Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MID

REKAYASA PENYEHATAN

Disusun oleh :

NAMA : MAIKEL ALDY


NIM : 221213008
KELAS : F

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA TORAJA
2023/2024
1. Apa pentingnya kita mempelajari Rekayasa Penyehatan Lingkungan?
Jawab : mampu menambah kesadaran dalam upaya pengelolaan lingkungan dalam
suatu konstruksi dengan tujuan mencapai kesehatan masyarakat dan kesehatan
lingkungan.

2. Upaya peningkatan kualitas lingkungan dapat dilakukan dengan 2 cara, yaitu


Environmental Strategic (Secara Strategis/Teknis) dan Environmental Tactics
(Secara Taktis). Jelaskan kedua metode ini!
Jawab :

a) Environmental Strategic (Secara Strategis/Teknis) Adalah perencanaan


menyeluruh (Hukum, Sosial, Politik, Ekonomi,Demografi, dll)
Manajemen strategis merupakan serangkaian keputusan manajerial dan
tindakan yang menentukan kinerja jangka panjang suatu perusahaan.
manajemen strategis menekankan pada pengawasan dan evaluasi peluang
dan ancaman di lingkungan eksternal dengan mengingat kekuatan dan
kelemahan internal perusahaan.
b) Environmental Tactics (Secara Taktis). Adalah Langkah-langkah
pelaksanaan teknis untuk mewujudkan environmental strategic

3. Jelaskan peran Sarjana Teknik Sipil dalam Upaya Penyehatan Lingkungan!


Jawab : tentang tata cara membangun konstruksi teknik sipil yang dapat
mencegah terjadinya pencemaran lingkungan dan kerusakan alam. Contohnya,
membangun cerobong asap suatu pabrik pada ketinggian tertentu, membuat
saluran. Seorang sarjana teknik sipil harus mampu mengadakan penyeimbangan.
Karena lahan kerja teknik sipil pasti bersinggungan dengan alam, makanya ada
istilah bidik asih, yaitu memperkecil atau mereduksi dampak aktivitas manusia
pada lingkungan. Sarjana teknik sipil harus mampu memikirkan perencanaan yang
tidak merusak lingkungan.
 Adapun Peran sarjana Teknik Sipil dalam upaya kesehatan masyarakat :
1. Program penyediaan air bersih
2. Pengolahan dan pembangunan limbah cair, gas, dan padat
3. Pencegahan kebisingan
4. Pencegahan kecelakaan
5. Pengolahan sanitasi transpotasi
6. Pengelolaan kualitas lingkungan
7. Pencegahan penyebaran penyakit melalui air, udara, makanan dan vector

4. Pendekatan Rekayasa Lingkungan dalam pengelolaan Lingkungan dapat


dilakukan dengan 2 konsep pendekatan yaitu pendekatan Konservasi Lingkungan
dan Pendekatan Proteksi Lingkungan. Jelaskan!
Jawab :
a) Konservasi lingkungan
adalah upaya yang dilakukan manusia untuk melestarikan atau melindungi
alam. Konservasi (conservation) adalah pelestarian atau perlindungan.
Secara harfiah, konservasi berasal dari bahasa Inggris conservation, yang
artinya pelestarian atau perlindungan.
b) Proteksi Lingkungan
Aktivitas proteksi lingkungan (environmental protection) merupakan
suatu kegiatan melindungi lingkungan, agar kesehatan, kesejahteraan, dan
kenyamanan lingkungan dapat berlangsung dalam proses yang berlanjutan
dan lestari.

5). Mengapa Jumlah kebutuhan air bersih diperkotaan dan diperdesaan berbeda?
Jelaskan!
Jawab : Kebutuhan air di daerah pedesaan dan juga di perkotaan sangat
berbeda. Di pedesaan, kebutuhan akan air lebih sedikit jika dibandingkan dengan
kebutuhan air di wilayah perkotaan. Warga di pedesaan dan juga di perkotaan
memiliki pola hidup yang berbeda sehingga kebutuhannya pun juga akan berbeda.

Anda mungkin juga menyukai