Anda di halaman 1dari 2

Lembar Kerja 1

Refleksi Implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

1. Apa yang Bapak/Ibu pahami mengenai pembelajaran berbasis projek?

Pembelajaran berbasis projek adalah pembelajaran yang menggunakan proyek


sebagai media. Adapun model pembelajaran berbasis projek merupakan suatu model
pembelajaran yang menyangkut pemusatan pertanyaan dan masalah bermakna,
pemecahan masalah, pengambilan keputusan, proses pencarian berbagai sumber,
pemberian kesempatan kepada anggota untuk bekerja secara kolaborasi dan menutup
dengan presentasi produk nyata.

2. Jelaskan peran masing-masing aktor berikut dalam perancangan dan penerapan Projek
Penguatan Profil Pelajar Pancasila di sekolah Bapak/Ibu dalam semester ini.

a. Kepala Sekolah : Berperan sebagai :


1. Pembemtuk tim proyek dan turut merencanakan proyek.
2. Pengawas pelaksaan P5.
3. Membangun komunikasi dan kaloborasi anatara orang tua,perserta didik
warga satuan pendidikan dan nara sumber pengayaan proyek.
4. Mengembangkan komonitas praktis untuk peningkatan kompetensi
pendidik.
5. Melakukan Coaching.
6. Mengelola Projek berpusat pada peserta didik.meliputi
Merencanakan,melaksanakan,merepleksi dan mengevaluasi.

b. Guru : Berperan sebagai perencana suatu projek,, guru Juga berperan


sebagai fasilitator agar dapat memberikan fasillitas kepada peserta didik untuk
bisa menyelesaikan projek berdasarkan minatnya. Guru berperan sebagai
pendampaing untuk membimbing sekaligus mendampingi para peserta didk
selam pengerjaaan projek. Guru juga sangat dekat dengan peserta ddik sebagai
nara sumber.

c. Murid : Ikut berkontribusi secara aktif untuk dapat melakukan serangkaian


kegiatan pembelajaran berdasrkan minat dan bakat yang mereka miliki. Peserta didik
berperan untuk menjadi seorang pelajar sepanjang hayat yang berkompeten dan
memiliki karakter dan nilai-nilai pancasila.

3. Sumber daya apa saja yang saat ini sudah dimiliki oleh sekolah sebagai sumber belajar Projek
Penguatan Profil Pelajar Pancasila?

Sumber daya yang saat ini sudah dimiliki oleh sekolah sebagai sumber belajar Projek Penguatan
Profil Pelajar Pancasila adalah Peserta didik,Kepala sekolah, guru ,tendik pengawas sekolah
orangtua, masyarakat sekitar sekolah. Sumber daya lainnya yaitu keuangan, sarana prasarana
dan lingkungan alam.
4. Apa tantangan dan kendala yang dihadapi dalam dalam perancangan dan implementasi Projek
Penguatan Profil Pelajar Pancasila di sekolah saat ini?

Tantangan dan kendala yang dihadapi dalam penerapan dan implementasi Projek Penguatan
Profil Pelajar Pancasial di sekolah adalah Kurangnya pemahaman guru tentang projek P5, guru
perlu memehami tujuan ,prinsip dan komponen pelaksanaan P5 ,agar P5 dapat dilaksanakan
degan baik

Anda mungkin juga menyukai