Anda di halaman 1dari 2

DIDIN SYAMSUDIN, S.Pd.

KELAS 3 F
TUGAS ANALISIS BAHAN AJAR KB 1
ISLAM DAN ILMU PENGETAHUAN
A. Tulislah 5 konsep dan deskripsinya yang Anda temukan di dalam Bahan Ajar.
1. Islam adalah agama yang diterima oleh nabi Muhammad yang mengajarkan
monoteisme tanpa kompromi, iman terhadap wahyu, iman terhadap akhir zaman, dan
tanggung jawab.

‫ر‬ٞ‫َي ۡر َف ِع ٱُهَّلل ٱَّلِذيَن َء اَم ُنوْا ِمنُك ۡم َو ٱَّلِذيَن ُأوُتوْا ٱۡل ِع ۡل َم َد َر َٰج ٖۚت َو ٱُهَّلل ِبَم ا َتۡع َم ُلوَن َخ ِبي‬

Artinya: Allah akan mengangkat derajat orang-orang yang beriman di antaramu dan
orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Dan Allah Maha teliti apa yang kamu
kerjakan.
Di Indonesia masih ada yang berpendapat Ilmu agama adalah ilmu akhirat, dan ilmu
umum adalah ilmu dunia. Menurut KH. Solahudin Wahid adalah semua ilmu berasal
dari Allah SWT dan tidak ada sifat Duniawi ataupun Ukhrowi, sifat duniawi ataupun
ukhrowi itu tergantung pada niat manusia mempelajari ilmu tersebut, misal, seseorang
mempelajari ilmu agama dengan niatan mencari popularitas dan kekayaan dunia, maka
ilmu agama itu menjadi ilmu duniawi. Begitupun sebaliknya ketika seseorang
mempelajari ilmu dunia semisal ilmu kedokteran dengan niat ingin menolong banyak
orang tanpa pamrih maka ilmu kedokteran itu berhak menjadi ilmu akherat.
2. Pengertian ilmu menurut para ahli :
a. Ilmu menurut Harre, yaitu: a collection of well a sested theoris which explain the
patterns regulaties and irregulaties among carefully studied fenomeno. Definisi ilmu
menurut Harre adalah kumpulan teori-teori yang sudah diuji coba yang
menjelaskan pola teratur ataupun tidak teratur diantara fenomena yang
dipelajari secara hati-hati
b. Marxis bangsa Rusia bernama Alfensyef menjelaskan ilmu pengetahuan: Science
is the society and thought, if reflect the word corecctness, categories and laus the recivied
by proctical experince.4 Ilmu pengetahuan adalah pengetahuan manusia tentang
alam, masyarakat, dan pikiran. Ia mencerminkan alam dan konsep-konsep,
kategori- kategori, dan kebenarannya diuji dengan praktis.
c. A. Baiquni, Guru Besar Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Menurut A.
Baiquni: Science merupakan general consensus dari masyarakat yang terdiri dari
para scientifis.
3. Karakteristik khusus ilmu pengetahuan
a. Disusun secara metodis, sistematis, dan kohern (bertalian)
b. Dapat digunakan untuk menerangkan gejala-gejala tertentu di (pengetahuan)
tersebut.
4. Fungsi Ilmu Pengetahuan menurut ahli :
Menurut Deskrates, fungsi ilmu pengetahuan agar supaya mengetahui dan dapat
membedakan antara yang benar dan palsu (tidak benar kursif penulis) hingga
sejelas-jelasnya.14 Menurut R.B.S Fudyartanto, Dosen Psikologi Universitas
Gajah Mada Yogyakarta, menyebutkan ada empat macam fungsi ilmu
pengetahuan, yaitu:
a. Fungsi deskriptif: Menggambarkan, melukiskan dan memaparkan suatu objek
atau masalah sehingga mudah dipelajari oleh peneliti.
b. Fungsi pengembangan: melanjutkan hasil penemuan yang lalu dan menemukan
hasil ilmu pengetahuan yang baru.
c. Fungsi prediksi: Meramalkan kejadian-kejadian yang besar kemungkinan terjadi
sehingga manusia dapat mengambil tindakan yang perlu dalam usaha
menghadapinya.
d. Fungsi kontrol, berusaha mengendalikan peristiwa yang tidak dikehendaki
5. Metode-metode untuk memperoleh pengetahuan :
a. Empirisme
b. Rasionalisme
c. Fenomenalisme ajaran kant
d. inspirasionisme

B. Lakukan evaluasi dan refleksi atas pemaparan materi pada Bahan Ajar
Dari pemaparan bahan ajar video dan artikel yang sudah kita baca adalah Ilmu dunia dan
ilmu akhirat atau disebut dengan ilmu agama dan ilmu umum adalah sama-sama ilmu yang
bersumber dari Al Qur’an, kita sebagai pendidik harus mampu menjelaskan secara bijak
bahwa tidak dibenarkan seseorang hanya mendalami ilmu umum tanpa diimbangi dengan
ilmu agama begitupun sebaliknya. Karena kedua ilmu tersebut adalah karunia dari Allah
SWT untuk menghantarkan kita mendapatkan Ridho-Nya.
C. Tulislah kelebihan dan kekurangan terkait dengan penjelasan materi pada Bahan
Ajar.
KH. Salahudin Wahid di dalam menyederhanakan pemaparan islam dan pengetahuan pada
seseorang di dalam mencari ilmu agama dan ilmu umum itu bergantung pada niatnya. Dan
dari niat tersebut akan menentukan ilmu itu bersifat ukhrowi atau duniawi, kemudian abu
Tamrin di dalam artikelnya yang mengupas tentang Epistimologi salah satu cabang filsafat
menjabarkan tentang ilmu dan pengetahuan itu sendiri dari berbagai aspek, mulai dari
pengertian menurut ahli, karakteristik khusus ilmu pengetahuan, klasifikasi penggolongan
ilmu pengetahuan, cara memperoleh ilmu pengetahuan, fungsi ilmu pengetahuan dan
filsafat ilmu pengetahuan, hanya saja artikel ini lebih pas dibaca dan dipelajari oleh
kalangan akademisi dan akan sulit dipahami oleh masyarakat awam.

D. Kaitkan isi Bahan Ajar dengan nilai moderasi beragama.


Dalam hal moderasi beragama yang kaitannya dengan islam dan ilmu pengetahuan
Pengetahuan atas keragaman itulah yang memungkinkan seorang pemeluk agama akan
bisa mengambil jalan tengah (moderat) jika satu pilihan kebenaran tafsir yang tersedia
tidak memungkinkan dijalankan. Seperti ahli agama menggunakan ilmu pengetahuan
sebagai alat untuk mempertajam pemahaman keagamaannya, sehingga kebenaran
agamanya semakin kuat.

Anda mungkin juga menyukai