama antara sekolah dengan perusahaan
lebih ditingkatkan dengan banyak memberi peluang kepada
siswa/siswi SMK untuk Praktek Kerja Lapangan.
2) Diharapkan CV. FADIYA KENCANA dapat memberikan tugas
tugas yang relevan yang dapat meningkatkan skill para peserta pkl
dalam menghadapi dunia kerja.
3) Berharap kedepannya dapat lebih membimbing para peserta pkl
dengan lebih baik tanpa ada rasa sungkan agar peserta pkl dapat
bekerja dengan lebih maksimal serta efektif dan efisien

DAFTAR PUSTAKA
Buku Jurnal Kegiatan Peserta Praktik Kerja Lapangan SMK Negeri 5 Surakarta
Edisi 2022

9
LAMPIRAN

Lampiran 1 Dokumentasi Pelaksanaan PKL


Progres 50%

10
Progres 75%

11
12
Progres 100%

13
Lampiran 2 Dokumentasi Denah & RAB

14
KETENTUAN PEMBUATAN LAPORAN (TIDAK IKUT DALAM ISI LAPORAN)

1. Laporan diketik pada kertas ukuran A4 dengan format sebagai berikut :


a. Ketentuan margin : Top (atas) 4 cm, Left (kiri) 4 cm, Bottom (bawah) 3 cm,
dan Right (kanan) 3 cm
b. Line spasing dibuat 1,5 atau pada bagian tertentu disesuaikan
c. Dibuat rata kanan-kiri (Justify) untuk bagian isi, untuk bagian judul bab
dibuat rata kanan (center)
d. Ukuran font/huruf untuk JUDUL BAB ukuran 14, untuk isi 12
e. Pemberian numbering :
Contoh:
BAB I …………
1.1. ……………………………….
1.2.
1.2.1. ………………………..
1.2.2.
1.2.2.1. …………………..
1.2.2.2. ………………….. Apabila menggunakan
level
Atau

1.1. ……………………
a. …………………………..
1) …………………………………

15
a) ………………………………..
f. Nomor halaman,
untuk bagian awal menggunakan huruf romawi kecil (I,ii,iii,iv,v dst)
untuk bagian judul bab menggunakan angka dan terletak di bagian bawah
tengah halaman (1,2,3, dst)
untuk bagian isi terletak di bagian kanan atas halaman (1,2,3, dst)
g. Penulisan laporan menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar
sesuai dengan ketentuan EYD yang berlaku dan aturan baku
h. Pada bagian isi laporan ditulis berdasarkan kegiatan selama PKL
i. Laporan dilakukan pembimbingan kepada guru pembimbing PKL dengan
menggunakan fiile (PDF/WORD) atau cetak (printout), pembingan dilakukan
secara langsung (tatap muka) atau online.
j. Apabila ada hal yang tidak ditulis/jelas bisa ditanyakan lengsung ke guru
pembimbing sekolah.

Terimakasih

-GOOD LUCK-

16

Anda mungkin juga menyukai